lampungpost edisi senin 31 januari 2012

Page 3

CMYK

±

TATA KOTA

api Lalap rumah Sudarto

±

BaNDaR laMPUNG—Kebakaran kembali terjadi di Bandar Lampung. Kali ini rumah milik Sudarto (60), di Jalan Pulau Pandan, Gang Kalpataru, Kelurahan Sukarame, Kecamatan Sukarame, RT 07, LK II, habis dilalap si jago merah, Senin (30-1), sekitar pukul 11.00. Sudarto mengatakan saat kejadian dia tidak berada di rumah. Hanya istrinya yang sedang beristirahat di rumah. “Saya tidak di rumah, yang ada hanya istri dan anak saya. Saya sedang bekerja di samping rumah, tiba-tiba istri saya berteriak memanggil saya. Saya kira ada apa, tahunya api sudah besar dan melalap rumah saya,” ujar lelaki setengah baya yang bekerja sebagai jasa servis televisi ini. Kebakaran itu menyebabkan Sudarto menderita kerugian sebesar Rp30 juta. “Kerugiannya ya banyak, ijazah anak saya, surat-surat lainnya seperti BPKB, barang elektronik, televisi, VCD, dan lainnya,” ujarnya. Sementara Wali Kota Bandar Lampung Herman H.N. memberikan bantuan sebesar Rp15 juta. Bantuan yang akan diserahkan Dinas Sosial (Dinsos) itu diharapkan dapat sedikit meringankan beban korban. (VER/K-1)

Distako Ancam Bongkar ‘Awning’ Toko BANDAR LAMPUNG (Lampost): Dinas Tata Kota (Distako) Bandar Lampung memberikan tenggat waktu tiga hari bagi pemilik usaha di Jalan Pangeran Antasari membongkar awning yang melanggar garis sempadan bangunan (GSB). Surat teguran kedua ditujukan pada 35 pengusaha di jalur itu. Awning dibangun beberapa bangunan usaha, antara lain toko, cucian mobil, dan furnitur. Seluruh bangunan hanya memiliki izin usaha dengan bangunan inti, tanpa tambahan awning di depan tempat usahanya yang ternyata melanggar GSB.

Kepala Dinas Tata Kota Effendi Yunus, Senin (30-1), mengatakan pihaknya telah mengirimkan surat teguran awal. Dalam surat teguran tersebut memberikan kesempatan tujuh hari untuk pembongkaran. Namun, belum juga mendapatkan respons baik dari pengusaha sehingga pihaknya memberikan waktu tiga hari tambahan agar pengusaha segera membenahi awning tersebut. “Kami memberikan waktu selama tiga hari hingga Rabu (1-2), kalau mereka belum membongkar, kami bongkar paksa,” ujar

Effendi. Effendi menjelaskan sesuai instruksi Wali Kota Bandar Lampung Herman H.N., pihaknya intens melakukan penataan wajah kota. “Selain melanggar GSB bangunan tambahan juga membuat tata Kota Bandar Lampung terlihat semrawut. Karenanya harus segera dilakukan penertiban,” katanya. Selain Jalan Pangeran Antasari, pihaknya akan menertibkan awning di Jalan Jenderal Sudirman dan Jalan Teuku Umar. Penertiban awning yang mengganggu keindahan kota didukung oleh DPRD Ban-

16 Peserta Gagal Tes Administrasi ini berasal dari lokasi pendaftaran di Polresta Bandar Lampung sebanyak 7 peserta, Polres Lampung Selatan, Lampung Tengah, dan Lampung Utara masing-masing 2 peserta, serta 1 peserta dari Polres Tanggamus, Lampung Timur, dan Lampung Barat. Sedangkan peserta yang lolos berhak mengikuti seleksi berikutnya, yakni pemeriksaan kesehatan tahap pertama di Rumah Sakit Bhayangkara dari tanggal 31 Desember 2011—7 Februari 2012. Sedangkan berdasarkan website penerimaan Polri untuk pendaftar di Polda Lampung terdata 1.820 pendaftar online. “Dari 1.820 pendaftar, hanya 1.397 yang melakukan pendaftaran di tiap polres. Jadi ada yang mendaftarkan diri secara online tetapi tidak mengikuti seleksi tahap pertama,” ujar Sulistyaningsih. (mg7/K-1)

lampung Herman H.N. benar-benar kecewa dengan kinerja bawahannya dalam menjaga kebersihan. Dia segera mengevaluasi kerja Kepala Dinas Pasar Khasrian anwar, setelah melihat tumpukan sampah di Pasar Tugu.

RS Advent Gelar Operasi Bibir Sumbing Gratis BANDAR LAMPUNG (Lampost): Rumah Sa k it Advent Bandar Lampung akan mengadakan operasi bibir sumbing gratis. Operasi bibir sumbing gratis ini tidak memerlukan surat keterangan keluarga tidak mampu atau surat rujukan puskesmas atau rumah sakit. Dalam rilis yang disampaikan ke redaksi Lampung Post, kemarin (30-1), Direktur Rumah Sakit Avent Ronald Lisal mengatakan pasien bisa datang langsung ke rumah sakit setiap Senin—Kamis pada pukul 08.00—10.00. Kemudian akan diperiksa dokter ahli bedah yang akan menentukan persiapan operasi. Selain itu, akan ada pemeriksaan fisik di poliklinik bedah, konsultasi medis, atau pemeriksaan medis oleh dokter spesialis. Kemudian, pemeriksaan laboratorium dan rontgen sesuai anjuran dokter spesialis. Setelah itu, penjadwalan pelaksanaan operasi, lalu persiapan pulang dengan memberikan paket obat, dressing, dan ongkos pulang

pasien. “Bila diperlukan, untuk pemulihan akan dirawat inap selama satu malam,” kata Ronald. Sebagai persyaratan untuk mendapatka n operasi bibir sumbing gratis ini, penderita minimal berusia lima bulan atau dengan berat badan 10 kilogram. Pasien harus dalam keadaan sehat, sehingga pada waktu sampai ke Rumah Sakit Advent bisa segera ditolong. “Kepada masyarakat atau keluarga yang tahu keberadaan penderita bibir sumbing dimohon untuk menyampaikan informasi ini sebagai kepedulian agar seorang anak bibir sumbing bisa senyum untuk pertama kali dalam hidupnya,” kata Ronald. Ronald mengatakan dalam operasi bibir sumbing gratis ini pihak Rumah Sakit Advent bekerja sama dengan lembaga The Smile Train. Lembaga sosial yang bergerak di bidang kesehatan dan berbasis di New York City, Amerika Serikat, ini didukung dengan praktisi medis dan kesehatan. (mg5/K-2)

NARKOTIKA

±

Bisnis Haram Jerat 15 Tersangka BANDAR LAMPUNG (Lampost): Direktorat Reserse Narkoba Polda Lampung mengungkap 12 perkara penyalahgunaan narkotika selama Januari 2012. “Dari 12 perkara yang berhasil diungkap, kami mengamankan 15 tersangka yang terbukti menggunakan, memiliki, dan mengedarkan narkotika, baik jenis sabu-sabu ataupun ganja,” kata Simamora, pada ekspose di Bandar Lampung, Senin (30-1). Kasubdit I Ditres Narkoba Polda Lampung AKBP Parulian Simamora mengatakan kebanyakan pengungkapan dilakukan dari laporan kepada kepolisian. Perkara dengan barang bukti terbanyak yakni 15 paket sabu-sabu dengan tersangka Medio Agustian (35), warga Jalan Dr. Susilo, Telukbetung Utara. Medio diamankan, Selasa (10-1), di kediamannya, barang bukti didapat saat kepolisian meng-

±

geledah kamarnya. Berdasarkan pengakuan Medio, dia mendapat pasokan barang dari Med (DPO) yang selanjutnya dijual kembali. Tersangka mengaku sudah tiga bulan menjalankan bisnis haram ini karena terbentur masalah ekonomi. Hampir seluruh perkara yang diungkap berkaitan dengan narkotika jenis sabu-sabu, ujar Simamora, hanya ada satu perkara yang berkaitan dengan ganja kering, yaitu tersangka Ompi Tri Alfandi (30) yang diamankan pada Kamis (5-1) di kediamannya di Jalan P. Antasari, Gang Langgar, Tanjungkarang Timur. Penangkapan Ompi diawali informasi warga sekitar bahwa di lokasi tersebut sering menjadi tempat pesta narkoba sejumlah orang. Selanjutnya polisi menyambangi rumah Ompi dan mendapati satu paket ganja simpanan tersangka. (mg7/K-1)

CMYK

±

BaNDaR laMPUNG (lampost): Wali Kota Bandar

SOSIAL

±

dar Lampung. Anggota Komisi A DPRD Bandar Lampung, Ikhwan Fadil Ibrahim, memberikan aspresiasi tinggi kepada Distako. Tetapi, kata Ikhwan, kebijakan tersebut harus dilaksanakan secara objektif dan berkesinambungan. Sebab, pembenahan perwajahan kota harus segera dilaksanakan agar Bandar Lampung lebih baik. “Penertiban jangan dilakukan dengan tebang pilih. Setelah ditertibkan maka pengawasan harus dilakukan sehingga tidak ada lagi pelanggaran lanjutan nantinya,” kata politisi Partai Gerindra itu. (VER/K-1)

Herman H.N. Evaluasi Kadis Pasar

REKRUTMEN POLISI

BANDAR LAMPUNG (Lampost): Sebanyak 16 peserta seleksi admi nistrasi atau tes pertama penerimaan brigadir Polri Polda Lampung tahun 2012 dinyatakan gagal karena tidak memenuhi syarat. Kabid Humas Polda Lampung AKBP Sulistyaningsih mengatakan dari 1.397 peserta yang mendaftarkan diri di yuridiksi Polda Lampung, 16 peserta di antaranya gagal menuju tes ke tahap selanjutnya. “Peserta yang tidak lolos seleksi adiministrasi dianggap tidak memenuhi syarat-syarat yang ditentukan dalam mendaftar brigadir polisi tahun ini,” kata Sulistyaningsih, Senin (30-1). Pengumuman ini tertuang dalam surat keputusan Kapolda Lampung No. Kep/35/I/2012 tanggal 29 Januari 2011. Peserta yang paling banyak gagal pada seleksi

±

I3

Bandar Lampung

selasa, 31 Januari 2012 lampung post

LinTaS

CMYK

±

n lampung post/mg3

REVITALISASI PASAR SENI. suasana sepi di pasar seni, Enggal, Bandar lampung, senin (30-1). Dinas Kebudayaan dan pariwisata Kota Bandar lampung akan merevitalisasi pasar seni untuk menjaring wisatawan dan animo masyarakat. sebab, pihaknya telah mendata dari 27 pondokan, hanya 8 yang aktif berkarya.

PARIWISATA

Disbudpar Mulai Benahi Pasar Seni BANDAR LAMPUNG (Lampost): Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Kota Bandar Lampung akan merevitalisasi Pasar Seni Enggal untuk menjaring wisatawan dan animo masyarakat. Tidak hanya pembenahan sarana-prasarana, kualitas penunggu pondokan Pasar Seni juga akan dibenahi. Selama ini pasar seni telah kehilangan magnet wisatawan dan animo masyarakat. Tidak itu saja, citra buruk pasar seni dari segi kebersihan maupun beragam kegiatan negatif yang dilakukan oknum tertentu melekat kuat dalam ingatan masyarakat. Kepala Disbudpar Bandar Lampung M. Harun mengata kan pihaknya segera melakukan pembenahan dan memfungsikan Pasar Seni sesuai peruntukkannya. “Pasar Seni adalah wadah bagi seniman Kota Bandar Lampung.

Baik untuk berkarya, mendemonstrasikan karya, maupun memasarkan karyanya kepada masyarakat luas,” kata Harun di kantornya, Senin (30-1). Langkah awal revitalisasi Pasar Seni yang dilakukan adalah menertibkan pondokan seni. Sebab, kata Harun, pihaknya telah mendata dari 27 pondokan, hanya 8 yang aktif berkarya. Bahkan, pihaknya juga mendapatkan informasi bahwa pondokan telah dikuasai perorangan. Padahal, kata dia, Pemerintah Kota telah memberikan fasilitas tempat secara cuma-cuma kepada para seniman agar mereka bisa menghasilkan karya seni yang bisa membanggakan daerah. “Namun, hasilnya masih nol besar. Kami segera tertibkan penghuni pondokan, kami akan cari dan membuka peluang bagi

seniman yang benar-benar ingin berkarya dan mendemonstrasikan kar yanya di tempat itu,” kata dia. Selain itu, ujar dia, pihaknya akan meningkatkan intensitas kegiatan dalam menjaring animo masyarakat untuk berkunjung ke Pasar Seni Enggal. Event perdana yang akan digelar adalah bazar UKM dan pesona seni selama lima hari berturut-turut, mulai Kamis (2-2). Bahkan, mulai Februari Disbudpar mengagendakan pentas seni sekolah secara bergantian. “Kami juga berkoordinasi dan mengimbau penghuni pondokan membuka pondok, membuat, dan mendemonstrasikan karya. Event ini juga menjadi cara kami mengecek apakah penghuni pondokan aktif membuat karya atau tidak,” ujarnya. (VER/K-2)

Hal itu diungkapkan Wali Kota saat meninjau Pasar Tugu di Jalan Hayam Wuruk, Senin (30-1). Dia melihat tumpukan sampah di dua kontainer sampah belum terangkut dan menyebarkan bau. “Meskipun penataannya sudah rapi secara bertahap, hendaknya sampah jangan sampai diabaikan. Jika kinerja Kadis Pasarnya seperti ini terus akan saya evaluasi,” kata orang nomor satu di Bandar Lampung itu. Mengenai permasalahan armada pengangkut sampah yang minim, Herman mengatakan pihaknya akan menambah armada angkutan sampah untuk Dinas Pengelolaan Pasar (DPP) sebanyak dua unit. Pasar Tugu menjadi satu pasar yang akan ditata lebih intensif, baik parkir sepeda motor dan mobil, maupun penataan pedagang dan sarana prasarana pendukung kegiatan jual beli. Sebelumnya, Pemkot telah memberhentikan dua kepala UPT Pasar, yakni Pasar Pasirgintung dan Pasar SMEP, serta mengisi bangku kepala UPT Pasar Bambu Kuning pekan lalu. Kini, masing-masing kepala UPT yang baru diangkat langsung bekerja di wilayah kerjanya. Sementara kepala UPT yang dicopot ditempatkan di dinasdinas dan diharapkan bekerja maksimal. Wakhidi, kepala Bidang Mutasi dan Pengembangan Pegawai Badan Kepegawaian Daerah Bandar Lampung, menjelaskan pemberhentian kepala UPT Pasar berdasarkan atas SK nomor 821.25/11/III.25/2012. Dalam surat bertanggal 25 Januari 2012 yang ditandatangani Wali Kota Bandar Lampung, memutuskan memberhentikan Kepala UPT Pasirgintung

Herwansyah menjadi pelaksana pada Dinas Pemuda dan Olahraga. Lalu Kepala UPT Pasar Baru (SMEP) Suhaidi menjadi pelaksana Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD). Sementara itu, Plt. Kepala UPT Pasar Bambu Kuning Dain dikembalikan pada tugas sebelumnya, yakni staf TU Pasar SMEP. Berdasarkan SK pengangkatan bernomor 821.23/03/III.25/2012, Kepala UPT Pasar SMEP saat ini Alwan Tori yang sebelumnya menjabat Kasubbag TU UPT Pasar Panjang. Lalu Kepala UPT Pasirgintung dijabat Yopi

‘‘

±

meskipun penataannya sudah rapi secara bertahap, hendaknya sampah jangan sampai diabaikan.

Ibrahim, yang sebelumnya Kasi Pemeliharaan Kebersihan dan Keindahan Pasar Dinas Pengelolaan Pasar. Kemudian Kepala UPT Pasar Bambu Kuning kini dijabat Taufik Kurahman, yang sebelumnya pelaksana pada Dinas Pengelolaan Pasar. Sejumlah warga Bandar Lampung mengaku mendukung penuh langkah Wali Kota menata pasar, terutama pasar di tengah kota. Selain bisa membuat tata kota ini rapi, juga membuat pembeli nyaman. “Bayangkan, sebelum ditata parkir di Pasar Tugu sulit sekali. Kini, sudah enaklah,” kata Sumarni, pengunjung Pasar Tugu. (VER/K-1)

± PERSIS LAMPUNG

Pengurus Jalankan Amanah Organisasi BANDAR LAMPUNG (Lampost): Menteri Perekonomian M. Hatta Rajasa menghadiri pelantikan pengurus Persatuan Islam (Persis) Lampung di Aula Asrama Haji Rajabasa, Sabtu (28-1). Selain Hatta Rajasa, hadir pula Menteri Kehutanan Zulkifli Hasan dan sejumlah pengurus Persis Pusat lainnya. Di antaranya Prof. K.H. M. Abdurrahman sebagai Ketua Umum Persis Pusat. Pengurus Persis Lampung yang dilantik adalah Ketua M. Radja’i, Wakil Ketua Gazali Tohir, Sekretaris Hilman, dan Bendahara H. Dadang. Pelantikan dimulai pukul 15.00. Pelantikan itu sebelumnya sudah tertunda dua kali. Namun, pada pelaksanaan Sabtu (28-1), pelantikan berjalan lan-

car. Hatta Rajasa hadir karena dia sebagai anggota partisipasi Persis Pusat. Dalam sambutannya, K.H. M. Abdurrahman meminta agar pengurus Persis Lampung dapat menjalankan amanah organisasi sesuai dengan hasil Muktamar Persis 2010 di Tasikmalaya, Jawa Barat. “Saya meminta kepada pengurus Persis Lampung agar dapat bekerja sama membangun organisasi dan tidak ragu dalam menjalankan agenda kegiatannya. Apalagi sudah mendapat support dari Menteri Perekonomian Hatta Rajasa secara langsung,” kata Abdurrahman. Dia juga mengata kan baru kali ini pelantikan pengurus Persi s w i laya h d i had i r i da n

±

dibuka langsung oleh dua pejabat negara sekaligus. Pada ke s empat a n it u, Menteri Perekonomian meng ucapka n sela mat ata s ter pi l i h nya kepengurusan Persis wilayah Lampung. “ S ay a ha r ap kepada peng u r us aga r dapat melahirkan tokoh-tokoh yang berwawasan tinggi, cinta Tanah Air, dan tidak hanya berdakwah melalui lisan saja. Melainkan n lampung post/* melalui tindakan yang da- PELANTIKAN. menteri perekonomian m. Hatta Rajasa menyalami sekretaris pat dicontoh,” kata Hatta persis Wilayah lampung Hilman, dalam acara pelantikan organisasi itu di aula Rajasa, yang juga mem- Wisma Haji Rajabasa, sabtu (28-1). pada kesempatan itu, menteri Kehutanan berikan sambutan dalam Zulkifli Hasan juga turut hadir. kesempatan itu. Dia juga berjanji siap mem- pun semampunya agar cita-cita jadi menjadi ormas terkuat di bantu Persis dalam kegiatan apa Persis dapat terwujud dan men- Indonesia. (*/K-2)

CMYK

±


Issuu converts static files into: digital portfolios, online yearbooks, online catalogs, digital photo albums and more. Sign up and create your flipbook.