Haluan 15 Juni 2011

Page 1

EDISI : 043 TAHUN LXIII

email: redaksi_haluan@yahoo.com web: www.harianhaluan.com

RABU 15 JUNI 2011 M / 13 RAJAB 1432 H

HARGA ECERAN

Rp2500

HARI INI TERBIT 24 HALAMAN

SEJARAH MENCATAT, HALUAN TERBIT SEJAK 1948 DAN MENJADI TUAN RUMAH DI NEGERI SENDIRI Dan sesungguhnya Jahannam itu benar-benar tempat yang telah diancamkan kepada mereka (pengikut-pengikut syetan) semuanya. (QS Al Hijr ayat 43)

SUBUH ZUHUR ASHAR MAGHRIB ISYA

04.49 12.18 15.44 18.23 19.38

WIB WIB WIB WIB WIB

Sumber: www.pkpu.or.id

KAPOLRI MINTA WASPADA

Ancaman Bom Marak Jelang Vonis Ba’asyir

PESAN singkat berisi ancaman, marak. Disebutkan, ada 36 bom akan meledak bertepatan dengan ketukan palu hakim yang mengadili Ba’asyir. Sejak kasus penembakan polisi di Poso, sudah 18 terduga teroris ditangkap.

JAKARTA, HALUAN — Ancaman bom melalui pesan singkat atau Short Message Service (SMS) banyak beredar menjelang vonis Abu Bakar Ba’asyir. Karena itu, Kapolri Jenderal Pol Timur Pradopo minta kepada masyarakat selalu waspada. Jajaran kepolisian bertekad untuk memerangi jaringan teroris di Indonesia hingga ke akarnya. “Semua ikut mengamankan, termasuk apa yang ada di masyarakat itu yang kita jadikan sistem untuk menghadapi ancamanancaman seperti itu,” kata Timur di Jakarta, Selasa, (14/6) kemarin. Sidang vonis Ba’asyir yang juga Amir Jamaah Anshorut Tauhid itu dilaksanakan di Pengadilan Negeri Jakarta Selatan, Kamis (16/6) besok.

Pemilukada Gubernur OLEH: DJOHERMANSYAH DJOHAN PEMILIHAN umum kepala daerah Pemilukada) langsung untuk memilih gubernur, bupati dan walikota, telah melahirkan banyak persoalan bagi efektivitas penyelenggaraan pemerintahan daerah. Banyak permasalahan yang terjadi seputar Pemilukada, seperti mahalnya ongkos penyelenggaraan yang membebani APBD, penyalahgunaan wewenang oleh calon petahanan ( incumbent ) yang berujung kasus hukum; politisasi aparat birokrasi; kepemimpinan dan penyelenggaraan pemerintahan daerah yang kurang efektif karena harus menanggung beban pembiayaan Pemilukada; serta tidak tercapainya proses dan tujuan pendidikan politik yang baik terhadap masyarakat. Bahkan ketua Mahkamah Konstitusi, Mahfud MD menyebutkan “Pilkada langsung telah merusak akhlak dan moral masyarakat”. Pemilukada secara langsung juga telah mendorong terkotak-kotaknya masyarakat, sehingga mengganggu.

Bersambung ke Halaman 03

Kebenaran Berbuah Pengusiran

S

IAMI tak menyangka, kebenaran yang diperjuangkannya ternyata berbuah pahit. Dia sekeluarga malah diusir warga dari tempat tinggalnya karena telah membuka kebrobokan ujian nasional (UN) di SDN Gadel II/577, Surabaya. Awalnya, Siami menerima laporan dari anaknya AL yang mengaku diminta untuk memberi contekan kepada teman-temannya saat mengikuti ujian. Siami lalu mengadu ke Komite Sekolah, namun tidak ditanggapi. Siami lantas membawa kasus ini ke media massa. Setelah diberitakan, kasus ini sampai ke telinga Walikota Surabaya. Kasus ini pun diproses. Berbagai tanggapan muncul setelah kasus ini mencuat. Termasuk dari wali murid lain yang menuding Siami tidak punya hati. Siami tak henti-hentinya menerima intimidasi dari warga sekitarnya. Kondisi ini jelas membuatnya tidak tahan. Dia mengaku trauma. Akibatnya Siami bersama suami dan anaknya tidak berani pulang ke rumah.

Bersambung ke Halaman 11 TERORIS—Kadiv Humas Polri, Irjen Pol Anton Bahrul Alam, menunjukkan foto salah satu pelaku terduga teroris dari 5 lokasi penangkapan kepada wartawan di Mabes Polri, Jakarta, Selasa (14/6). ANTARA

Biaya DPRD Sumbar ke Luar Daerah Rp25 Milliar

PADANG, HALUAN — Biaya perjalanan ke luar daerah anggota DPRD Sumbar tahun 2011, mencapai sekitar Rp25 miliar. Angka tersebut berbanding terbalik dengan biaya kunjungan dalam daerah, yang hanya sekitar Rp9,1 miliar. Artinya, kerja anggota dewan Sumbar memang lebih banyak di luar daerah, ketimbang dalam daerah atau Sumbar. Jika dilihat dari bulan awal tahun sampai sekarang, hari kerja anggota dewan di luar daerah sudah mencapai 130 hari. Terdiri dari kegiatan komisi, masa sidang ke luar daerah, pansus, dan workshop. Berikut gambaran perjalanan dari awal tahun. Untuk komisi I DPRD Sumbar, melakukan kunker kegiatan komisi sebanyak 14 hari. Rinciannya; tanggal 912 Januari, melakukan konsultasi ke Depdagri soal perubahan tata tertib dewan.

MENDAGRI GAMAWAN FAUZI

Tanggal 7-12 Januari, kunker masa sidang ke Bengkulu dan Jakarta, tentang tapal batas daerah. Tanggal 6-9 April, studi banding ke Bali, tentang sinergi SKPD dan mensukseskan RPJMD Sementara kunjungan kerja dalam daerah sebanyak enam kali, selama 13 hari. Namun dalam rinciannya hanya lima kali kunjungan. kunjungan pertama, 6-8 Januari, kedua 2526 Februari, ketiga 27-28 Februari, keempat 23-26 Maret, kelimat tanggal 10-11 April. Komisi II DPRD Sumbar, kunker kegiatan komisi selama 10 hari. Yakni, tanggal 9-12 Januari, kunker ke Bali dan Jogyakarta, melihat kegiatan nasional sektor perkebunan. Tanggal 6-12 April, kunker ke Kalimantan Barat dan Jakarta, tentang produk unggulan bidang perkebunan. Bersambung ke Halaman 11

‘Kada’ Tersangka Terus Bertambah

JAKARTA, HALUAN — proses (hukum). Ya (paling Menteri Dalam Negeri Gatidak) sebulan sekali-lah ratarata,” kata Mendagri dalam mawan Fauzi mengatakan bahwa setiap pekan jumlah acara Forum Anti Korupsi kepala daerah (kada) yang II di Hotel Indonesia Kemtersangkut perkara hukum pinski, Jakarta, Selasa (14/ 6) kemarin. terus bertambah. Sampai Gamawan menjelaskan kini sedikitnya ada 160 para kepala daerah yang kepala daerah yang menjadi tersandung kasus hukum itu tersangka, terdakwa, dan terhukum. Jumlah itu terada yang saat tengah menjahitung sejak tahun 2004 GAMAWAN FAUZI bat, dan ada pula yang sudah lengser. Dia menegaskan jika hingga pertengahan Juni 2011 ini, mencakup kepala daerah kepala daerah itu sudah tidak menjabat, di 33 provinsi dan 491 kabupaten/ maka tidak perlu lagi ada izin presiden kota di seluruh Indonesia. untuk proses pemeriksaannya. “Dan jumlah itu setiap pekannya bertambah. Ada saja yang memulai Bersambung ke Halaman 11

KASUS PEMBUNUHAN MAHASISWA

Terdakwa Dihajar Massa

PADANG, HALUAN — Meski telah dikawal ketat oleh sekitar 40 orang anggota Polisi dari Polsek Padang Utara dan Polresta Padang, namun terdakwa kasus pembunuhan, Ade Putra (24) sempat menjadi bulan-bulanan oleh pihak keluarga korban. Peristiwa itu terjadi setelah sidang mendengarkan keterangan terdakwa di Pengadilan Negeri Padang, Selasa (14/6). Ketika terdakwa dibawa dari ruang persidangan ke dalam mobil tahanan, seorang pemuda dari pihak keluarga korban menghantam terdakwa dengan kakinya sehingga membuatnya hampir rebah. Sejumlah anggota polisi yang

memegang terdakwa pun ikut terdorong. Pemuda tersebut diamankan polisi lainnya. Sementara Ade Putra langsung didorong masuk dalam mobil tahanan. Sejumlah pihak keluarga korban lain, baik wanita maupun laki-laki yang tidak dapat melampiaskan kemarahannya terhadap terdakwa melampiaskannya ke mobil tahanan yang mambawa lari terdakwa ke LP Muaro Padang. Setelah itu seorang pemuda lain membentak dan menggertak anggota polisi dengan perkataan kasar. Ototototnya dikeraskan sambil membuat Bersambung ke Halaman 11

DEFIL

Terdakwa Ade Putra di Pengadilan Negeri Padang.

Bersambung ke Halaman 11

DICANANGKAN DI PASAMAN

GPP Ubah Pola Kerja Petani

PASAMAN, HALUAN — Pemerintah Provinsi Sumatera Barat (Sumbar) mencanangkan program Gerakan Pensejah-

Di Halaman 10

teraan Petani (GPP) di Jorong Tanjung Aro, Nagari Padang Gelugur, Kecamatan Padang Gelugur, Kabupaten Pasaman, Selasa (14/06). GPP diharapkan dapat menurunkan angka kemiskinan. Gubernur Sumbar Irwan Prayitno menyebutkan, ide GPP berawal dari minimnya waktu kerja petani. Dalam penelitian tim yang dibentuk gubernur, rata-rata petani hanya bekerja tiga jam sehari. “Ini tidak efektif. Bisa jadi, awal dari kemiskinan adalah karena kemalasan,” katanya. Bersambung ke Halaman 10


2

Utama

RABU, 15 JUNI 2011 M 13 RAJAB1432 H

Kilas Utama Wabup Agam Diusulkan Nonaktif ke Kemdagri LUBUK BASUNG, HALUAN — Agar tidak menggangu kelancaran jalannya roda pemerintahan di Kabupaten Agam, Gubernur Irwan Prayitno sudah mengusulkan kepada Menteri Dalam Negeri unbtuk menonaktifkan Wakil Bupati Agam, Umar sampai proses hokum yang sedang melanda diri Wabup itu selesai dan menjadi jelas. Kepada pers kemarin di Lubuk Sikaping Pasaman, Gubernur Irwan mengaku telah meneken surat pengusulan itu dan sudah dikirimkan ke Kementerian Dalam Negeri pada 10 Juni lalu. Pengajuan usulan nonaktif itu sehubungan dengan tersangkutnya Wabup Umar dalam perkara korupsi anggaran di Dinas PU dimana yang ber4sangkutan pernah menjadi Kepala Dinas sebelum menjadi Wakil Bupati. Kasus yang menurut keyakinan Jaksa telah merugikan keuangan Negara hingga Rp2,9 miliar itu menjerat Umar sebagai tersangka. Dan kini Umar berada dalam tahanan Kejaksaan meskipun kemudian dikeluarkan lagi untuk perawatan jantung yang bersangkutan di rumah sakit Lubuk Basung dan akhirnya masuk ke RSUP Dr. M.Djamil Padang. Namun meskipun nsudah diusulkan, tetapi realiasisasinya masih belum. “Karena ini akan memerlukan proses, Kementerian Dalam Negeri masih memprosesnya. Jadi semua tergantung Menteri Dalam Negeri apakah statusnya akan nonaktif atau ada cara lain yang bias dipilih,” kata Gubernur. (h/adk)

Stikes Perintis akan Kirim Lulusan ke Luar Negeri PADANG, HALUAN — Pengurus Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan (Stikes) Perintis, Sumatera Barat, menargetkan sekitar dua tahun lagi, lulusannya akan dikirimkan ke luar negeri seperti Libya, Selandia Baru dan Arab Saudi. Untuk mencapai itu, Stikes memasukkan Bahasa Ingris sebagai mata kuliah wajib untuk dikuasai oleh para mahasiswa. Memudahkan mahasiswa untuk belajar bahasa Inggris tersebut, pihak kampus mendatangkan beberapa orang tenaga pengajar dari Filipina. Salah seorang telah mulai mengajar di Stikes sejak Senin (13/6). Ia disuruh mengajar dalam bahasa Inggris. Selain bertujuan untuk memasihkan para mahasiswa berbahasa Inggris, Nimfa B Tolintino juga mengajar ilmu kesehatan dalam berbahasa Inggris. Nimfa B Setiap memberikan perkuliahan nantinya akan didampingi oleh dosen Bahasa Inggris lokal untuk yang mempermudah mahasiswa memahami apa yang disampaikan, karena Nimfa tidak bisa berbahasa Indonesia. “Kami menargetkan, selama tiga bulan, para mahasiswa sudah bisa berdialog tentang ilmu kesehatan dalam bahasa Inggris,” kata Pengurus Stikes Perintis Sumbar, Rafneli Rafki kepada Haluan kemarin. Ke depan sistem belajar mengajar seluruhnya akan memakai bahasa Inggris. Hal itu bertujuan untuk membiasakan mahasiswa berbahas Inggris di Sekolah. (h/dfl)

AMATI PETA Gubernur Sumbar Irwan Prayitno dan Bupati Pasaman Benny Utama, mengamati peta pembangunan jalan pintas dari Pasaman menuju Rokan Hulu Riau, saat meninjau pengerjaan jalan tersebut di Jorong Rumbai Nagari Muaro Tais Kecamatan Mapat Tunggul Pasaman, Selasa (14/ 6). HUMAS PEMPROV

JALAN PINTAS SEGERA TERWUJUD

Pasaman-Pekanbaru Lewat Rohu Irit 150 Km

PASAMAN, HALUAN — Tak lama lagi, jalan pintas dari Pasaman ke Pekanbaru Riau akan terwujud. Saat ini, Pemkab Pasaman hampir menyelesaikan jalur alternatif tersebut, yang dibangun di Jorong Rumbai Nagari Muara Tais, Kecamatan Mapat Tunggul Kabupaten Pasaman, yang akan tembus ke Rokan Hulu (Rohu) Riau. Jika biasanya, masyarakat Pasaman harus melalui Kota Bukittinggi, Kabupaten Agam, Kota Payakumbuh dan Kabupaten Limapuluh Kota untuk menuju Pekanbaru, dengan dibangunnya jalan ini, maka masyarakat Pasaman tidak perlu melintasi jalur itu, karena dari Pasaman langsung bisa tembus ke Rokan Hulu dan Ujung Batu yang menuju jalan ke Pekanbaru dan Dumai. Gubernur Sumbar Irwan Prayitno yang meninjau pem-

bangunan jalan tersebut pada Selasa (14/6) kemarin mengatakan, pembangunan jalan pintas ini akan menghemat jarak perjalanan menuju Pekanbaru Riau sepanjang 150 kilometer, atau menghemat waktu sekitar tiga jam dari Pasaman menuju Pekanbaru. “Kita berharap dengan lancarnya jalan di lokasi ini akan dapat memperlancar akses masyarakat Sumbar, terutama di Pasaman untuk mengirim hasil perikanan dan pertanian yang dijual di daerah

DIDUGA BERAKSI 83 KALI

Berkas Perampok Emas Sudah di Kejaksaan LIMAPULUH KOTA, HALUAN — Empat kawanan perampok yang beraksi di rumah Dedi Harianto di Jalan Tan Malaka Kilometer 10 Payakumbuh-Suliki, persisnya di kawasan Padangarai, Nagari Guguak VIII Koto, Guguak, Limapuluh Kota, hingga saat ini masih ditahan di sel Mapolres Limapuluh Kota. ”Para perampok tersebut dalam tahap pemberkasan oleh kejaksaan. Berkas perkara mereka sudah kita serahkan ke kejaksaan,” kata Kapolres Limapuluh Kota, AKBP Partomo Iriananto kepada Haluan beberapa hari lalu Keempat pelaku rampok tersebut adalah Sahrul alias Rul (36), Mardianto alias Anto (31), Jonirwan alias Jon Bot (40) dan Dedi Junaidi alias Capaik (36). keempat perampok ini setelah diperiksa ternyata berasal

dari Kota Padang. Tiga orang di antaranya, kecuali Dedi Junaidi, ternyata teridentifikasi sebagai residivis kasus pencurian ternak. Bahkan dari hasil pemeriksaan polisi perampok emas yang ditangkap jajaran Satreskrim Polres Limapuluh Kota dan Polres Padang Panjang ini ternyata sudah melakukan aksi yang sama di 83 tempat kejadian peristiwa (TKP) berbeda. “Seluruhnya, di dalam wilayah Hukum Polda Sumbar. Komplotan rampok, sudah beraksi semenjak tahun 2009 lalu. Kita masih mengejar seorang lagi,” ujar Kapolres Limapuluh Kota, AKBP Partomo Iriananto, didampingi Kasatreskrim AKP TM Simanungkalit, pada Haluan Selasa (14/6) di Mapolres setempat. Menurut AKP TM Simanungkali lagi, para rampok pernah

melakukan aksi serupa di Kota Padang, Kabupaten Padang Pariaman, Payakumbuh dan kabupaten Limapuluh Kota. Namun dari keterangan para rampok banyak yang berbelit bahkan ada yang lupa dimana saja mereka pernah beraksi. Selain menangkap keempat perampok, polisi juga menangkap seorang lain, Surya Hariandi, 31, asal Parak Karakah, Padang. Namun Surya tewas akibat melompati sungai berbatu saat penangkapan di kawasan jembatan kembar, kelok Berbunga Padang Panjang. Selain itu, hingga saat ini polisi juga masih memburu seorang perampok lainnya yang kabur. Diduga pelaku yang kabur ini adalah dalang perampokan ini sekaligus penunjuk jalan yang memetakan aksi rampok yang melukai korban tersebut.(h/il)

Riau. Dan tentu ini sungguh membantu masyarakat dalam memajukan kesejahteraan hidup mereka,” ujar Irwan Prayitno. Irwan menjelaskan, jalan ini membentang dari Kecamatan Rao Kabupaten Pasaman hingga perbatasan Kabupaten Rokan Hulu sepanjang 42 kilometer. Saat ini, tinggal tiga kilometer lagi jalan dari arah Pasaman yang belum diaspal. Namun sayangnya, dari arah Rokan Hulu, masih tersisa 42 kilometer yang belum diaspal. “Untuk dana pengerjaan jalan itu, dilakukan sharing dana dengan APBD Pemerintah Provinsi Riau, APBD Pemerintah Provinsi Sumbar dan APBD Kabupaten Pasaman. Untuk jalan di Pasaman ditanggung oleh Pemrov Sumbar dan Pemkab Pasaman, sementara wilayah Rokan Hulu merupakan tanggungjawab Pemkab Rokan Hulu

dan Pemrov Riau. Semua itu telah mendapat kesepakatan dari seluruh pihak terkait,” jelas Irwan. Irwan Prayitno berharap jalan ini bisa dituntaskan pada 2012 mendatang. Irwan berjanji, dalam waktu dekat akan membicarakan pembangunan ini dengan Gubernur Riau, agar realisasi jalan itu bisa dipercepat. Sementara itu, Bupati Pasaman Benny Utama dalam kesempatan tersebut menyampaikan, kunjungan Gubernur Sumatera Barat Irwan Prayitno merupakan kunjungan pertama kali ke salah satu daerah terisolir di Kabupaten Pasaman, yaitu di Jorong Rumbai Nagari Muaro Tais Kecamatan Mapat Tunggal. Nagari ini termasuk nagari tertua di Pasaman, namun belum tersentuh jaringan listrik maupun telepon. “Mudah-mudah ini akan menjadi inspirasi bagi kita untuk

berbenah membangun daerah ini, agar masyarakat disini juga dapat menikmati hasil pembangunan yang sama dengan daerah lainnya yang telah maju. Dengan peningkatan pembangunan jalan ini, kita juga berharap akan meningkat pula dengan sarana prasarana lain seperti listrik dan lainlain,”katanya. Menurut Sekretaris Nagari Muara Tais, Saiful Ahya, jalan ke Rokan Hulu dapat dimanfaatkan masyarakat untuk menjual hasil pertanian. “Selama ini kita menjual karet ke Padang, menempuh sekitar lima jam perjalanan,” tuturnya. Karet adalah penghasilan utama masyarakat Jorong Rumbai. Menurut Saiful, dalam seminggu, daerah ini bisa menghasilkan berton-ton karet. Lebih jauh Saiful menyebutkan, dengan dibukanya jalur ini, diharapkan pendapatan masyarakat dapat meningkat. (h/adk/wan)

PENGALIHAN HAK TANAH NEGARA

Dua Tersangka Diperiksa Kejati

PADANG, HALUAN — Dua tersangka kasus dugaan korupsi pada pengalihan hak tanah negara bekas erfpacht verponding 172 , di Bukit Berkicut Jorong Sukarami, Kenagarian Koto Gaek Guguk Kecamatan Gunung Talang Kabupaten Solok, Selasa (14/6), diperiksa oleh tim penyidik Pidsus Kejaksaan Tinggi Sumatera Barat. Kasi Pengkum dan Humas Kejaksaan Tinggi (Kejati) Sumbar Ikhwan Ratsudy, menjelaskan, dua orang tersebut yakni Ir.Husni, Ketua Pemriksa Tanah atau Kasi Hak dan Pendaftaran Tanah pada Kantor Badan Pertanahan Nasional (BPN) Kabupaten Solok dan Emil Dolia, mantan Kepala Bagian Tata Pemerintahan pada Asisten I Sekretaris Daerah Kabupaten Solok. Mereka diperiksa mulai sekitar pukul 09.00 WIB hingga 12.00 WIB,

di ruangan terpisah. Kepada mereka diajukan sekitar lima pertanyaan. Sementara, pemeriksaan terhadap dua tersangka kasus yang sama sebelumnya, Senin (13/6), gagal dilaksanakan. Keduanya yakni Lukman, mantan Kepala Kantor BPN, Kabupaten Solok dan Anwar, Wali Jorong Balai Oli, Nagari Jawi, Kecamatan Gunung Talang, Kabupaten Solok gagal diperiksa, karena dua alasan yang berbeda. Lukman batal diperiksa, karena memang tidak hadir, dengan alasan sakit. Sedangkan Anwar yang memenuhi panggilan penyidik, gagal diperiksa, karena yang bersangkutan minta didampingi penasehat hukum. Anwar meminta tim penyidik Kejati Sumbar menyediakan penasehat hukum untuknya selama menjalani pemeriksaan. “Makanya, nanti kami akan urus admi-

nistrasinya dulu, untuk penyediaan penasehat hukum, ujar Ikhwan. Dugaan korupsi pengalihan tanah negara seluas 17.750 meter persegi, terjadi setelah dilakukan pengukuran ulang oleh BPN, diambil alih oleh Pemkab Solok. Kemudian, tanah itu di sertifikatkan atas nama Anwar (Wali Jorong Balai Oli Nagari Jawi Kecamatan Gunung Talang dan dijual kepada salah seorang warga Indonesia keturunan. Pengalihan hak atas tanah negara tersebut termasuk diduga melanggar ketentuan yang diatur dalam Peraturan Pemerintah No 24 Tahun 1997 tentang Pendaftaran Tanah yang pelaksanaannya diatur dalam Peraturan Menteri Negara Agraria/ Kepala BPN tentang Pendaftaran Tanah. Negara dirugikan sekitarRp 288 juta. (h/dfl/ynt)


Nasional

RABU, 15 JUNI 2011 M 13 RAJAB1432 H

3

LINTAS Gaji Ke-13 PNS Batal Cair Juni JAKARTA, HALUAN — Pemerintah menunda pemberian Gaji ke-13 untuk Pegawai Negeri Sipil (PNS), TNI/Polri dan Pensiunan yang awalnya dijanjikan akan keluar pada bulan Juni ini hingga bulan Juli mendatang. Dirjen Perbendaharaan Kementerian Keuangan Agus Suprijanto menyatakan kemungkinan besar, awal Juli mendatang PNS baru bisa menerima gaji tersebut. “Gaji ke-13 baru bisa keluar Juli karena Peraturan Pemerintah (PP) masih belum keluar. PPnya saat ini masih di Sekretaris Negara (Setneg),” ungkapnya saat dihubungi di Jakarta, Selasa (14/6/). Agus menyatakan hambatan dari molornya gaji ke-13 tersebut karena pengajuannya terlambat. Hal inilah yang memungkinkan gaji ‘tambahan’ untuk PNS tersebut baru bisa keluar awal Juli. “Kemungkinan besar awal Juli baru bisa dibayar, tapi kalau PP-nya selesai lebih cepat, ya gaji ke-13 itu juga lebih cepat dibayarkannya,” tukasnya. Seperti diketahui, PNS, TNI, dan Polri sebelumnya dipastikan akan mendapat gaji ke-13 bagi pada Juni ini. (dtc)

CINTA PUSTAKASejumlah siswa SMKN 7 Yogyakarta mengamati koleksi kliping koran lama, di Perpustakaan Daerah Propinsi DIY, Selasa (14/6). Perpustakaan yang memiliki ribuan koleksi buku, majalah dan koran dari masa penjajahan Belanda yang bermanfaat bagi pengembangan ilmu pengetahuan serta pendidikan tersebut masih minim pengunjung. ANTARA

Tidak pro Rakyat, Krisis Pangan Mengancam

Tiga Perusahaan Tambang Merusak SAMARINDA, HALUAN—Menteri Negara Lingkungan Hidup Gusti Muhammad Hatta menemukan tiga perusahaan tambang batu bara di Samarinda, Kalimantan Timur, bermasalah. “Berdasarkan hasil pengamatan di tiga perusahaan tambang, ternyata mereka tidak memenuhi ketentuan UU,” katanya usai memberikan kuliah umum tentang ‘Lingkungan Hidup’ di Kampus Universitas Mulawarman Samarinda, Selasa. Ia mencontohkan air asam tambang itu diolah atau dibuatkan ‘treatment’ atau kolam pengolahan air dan jika sudah memenuhi baku mutu baru boleh dilepas ke sungai umum. Temuan itu terungkap saat Gusti Muhammad Hatta melakukan inspeksi mendadak (sidak) di tiga perusahaan tambang batu bara yakni, CV. Tujuh Tujuh yang terletak di Kelurahan Tanah Merah, KSU Mahatidana yang arealnya berdekatan dengan kompleks perumahan serta CV. Bismillah Res Kaltim di Kelurahan Lempake. “Berdasarkan hasil pengamatan di tiga perusahaan

tambang itu, saya menemukan ternyata mereka tidak memenuhi ketentuan yang ada. Misalnya air asam tambang itu diolah atau dibuatkan ‘treatment’ atau kolam pengolahan air,” ujarnya. Bila sudah memenuhi baku mutu baru boleh dilepas ke sungai umum. Namun, kenyataan perusahaan tidak melakukannya. Selain melakukan sidak ke perusahaan tambang dan kuliah umum tentang ‘Lingkungan Hidup’ Meneg LH juga melakukan penanaman pohon ‘Ulin’ di halaman Kampus Unmul Samarinda. “Ini untuk kali kedua saya ke Kaltim. Tahun lalu, saat melakukan sidak di Kaltim dan Kalsel, saya juga menemukan delapan perusahaan tambang bermasalah. Setelah diberi sanksi kemudian perusahaan itu kami beri waktu untuk memperbaikinya dan selanjutnya akan kami pantau lagi. Namun, drai delapan perusahaan tersebut, ada satu yang tetap melanggar sehingga kami lanjutnya prosesnya ke pengadilan,” katanya. (ant)

Prihatin, Indonesia No.47 Terkorup JAKARTA, HALUAN—Wakil Ketua DPR Priyo Budi Santoso mengatakan keprihatinannya karena Indonesia berada di nomor 47 dari 65 negara terkorup dan tidak adil di Dunia. “Saya prihatin dengan berita hasil survei international (World Justice Project masih menempatkan Indonesia di bawah, dari 65 negara Indonesia di 47 negara terkorup dan tidak adil, berita ini menjadi “warning” (peringatan, red) bagi kita,” katanya dalam diskusi Forum MKGR di Jakarta, Selasa. Untuk itu, menurut Priyo Budi Santoso, saat ini harus menjadi momentum melakukan mawas diri bersama terutama cabang-cabang kekuasaaan baik legislatif, eksekutif maupun yudikatif. Menurut dia, kondisi yang penuh dengan hiruk pikuk saat ini menjadi masa sulit bagi Indonesia ke depan, terutama reformasi dan

demokrasi. “Kalau ini tidak direspon, saya khawatir justru akan terjadi “turbulensi” (kekacauan), menuju negara gagal,” katanya. Ia menambahkan, reformasi dan demokrasi yang telah diperjuangkan tidak boleh berhenti. Menurut Priyo, saat ini Indonesia masih dalam tahap mencari bentuk demokrasi yang tepat, sehingga kegagalan dalam mengelola berbagai masalah bisa tergelincir kembali ke negara otoriter. “Kita tidak bisa kembali lagi ke masa lampau, yang otoriter, kita harus melanjutkan ini (reformasi) tidak boleh berhenti,” katanya. Wakil Ketua DPR Priyo juga mengkhawatirkan bila keadaannya terus seperti ini, akan terjadi gejolak di masyarakat yang dapat mengakibatkan bentrokan dengan negara. “Akan ada tumbukan lempeng negara dan masyarakat yang berbahaya yang perlu dihindari,” katanya. (ant)

Kepercayaan Keluarga, Kebanggaan Indonesia

Way of Life!

ulai

DP m

10%

PT. ELANG PERKASA MOTOR : Jl. Khatib Sulaiman No.87 Padang Telp. (0751) 7051422, 7051423 Kantor Cabang : = PAYAKUMBUH : Jl. St. Usman No.14, Kampung Cina Telp. (0752) 91795 = DHARMASRAYA : Jl. Lintas Sumatera Koto Baru KM.218 Dharmasraya Telp. (0754) 71245

* syarat & ketentuan berlaku HARI MINGGU / LIBUR SHOWROOM TETAP BUKA

PADANG, HALUAN— Dekan Fakultas Peternakan Universitas Andalas (Unand) Padang, Dr Ir Jafrinur menilai pemerintah perlu meninjau kebijakan impor bahan pangan dari sejumlah negara dan serius menggerakkan potensi dalam negeri. “Kita (Indonesia) hingga kini masih impor bahan pangan, di antaranya kedelai dan daging, serta jagung padahal potensi dalam negeri belum terkembangkan secara maksimal,” kata Jafrinur, Selasa. Menurut dia, Indonesia menghadapi ancaman krisis bahan pangan dan energi, seperti daging, susu dan kedelai serta tagung karena kebijakan selama ini lebih mengedepankan kepentingan pedagang eksport dan impor. Padahal, bila kebijakan masalah pangan lebih pro terhadap rakyat, tentu bisa ditekan impor sejumlah bahan pangan itu, yang tentunya harus disejalankan dengan kebijakan untuk men-

dorong pengembangan potensi dalam negeri. “Kebijakan masalah yang berkaitan dengan ketersedian pangan masih penuh pro rakyat, sehingga potensi lahan yang tersedia belum tergarap maksimal,” katanya. Kondisi itu, bisa dilihat ketika petani ingin menjual hasil produksi tanamannya, misalkan jagung dihadapkan dengan harga murah, begitu juga dengan ternak harga merosok akibat pengaruh daging impor. Dampaknya mengurangi gairah petani untuk mengembangkan usaha sektor bahan pangan (pertanian dan peternakan) karena masih belum bisa menjanjikan bagi pendapatannya. Sementara itu, katanya, bila

dilihat dari potensi ketersedian lahan, iklim untuk pengembangan komoditi dan sektor peternakan sangat mendukung. Justru itu, kebijakan pemerintah berkaitan dengan masalah impor bahan pangan harus ditinjau dan mesti menjadi titik perhatian pengembangan potensi dalam negeri. “Masyarakat negeri ini sekitar 84 persen bergerak di sektor pertanian dan peternakan, tapi bahan pangan masih menjadi ancaman. Kondisi ini, tentu ada masalah yang harus dikaji,” katanya. 65 Persen Impor Setidaknya 65% pasokan pangan Indonesia, masih diperoleh dengan cara impor. Produk-produk pangan seperti beras, daging, dan garam pun sebagian besar didapat dari luar negeri. “Impor pangan kita punya itu sudah 65%. Apa yang kita nggak impor sekarang? Beras, garam, sapi, bahkan anak ayam pun diimpor,”ungkap Wakil Ketua Umum Bidang Perdagangan,

Distribusi, dan Logistik Kadin, Natsir Mansyur. Karena itu, Natsir mengatakan, ekonomi pangan Indonesia seperti tersandera karena selalu bergantung oleh negara lain untuk memenuhi kebutuhannya. Ini juga disebabkan karena pasokan pangan dari dalam negeri tidak mencukupi kebutuhan penduduknya. “Ekonomi pangan kita ini tersandera. Suplainya (pasokan) sedikit, demand-nya (permintaan) banyak,” katanya. Tersanderanya ekonomi pangan Indonesia menurut Natsir juga didasari oleh sebagian orang yang memang mempunyai kuasa untuk mempengaruhi harga sehingga menyebabkan inflasi. Karena itu, Natsir menyampaikan sebagian besar inflasi didapat dari pangan. “Siapa yang berkepentingan di situ sehingga mempengaruhi harga, mempengaruhi inflasi. Inflasi kan sebagian besar dari bahan pokok pangan,” ujarnya.(d/ant)

Pemilukada...............................................Sambungan dari Hal.1 Presiden SBY pernah menyatakan bahwa “pemilihan umum kepala daerah secara langsung sebagai bagian dari demokratisasi pemerintahan daerah, telah menimbulkan kegaduhan dan potensi konflik di tengah-tengah masyarakat, sehingga perlu dibenahi kembali”. Hasil evaluasi terhadap penyelenggaraan Pemilukada sejak tahun 2005 hingga 2010 menunjukkan, bahwa ide penyelenggaraan Pemilukada secara langsung sekarang ini merupakan langkah yang terlalu maju, tidak selaras dengan realitas masyarakat, serta kesiapan aktor politik lokal kita. Untuk itu, diperlukan berbagai langkah penyesuaian pelaksanaan Pemilukada dengan kebutuhan demokratisasi pemerintahan daerah. Rencana untuk membenahi regulasi penyelenggaraan Pemilukada, yang berpedoman pada pasal 18 ayat (4) UUD 1945, yang menyatakan “Gubernur, Bupati, Walikota sebagai kepala pemerintahan daerah dipilih secara demokratis” membuka peluang penyelenggaraan Pemilukada tidak lagi dilaksanakan secara langsung, tapi bisa saja secara tidak langsung, sepanjang dilakukan secara demokratis. Ketentuan yang telah ditegaskan konstitusi tersebut, perlu diselaraskan dengan dasar penyelenggaraan otonomi daerah di tingkat provinsi maupun kabupaten/kota. Lingkup pengelolaan urusan-urusan yang menjadi kewenangan pemerintahan provinsi dan kabupaten/kota, harus menjadi pertimbangan bagi penyelenggaraan Pemilukada langsung ataupun tidak langsung pada masing-masing tingkatan daerah. Bagi pemerintah kabu-

paten/kota yang merupakan titik berat penyelenggaraan otonomi daerah, di mana kewenangan yang diberikan Pemerintah telah dilakukan secara penuh, dengan jumlah urusan pemerintahan yang relatif besar (25 macam), tentu diperlukan legitimasi yang kuat dari kepemimpinan pemerintahannya. Karena itu, penyelenggaraan Pemilukada secara langsung guna memilih kepemimpinan daerahnya relatif dapat diterima, walaupun tidak sepenuhnya akan menghilangkan ekses negatif Pemilukada langsung sebagaimana yang terjadi selama ini. Tetapi biaya kampanye yang mahal dan “sewa perahu” yang perlu dikeluarkan oleh bakal calon kepala daerah, harus dihilangkan. Sementara itu, bagi daerah provinsi yang hanya menyelenggarakan urusan pemerintahan daerah dengan kewenangan otonomi yang relatif terbatas, di mana kewenangannya lebih bersifat lintas kabupaten/kota serta menjadi wakil Pemerintah Pusat di daerah, maka sejatinya tidaklah diperlukan dasar legitimasi yang terlalu kuat bagi kepemimpinan pemerintahannya. Dengan demikian, maka penyelenggaraan Pemilukada di tingkat provinsi, sesungguhnya cukup dilaksanakan melalui lembaga perwakilan (representative democracy) saja, yaitu melalui DPRD Provinsi. Kita perlu memahami bahwa demokrasi yang menjadi pilihan bersama dalam kehidupan berpolitik di Republik ini harus dibangun secara lebih baik, serta harus mempertimbangkan berbagai faktor yang menjadi indikator utama berjalannya demokrasi tersebut secara baik dan benar. Demok-

rasi yang baik, tentunya harus sesuai dengan realitas kehidupan masyarakatnya. Bilamana desain demokrasi seperti Pemilukada langsung yang telah berjalan selama ini ternyata dianggap terlalu maju –tidak seimbang dengan perkembangan dan kondisi masyarakat, terutama bila melihat kondisi kultur pemilih yang masih belum dewasa, tingkat pendapatan serta pendidikan masyarakat yang belum memadai— maka sebaiknya sistem penyelenggaraan Pemilukada langsung tersebut perlu dikembalikan dulu pada DPRD. Dengan memperhitungkan kondisi politik saat ini, maka Pemilukada melalui DPRD untuk tingkat provinsi, diharapkan akan dapat menjadi contoh untuk memilih kepemimpinan daerah yang membutuhkan legitimasi yang tidak terlalu kuat. Namun, bagi daerah kabupaten/ kota yang menjadi titik berat penyelenggaraan otonomi daerah, maka Pemilukada secara langsung masih dipertahankan, walaupun sistem ini mungkin akan terus dibayang-bayangi oleh politik uang, politisasi birokrasi dan berbagai konflik. Untuk mengeliminasi terjadinya praktek-praktek politik uang dalam pemilukada melalui DPRD, akan dilakukan kontrol ketat lewat mekanisme “One Day Election”. Artinya, setelah KPUD melakukan penjaringan terhadap bakal calon kepala daerah yang memenuhi syarat, selanjutnya diajukan ke DPRD untuk dilakukan pemilihan dalam waktu satu hari. Pada sidang paripurna DPRD, para calon kepala daerah akan menyampaikan visi, misi dan program kerjanya, dilanjutkan dengan pemungutan suara, penghi-

tungan suara dan penetapan hasil pemilihan dihari yang sama. Pada hari pemilihan tersebut, begitu calon kepala daerah memasuki sidang Paripurna DPRD, maka dia harus disterilisasi dari berbagai hal yang memungkinkan terjadinya kecurangan, seperti tidak boleh membawa HP dan alat komunikasi lainnya, tidak diperkenankan didampingi oleh tim sukses, serta dikawal secara ketat oleh aparat kepolisian agar tidak ada peluang melakukan praktek-praktek politik uang. Kita perlu terus melakukan perbaikan dalam penyelenggaraan Pemilukada sebagai bagian dari upaya membangun demokrasi yang sehat di tingkat lokal, sehingga Pemilukada benar-benar akan mampu menghadirkan kepemimpinan pemerintahan daerah yang bersih, tidak dibebani dengan hutang-hutang politik yang seringkali menggiring kepala daerah menjadi pesakitan di hadapan hukum. Penataan yang akan dilakukan terhadap wajah demokrasi lokal di Indonesia, dengan kembali menerapkan Pemilukada secara tidak langsung di tingkat provinsi, merupakan hasil evaluasi komprehensif terhadap berbagai hal yang telah terjadi dalam praktek Pemilukada selama ini. Tujuannya tidak lain agar demokrasi lokal dapat lebih kompatibel dengan desain otonomi daerah dan realitas masyarakat lokal kita, sehingga kepemimpinan yang dihasilkan betul-betul mampu mendorong terwujudnya efektivitas penyelenggaraan pemerintahan daerah di Indonesia. *Ketua Umum Ikatan Keluarga Alumni Pendidikan Tinggi Kepamongprajaan


4

Opini

SENIN, 13 JUNI 2011 M 11 RAJAB1432 H

Derita Permanen Petani Gambir

Haluan Kita Pendidikan Sumbar, Urus dengan Serius! RAPAT Koordinasi (Rakor) Gubernur dengan Bupati dan Walikota pada Senin (13/) menghasilkan 17 rekomendasi tampa dihadiri 6 kepala daerah. Rekomendasi ini melengkapi 16 rekomendasi yang sudah dibuat pada Rakor sebelumnya di Dharmasraya. Pendidikan menjadi isu penting yang diangkat dalam Rakor baru lalu itu. Gubernur Sumbar Irwan Prayitno menyebutkan, pendidikan di Sumbar mengalami penurunan bila dilihat dari hasil Ujian Nasional (UN). Pada UN 2011, di tingkat SMP, Sumbar menempati posisi 29 dari 33 daerah. Tingkat SMA, Sumbar di posisi 28. Di tingkat SMK, juga tidak menggembirakan. Sumbar menempati posisi 21 dari 33 daerah. Hasil ini memperlihatkan bahwa di bidang pendidikan, kita kalah dari provinsi lain. Karena itu Gubernur Irwan langsung menginstruksikan kepada bupati dan walikota untuk fokus kepada pembinaan teknis terhadap guru dan pengawas. Lalu kenapa prestasi pendidikan sampai sedemikian melorot? Dan apakah itu sebabnya Kepala Dinas Pendidikan Sumatera Barat dipindahkan ke Dinas Pariwisata dan terpaksa ‘ditarik’ Kepala Dinas Pendidikan dari Padang Pariaman untuk memimpin Dinas Pendidikan Sumbar? Kita memberi garis bawah juga terhadap apa yang mengemuka dalam Rakor Pemda itu. Diungkapkan dalam Rakor itu, bahwa masalah rendahnya kualitas UN karena Dinas Pendidikan dibebankan banyak kerja, tidak hanya urusan kualitas. Dinas pendidikan juga mengurusi soal proyek, pembangunan, dan sebagainya. Ini yang menyebabkan dinas pendidikan tidak fokus terhadap pencapaian kualitas pendidikan. Karena itu menarik juga menyimak apa yang disarankan Wakil Walikota Padang dalam Rakor tersebut. Mahyeldi punya usul agar Dinas Pendidikan benar-benar hanya mengelola pendidikan, tidak me+ngurusi proyek. Selama ini Dinas Pendidikan memang terlihat lebih banyak mengurusi proyek. Tidak banyak yang berkonsentrasi pada kurikulum. Justru sebenarnya sekolah lah yang amat dominan dalam ranah kurikulum itu. Sementara SDM di kantor Dinas Pendidikan di semua Kabupaten/Kota banyak yang bukan berlatar belakang pendidikan. Jadi wajar saja keluhan Mahyeldi bahwa Dinas Pendidikan banyak mengurus proyek, bukan mengurus teknis pendidikan. Kebutuhan untuk tenaga pengelola Dinas Pendidikan itu sesungguhnya jarang terpikirkan latar belakang pendidikan serta kompetensi orangnya. Beberapa daerah sebelum ini seperti Padang Panjang, Agam, Bukittinggi malah mencari Kepala Dinas Pendidikan itu ke Universitas Negeri Padang. Beberapa guru besar dan doktor pendidikan diminta bantuannya untuk menjadi Kepala Dinas. Karena memang ini pas kompetensinya. Tentu saja tidak dengan asal comot. Belum tentu juga setiap yang dari UNP lantas bisa dianggap kompeten mengurusi dunia pendidikan. Namun setidak-tidaknya yang berlatar belakang manajemen pendidikan. Dengan penempatan orang yang tepat di dunia pendidikan, Insya Allah pendidikan diserahkan pada ahlinya. Jadi bukan pada konco Bupati/Walikota dan konco gubernur. Kalau pun itu konco, sebenarnya tidak masalah asal kompentensinya relevan. Oleh karena itu pula kita mengapresiasi rekomendasi Rakor Pemda kali ini dimana gubernur menginstruksikan kepada bupati dan walikota memberikan perhatian serius terhadap UN. Caranya, dengan melakukan pembinaan teknis terhadap guru dan pengawas sekolah, yang terlebih dahulu akan dibicarakan secara khusus antara gubernur dengan bupati dan walikota. Sebab menjadi sangat keterlaluan, manakala ratusan guru sudah disertifikasi dan dinyatakan sebagai pemilik kompetensi yang mumpuni untuk mengajar tetapi hasil Ujian Nasional ternyata masih jeblok. Kita bukan mempersoalkan uang sebagai imbalan dan sertifikasi itu, tetapi nilai sertifikasi itu. Sebanarnya apa memang sudah pas seseorang diberi sertifikat atau brevet kecakapan mengajar? Apakah tidak hanya main-main saja? Sertifikat, tetapi hasilnya sama saja dengan ketika belum bersertifikat.***

OLEH ARI FEBRIANTO Mahasiswa Jurusan Sejarah Fakultas Sastra Universitas Andalas dan Anak Petani Gambir

KEADAAN petani gambir menjadi semakin tidak menentu, hidup di daerah penghasil terbesar gambir, komoditas ekspor, tapi harganya sayur. Petani berharap dengan janji toke yang mengatakan harga gambir akan segera naik, tapi kenyataannya sekarang harga komuditas ekspor itu semakin menurun tajam jauh di bawah rata-rata. Lagi-lagi orang membayangkan enaknya menjadi petani gambir, padahal jika dilihat dengan situasi dan kemurungan petani ditengah kegalauan harga gambir yang tidak menentu, bisa saja dibilang petani gambir adalah petani termiskin diantara petani komuditas ekspor lain, betapa tidak, dengan harga yang sedemikian rendahnya tidak menutup kemungkinan petani mempunyai hutang yang jauh lebih besar dari penghasilan perbulannya, apakah ini yang disebut petani sejahtera? Walaupun sudah ada perancangan pemerintah setempat dalam membicarakan masalah ini dan telah melahirkan konsep dan langkah-langkah, tapi semuanya itu masih berada dalam kontek tekstual dan belum terealisasi sampai sekarang, terbukti sampai sekarang harga gambir dipasaran masih berada di bawah standar. Problemanya sejuah ini, belum ada usaha nyata yang diperlihatkan untuk membantu petani gambir keluar dari kesulitannya. Petani gambir menjadi pasrah dan tidak punya pilihan lain dan masyarakat tidak tahu

masalah utama yang membuat harga gambir sedemikian jatuhnya dipasaran. Angan-angan Sejahtera Kata sejahtera rasanya masih jauh dari petani gambir, mungkin masih berada dalam angan-angan. Pokoknya kesejahteraan Petani gambir masih jauh. Kasihan kita dengan mereka. Walaupun daerah kita terus digadang-gadangkan sebagai daerah petro dolar untuk gambir, kenyataannya Petani terus dihadang banyak persoalan, ucap mantan Petinggi Bank Indonesia, Iramadi Irdja. Tidak hanya Iramadi, sekretaris Daerah Kabupaten Limapuluh Kota Resman Kamars juga mengungkapkan hal serupa. Dihadapan utusan Kementerian Perekonomian saat Rakor kebijakan pengembangan dan pengelolaan sarana produksi pertanian dengan Kementerian Koordinator bidang Perekonomian di ruang rapat Bupati Limapuluh Kota (perbincangan media lokal). Namun semua itu kalau hanya dibicarakan dan didengarkan tidak akan ada hasilnya dan belum tentu akan merubah nasib para petani gambir.

perlu pendampingan Dan perampingan kelembagaan kan? DPR desak pemerintah perbaiki pengelolaan keuangan haji Janganlah, jangan-jangan nanti tak bisa studi banding ke Mekah

Haluan Aspirasi

082170625544/ 08163253248

Tangkap Penadah Kayu di Koto Panjang ASS. Yth Bapak Kapolda c/q Redaksi Haluan. Tolong sampaikan aspirasi kami, warga Koto Panjang Nagari Tigo Jongko Kecamatan Lintau Buo merasa kecewa dengan oknum polisi yang menangkap penebang kayu. Penadahnya warga di Koto Panjang tak pernah ditangkap. Ia diindikasikan bermain dengan polisi. Tolong diungkap Pak Kapolda. Makasih +6281363356***

Kurang Ramah

ASS. Maaf Haluan, cuma memberi tahu, tolong ditraining si pengantar Koran Haluan agar bersikap ramah dan senyum agar kami kebih senang berlangganan dengan Koran Haluan. +628566267***

Ambruk BEREBUT pamor sejumlah kepala daerah ambruk di pentas acara penutupan TdS (O waaaikkk…ka ateh parabola apak Yuang!) +6281374899***

Terbit Sejak 1948 Pendiri H. Kasoema

Penerbit: PT Haluan Sumbar Mandiri (Haluan Media Group). SIUPP No 014.SK.Menpen.SIUPP A.7 1985 tanggal 19 November 1985.

kesejahteraan bagi masyarakat, tapi kenyataannya masih jauh panggang dari api. Kestabilan harga akan sangat membantu masyarakat petani dalam melanjutkan hidup dan peran aktif pemda dibutuhkan dalam mengawasi dan memantau harga gambir dipasaran dan menetapkan harga gambir secara berkala. Dengan embelembel komuditi ekspor, seharusnya tentu dapat mensejahterakan masyarakatnya bukan sebaliknya menyengsarakan. Pemerintah telah berupaya untuk memajukan dan berjanji akan mensejahterakan masyarakat Petani gambir, Petani menjadi milestone (tonggak penting) dalam kesejahteraan Sumbar yang mayoritas mengantungkan hidup pada gambir. Jangan sampai mimpi ini buyar dan hanya menjadi bunga mimpi, tapi diharapkan akan menjadi kenyataan. Dengan demikian kalau Petani gambir sejahtera dapat dipastikan kehidupan masyarakat Sumbar akan mengalami perubahan kearah lebih baik kedepannya. Di sisi lain kejatuhan harga gambir seperti sekarang setidaknya bisa diatasi, sehingga harapannya kehidupan masyarakat (petani gambir) akan lebih baik dan sejahtera dengan harga gambir yang stabil. Petani berharap kepada pemerintah setempat untuk dapat meniupkan angin perubahan kepada petani gambir, tidak hanya bicara dan janji tapi harus ada langkah-langkah konkrik yang harus dilaksanakan. Akhirnya mimpi dan harapan petani gambir akan hidup lebih baik selangkah lebih maju. Usaha ke Depan Usaha yang sejauh ini dilakukan oleh pemerintah sudah mencapai satu titik temu

Taufiq Ismail, Fadli Zon Peduli Minangkabau OLEH: H ERSI RUSLI

Program pengembangan sapi di Sumbar

Petani kita sudah memberikan usaha dan hasil yang maksimal dalam bidang penghasilan gambir, tercatat produksi gambir nasional mencapai 90 persen kebutuhan gambir dunia dan 90 persennya berasal dari daerah Sumbar, sehingga hal ini menjadi pembius masyarakat kita untuk terus meningkatkan produksinya disamping lahan yang memadai. Ketergantungan masyarakat kita terhadap komuditas ini juga semakin tinggi, jadi jika harga gambir berada dilevel yang terendah dan menurun akan sangat mempengaruhi kehidupan rakyat. Beberapa bulan terakhir harga gambir berada ditingkat terbawah dalam sejarahnya, beberapa pekan terakhir harga gambir masih berada antara kisaran dua belas ribu rupiah sampai tiga belas ribu rupiah perkilonya, tapi sekarang harga gambir menurun tajam sekitar delapan ribu rupiah perkilonya, dengan harga yang sedemikian rendahnya tidak setimpal dengan pekerjaan yang harus dilakukan oleh para Petani “manggampo gambia, gigi ajo nan indak bapaluah”, dari pernyataan ini dapat kita gambarkan bagaimana susahnya menjadi petani gambir yang harus menguras tenaga dengan kerja keras tidak mengenal lelah hanya untuk menutupi kebutuhan sehari-hari keluarga, dengan harga gambir seperti sekarang memenuhi kebutuhan sehari saja kadangkala tidak mencukupi, “karajo sehari, habis sehari”. Mimpi dan Harapan Petani Gambir Gambir sebagai salah satu komoditi ekspor andalan dari Sumbar dalam beberapa dasawarsa belakangan ini, seharusnya dapat memberikan

KITA ikut berbangga para perantau yang berhasil tidak melupakan tanah leluhurnya Minangkabau yang antara lain diperlihatkan 2 tokoh, budayawan DR (HC) Taufiq Ismail dan pengusaha, politikus muda cerdas Fadli Zon. Taufiq yang dokter hewan dan penyair kondang yang sudah mendunia, tiga tahun lalu sudah membangun sebuah “rumah puisi” di Aie Angek Kecamatan X-Koto Kabupaten Tanah Datar yang dilengkapi dengan berbagai koleksi bahan bacaan. Ia memang sangat peduli dengan bacaan, dimana ada kesempatan selalu menganjurkan agar masyarakat selalu membaca dan membaca, menulis dan menulis. Dengan membaca wawasan dan ilmu bertambah dan ilmu yang diperdapat bisa pula ditularkan dengan “menulis dan menulis”. Sama halnya dengan budayawan mendiang Asrul Sani, Taufiq Ismail juga berpredikat dokter hewan (Drh), namun profesi yang ditekuninya melenceng, ia tenggelam dalam dunia seniman, menonjol dibidang sastra, penyair kondang.

Kini ia telah beranjak 76 tahun, lahir di Bukittinggi 25 Juni 1935, masa kanak-kanaknya dijalani di Pekalongan (Jawa Tengah), sekolah rakyat berpindahpindah, di Salatiga, Solo dan tamat di Yogyakarta, SMP di Bukittinggi, SMA di Bogor dan sebagai siswa pertama program AFSIS di Miwaukee, Wiscobsin USA. Kuliah di Fakultas Kedokteran Hewan IPB Bogor dan tamat tahun1963, lanjut ke School of Letters Internat i o n a l Wr i t i n g Pr o g r a m University of Iowa USA dan Faculty of Languange and Literature American University di Cairo Mesir 1993, karena pecah perang teluk ia kembali ke Indonesia. Pernah mengajar di SMA Regina Bogor, guru ilmu pengantar peternakan di p a s e n t e r e n D a r u l Fa l a h Ci ampe a, as i s t e n dos e n Manajemen Peternakan di UI dan IPB 1961-1964.Karena ikut menandatangani manifest kebudayaan, batal mengikuti studi lanjutan di University Kentucky dan Florida, dipecat sebagai pegawai negeri (PNS). Aktif di bidang tulis menulis, kolumnis di harian

KAMI 1966-1970, bersama Mochtar Lubis, OK Oyong, Zaini dan Arif Budiman mendirikan yayasan Indonesia yang malahirkan majalah sastra “Horison” dan sampai sekarang sebagai redaktur senior. Ia juga tercatat sebagai salah seorang pendiri DKJ (Dewan Kesenian Jakarta), Taman Ismail Marzuki (TIM) dan Lembaga Pendidikasn Kesenian Jakarta Berkat aktivitas dan pengabdiannya di bidang sastra/ kesenian, budayawan Taufiq Ismail pada tahun 1993, Universitas Negeri Yogyakarta menganugerahkan gelar kehormatan Doctor Haunoris Causa (HC) di bidang pendidikan sastra. Jika Asrul Sani sewaktu masih hidup berujar bahwa ia 99% sudah lupa dengan ilmu kedokteran hewan, Taufiq nampaknya masih mengingatnya, ia mengajarkan ilmu tersebut sebagai dosen pada beberapa perguruan tinggi di Jawa Barat. Ia masih aktif menulis puisi-puisi yang dibawakan/ dibacakannya sendiri diberbagai acara yang dihadirinya Menulis puisi dan membacakannya tampaknya sudah bagian dari hidup Taufiq Ismail dan keakrabannya dengan puisi telah dimanifestasikannya dengan mem-

bangun sebuah “rumah puisi” di daerah kelahirannya Aie Angek Kecamatan X-Koto Luhak Nan Tuo Kabupaten Tanah Datar. Rumah puisi yang dilengkapi dengan berbagai bahan bacaan berlokasi di daerah cukup strategis, dipertengahan antara Padang Panjang dengan Bukittinggi, berhawa sejuk, nyaman berdekatan dengan rumah makan “Aie Badarum”. Langkah Taufiq Ismail ini diikuti oleh anak muda energik, pengusaha yang juga politikus Fadli Zon kelahiran Payakumbuh yang tantenya adalah isteri dari Taufiq Ismail. Apakah karena dorongan tantenya atau memang dari keinginan sendiri Fadli Zon juga mengikuti Taufiq Ismail mendirikan bengunan yang dinamai “Rumah Budaya Fadli Zon” dengan kucuran dana lumayan besar. Rumah budaya itu telah diresmikan gubernur Sumbar Irwan Prayitno Sabtu (4/ 6) yang merasa sangat surprise dengan adanya “Rumah Puisi” dan “Rumah Budaya” , akan merupakan “ikon” bagi kepariwisataan Sumatera Barat. Rumah budaya berdiri diatas lahan 4.700 M2 telah memiliki berbagai koleksi unsur kebudayaan Minang

persoalan yang harus diatasi, walaupun secara umum belum mendapatkan hasil yang bisa melebarkan senyum para petani gambir. Di Indonesia, terutama di Sumbar gambir pada umumnya digunakan untuk menyirih (wanita-wanita Minang), kegunaan lain yang lebih penting sejauh ini di negara kita adalah untuk penyamak kulit dan pewarna (Toni Nainggolan, Kepala Bidang Alat, Mesin, dan Sarana Pertanian dan Kelautan). Disamping itu gambir juga mengandung katekin (catechin), suatu bahan alami yang bermanfaat untuk antioksidan. Di Sumbar sendiri terdapat dua daerah sentral penghasil gambir, pertama di daerah Payakumbuh Limapuluh Kota yang tersebar dibeberapa wilayah dan kecamatan (Harau, Kapur IX, Mungka, dan Pangkalan Kotabaru) sedangkan daerah lain yakni daerah Pesisir Selatan (Bungus, Teluk Kabung, Surantih) dan tersebar dibeberapa wilayah lainnya. Sumbar sebenarnya sudah menjadi salah satu acuan dan referensi dalam pengembangan alat-alat pertanian semenjak tahun 1980-an, tetapi yang disayangkan kita sebagai acuan malah jauh tertinggal dari daerah-daerah yang masih bayi dalam pengembangan pertanian, seharusnya kita bisa lebih sedikit agresif dan bersunguh-sungguh dalam mengembangkan agrarian, karena Sebagian besar orang Minang bekerja dan bergantung dari hasil pengolahan pertanian, salah satunya adalah gambir. Semoga kedepan kehidupan Petani gambir menjadi lebih sejahtera, bukan hanya dalam mimpi dan anganangan serta pembicaraan kelompok tertentu, tapi dapat terea lisasi secepatnya.

dan dari daerah lain, pendirian rumah budaya dimaksudkan bagi mendukung rumah puisi, bersinergi dengan keindahan alam,hawa pegunungan yang sejuk panorama yang menawan.Juga dilengkapi dengan beberapa cottage, puluhan kamar bagi mereka yang ingin menginap. Pada peresmian rumah budaya juga hadir sahabat karib Taufiq Ismail dari Singapura Suratman Markasan, bagaimana akrabnya Taufiq dengan Suratman (yang juga penyair) diceritakan Suratman sewaktu penulis menginap di rumah Suratman di Singapura tahun semb ilanpuluhan. Lama Suratman melajang setelah istri tercintanya meninggal kecelakaan lalu lintas dan Taufiqlah yang menganjurkan minikah lagi yang perhelatannya dilakukan di Jakarta dan kini Suratman berbahagia dengan isteri keduanya. Kepedulian Taufiq Ismail dan Fadli Zon terhadap ranah Minang patut diacungkan jempol, semoga akan dikuti para perantau Minang lainnya yang telah berhasil di rantau orang, acungan jempol juga wajar diberikan kepada H.Basrizal Koto yang telah banyak berbuat untuk Minangkabau, tanah kelahiran mereka!

Pemimpin Umum: H. Basrizal Koto. Konsultan Pengembangan Media: H. Hasril Chaniago, Pemimpin Redaksi: Zul Effendi, Pemimpin Perusahaan: Irfan Jasri, Tim Kerja Redaksi: Eko Yanche Edrie (Koordinator), Ismet Fanany MD, Nasrul Azwar, Atviarni, Dodi Nurja, Syamsu Rizal, Afrianita, Gusni Yenti Putri, David Ramadian, Nova Anggraini, Aci Indrawadi, Perdana Putra, Rahmatul Akbar, Gustedria, Reporter: Andika Destika Khagen, Ade Budi Kurniati, Suswinda Ningsih, Mice Angelasari, Rudi Antono, Haswandi, Koresponden: Syamsuardi S, Jon Indra, Ridwan (Bukittinggi), Dedi Salim (Pariaman), Zulkifli, Syafril Nita (Payakumbuh), Atos Indria (Lubuk Sikaping), Miazuddin, Kasra Scorpi (Lubuk Basung), Iwan DN, Darwin Danin (Padang Panjang), Yuldaveri, Emrizal (Batusangkar), M.Junir, Gusmizar (Pasaman Barat), Sabrul Bayang, M.Joni, Haridman (Painan), Syamsuardi Hasan, Riswan Jaya, Alfian, Almito (Solok), Marnus Chaniago (Solok Selatan), Alamsyah Halim, Fadilla Jusman (Sawahlunto), Azneldi (Sijunjung), Maryadi (Dharmasraya), Biro Jakarta: Syafruddin Al (Koordinator), Syafril Amir, Jamalis Jamin, Surya, Biro Riau: M. Moralis Biro Kepri: Yon Erizon Tim Kerja Usaha: Isbadri Bakri (Koordinator Sirkulasi), Alfarino Ikhsan (Koordinator Promosi), Layout: Andri Idra (Koordinator), Syafrizal, Nurfandri, Rahmad Doni, Rahmi, David Fernanda. Alamat Redaksi/Bisnis: Komplek Bandara Tabing, Jl Hamka Padang. Telp. (0751)4488700, 4488701, 4488702, 4488703, Fax (0751) 4488704 Email: redaksi_haluan@yahoo.com, website: http/harianhaluan.com, Kantor Jakarta: Basko Group, Jalan H.R. Rasuna Said Kav. H1-2 Kuningan, Jakarta 12920, telp.: 021-5250868, faks: 021-5273310, Harga Langganan/iklan: Harga langganan bulanan dalam kota Padang Rp57.000, Harga eceran Rp2.500,- Tarif iklan: FC: Rp25.000/mm kolom, Produk BW: Rp 10.000/mmkolom, Spot Colour: Rp20.000/mmkolom, Display: Rp 10.000/mmkolom, Sosial BW: Rp 8.000/mmkolom, Sosial FC: Rp 15.000/mmkolom, Iklan Mini(Max 1kolom X50mm) Rp 100.000/1 kali muat, Iklan Baris: Rp 10.000/ baris Bank: BRI Cabang Padang Rek No: 0058-01-001430-30-8, PT Haluan Sumbar Mandiri Dicetak oleh Unit Percetakan PT Haluan Sumbar Mandiri Padang. Klik http://www.harianhaluan.com


5

RABU, 15 JUNI 2011 M / 13 RAJAB 1432 H

Michael Essien

Cristiano Ronaldo

BANTAH KE CITY MADRID, HALUAN — Cristiano Ronaldo akhirnya membantah spekulasi yang menyebut ia akan bergabung dengan Manchester City. Sebelumnya, pemain termahal dunia itu disebut telah meminta gaji sebesar £400 ribu per pekan jika klub milik Sheikh Mansour tersebut berminat untuk memboyong dirinya. Santer disebutkan juga The Citizens akan mengeluarkan dana 170 juta untuk mendapatkan pemain Portugal tersebut. Ketika ditanya kemungkinan dirinya pindah oleh Cadena Cope, Ronaldo langsung membantahnya. “Tidak, saya tak akan pergi,” ujar pemain 26 tahun itu. “Anda bisa menu-

Essien Tetap di Chelsea

VILLARREAL, HALUAN — Meski kencang dikabarkan tertarik terhadap Giuseppe Rossi, Barcelona masih belum melakukan langkah kongkret. Villarreal dan Rossi kini masih menunggu tawaran resmi dari El Barca. Sejak bulan lalu, nama Rossi dirumorkan tengah didekati Barca. Bomber Italia kelahiran Amerika Serikat itu disebut-sebut satu dari tiga pemain yang dibidik raksasa Spanyol itu di bursa musim panas. Agen Rossi, Federico Pastorello mengakui bahwa sampai sekarang belum ada tawaran resmi yang dilayangkan dari Barca buat kliennya itu. “Sepekan sebelum final Liga Champions aku diberi tahu bahwa Rossi satu dari tiga pemain yang diinginkan (Barcelona) untuk memperkuat skuad,” ucap dia kepada Premium Calcio dikutip Football Italia. “Tapi semuanya belum berjalan dan tidak ada fakta kongkret saat ini. Akan sangat penting jika ada semacam sinyal dari Barcelona kepada Villarreal. Dengan sebuah pendekatan resmi saya pikir kesepakatan bisa segera dikerjakan.” Barca bukan satu-satunya tim yang tertarik kepada mantan pemain Manchester United itu. Ada beberapa klub Italia yang meminati Rossi juga. “Banyak klub Eropa yang tertarik kepada Giuseppe dan mereka termasuk beberapa klub Italia. Impiannya sebetulnya bisa mengenakan seragam Barca yang merepresentasikan tim juara,” tuntas Pastorello. (h/dtc/pp)

Wenger Akhirnya Dipertahankan LONDON, HALUAN — Manajer Arsenal, Arsene Wenger akhirnya bisa bernafas lega. Pasalnya, posisinya di klub berjuluk The Gunners itu masih tetap aman. Masa depan Wenger bersama Arsenal sempat rawan setelah tim asal London Utara itu gagal meraih satu gelar pun musim ini. Nasib Wenger pun ditentukan lewat pertemuan antara Kepala Eksekutif Arsenal, Ivan Gazidis dengan forum Supporters Trust. Pada pertemuan yang dihadiri oleh 200 fans Arsenal itu disimpulkan bahwa masa depan pelatih asal Prancis itu bersama The Gunners masih tetap aman. “Arsene bertanggung jawab kepada fans, mereka yang menentukan nasibnya,” ujar Gazidis seperti dilansir Goal, Selasa (14/6). “Kami yakin hubungan antara fans dan manajer akan tetap berlangsung. Kami 100 persen mendukung Arsene.

Kami merasa ia telah melakukan pekerjaan yang fantastis pada waktu yang sulit untuk klub,” lanjut Gazidis “Anda harus ingat kami menghadapi klub-klub dengan dana tak terbatas seperti Manchester United yang menghasilkan pendapatan jauh lebih besar,” tuturnya. Wenger telah melatih Arsenal sejak 1996. Saat ini, The Professor mengalami masa-masa paceklik gelar. Trofi terakhir yang diraih Wenger bersama Arsenal yakni Piala FA musim 2004-05. Total bersama Arsenal, Wenger telah mempersembahkan 3 gelar Premier League, 4 Piala FA dan 4 Community Shield. (h/vvn/pp)

Javier Zanetti

Rossi Tunggu Barca

Giuseppe Giuseppe Rossi

LONDON, HALUAN — Real Madrid dikabarkan berminat menggaet Michael Essien. Tetapi rumor itu dibantah karena gelandang internasional Ghana itu masih bahagia bersama Chelsea. Belakangan ini muncul kabar bahwa pelatih El Real, Jose Mourinho tertarik untuk memboyong Essien dengan tebusan senilai 18 juta pounds. Kehadiran pemain 28 tahun itu untuk menggantikan Lassana Diarra yang diyakini akan hengkang di musim panas ini. Rumor semakin menguat karena Essien masih sering berhubungan dengan mantan pelatihnya itu. Meski begitu, hal itu bukan berarti kalau Essien menginginkan reuni dengan Mou di Madrid. Agen sang pemain, Fabien Piveteau mengakui bahwa kliennya masih sering berhubungan dengan Mou. Namun itu cuma sebatas menjalin hubungan baik antar pemain dengan mantan pelatihnya. “Dia secara rutin masih menghubungi Jose Mourinho di telepon karena mereka kenal baik satu sama lain dan sering bersama sejak Jose masih menangani Chelsea,” ucap Piveteau di The Sun. “Tapi Real Madrid tidak pernah benarbenar tertarik kepada dia. Michael akan tinggal di Chelsea, di mana dia masih punya sisa kontrak empat tahun,” tegasnya. “Dia sangat bahagia di sini, di sebuah kota hebat dan sebuah klub yang sangat bagus yang mana melawan tim yang sangat bagus setiap pekannya,” ujarnya. (h/dtc/pp)

lisnya, saya tak akan pergi. Saya merasa baik-baik saja, dan saya ingin memperpanjang kontrak. Jika Madrid menawari saya perpanjangan kontrak, saya akan menandatanganinya,” kata Ronaldo. Dalam kesempatan itu, CR7 juga mengomentari pemain incaran Real Madrid, Neymar dan Sergio Aguero. Ronaldo mengaku tak tahu Madrid mengincar kedua pemain bintang tersebut. “Mereka diincar Real Madrid? Saya tak tahu. Mereka berdua hebat. Saya tak bisa membayangkan saya bermain dengan Aguero, karena dia tak di Madrid. Namun, dia sungguh hebat,” paparnya. “Saya hanya melihat Neymar bermain dalam dua pertandingan, dan dia sangat luar

biasa,” puji Ronaldo. Ronaldo juga menyarankan agar klubnya mempermanenkan status Emmanuel Adebayor yang musim lalu berstatus pemain pinjaman dari Manchester City. “Jika saya presiden klub, saya akan mempertahankannya. Dia pemain yang sangat hebat dan seorang yang sangat baik,” puji mantan pemain MU itu. “Apa yang ada di balik sang pemain juga penting, di samping dia seorang pemain yang hebat,” tutur Ronaldo. Mengenai aktivitas rival abadi mereka, Barcelona di bursa transfer, Ronaldo mengaku tak ambil pusing. Barca saat ini mengincar penyerang Villarreal, Giuseppe Rossi dan penyerang Udinese, Alexis Sanchez. “Saya tak peduli. Bisa saja mereka merekrut Diego Maradona atau Johan Cruyff. Dengan segala hormat, saya tak peduli siapa yang akan mereka rekrut,” tuturnya. Z

Zanetti Belum Pikirkan Pensiun

MILAN, HALUAN — Tahun ini, usia Javier Zanetti akan memasuki angka 38. Walau sudah terhitung senja untuk seorang pemain non-kiper, bek Inter Milan itu mengaku belum memikirkan pensiun. Terlahir di Buenos Aires, 10 Agustus 1973, Zanetti sudah menjadi pemain profesional sejak 1991 alias 20 tahun lalu. Bukankah ini saat yang baik buat pria Argentina itu untuk gantung sepatu? “Masih ada banyak waktu yang harus saya lewati sebelum saya mulai berpikir untuk menggantung sepatu,” elak Zanetti kepada Ole yang dikutip Football Italia. Zanetti hijrah ke Eropa untuk membela Inter pada tahun 1995. Musim lalu, pemain yang fasih menjadi bek kanan atau kiri itu mencatat penampilannya yang ke-1.000 dan ia belum berniat berhenti. “Pada saat ini, itu (pensiun) bukanlah sesuatu yang saya pikirkan. Saya cuma ingin terus menikmati diri saya ini,” tukas pemilik 140 caps untuk timnas Argentina tersebut. Tekad Zanetti untuk bermain selama mungkin tercermin saat setahun lalu ia memperpanjang kontrak yang akan mengikatnya di Giuseppe Meazza hingga tahun 2013. (h/dtc/pp)


6

RABU, 15 JUNI 2011 M 13 RAJAB1432 H

TOKOH MUHAMMADIYAH KI JAL ATRI TANJUNG ADIB AL FIKRI merupakan kader terbaik Muhammadiyah untuk memimpin KNPI Sumbar. Selain sudah berpengalaman memimpin organisasi kepemudaan, Adib juga memiliki jaringan yang dapat menembus kesemua lapisan.KNPI sangat beruntung jika memilih Adib sebagai ketua nya. Maklum, Adib memiliki semua persyaratan yang cukup untuk memimpin KNPI. Menurut saya, KNPI sudah saatnya memiliki pemimpin yang dapat mengakomodir semua kepentingan pemuda dan Adib memiliki hal itu. Disamping itu, saya sudah tahu bahwa Adib memiliki loyalitas dan tanggungjawab organisasi. Dalam berorganisasi dia hampir selalu mengakomodir semua kepentingan. Hal itulah yang dibutuhkan KNPI jika ingin lebih maju ke depannya.

KETUA KONI SUMBAR SYAHRIAL BAKHTIAR ADIB AL FIKRI merupakan sosok yang memiliki komitmen tinggi untuk memajukan organisasi. Dia sudah teruji dalam menjalankan organisasi, baik sebagai Ketua Umum Ikatan Mahasiswa Muhammadiyah (IMM) tahun 1997 lalu, Ketua Fokal IMM Padang sampai sekarang maupun sebagai Ketua Ikatan Pencak Silat Indonesia (IPSI) Padang sampai sekarang. Jadi jika dia memimpin KNPI Sumbar nantinya, saya prediksi KNPI Sumbar akan lebih maju ditangannya. Disamping itu, jiwa olahraga yang ada dalam dirinya dapat menjadi nilai tambah bagi KNPI Sumbar ke depan. Sinergi antara pemuda dan olahraga sudah seharusnya lebih intensif. Pasalnya, pemuda dan olahraga adalah dua unsur yang tidak dapat dipisahkan. Pemuda identik dengan olahraga. Nah, dalam diri Adib sudah ada dua unsur yang berkaitan erat ini.

KETUA AL WASHLIYAH NURKHOLIS B

ADIB merupakan tokoh pemuda yang memiliki komitmen tinggi. Dia sudah berkomitmen untuk menyatukan seluruh OKP dan KNPI Kabupaten dan Kota di Sumbar dengan wadah KNPI Sumbar. Dia sudah teruji dalam berorganisasi karena banyak organisasi yang dipimpinnya mengalami kemajuan seperti IMM, IPSI Padang dan lainnya.Namun yang lebih penting adalah dia mampu mengakomodir semua kepentingan OKP dan KNPI Kabupaten dan Kota yang memiliki jenis beragam. Dia bukan hanya mampu menggaet OKP Islam saja namun juga kekaryaan, nasional, kepartaian, KNPI kabupaten dan kota serta lainnya. Hal itu sudah membuktikan bahwa Adib merupakan sosok yang tepat untuk memimpin KNPI Sumbar ke depan. Saat ini, KNPI butuh figur yang mempu mengakomodir semua kepentingan OKP dan bukan satu OKP saja. Saya yakin, jika hal ini terwujud maka KNPI Sumbar akan semakin lebih maju dan keberadaannya lebih terasa di tengah masyarakat.

PEMUDA PADANG PARIAMAN YOHANES WEMPI SUDAH saatnya KNPI Sumbar dipimpin oleh tokoh yang memiliki sifat perekat bagi semua OKP di Sumbar ini. KNPI Sumbar membutuhkan figur perekat ini. Figur yang tepat ada pada diri Adib Al Fikri. Jaringannya yang mampu menembus semua jenis OKP dan KNPI di daerah sudah membuktikan Adib memiliki kapasitas untuk itu. Di tangan Adib, saya yakin KNPI akan lebih maju. Sosok Adib yang amanah, memiliki loyalitas tinggi dan bertanggungjawab ditambah dengan kemampuannya menjadi perekat akan membuat KNPI semakin solid dan lebih dirasakan keberadaannya di tengah masyarakat.

KETUA GENERASI MUDA KOSGORO GUSFEN KHAIRUL

ADIB AL FIKRI adalah tokoh muda yang ideal untuk memimpin KNPI Sumbar periode 2011-2015. Dia adalah figur perekat yang mampu mempersatukan semua jenis OKP, baik itu OKP Islam, kekaryaan, nasional, kepartaian dan lainnya. Figur seperti itulah yang dibutuhkan KNPI Sumbar saat ini. Di tangan Adib, saya yakin KNPI Sumbar akan lebih maju. Pasalnya, sesuai dengan visi dan misinya menyatukan seluruh OKP di Sumbar untuk menjadi sebuah kekuatan besar kepemudaan. Bagi saya, OKP di Sumbar harus bersatu dalam satu wadah KNPI sehingga akan menjadi kekuatan besar yang sangat berguna memajukan Sumbar ke depan. Pemuda harus memiliki kontribusi besar untuk pembangunan. Untuk itu, dibutuhkan pemimpin KNPI yang memiliki jiwa perekat ini.

Pariwara

Adib Alfikri Sang Perekat Siap Pimpin KNPI 2011-2015 NAMA Adib Alfikri, SE, MSi mencuat sebagai salah satu kandidat kuat menjadi Ketua Komite Nasional Pemuda Indonesia (KNPI) Sumbar periode 2011-2015 menggantikan Marzul Veri. Kader Muhammadiyah ini malahan disebut-sebut akan bisa memenangi perebutan kursi KNPI-1 karena memiliki koalisi besar dari berbagai OKP dan KNPI kabupaten dan Kota di Sumbar. Ketua tim pemenangan Adib, Marhadi Effendi mengatakan saat ini pihaknya sudah merangkul lebih dari setengah pemilik suara dari berbagai OKP dan KNPI kabupaten dan kota di Sumbar. Hal itu bisa terjadi karena sosok Adib yang dapat diterima dalam berbagai lapisan OKP dan KNPI kabupaten dan kota di Sumbar. “Koalisi kami sudah solid. Kami sudah merangkul berbagai jenis OKP dan KNPI kabupaten dan kota. Dengan kondisi ini, Insya Allah, Adib bisa dimenangkan,” ujar Marhadi. Marhadi mengatakan visi dan misi Adib untuk merekatkan semua OKP di Sumbar telah membawa dirinya dapat berkoalisi dengan berbagai OKP dan KNPI di Sumbar. Artinya, Adib bukan menonjolkan salah satu warna OKP, namun mengakomodir semua OKP dan KNPI daerah. Dengan visi dan misi seperti itu, wajar pria asli Kuranji ini mendapat tempat di hati OKP di Sumbar. Di tangannya, organisasi yang dipimpinnya dapat berkembang dengan baik. Misalkan saja IMM Sumbar, Fokal IMM Padang dan IPSI Padang. Khusus IPSI Padang, Adib dapat mempersembahkan prestasi menjadi juara umum silat di Porprov XI 2010 lalu. Selain itu, Adib juga memiliki kemampuan untuk menjalin komunikasi dengan semua OKP dan KNPI daerah. Hal itu telah menjadi modal dasar bagi pria kelahiran 13 April, 38 tahun lalu itu. Linknya dengan pemerintah, swasta dan pihak lainnya menjadi salah satu modal besar untuk memajukan KNPI ke depan. “KNPI membutuhkan figur perekat yang mampu mengakomodir semua kepentingan OKP dan KNPI daerah. Hal itu sudah dimiliki oleh Adib, sehingga dialah yang pantas memimpin KNPI ke depan,” ujar Ketua Umum Al Washliyah Sumbar, Nurkholis B. Nurkholis mengakui Adib merupakan sosok yang memiliki tanggungjawab dan loyalitas tinggi dalam memimpin organisasi. Hal itu, menurutnya sudah tercermin dalam organisasi yang dipimpinnya. IMM dan IPSI Padang merupakan dua contoh organisasi yang dipimpinnya dapat berkembang dengan baik. Adrianto, SAg, Ketua DPD KNPI Pasaman Barat sudah mengetahui dengan pasti kemampuan Adib memimpin organisasi sehingga KNPI Pasaman Barat tidak ragu mengusung Adib sebagai calon ketua KNPI Sumbar.“Adib menurut kami merupakan sosok yang pantas memimpin KNPI Sumbar. Karena kami sudah mengetahui kualitasnnya maka kami mengusung dia sebagai ketua umum KNPI Sumbar,” kata Andrianto. Peluang Adib untuk memenangkan pemilihan sangat terbuka lebar. Koalisi besar yang mengusung Adib adalah modal besar untuk memenangkan pemilihan. Malahan, kemenangan Adib bisa dalam satu putaran mengingat besarnya dukungan dari OKP dan KNPI daerah terhadap dirinya. (*)

Akomodir Semua Kepentingan Pemuda

KETUA GPK H. MAIDESTAL HARI MAHESA ADIB AL FIKRI merupakan figur yang pas untuk memimpin KNPI Sumbar ke depan. Di tangannya, saya yakin KNPI Sumbar akan lebih maju. Hal itu disebabkan sosok Adib memiliki loyalitas organisasi yang sangat besar. Dia sudah teruji dalam berbagai organisasi, baik organisasi kepemudaan maupun organisasi olahraga. Disamping itu, dengan latar belakang keagamaannya, saya yakin dia akan amanah menjalankan tugas yang diembannya. Dalam organisasi yang dibutuhkan adalah tanggungjawab dan loyalitas. Adib memiliki hal itu. Disamping itu, jaringannya yang kuat bukan hanya di OKP saja, namun juga dipemerintahan serta sektor swasta diharapkan akan mampu lebih memajukan KNPI Sumbar ke depannya.

MAJUNYA Adib Al Fikri dalam pemilihan Ketua Umum Komite Nasional Pemuda Indonesia (KNPI) Sumbar 2011-2015 membuat persaingan kursi KNPI-1 semakin sengit. Adib disebut-sebut sebagai salah satu kandidat kuat untuk memimpin KNPI ke depan. Bagaimana visi dan misi Adib untuk memajukan KNPI Sumbar kedepan, berikut petikan wawancaranya: Kenapa Anda maju dalam pemilihan ini? Saya merasa terpanggil untuk memajukan kepemudaan di Sumbar. Nah, KNPI adalah satu satu wadah besarnya karena merupakan muara dari semua organisasi kepemudaan di

Sumbar. Keinginan saya itu mendapat respon positif dari teman-teman di OKP. Kawankawan pertama kali dari Muhammadiyah mendukung saya untuk maju. Kemudian, bola terus bergulir dan saya mendapat dukungan luas dari OKP lainnya. Koalisi besar inilah yang mendukung saya. Visi dan misi Anda adalah merekat seluruh OKP di Sumbar. Apa maksudnya? OKP di sumbar itu memiliki warna yang banyak. Ada Islam, kekaryaan, nasional, kepartaian dan juga ada KNPI kabupaten dan kota. Saya melihat semua ini merupakan sebuah kekuatan besar jika mampu diakomodir dengan baik. Jika sudah di KNPI semua warna itu harus dihilangkan. Yang ada hanya satu yaitu kepemudaan dengan wadah KNPI. Semua bekerja untuk memajukan kepemudaan Sumbar. Dengan demikian, KNPI akan semakin lebih terasa di tengah masyarakat. Anda melihat pemuda Sumatra Barat saat ini bagaimana? Saya melihat pemuda Sumbar memiliki potensi yang besar. Dengan warna yang banyak seperti yang saya sebutkan tadi, maka hal itu dapat menjadi sebuah kekuatan yang besar. Hanya saja, saat ini pemuda itu belum terakomodir dengan baik. Padahal, jika semua unsur itu disatukan dalam KNPI maka saya yakin KNPI akan semakin besar. Jadi Anda yakin akan mengakomodir semua unsur pemuda itu? Kenapa tidak. Pada prinsipnya pemuda itu memiliki satu tujuan yaitu pengembangan diri. Nah, jika hal itu dapat disalurkan maka jelas hal ini akan menjadi kekuatan besar.

Saya yakin pemuda nantinya akan memiliki kontribusi besar. KNPI memiliki sumbangan besar bagi pembangunan Sumbar ke depan. Anda disebut juga sudah memiliki pengalaman dalam mengurus organisasi dan bukan hanya kepemudaan namun juga olahraga. Bagaimana ini bisa Anda lakukan? Dalam berorganisasi yang diutamakan itu adalah tanggungjawab dan loyalitas serta mampu mengakomodir semua kepentingan. Saya selalu menanaman dalam diri bahwa menjalankan organisasi adalah amanah yang mesti djalankan sebaik-baiknya. Kondisi inilah yang membuat saya dipercaya di IMM waktu kuliah dulu, kemudian di Fokal IMM dan juga di IPSI Padang. Banyak pihak yang menginginkan KNPI juga bersinergi dengan olahraga, bagaimana pendapat Anda? Kalau itu adalah kemauan pemuda, maka hal itu sudah seharusnya dilaksanakan. Memang antara pemuda dengan olahraga adalah dua hal yang tidak dapat dipisahkan. Pemuda itu akan sehat dan mampu mengeluarkan ide terbaiknya jika menjalankan olahraga. Saya ingin juga membawa konsep ini ke dalam KNPI jika dipercaya nanti. Terakhir, apakah Anda yakin akan bisa menang dalam pemilihan? Harus yakin. Kalau ragu lebih baik kembali. Saya bersama teman-teman telah membuat koalisi besar dari berbagai macam warna OKP dan KNPI Kabupaten dan Kota di Sumbar. Koalisi ini sudah membulatkan tekad untuk mendukung saya sepenuhnya.


Olahraga Sumbar Turunkan 6 Pesenam

Hukum Raih Tiket ke Final

PADANG, HALUAN – Fakultas Hukum pastikan satu tiket ke final setelah mampu menang dramatis menghadapi Fakultas Pertanian dengan skor 4-3 (2-1) dalam laga semifinal Liga Universitas Andalas (Liguna) 2011 Selasa (14/6) di Lapangan Unand Limau Manis Padang.

Pertanian menjadi 3-2. Tak ingin timnya kembali tertinggal, pemain bertahan Pertanian Yosan Aditya P melakukan overlap untuk membantu serangan. Usai mengelabuhi beberapa pemain Hukum, tepatnya menit ke-72, Yosan melepaskan sepakan pelan ke sudut kanan gawang, dan sekaligus mengelabuhi penjaga gawang Hukum Dekky Aditya. Skor kembali imbang 3-3.Fakultas Hukum akhirnya menutup perlawanan sengit dari Fakultas Pertanian dengan skor 4-3. Gol tersebut juga dihasilkan melalui pemain pengganti Ristyan Yazmi menit ke-77. Skor akhir 4-3 untuk kemenangan Fakultas Hukum, bertahan hingga wasit Ilvino meniupkan peluit akhir. Pelatih Hukum Oky Saputra, meski bangga dengan penampilan anak asuhnya, namun sedikit kecewa dengan kepemimpinan wasit. “Meski menang, namun saya sedikit kecewa dengan kepemimpinan wasit pada pertandingan tadi (kemarir, red). Namun secara keseluruhan penampilan para pemain sudah sangat bagus dan cukup disiplin menjaga posisinya masing-masing, sehingga kami mampu membongkar pertahanan Pertanian yang terbilang cukup solid,” tutur pelatih yang juga mantan pemain Liguna 2007 ini. Sementara ketua panitia Liguna 2011 Novallino Ananta mengatakan, meski pertandingan pada sore itu sedikit panas, namun tim keamanan yang sudah dibentuk oleh masing-masing Fakultas, mampu mengatasi suporter mereka demi mencegah kembali terjadinya kericuhan. (h/cw22)

Sama-sama ingin lolos ke final, membuat pertandingan pada sore itu berlangsung begitu ketat. Terlihat kedua tim saling jual beli serangan demi mampu membuka keunggulan. Hukum yang berkali-kali coba menggempur pertahanan Pertanian, baru bisa membuka keunggulan pada menit ke-18. Melalui kaki Heru Pratama yang berhasil mengelabuhi bek lawan dan sukses melesakkan bola ke gawang Pertanian yang dikawal Gerry Dwi Febra. Selang beberapa menit kemudian tepatnya menit ke-22, Hukum kembali mampu menceploskan bola ke gawang Pertanian. Kali ini melalui sepakan terukur Heldy Rozalin yang juga sukses mengelabuhi lini pertahanan Pertanian. Menit ke-30 Pertanian mampu memperkecil ketertinggalan menjadi 1-2 melalui tendangan penalti kapten tim Weldo S. Skor 2-1 untuk keunggulan Fakultas Hukum bertahan hingga jeda. Pada babak kedua, tempo permainan makin meningkat. Jual beli serangan terus dilakukan kedua tim. Pertanian sukses menyamakan kedudukan menjadi 2-2, dan kembali melalui titik putih. Salah seorang pemain bertahan Hukum tertangkap hands ball oleh wasit Ilvino. Weldo yang kembali ditunjuk sebagai eksekutor, sukses menjalankan tugasnya. Hasil imbang memaksa kedua tim untuk bermain lebih menekan. Menit ke-64 Hukum melakukan pergantian pemain, Evan Zikri masuk menggantikan Fandi Ferdian. Baru beberapa menit berada di lapangan, Evan mampu membuat Hukum kembali unggul atas

Keluarga Basko Jamu Tim Basket Sumbar

TIM BASKET Sumbar berfoto bersama dengan keluarga Basko, Ny. Ita, Lidya Basko serta ofisial tim, Surya Budi. ISTIMEWA

jamuan di rumahnya Jalan Belanti Padang. Ny Ita yang didampingi putri Basko, Lidya Basko mengatakan jamuan tersebut merupakan bentuk kepedulian keluarganya terhadap dunia olahraga basket Sumbar. Ia berharap jamuan tersebut dapat

mempererat tali silaturahim antara keluarganya dengan tim basket Sumbar. “Kami mengundang karena kami peduli dengan olahraga basket di Sumbar. Kami berharap tim basket Sumbar dapat berprestasi di Porwil mendatang,” terangnya.

Sementara, ofisial tim basket putri Sumbar, Surya Budi, SH mengucapkan terimakasih terhadap keluarga Basko yang peduli dengan olahraga basket di Sumbar. “Kami mengucapkan banyak terimakasih kepada keluarga Basko. Hal ini sangat membuat kami termotivasi untuk memberikan prestasi maksimal di Porwil mendatang,” kata Kepala Biro Humas Pemprov Sumbar ini. Surya Budi mengatakan bahwa bentuk kepedulian keluarga Basko terhadap olahraga bukan hanya sekali ini saja. Pasalnya, Basko sering memberikan perhatian lebih kepada kontingen Sumbar dimanapun berada. “Ketika di Riau dulu, Basko juga menjamu tim olahraga Sumbar. Hal ini sudah membuktikan bahwa Basko peduli terhadap olahraga,” terangnya. (h/pp)

PSP Padang Yunior Tambah Fasilitas

PADANG, HALUAN — Tim PSP Padang Yunior mendapat tambahan fasilitas dari manajemen tim atas hasil positif yang mereka peroleh selama menjalani ujicoba di kota dan kabupaten Sumatera Barat selama empat bulan terakhir. Manajer tim PSP Padang Yunior Erison mengungkapkan bahwa, sebanyak 26 pemain diberikan sarana tambahan yakni, baju latihan, sepatu bola, sepatu kets, serta uang saku senilai Rp500.000 per bulan. “Tepatnya Sabtu (11/6) lalu, kami memberikan tambahan

fasilitas kepada para pemain atas peningkatan-peningkatan yang mereka tunjukkan selama menjalani laga ujicoba,” paparnya kemarin di Padang. Selama empat bulan terakhir, tim yang di asuh trio pelatih Heri Syarif, Agus Wardi, dan Jon Rajawali ini sudah menjalani empat kali laga uji coba jelang kompetisi PSSI U-18 tahun Piala Suratin 2011, dan sukses memperoleh kemenangan. Pada 17 April lalu, mereka mampu mengalahkan SSB Rajawali dengan skor 2-0 di Padang. Dalam lawatan mereka

ke Batu Sangkar (29/5), tim hasil seleksi Liga Pendidikan Indonesia (LPI) tingkat SMP, dan SMA ini, mampu mengatasi perlawanan PS Bentawas dengan skor tipis 2-1. Serta pada akhir Mei dan awal Juni, tim yang berusia rata-rata 18 tahun ini mampu mengalahkan PS Sungai Buluah 3-0 di Kabupaten Pariaman, dan menang melawan PS STAIN 3-1 di Tanah Datar. Erison mengharapkan dengan tambahan fasilitas tersebut mampu melecut semangat para pemain untuk memberikan

Panitia Pengadaan Barang/Jasa Kegiatan Fasilitas Penguatan dan Pengembangan Pemasaran Dalam Negeri dengan Sumber Dana Tugas Pembantuan Ditjen P2HP Kementrian Kelautan dan Perikanan tahun 2011, akan mengadakan Pelelangan Umum dengan Metode Pascakualifikasi untuk Pekerjaan Konstruksi sebagai berikut :

1

Kualifikasi

Pembangunan Pasar Gred, 2,3 dan 4 Ikan Sungai Limau

Subbid 21004

Dominasi Basket Pelajar Limapuluh Kota Berganti

GUGUK, HALUAN-Tradisi juara basket pelajar terutama tingkat SLTP dilingkungan kabupaten Limapuluh Kota yang biasa didominasi SMPN 1 kecamatan Payakumbuh ex SMP Neg. Bunga Setangkai beralih ke SMPN 4 kecamatan Guguk pada O2SN tahun 2011 ini. Dilihat peta tim inti basket putri kabupaten Limapuluh Kota yang akan bertanding di Padang 21-25 Juni 2011 dimuka ini. Dari empat pemain untuk turun dalam basketball three on three O2SN (Olimpiade Olahraga Siswa Nasional) tingkat SMP, tiga pemain dari SMP 4 kecamatan Guguk, masing-masing Elsa Rahmadiningsih,Tiana Laydi Amol dan Sovi Yullian Sari.

Satu pemain puteri lainnya Silvina Dwi Putri dari SMP 1 kecamatan Harau, bertindak sebagai pelatih Mujri Warman dari SMP 4 kecamatan Guguk. Pada bagian putera dari 4 pemain, dua dari SMP 4 kecamatan Guguk Taufikul Huda dan Kurnia Sandi, serta dua pemain lainnya Rahmad Shafari dari SMP 2 Suliki, dan Yuda Maulana dari SMP 1 kecamatan Pangkalan Koto Baru ujung timur Limapuluh Kota Sumbar batas dengan Riau. Untuk pelatih putra ditunjuk Ramli dari SMP 1 kecamatan Pangkalan Koto Baru yang memang berhasil meloloskan seorang pemainnya ke O2SN tingkat Sumbar yang akan digelar mulai 21 Juni

dimuka ini. Yusdinal waka Kesiswaan SMP 1 kecamatan Payakumbuh yang dijumpai Haluan ditempat terpisah dengan Arlis, S.Pd (guru olahraga) menyebut aktifitas siswa dalam olahraga agak menurun. Saat ini tinggal pencak silat yang masih aktif, sedang basket, sepakbola, dan cabang olahraga lainnya, menghilang. Selain itu pihak sekolah kata beberapa pelatih pencak silat pada sore dan Minggu pagi kegiatan latihan, pagar sekolah dikunci. Kepala SMP 1 kecamatan Payakumbuh Drs. Nala Atmaja yang dimintai penjelasannya tentang, pagar sekolah dikunci sore dan Minggu pagi, belum berhasil dijumpai. (h/snt)

PERUSAHAAN DAERAH AIR MINUM (PDAM) KOTA PADANG Mengucapkan Selamat & Sukses Atas Terpilihnya

Ir. Basril Basyar, MM. Sebagai

hasil yang terbaik pada Piala Suratin 2011 nanti. “Semoga pemain lebih giat lagi menjalani latihan, juga mampu menunjukkan sikap profesionalitas mereka. Kami berharap pada Piala Suratin nantinya, tim ini mampu menjadi juara di Sumatera Barat,” tegas Erison yang didampingi Sekretaris Tim Robbi Malvinas. Jadwal kompetisi PSSI U18 tahun Piala Suratin 2011 belum ditentukan, karena masih menunggu selesainya Kongres Persatuan Sepakbola Seluruh Indonesia (PSSI) pusat. (h/cw22)

Ketua PWI Sumbar Pada Konferensi Cabang (KONFERCAB) PWI Sumbar di Hotel Pangeran Beach Senin, Tanggal 13 Juni 2011 " Semoga Sukses dalam menjalankan Amanah yang diemban " Tertanda, Ir. H. AZHAR LATIF Direktur Utama

Panitia Pengadaan Barang/Jasa Kegiatan Peningkatan dan Pengadaan Sarana dan Prasarana Kelautan dan Perikanan Kabupaten Padang Pariaman (DAK) Tahun 2011 akan mengadakan Pelelangan Umum dengan Pascakualifikasi untuk Pekerjaan Konstruksi sebagai berikut :

No Pekerjaan

RIO

MAJU KE FINAL — Tim sepakbola Fakultas Hukum Unand melaju ke partai final dalam Liguna 2011

PENGUMUMAN LELANG UMUM Nomor : 01/PPBJ/DKP-DAK/VI-2011

PENGUMUMAN LELANG UMUM Nomor : 01/PPBJ/DKP-APBN/VI-2011

No

7

LIGA UNIVERSITAS ANDALAS 2011

PADANG, HALUAN — Menghadapi Kejuaraan Nasional (Kejurnas) Senam antar Pusat Pendidikan dan Latihan Pelajar (PPLP) di Surabaya, 16-18 Juni mendatang, PPLP Sumbar menurunkan enam pesenam terbaiknya. Enam pesenam itu adalah Rido Musta, Yayang Yulia Sari, Yosi Paramita Sari, Tegar Permanto, Aulia Safitri dan Yoga Agustio S. Enam pesenam itu akan didampingi pelatih kepala, Amin Leo, pelatih Susi Anggraini, Fahrur Rozi, Rina Oktavia serta ofisial Elisnawati. “Kami tidak menargetkan apa-apa, namun kami berharap tim senam PPLP Sumbar ini dapat mengharumkan nama Sumbar,” ujar Kabid Olahraga Dinas Pendidikan, Pemuda dan Olahraga (Disdikpora) Sumbar, Jefrinal Arifin ketika melepas tim senam menuju Surabaya, kemarin di Padang. Jefrinal yang didampingi Ketua PPLP Sumbar, Andri Yunidal, Kasi Olahraga Masyarakat, Rafli Effendi mengatakan tim senam Sumbar ini sudah lama dipersiapan dan ditempa di PPLP untuk mengikuti kejurna itu. Untuk itu, dia berharap senam Sumbar mampu menjaga nama PPLP Sumbar di kejurnas tersebut. Sementara pelatih senam Sumbar, Amin Leo mengatakan pihaknya siap memberikan hasil yang terbaik di Kejurnas itu, kendati tim yang diturunkan kurang lengkap mengingat Sumbar tidak bisa menurunkan nomor beregu. “Ada dua nomor alat yang tidak ada atletnya karena alatnya belum tersedia di PPLP Sumbar. Jadi, kami kemungkinan tidak bisa menurunkan nomor beregu. Kendati demikian, di nomor perorangan, kami berharap merebut medali,” ujar Amin Leo. Ia menyebutkan dari enam atlet yang dibawanya, praktis hanya Rido Musta yang memiliki pengalaman cukup banyak karena sudah beberapa kali mengikuti iven nasional. Sementara lima pesenam lainnya masih minim pengalaman. “Meskipun demikian, kami tidak akan menyerah. Kami sudah mempersiapkan diri sebaik mungkin agar bisa mempersembahkan medali bagi Sumbar,” katanya. Soal kekuatan lawan, Amin mengatakan pihaknya belum mengetahui persis kekuatan PPLP lainnya di Indonesia. Hanya saja, menurutnya hal itu tidak akan menjadi penghalang bagi dirinya dan pesenam untuk memberikan hasil yang terbaik. “Mohon doa restu masyarakat Sumbar agar pesenam Sumbar bisa berjaya di kejurnas antar PPLP di Surabaya ini,” kata Amin. (h/pp)

PADANG, HALUAN — Setelah Zico Basko yang menjamu tim basket putri Sumbar yang diturunkan di Pekan Olahraga Wilayah (Porwil) Sumatera VIII 2011, Selasa (14/6) giliran keluarga adik ipar Basrizal Koto (Basko), Ny. Hendrawita yang memberikan

RABU, 15 JUNI 2011 M 13 RAJAB1432 H

Jumlah 1 Paket

HPS (Rp)

Pekerjaan

Kualifikasi

Subbid

Jumlah

HPS (Rp)

1

Pembangunan Tambak Bandeng

Gred, 2,3 dan 4

22013 dan 22014

1 Paket

Rp.1.530.000.000

2

Pembangunan Pusat Penangkaran Penyu

Gred, 2,3 dan 4

21005

1 Paket

Rp.250.000.000

Rp.354.854.000,-

Bagi penyedia Barang/jasa yang berminat dapat mengikuti pelelangan umum dengan ketentuan sebagai berikut : Bagi penyedia Barang/jasa yang berminat dapat mengikuti pelelangan umum dengan ketentuan sebagai berikut :

Pendaftaran dan Pengambilan Dokumen pada : Tanggal : 15 s/d 27 Juni 2011 Waktu : Jam Kerja Tempat : Dinas Kelautan dan Perikanan Kab. Padang Pariaman Jln. Syech. Abdul Arif No.15 Pauh Pariaman Telp.0751-93504

Pendaftaran dan Pengambilan Dokumen pada : Tanggal : 15 s/d 27 Juni 2011 Waktu : Jam Kerja Tempat : Dinas Kelautan dan Perikanan Kab. Padang Pariaman Jln. Syech. Abdul Arif No.15 Pauh Pariaman Telp.0751-93504

Penjelasan (Aanwizing) : Tanggal : Rabu, 22 Juni 2011 Waktu : Jam 10.00 s/d 12.00 Wib Tempat : Dinas Kelautan dan Perikanan Kab. Padang Pariaman Jln. Syech. Abdul Arif No.15 Pauh Pariaman Telp.0751-93504 Syarat Pendaftaran : 1. Memiliki izin usaha Klasifikasi dan Kualifikasi yang sesuai dan masih berlaku 2. Pendaftaran dan Pengambilan Dokumen pengadaan dapat diwakilkan dengan membawa surat tugas dari Direktur utama/pimpinan perusahaan/kepala cabang dan kartu pengenal. 3. Tidak diperbolehkan mewakili lebih dari 1 (satu) perusahaan dalam mendaftar dan mengambil dokumen pengadaan. Demikian disampaikan untuk menjadi perhatian.

MUSYAWARAH KERJA KEPALA SEKOLAH (MKKS) SLTP - SLTA se - KABUPATEN PASAMAN Mengucapkan Selamat & Sukses Atas Diwisudanya

HASBUL ZAHRI, M.Pd (Kabid. SLTP-SLTA Dinas Pendidikan Pasaman)

Penjelasan (Aanwizing) : Tanggal : Rabu, 22 Juni 2011 Waktu : Jam 10.00 s/d 12.00 Wib Tempat : Dinas Kelautan dan Perikanan Kab. Padang Pariaman Jln. Syech. Abdul Arif No.15 Pauh Pariaman Telp.0751-93504 Syarat Pendaftaran : 1. Memiliki izin usaha Klasifikasi dan Kualifikasi yang sesuai dan masih berlaku 2. Pendaftaran dan Pengambilan Dokumen pengadaan dapat diwakilkan dengan membawa surat tugas dari Direktur utama/pimpinan perusahaan/kepala cabang dan kartu pengenal. 3. Tidak diperbolehkan mewakili lebih dari 1 (satu) perusahaan dalam mendaftar dan mengambil dokumen pengadaan.

Pada Program Pasca Sarjana UNP Padang oleh Rektor UNP Prof.Dr.Z.Mawardi Efendi,M.Pd di GOR UNP Padang, Sabtu 11 Juni 2011 Tertanda,

Demikian disampaikan untuk menjadi perhatian. Pariaman, 15 Juni 2011

Pariaman, 15 Juni 2011

TTD

TTD

Panitia

Panitia

H. ALI HAMZAH, S.Pd Ketua

Drs. NOVIAR, MM Sekretaris


8

RABU, 15 JUNI 2011 M 13 RAJAB1432 H

SIMULASI BENCANA DI LIMAPULUH KOTA

Halaman Mapolres Dilanda Longsor

LIMAPULUH KOTA, HALUAN — Jorong Aie Putiah, Kenagarian Sarilamak kecamatan Harau kabupaten Limapuluh Kota Selasa (14/6) dilanda bencana tanah longsor hebat.

a. Apa yang terjadi jika kita terkena radiasi tingkat tinggi? Paparan radiasi dapat menyebabkan keracunan yang mengakibatkan kerusakan signifikan pada jaringan tubuh manusia bisa berupa penuaan dini bahkan kematian. Paparan radiasi tingkat rendah dalam jangka panjang juga bisa memperburuk kesehatan. b. Apa saja gejala keracunan radiasi? Mual, muntah, dan diare biasanya merupakan gejala awal dan muncul dalam semenit atau beberapa hari setelah terkena radiasi. Bahkan, jika seseorang memiliki sindrom radiasi akut dan gejala muncul hanya beberapa menit, mereka masih mungkin terlihat baik-baik saja, tapi hanya sementara. Gejala tambahan pada akhirnya akan mengikuti termasuk hilangnya nafsu makan, kelelahan, demam, dan mungkin kejangkejang dan koma. Tahap ini mungkin berlangsung beberapa jam atau beberapa bulan. Radiasi keracunan juga biasanya menyebabkan kerusakan kulit. c. Seberapa kadar radiasi yang berbahaya? Radiasi diukur dalam skala Sieverts dan efek keracunan radiasi juga bergantung pada jumlah Sieverts. Contohnya, 1 Sievert radiasi dapat menyebabkan pendarahan dan 2.000 Sieverts dapat menyebabkan kehilangan kesadaran dalam hitungan menit dan kematian dalam hitungan jam. d. Apakah keracunan radiasi bisa ditangani? Bisa, namun hanya dalam beberapa kasus. Kalium iodida dapat memblokir yodium radioaktif saat dibawa ke kelenjar tiroid, melindunginya dari cedera. Namun, tidak akan melindungi bagian tubuh yang lain, atau sebaliknya merusak tiroid. (h/mi)

LATIHAN — Polres Kabupaten Limapuluh Kota menggelar simulasi siaga bencana longsor Selasa (14/6). Terlihat tim yang telah dilatih tersebut sedang menolong salah seorang korban bencana longsor. ILHAM YUSARDI

TETAP DIPERJUANGKAN

Jalur Evakuasi dalam Kawasan TNKS

BADAN Penanggulangan Bencana Daerah Kabupaten Mukomuko, Provinsi Bengkulu menyebutkan, bersama Kabupaten Kerinci tetap berusaha memperjuangkan pembukaan jalan evakuasi bencana dalam kawasan Taman Nasional Kerinci Seblat (TNKS). “Saat ini tahapan pembukaan jalan evakuasi diekspos kepada Menteri Kehutanan terkait ancaman bencana gunung meletus dan tsunami,” kata Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah Kabupaten Mukomuko, Provinsi Bengkulu Jasni Bahari di Mukomuko, Jumat. Hadir dalam kegiatan ekspos itu Bupati Kabupaten Mukomuko Ichwan Yunus, Kepala BPDB Mukomuko Jasni Bahari serta perwakilan Pemerintah Kabuaten Kerinci termasuk BPBD

daerah tersebut. Ia mengatakan, perlunya pengungkapan secara formal tentang alasan perlunya dibuka jalan evakusi bencana dalam kawasan TNKS, supaya tidak ada kepentingan selain untuk menyelamatkan masyarakat dua kabupaten ini. Karena, kata dia, dua kabupaten ini memiliki karakteristik bencana yang berbeda, sehingga dibutuhkan jalur evakuasi cepat untuk menangani kemungkinan yang bisa terjadi baik gterhadap daerah ini maupuh Kabupaten Kerinci, Jambi. “Kerinci rawan terhadap bencana alam gunung meletus sedangkan Mukomuko identik dengan bencana gempa bumi disusula dengan tsunami,” katanya. Dari berbagai pertimbangan itu, maka

akan disampaikan dalam ekspose kepada Kementerian Kehutanan selain berbagai pertimbangan lain. Sementara itu, Kepala Seksi Rehabilitasi Lahan dan Hutan Dinas Pertanian, Peternakan, Perkebunan, dan Kehutanan Kabupaten Mukomuko Wahyu Hidayat mengatakan bahwa pemerintah dalam mengusulkan pembukaan jalan dalam kawasan TNKS sudah sesuai dengan peraturan Menteri Kehutanan tentang pinjam pakai kawasan hutan. Ia mengatakan, Peraturan Menteri Kehutanan Nomor : P.14/Menhut-II/ 2006 tentang pedoman pinjam pakai kawasan hutan, bahwa berdasarkan Pasal 38 Undang-Undang Nomor 41 Tahun 1999 tentang Kehutanan. (h/ant)

Longsor di depan Mapolres Limapuluh Kota tersebut membuat jalan raya Payakumbuh-Pekanbaru terhenti karena putus. Tiga orang warga mengalami luka dan satu orang tewas tertimbun. Bunyi sirene mobil pengatur lalu lintas dan ambulans evakuasi meraung raung di jalan sekitar lokasi Namun dengan kesigapan 200 orang tim siaga bencana dari Polres Limapuluh Kota, personil TNI, anggota Taruna Siaga Bencana (Tagana) Dinas Sosial, Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD), Dinas PU, Damkar dan jajaran Dinas Kesehatan, dengan sigap langsung menangani bencana itu. Beberapa orang memberikan pertolongan mengevakuasi korban yang tertimbun. Keempat orang korban, langsung digotong dan dibawa ke dalam tenda darurat. Tenda darurat pun didirikan dalam waktu tidak lebih 15 menit oleh tim tersebut. “Ini hanyalah skenario yang kita buat untuk simulasi latihan kontijensi (darurat alternatif) tanggap bencana longsor. Kita sengaja membuat latihan ini mendekati real, sebab, sama-sama kita ketahui. Kabupaten Limapuluh Kota merupakan daerah rawan bencana. Tiap sebentar, longsor, banjir dan galodo menerpa daerah kita,” ujar Kapolres Limapuluh Kota, AKBP Partomo Iriananto, pada Haluan saat memberi keterangan seputar simulasi tanggap bencana longsor tersebut. Kapolres menyebutkan untuk ke depannya, Polres Limapuluh Kota siap bekerja sama dengan BPBD Limapuluh Kota untuk membangun Pos Siaga Bencana yang bertujuan mempercepat proses evakuasi dan penerimaan bantuan. ”Kita sudah bicarakan hal ini dengan BPBD Limapuluh Kota. Personil yang latihan sekarang ini siap untuk dijadikan satu tim yang diterjunkan pertama kali bila terjadi bencana,” urai Kapolres, didampingi Kasat Binmas AKP Julius dan Paur Humas Inspektur Satu B Dt Maradjo. Kapolres menyebutkan, setiap daerah mempunyai karakteristik yang berbeda, maka bencana alam yang akan dihadapi tentu berbeda pula. Berhubung Limapuluh Kota rawan dengan bencana longsor, maka Polres Limapuluh Kota melakukan simulasi latihan penanganan bencana longsor. “Dengan latihan ini kita berharap jika terjadi bencana yang sesungguhnya, kita dapat mengantisipasi dengan cepat dan tepat. Kemudian latihan ini juga memudahkan kita berkoordinasi di lapangan dengan unsur lain. Tentunya sesuai tugas pokok dan fingsi masing-masing,” papar AKBP Partomo. Latihan tersebut mengejutkan warga sekitar Mapolres Limapuluh Kota dan membuat jalan raya terhenti beberapa saat. Namun kondisi tersebut disengaja pula untuk latihan penangan arus lalu lintas bila longsor terjadi di ruas jalan raya. (h/il)


Wanita dan Keluarga

Bibir Sehat dan Cantik Coba perhatikan sejenak bibir Anda di cermin. Apakah Anda melihat bahwa bibir sedikit sekali mendapat perlindungan?

Lapisan bibir sangat tipis dan sangat berbeda dengan lapisan kulit lainnya. Pada bagian bibir tidak terdapat kelenjar lemak dan tidak ditumbuhi rambut-rambut halus yang dapat melindunginya. Bibir juga sangat peka dengan sinar matahari sehingga perlu mendapat perlindungan dari sinar matahari. Sebagai salah satu fungsinya, bibir menjadi tempat masuknya makanan dan minuman setiap hari dalam frekuensi yang cukup banyak. Padahal pada makanan dan minuman tersebut bisa saja terkandung zat yang dapat merusak bibir. Kondisi fisik bibir yang begitu ris-

kan dan masalah dari luar yang dihadapinya membuat bibir memerlukan perlindungan khusus baik dari dalam maupun dari luar tubuh. Berikut ini beberapa hal yang bisa menyebabkan bibir rusak, antara lain: · Kosmetik Lipstik atau kosmetik lain untuk bibir yang tidak sesuai atau kadaluwarsa dapat membuat bibir menjadi rusak yang ditandai dengan munculnya bercak kemerahan dan gatal pada bibir. Solusi: Perhatikan kandungan yang terdapat pada kosmetik sebelum membelinya. Lihat tanggal kedaluwarsa kosmetik dan buang jika kosmetik sudah terlihat rusak. Jaga selalu kebersihan kosmetik agar tidak menjadi tempat bertumbuhnya bakteri, simpan di tempat yang sepatutnya dan bersihkan bibir sebelum menggunakan lipstik agar kotoran yang ada pada bibir tidak berpindah ke lipstik yang dapat menyebabkan lipstik terkontaminasi. · Sinar Matahari Sinar Ultaviolet (UV) yang ada pada sinar matahari ini dapat merusak bibir. UV tersebut dapat membuat bibir menjadi pecah-pecah, terbakar, bengkak atau timbul bintik-bintik kecoklatan. Hal lebih serius yang diakibatkan sinar matahari adalah dapat membuat kolagen yang terdapat pada bibir menjadi rusak. Akibat dari kerusakan kolagen ini adalah munculnya kerutan pada bibir.

Mempersiapkan Masa Pensiun Beberapa waktu lalu, harian sebuah media nasional menyajikan pandangan menarik dari pakar perencanaan keuangan (financial planner). Di situ disebutkan fakta bahwa 9 dari 10 karyawan di Indonesia ternyata tidak siap secara finansial untuk menghadapi masa pensiun. Dalam kenyataannya kita memang acapkali menyaksikan para pegawai yang sudah memasuki masa purnabakti menghadapi kehidupan finansial yang berat. Beban biaya hidup makin mahal, dan karena makin tua, biasanya biaya kesehatan juga kian melesat (makanya, hidup sehat sejak sekarang). Nah pas kondisi seperti itu, pendapatan bulanan nyaris nihil karena sudah keburu pensiun. Lalu mau hidup dari makan apa? Sebelum kita membahas bagaimana solusinya, kita mau memetakan dulu empat tipe kebijakan yang diambil oleh kebanyakan perusahaan dalam memberikan dana pensiun kepada para pegawainya. Anda beruntung sekali jika bisa bekerja pada perusahaan yang oke dalam memberikan kesejahteraan bagi para pegawai yang memasuki pensiun. Tipe pertama kita sebut saja sebagai Tipe Impian. Jenis perusahaan yang masuk kategori ini relatif sedikit, dan hanya mereka yang benar-benar peduli pada karyawan yang memberikannya. Dalam tipe ini, sejak bulan pertama bergabung, perusahaan telah memberikan donasi pensiun (biasanya sekitar 10% dari gaji karyawan) dan kemudian menyimpannya dalam bentuk investasi (bisa dalam deposito atau reksadana). Nominal dana itu tentu akan makin tumbuh sejalan dengan gaji yang terus meningkat (sebab perusahaan selalu memberikan 10% dari gaji). Jadi jika Anda menjadi pegawai di perusahaan itu dan bergaji 5 juta/bulan, maka perusahaan memberikan donasi pensiun 500 ribu/

bulan, dan secara otomatis disimpan untuk di-investasikan. Jika pengelolaan investasinya bagus (dan biasanya bagus, apalagi jika diinvestasikan dalam reksadana), maka donasi pensiun itu bisa tumbuh berlipat. Jika Anda bekerja di perusahaan ini sejak umur 25 tahun hingga pensiun pada usia 55 tahun, dan dengan asumsi imbalan investasi rata-rata 15% per tahun, maka ketika pensiun kita bisa mendapatkan dana pesangon sekitar Rp 2 – 3 miliar. Mak nyus bukan? Tipe Kedua kita sebut saja sebagai Tipe Oke. Dalam perusahaan semacam ini, biasanya kita hanya diberi pesangon yang relatif besar, plus tunjangan pensiun bulanan (yang akan diberikan sampai pensiunan meninggal) sebesar 15 % dari gaji terakhir. Jika Anda bekerja selama sekitar 20 tahun diperusahaan ini, dengan gaji terakhir sekitar 15 juta/bulan, maka besarnya pesangon pensiun berjumlah sekitar Rp 700 jutaan, plus tunjangan pensiun bulanan sekitar 2 jutaan/bulan. Not bad. Tipe ketiga kita sebut saja sebagai Tipe Lumayan. Dalam organisasi seperti ini tidak ada pesangon pensiun sama sekali.

Cape deh. Namun agak lumayan karena kita diberikan tunjangan pensiun bulanan (yang besarnya juga sekitar 15 % dari gaji terakhir). Jadi jika pas pensiun gaji Anda berjumlah 10 juta/bulan, maka tunjangan bulanan ini berkisar pada angka 1,5 juta/bulan. Agak berat untuk tetap bisa hidup dengan standar ketika Anda masih bekerja full. Tipe keempat kita sebut saja Tipe Termehek-mehek. Dalam perusahaan ini, ketika Anda pensiun dan telah mengabdi berabad-abad lamanya, maka yang ada cuma sekedar ucapan terima kasih plus amplop yang isinya paling banter uang sebesar 2 kali gaji terakhir (sekedar sebagai salam perpisahan yang menyedihkan). Jadi setelah itu, mau hidup dari uang siapa? Duh. Kalau Anda kebetulan sekarang bekerja pada tipe pertama dan tipe kedua, Anda beruntung sekali. Dengan uang pesangon yang gede itu, Anda bisa punya modal yang cukup signifikan untuk membuka usaha sendiri. Namun kalau Anda ternyata bekerja pada perusahaan yang masuk kategori Tipe Ketiga dan Keempat, ya nasib deh. Solusinya yang simpel mungkin ini : cobalah pindah kerja ke perusahaan yang bertipe pertama dan kedua. Tapi kalau ndak ada pilihan untuk pindah, maka segeralah mulai sekarang merintis untuk memulai usaha sampingan. Harus mulai dari sekarang, jangan menunggu ketika umur Anda sudah memasuki usia 50 tahun (sudah sangat terlambat). Kalau asumsi usia Anda sekarang adalah 30 tahun, maka Anda masih punya waktu 25 tahun untuk berjuang agar usaha sampingan Anda itu berhasil. Oke mudah-mudahan Anda kelak bisa memasuki masa pensiun dengan sejahtera. Goodluck and have a productive life !! (h/ Yodhia Antariksa)

RABU, 15 JUNI 2011 M 13 RAJAB1432 H

Konsultasi

9

BISNIS DAN KEUANGAN

Diasuh oleh: MUINA ENGLO (Pengusaha Otomotif, Pemimpin Ford Padang)

Solusi: Gunakan lip balm yang mengandung sedikitnya SPF 15 jika hendak keluar rumah. Jika Anda akan menghabiskan banyak waktu di luar rumah, Anda dapat mengulangi pemakaian lip balm. · Kebiasaan yang Merusak Kebiasaan menggigit bibir, membuka sesuatu menggunakan gigi atau membasahi bibir dengan air liur harus dihindari. Kebiasaan tersebut dapat menyebabkan bibir menjadi pecah-pecah dan luka. Solusi: Ingat bagaimana kerusakan yang bisa terjadi akibat kebiasaan tersebut, maka coba untuk segera menghentikan kebiasaan tersebut. · Penuaan Seiring bertambahnya umur, kandungan kolagen pada bibir ikut menurun sehingga bibir tidak lagi terlihat kenyal. Penuaan pada bibir tampak dari bibir yang terlihat kasar, berkerut dan tampak garis-garis halus. Tetapi, bibir juga dapat mengalami penuaan dini sebelum waktunya. Penyebab penuaan dini pada bibir antara lain adalah sinar matahari, radikal bebas dalam tubuh, makanan dan minuman yang dikonsumsi serta nikotin yang terdapat pada rokok. Solusi: Penggunaan lipbalm tetap diperlukan agar terhindar dari penuaan dini akibat sinar matahari. Solusi lainnya adalah dengan mengurangi makanan dan minuman yang dapat merusak seperti makanan yang digoreng, kopi, the dan hentikan kebiasaan merokok. Perbanyak konsumsi buah-buahan dan sayuran terutama yang banyak mengandung vitamin B dan C yang sangat baik agar bibir terlihat segar. · kangker Salah satu penyakit yang berbahaya dan akan merusak bibir adalah kanker. Kanker bibir akan lebih besar terjadi jika ada riwayat anggota keluarga yang mengalaminya. Penyebab lainnya adalah sinar matahari, rokok dan minuman beralkohol. Solusi: Hentikan kebiasaan merokok dan minuman beralkohol serta tetap lindungi bibir dari sinar matahari dengan menggunakan lipbalm yang mengandung UV protection. Selain solusi diatas yang dapat menangkal kerusakan pada bibir. Anda juga dapat melakukan perawatan pada bibir agar cantik alami misalnya dengan banyak minum air putih dan mengoleskan madu pada bibir sebelum tidur. Hal tersebut akan membuat bibir menjadi lembab dan tampak indah. (h/kpi)

Tanya: Bu Muina yth, Saya seorang mahasiswa universitas di Padang. Di kampus kami Koran Haluan ini dipajang setiap hari, dan saya suka membaca sub rubric yang ibu asuh. Saya berasal dari Bukittinggi. Di daerah saya, banyak sekali hasil kerajinan rakyat yang bisa dipasarkan di Padang. Karena harganya murah, kadang saya suka membawanya ke kampus dalam jumlah yang agak banyak. Masalahnya, kawan-kawan yang memesan suka sekali berhutang dan tidak bayar kontan, atau langsung bayar di bulan depannya. Bagaimana ya Bu, cara mensiasatinya, supaya kawankawan ini bisa membayar secepatnya. Agar modal saya juga cepat berputarnya. Terimakasih Bu… Salam, Santi (Padang) Jawab: Yang terkasih Santi di padang, Terima kasih telah suka membaca rubrik yang saya asuh dan mudah – mudahan mendatangkan manfaat ya. Menjawab pertanyaan Santi mengenai teman – teman yang membeli dengan berhutang dan tidak bayar kontan atau membayar langsung di bulan depannya sih baik saja, sejauh memang mereka membayar dan Santi memiliki cash flow yang cukup untuk pembelian barang lagi. Permasalahan selalu timbul karena pembayaran yang ditunda tersebut mengganggu cash flow untuk pembelian selanjutnya. Dalam hal ini Santi harus piawai berbisnis dengan teman – teman, misalnya dengan membujuk ala marketing agar mereka membayar separuhnya, sebagian besar dan kalau memungkinkan seluruhnya saat itu. Berbisnis itu ada seninya juga, seni meyakinkan customer kita akan apa yang kita tawarkan dan seni bagaimana customer membayar pada kita secepatnya. Bisa Santi coba dengan memberikan harga yang berbeda pada barang yang Santi jual misalnya bayar sekarang harganya lebih murah daripada bayar ber-Term Of payment (TOP). Dengan demikian diharapkan mereka memiliki pertimbangan, jika membayar sekarang mereka akan lebih irit dan jika mereka belum memiliki uang yang cukup untuk keseluruhan pembayaran, maka dia diharuskan membayar sedikit lebih mahal. Hal itu biasa saja terjadi. Santi bisa mencontoh penjualan ala kredit di toko – toko. Jika Santi lihat pembelian barang – barang elektronik dll ala kredit di toko dengan bunga 0%, kecendrungannya adalah discount diberikan dalam bentuk pemotongan bunga. Dan jika Santi beli tunai pada barang yang bersangkutan biasanya akan lebih murah kecuali mereka punya program khusus (tidak berlaku di mall / super market). Pada umumnya pembelian berTOP setelah Santi jumlahkan akan lebih mahal daripada pembelian tunai. Contoh lain bisa Santi lihat pada penjualan sepeda motor dsbnya. Jika Santi beli tunai harganya akan jauh lebih murah daripada setelah Santi cicil 6 bulan,1 tahun, 2 tahun dstnya setelah Santi jumlahkan DP+angsuran yang Santi bayar. ini juga salah satu seni dalam berjualan / marketing. Semoga usaha Santi makin sukses. ***

Pimpinan & Karyawan/ti

CABANG PADANG Mengucapkan Selamat & Sukses Atas Terpilihnya

Ir. Basril Basyar, MM. Sebagai

Ketua PWI Sumbar Pada Konferensi Cabang (KONFERCAB) PWI Sumbar di Hotel Pangeran Beach Senin, Tanggal 13 Juni 2011 " Semoga Sukses dalam menjalankan Amanah yang diemban " Tertanda, MUINA ENGLO Pimpinan

Yayasan Pendidikan Wira Surya Mandiri

SMK TEKNOLOGI PLUS PADANG

Jl. Belanti Indah No. 5 Khatib Sulaiman Padang Telp : (0751) 7051030 Telp/Fax : (0751) 446907 Email : smk_teknologipluspadang@yahoo.co.id

Menerima Siswa/i Baru Tahun Pelajaran 2011 - 2012 Pendaftaran

Waktu Pendaftaran Mulai dari sekarang s/d Agustus 2011 Setiap Hari Kerja (Senin s/d Sabtu) Dari pukul 08.00 s/d 17.00 WIB

Tempat Pendaftaran Kampus SMK Teknologi Plus Padang Jl. Belanti Indah No. 5 Khatib Sulaiman Padang Telp : (0751) 7051030 Telp/Fax : (0751) 446907 Email : smk_teknologipluspadang@yahoo.co.id

Biaya Pendidikan

Rp. 850.000,- Uang Pembangunan (1 kali pembayaran sampai tamat) Rp. 270.000,- Uang Administrasi 1 Tahun Rp. 80.000,- Uang SPP + Praktek Bulan Juli Rp. 1.200.000,-

BEBAS UANG PENDAFTARAN

Praktek Kerja Industri Di Malaysia


10

Luar Negeri

RABU, 15 JUNI 2011 M 13 RAJAB1432 H

Lintas Global Imam Masjid Ditembak MOSKOW, HALUAN—Imam sebuah masjid pedesaan di Provinsi Kaukasus Utara Rusia Dagestan ditembak mati pada Selasa, menurut kantor berita Rusia. Jenazah Ashurulav Kurbanov ditemukan di dekat masjid di desa Mikheyevka di bagian utara provinsi itu, menurut laporan kantor berita Interfax dan kantor berita milik pemerintah RIA Novosti. Pemimpin Muslim arus utama sering dijadikan target oleh kalangan kelompok garis keras di Dagestan, satu pusat gerilyawan Islam yang bertahan di tepi selatan Rusia sejak satu dekade setelah pasukan federal menyingkirkan kelompok separatis dari kekuasaan di provinsi tetangga Chechnya. Kepala lembaga teologi Islam juga ditembak mati di ibu kota Dagestan Makhachkala, sekitar 1.600 kilometer (1.000 mil) di selatan Moskow, pada awal bulan ini. (ant)

Greenpeace: Barbie si Perusak Hutan LOS ANGELES, HALUAN—Barbie, boneka ini adalah ikon kecantikan dan kesempurnaan tubuh wanita — kaki jenjang sempurna, pinggul langsing dan payudara padat. Sejak diperkenalkan pertama kali ke duinia pada tahun 1959, ia telah menuai berbagai kritik dan kontroversi. Barbie dinilai tak realistis. Kini, kontroversi kembali mengemuka. Kali ini tak ada kaitannya dengan penampilannya yang kelewat sempurna. Pada Selasa , para aktivis lingkungan Greenpeace mendemo kantor pusat Mattel — produsen Barbie di El Segundo di pinggiran Los Angeles. Mengenakan kostum Ken — kekasih Barbie — para aktivis membentangkan spanduk merah muda dan pink. Tulisannya mewakili sikap Ken: “Aku tak akan mengencani gadis yang terlibat pengrusakan hutan.” Tak hanya itu, seorang demonstran menyaru sebagai Barbie mengendarai buldoser berwarna pink membawa pernyataan sikap untuk Mattel. Lho, apa hubungannya Barbie dengan kerusakan hutan? “Buka bungkus kotak merah muda mengkilat, Anda akan menemukan rahasia kotor Barbie. Kotak bungkusnya dibuat dari kayu dari hutan tropis Indonesia yang makin terkoyak demi keuntungan kilat sejumlah oknum,” kata aktivis Greenpeace, Rolf Skar. Berdasarkan hasil tes, Greenpeace menemukan kotak pembungkus Barbie yang dijual di Inggris, Amerika Serikat, dan Jerman terkait dengan kerusakan itu. “Harimau Sumatera di ambang kepunahan karena perusahaan-perusahaan seperti Mattel membeli kertas tanpa menanyakan dan memastikan asalnya,” tambah dia. Juga nasib Orangutan yang makin tak pasti. Ditambahkan Skar, saat ini Greenpeace Los Angeles sedang memulai kampanye global agar perusahaan mainan berhenti berkontribusi atas kerusakan hutan tropis di Indonesia — salah satu yang paling cepat laju kerusakaannya. “Sangat mengejutkan bagaimana hutan dikorbankan demi bungkus mainan.”

PROTES-Seorang gadis Suriah di Yordania menunjukkan telapak tangannya yang bergambar bendera Suriah dan Yordania dalam sebuah aksi protes dengan anggota Front Aksi Islami Yordania di depan kedutaan Suriah di Amman. REUTERS

PRESIDEN SBY DI KONFERENSI ILO

Negara Harus Lindungi Hak Buruh Migran

JENEWA, HALUAN—Presiden Susilo Bambang Yudhoyono dalam sesi ke-100 Konferensi Organisasi Buruh Internasional (ILO) meminta semua negara untuk melindungi hak buruh migran yang bekerja di sektor domestik atau rumah tangga. “Kita harus mendukung ‘ILO Convention on Decent Work for Domestic Workers’ yang saya yakini akan diadopsi dalam sesi konferensi buruh sedunia,” kata Yudhoyono ketika berpidato dalam sesi ke-100 Konferensi Organisasi Buruh Internasional (ILO) di Jenewa, Selasa. Yudhoyono menjelaskan,

NOTES

James Polk Meninggal JAMES Knox Polk adalah Presiden Amerika Serikat ke-1. Dia dilahirkan di Mecklenburg County, North Carolina pada 2 November 1795 dan meninggal di Nashville, Tennessee, 15 Juni 1849 dalam usia 53 tahun. Polk dibesarkan di negara Tennessee. Ketika Partai Demokrat merekrutnya, Polk menjabat Ketua DPR Amerika Serikat (1835–1839) dan Gubernur Tennessee (1839–1841) hingga menjabat sebagai presiden. (d/wkp)

CAPE TOWN, HALUAN— Pakta Pertahanan Atlantik Utara (NATO) menyalahgunakan resolusi Perserikatan Bangsa-Bangsa untuk melindungi warga Libya dari pasukan Muammar Khaddafi guna mengejar perubahan kekuasaan dan pembunuhan politik, kata Presiden Afrika Selatan Jacob Zuma, Selasa. “Kami menentang penyalahgunaan niat baik dalam Resolusi 1973,” kata Zuma dalam pidato anggaran di parlemen. “Kami sangat percaya bahwa resolusi disalahgunakan untuk perubahan kekuasaan, pembunuhan politik dan pendudukan tentara asing,” katanya. Ketua Afrika Bersatu Teodoro Obiang Nguema mengutuk campur tangan tentara asing di Pantai Gading dan Libya, dengan mengatakan bahwa Afrika harus dibolehkan mengelola urusannya.

tema tentang buruh migran adalah tema yang sangat penting. Menurut dia, ada sekitar 150 juta buruh migran yang terdata di seluruh dunia. Mereka berperan penting dalam era keadilan sosial saat ini. Yudhoyono menegaskan, setiap negara tidak bisa mengabaikan kontribusi para buruh

migran terhadap pasar tenaga kerja dunia. “Kami di Indonesia menyebut para buruh migran ini sebagai pahlawan devisa, karena mereka bekerja keras dan mengabdikan diri untuk kesejahteraan keluarga mereka di rumah,” katanya. Presiden optimistis, konvensi ILO bisa menyediakan panduan bagi negara penampung untuk melindungi para buruh migran yang bekerja di sektor domestik. “Ini isu yang sangat penting bagi Indonesia, karena porsi yang relatif cukup besar dari buruh migran kami di luar negeri adalah pekerja domestik,” kata Yudhoyono. Untuk itu, Indonesia telah mengambil berbagai langkah

adminstratif dan hukum untuk melindungi dan memberdayakan para buruh migran. Pemerintah akan terus bekerjasama dengan sejumlah negara untuk mewujudkan hal itu, khsusnya terkait dengan upah minimum dan hari libur. Mendapat Dukungan Setelah menyampaikan pidato tersebut, Presiden SBY mendapatkan “standing ovation”. Seluruh para tamu undangan dari berbagai kalangan yang menghadiri konferensi tersebut memberikan apresiasi atas isi pidato Presiden Yudhoyono dengan tepukan tangan dan “standing ovation” (berdiri dari kursinya

masing-masing-red). Presiden Yudhoyono adalah salah satu kepala negara/pemerintahan yang berpidato dalam forum tersebut. Sebelum Yudhoyono, Presiden Finlandia Tarja Kaaarina Halonen telah berpidato. Setelah Yudhoyono, Kanselir Jerman Angela Merkel, Perdana Menteri Rusia Vladimir Putin dan Presiden Tanzania Jakaya Kikwete juga berpidato. Masing-masing kepala negara/ pemerintahan menyampaikan pandangannya terkait dengan tema besar peringatan ke-100 Konferensi ILO itu yaitu “Buiding a future with decent work”. (d/ant)

NATO Salah Gunakan Resolusi PBB “Afrika tidak memerlukan pengaruh dari luar. Afrika harus mengelola sendiri urusannya,” kata Obiang Nguema, yang juga presiden Guinea Khatulistiwa, dalam muktamar antarbangsa di Jenewa pada awal April. “Saya percaya bahwa masalah di Libya harus diselesaikan dalam kerangka dalam negeri dan bukan melalui campur tangan, yang dapat muncul untuk menyerupai campur tangan kemanusiaan. Kita telah melihat itu di Irak,” kata Obiang Nguema. Rusia pada pekan lalu memperingatkan upaya Pakta Pertahanan Atlantik Utara (NATO) di Libya dapat berubah menjadi gerakan darat setelah helikopter tempur digunakan untuk pertama kali terhadap pasukan pendukung pemimpin Moamar Gaddafi. “Ketika resolusi PBB diambil, kita berpikir bahwa itu adalah resolusi

baik dalam cara mencegah dan menghentikan korban warga, termasuk penutupan wilayah udara Libya,” kata Wakil Perdana Menteri Sergei Ivanov pada acara keamanan di Singapura. Rusia menyatakan upaya Barat membenarkan serangan itu dengan menunjuk ancaman terhadap warga oleh penguasa Moamar Khaddafi menafikan bahaya bahwa pemerintah Tripoli bahkan menjadi lebih “ngotot” dalam sikapnya. “Serangan udara tidak menghentikan bentrok tentara di antara pihak Libya dan hanya menciptakan lebih banyak penderitaan di kalangan warga damai,” kata kementerian luar negeri. Sebelumnya, Perdana Menteri Rusia Vladimir Putin juga mengutuk resolusi Perserikatan Bangsa-Bangsa, yang memungkinkan tindakan tentara di Libya sebagai “seruan perang salib pada

abad pertengahan” dan mengecam Washington untuk kesiapannya memamerkan kekuatan. Dalam satu dari pernyataan paling kerasnya terhadap Barat dalam beberapa tahun belakangan, orang secara nyata nomor satu di Rusia itu mengatakan tidak ada nalar atau nurani pada tindakan tentara tersebut. Kecam Barat Dalam pada itu, pemerintah Iran, menuduh sekutu-sekutu Israel melakukan campur tangan di Suriah setelah negara-negara Barat mengatakan Teheran mungkin membantu menumpas pemberontakan di negara itu. “Beberapa rezim, terutama Amerika Serikat dan Zionis dengan tujuan khusus memprovokasi kelompokkelompok teroris di Suriah dan kawasan itu untuk melakukan operasi-operasi teroris dan sabotase,” kata juru bicara Ke-

menterian Luar Negeri Ramin Mehmanparast dalam jumpa wartawan, Selasa. Mehmanparast mendukung pernyataan tegas pemerintah Suriah bahwa protes-protes tiga bulan itu adalah bagian dari satu persekongkolan yang didukung negara-negara asing. “Apa yang terjadi di Suriah adalah masalah dalam negeri. Pemerintah dan rakyat Suriah secara politik cukup matang untuk menyelesaikan masalah-masalah mereka sendiri,” kata Mehanparast. Juru bicara itu memperingatkan aksi militer jahat oleh Barat. “Kami kira Amerika tidak punya hak melakukan campur tangan militer di satu negara di kawasan ini terutama Suriah. Kami menyatakan ini satu tindakan yang salah yang dapat memiliki konsekuensi bagi kawasan ini,” katanya. (ant/rtr)

10

PENOLONG LAMA kelamaan tertariklah perempuan yang setengah tua itu hendak memanggil jualan saya, demikian juga anaknya. Pernah kedengaran oleh saya ia berkata, “Panggillah Nab kasihan juga awak!” Perempuan itu suka memakan sirih, mukanya jernih, peramah dan penyayang. Pak Paiman yang telah menjadi jongos untuk memelihara perkarangan itu,

belum pernah dapat suara keras darinya. Anak perempuannya itu masih kecil, sebaya dengan saya. Apa perintah ibunya diikuti dengan patuh, rupanya ia amat disayangi karena anaknya hanya seorang itu. Sudah dua tiga kali saya datang ke rumah yang indah dan bagus itu; setiap saya datang bertambah sukanya melihat kelakuan saya dan belas kasihan akan nasib

saya. Pada suatu hari perempuan itu bertanya kepada saya: “Di mana engkau tinggal, anak dan siapa ayah bundamu?” “Saya tinggal dekat saja, Mak,” jawab saya. “Itu rumah tempat kami tinggal, di seberang jalan. Ayah saya telah meninggal dan saya tinggal dengan ibu saya. Beliaulah yang membuat kuekue ini, pagi-pagi saya berjual

goreng pisang dan kalau sore biasanya menjual rakit udang dan godok perut ayam.” “Berapakah keuntunganmu sehari?” tanyanya pula. “Tidak tentu, Mak. Kadang-kadang kalau untung baik, dapat setali (25 sen), kadang-kadang kurang dari itu, sekadar cukup untuk kami makan setiap hari…” “Kasihan…” katanya sambil menarik napas.

Setelah itu ia berkata pula, “Bawalah ibumu nanti sore kemari, katakan Mamak yang baru pindah ke rumah ini hendak berkenalan dengan Ibu.” “Saya Mak, ibu saya kurang benar keluar dari rumah.” “Suruhlah saja dia datang ke mari, katakan Mamak perlu hendak bertemu.” “Baiklah kalau begitu, Mak,” jawab saya.

Ilustrasi Marwan

Informasi

Iklan &

Bukittinggi - Agam 085274075319 081363171806 081266509018 085263540003

Pasaman 081374736280 085210119076

Pd.Panjang 0811660105 081363845610

Padang Pariaman 081363324406

Sijunjung 081363421631

Solok Selatan 081363255103

Langganan

Payakumbuh - Limapuluh kota 081374251240 085263879843 081277409435 082111000326

Pasaman Barat 08126770174 08126778697

Tanah Datar 08126737498

Pariaman 081363703287

Pesisir Selatan 08116604470 08126769243 081363152107

Dharmasraya 08126770519 081266207677

Kab. Solok-Kota Solok 081267030066 081374134080 081266540810 081363204780

Sawahlunto 081363421631

MENCERDASKAN KEHIDUPAN MASYARAKAT


RABU, 15 JUNI 2011 M 13 RAJAB1432 H

‘Kada’ Tersangka ........................Sambungan dari Hal.1 Berkaitan dengan berita yang pernah dilansir pejabat Kejaksaan Agung, bahwa ada 61 permohonan izin pemeriksaan kepala daerah terkendala di meja Presiden, Gamawan mengatakan bahwa hal itu telah ditelusuri dan tidak benar. Mengutip pernyataan Presiden Susilo Bambang Yudhoyono, Gamawan menyebutkan permohonan izin pemeriksaan (untuk kepala daerah) hanya sekitar 2 hari bertahan di meja Presiden. “Saya kan masuk Tim 6 yang ikut menelusuri. Yang 61 kemarin dikatakan Kejaksaan Agung itu sudah diklarifikasi. Dan ternyata setelah dievaluasi, setelah tahun 2007 itu sudah tidak lagi menjabat kepala daerah. Ada yang sudah meninggal dan segala macam. Bahkan sudah ada yang divonis dari data itu,” katanya. Dari semua kepala daerah dan mantan kepala daerah yang tersangkut perkara hukum itu, sebanyak 17 orang di antaranya gubernur atau bekas gubernur. Gamawan menambahkan jumlah kepala daerah yang tersandung kasus hukum saat menjabat berimbang dengan jumlah mereka yang terkena perkara sesudah tidak lagi menjabat. Karena Biaya Pilkada Sebelumnya, dalam wawancara dengan wartawan Haluan, Mendagri Gamawan Fauzi pernah mengung-

kapkan bahwa sebagian perkara korupsi para pejabat daerah ini terkait dengan proses pemilihan umum kepala daerah pilkada (pemilukada) yang makan banyak biaya. Kesenjangan antara dana kampanye pemilukada dan gaji kepala daerah, kata dia membuat korupsi berjalan secara masif. “Dana yang dihabiskan calon gubernur untuk kampanye Rp60 sampai 100 miliar. Padahal seorang gubernur dalam lima tahun masa jabatannya maksimal hanya bisa mengumpulkan Rp6 miliar,” ujar Gamawan mengalkulasi. Menurut Gamawan, gaji gubernur per bulan sekitar Rp 8,6 juta. Dengan tambahan insentif ini-itu, paling tinggi mencapai sekitar Rp 90 juta per bulan, dan paling rendah Rp 34 juta per bulan. Ia lalu mencontohkan, taruhlah gubernur seperti Fauzi Bowo (Gubernur DKI Jakarta), memperoleh Rp100 juta per bulan dari gaji plus tambahan. “Maka dalam setahun mencapai Rp 1,2 miliar, dan dalam lima tahun periode pemerintahannya maksimal hanya terkumpul Rp 6 miliar,” kata Gamawan. Oleh karena itu, kata Gamawan, selayaknya pemerintah dan masyarakat kini lebih berpikir komprehensif. “Ketika seseorang menjadi kepala daerah, ia dituntut menerapkan clean government. Tapi tidak

pernah disoroti proses kampanye ketika ia hendak menjadi kepala daerah,” ujarnya. Selain upaya memperbaiki sistem dan aturan pemilukada, saat ini, kata Gamawan, pemerintah sedang berkonsolidasi untuk mengevaluasi proses pengawasan terhadap kepala daerah. “Pengawasan berlapis kami terapkan di semua lini,” kata Gamawan. Ia menyebutkan, ada pengawasan masyarakat, inspektorat, dan BPK. Masyarakat bahkan bisa melaporkan pengamatannya langsung kepada kepolisian, kejaksaan, dan KPK. “Semua upaya pengawasan itu guna menyiasati banyaknya kasus dugaan korupsi kepala daerah. Kami berharap semua selamat, dan pemerintah pun bersih,” tutup Gamawan. Ketika ditanya bagaimana perasaannya menghadapi fenomena banyaknya kepala daerah yang terjerat perkara hukum ini, Gamawan sejenak terdiam. “Saya pribadi saya sedih, prihatin. Karena mereka adalah teman-teman saya. Saya lebih 14 tahun jadi kepala daerah,” kata Gamawan yang pernah menjadi Bupati Solok selama 10 tahun dan Gubernur Sumatera Barat selama empat tahun lebih sebelum diangkat Presiden menjadi Mendagri dalam Kabinet Indonesia Bersatu II. (h/ sal/ant/hc)

Biaya DPRD ...............................Sambungan dari Hal.1 Sementara kunker dalam daerah, dilaksanakan selama 10 kali kunjungan dengan jumlah 28 hari. Komisi III DPRD Sumbar, kunker kegiatan komisi selama sembilan hari. Rinciannya; tanggal 9-12 Februari, kunker atau studi komperatif ke Jakarta, ingin mendapatkan masukan sangat berharga tentang pembangunan infrastruktur. Tanggal 6-11 April, kunker ke Kalimantan Selatan dan Bangka Belitung, tentang pertambangan dan energi, serta dampak lingkungan. Sedangkan kunker dalam daerah, dilakukan sebanyak tujuh kali kunjungan, selama 18 hari. Komisi IV DPRD Sumbar, kunker kegiatan komisi selama 13 hari. Rinciannya; tanggal 7-12 Februari, kunker ke Bali dan Jakarta, tentang penanganan masalah sosial. Tanggal 10-12 Maret, konsultasi ke Depkes tentang rencana pengusulan ranperda inisiatif kesehatan dan program prolegda. Tanggal 6-9 April, kunker ke Jawa Barat tentang pelaksanaan pendidikan bertaraf internasional. Sementara kunker dalam daerah sebanyak delapan kali kunjungan kerja, selama 24 hari. Untuk Baleg, Banggar dan Banmus, serta BK telah melakukan kunker ke luar Sumbar, masing-masing satu kali di masa sidang pertama.

Sedangkan Workshop sudah dilaksanakan tiga kali, jumlah hari sebanyak 12 hari. Namun ada juga yang baru melaksanakan dua kali, hanya sebagian kecil. “Jadi kunjungan itu terbagi dari beberapa bagian, kunker komisi terdiri dari studi banding dan masa sidang. Pansus sebanyak enam kali dan alat kelengkapan rata-rata sudah pernah melakukan kegiatan ke luar,” kata Kabag Persidangan DPRD Sumbar Delfi. Jika dilihat dari proses kerja pansus, maka kunjungan ke luar daerah lebih banyak. Dimana jumlah pansus dari bulan Januari-Juni, sebanyak 6 pansus. Yakni pansus tatib DPRD Sumbar, pansus kode etik, RPJMD, pansus aset, pansus bangunan gedung, dan pansus LKPj gubernur tahun anggaran 2010. Masing-masing pansus mendapat jatah perjalanan ke luar, sebanyak dua kali. Terdiri dari kunker untuk konsultasi dan kunker studi banding. Untuk konsultasi selama empat hari dan studi banding 6 hari. Jadi satu pansus, keluar daerah itu dikasih kesempatan selama 10 hari. Jika diratarata, dalam masa enam bulan tersebut, anggota dewan telah menghabiskan waktu selama 60 hari kerja di luar Sumbar. Sebagian besar daerah tujuan itu tertuju ke Jakarta dan Bali. Sementara anggota komisi I DPRD

Sumbar Rizanto Algamar, ketika dikonfirmasi membenarkan besarnya biaya perjalanan ke luar daerah dibanding dengan kunjungan dalam daerah. “Ya, memang besar, bagaimana lagi,”ujarnya, Selasa (14/6). Mestinya anggaran untuk kunker ke luar daerah, tidak perlu besar. Jika setiap anggota dapat melakukan efesiensi anggaran. “Semunya berpulang pada personal, saya sendiri tetap menekankan efesiensi dengan naik kelas ekonomi. Memang tidak ada yang menyalahi aturan, namun moril kita saja harus diperhatikan. Apalagi kondisi masyarakat yang masih belum stabil,” ujarnya. Ia juga mengatakan kalau kunker itu lebih baik diperbanyak dalam daerah, daripada luar daerah. Ketika dikatakan anggaran untuk dalam daerah sedikit, katanya itu bukan tujuan dari seorang anggota dewan. “Saya pikir kawan lain tidak mengejar itu, kan lebih baik jadi pengusaha,” katanya. Sementara realisasi anggaran menurut Sekretaris DPRD Sumbar Nasral Anas sudah mencapai 35 persen. Soal waktu anggota dewan lebih banyak di luar, menurutnya sangat tergantung dari jumlah pansus dan pembahasan perda. “Jika pansus banyak, maka tidak heran kalau setahun itu selama 224 hari berada di luar,” ujarnya. (h/rud)

Ancaman Bom ...........................Sambungan dari Hal.1 Pesan sikat yang bernada ancaman menyatakan ada 36 bom di seluruh Indonesia, yang akan meledak bersamaan dengan ketukan palu hakim yang menghakimi Ba’asyir. “Kita tidak perlu was-was, intinya bila ada permasalahan seperti itu, masyarakat diminta untuk segera melaporkan ke Polri apabila terjadi hal-hal yang mencurigakan, kaitannya dengan informasi tadi,” kata Kapolri. Pimpinan Pondok Pesantren Al Mukmin, Sukoharjo, Jawa Tengah, Ustadz Abu Bakar Ba’asyir ditangkap jajaran Polresta Banjar, di halaman markas Polresta Banjar, Jawa Barat, Senin (9/ 8/2010) sekitar pukul 08.15 WIB. Ba’asyir kemudian dibawa dengan menggunakan mobil Nopol L 3752 ED dengan dikawal mobil polisi Nopol 45-VII dan tiba di Mabes Polri Jakarta, Senin pukul 12.35 WIB. Ba’asyir ditangkap karena diduga menerima laporan rutin terkait rencana peledakan bom di Indonesia. Jaringan teroris itu merencanakan sasaran peledakan pada beberapa wilayah, seperti kantor kedutaan besar, hotel internasional berbintang di Jakarta, Mabes Polri dan Gedung Brimob di Polda Jawa Barat, termasuk menargetkan serangan bom terhadap Presiden Susilo Bambang Yudhoyono. Ba’asyir, sebelum ditangkap Detasemen Khusus(Densus) 88 Antiteror sempat memberikan ceramah di Masjid Al Ikhwanul Qorim, Jalan Babakan Priangan V No 34 Bandung, Jumat (6/8/2010) malam. Anggota Densus 88 Antiteror Mabes Polri menemukan keterkaitan antara proses latihan teroris di Aceh Besar, rencana peledakan bom di Indonesia dengan pembuatan laboratorium bom di Cibiru, Bandung, Jawa Barat. Sudah 18 Orang Kadiv Humas Polri Irjen (pol) Anton Bachrul Alam mengungkapkan, jumlah warga yang ditangkap karena diduga teroris sudah 18 orang. Penangkapan itu merupakan hasil operasi Detasemen Khusus 88/Anti Teror Polri di Jakarta, Poso, Bandung dan Kalimatan Timur. Dalam

penangkapan tersebut, tiga warga tewas sementara sisanya kini tengah menjalani penahanan. Dari 18 warga yang ditangkap, dua orang di antaranya terlibat dalam aksi teror Bom Bali I pada 2002 silam. Mereka adalah Hari Kuncoro dan Sugeng Setiaji. Menurut Anton Bachrul Alam, Hari dan Sugeng diduga ikut merencanakan aksi Bom Bali I bersama Imam Samudra, Mukhlas, Amrozi, Dr Azhari dan Noordin M Top. “Keduanya membantu memfasilitasi persiapan Bom Bali I, yaitu mengantar Dulmatin untuk membeli perlengkapan elektronik,” ujar Anton kepada wartawan di Mabes Polri, Selasa (14/6) sore. Dari tangan kedua pelaku itu, polisi menyita barang bukti berupa sebuah pistol, empat magazen dan 33 butir peluru kaliber 45. Selain itu, dari catatan kepolisian terungkap bahwa Hari dan Sugeng pernah mengikuti pelatihan militer di Filipina sekitar tahun 2003 bersama Dulmatin. Menurut polisi, di lokasi pelatihan di Filipina itu pula Sugeng dan Hari bertemu dengan Umar Patek yang kini ditahan di Pakistan. “Keduanya mendapatkan berbagai macam pelatihan militer. Di antaranya firing device, explosive dan perbaikan pistol,” imbuh Anton. Terlibat di Cirebon Sementara itu, dua tersangka teroris yang ditangkap yang di Kabupaten Kutai Kartanegara (Kukar), Kalimantan Timur (Kaltim) yakni Muhammad Sibghotulloh alias Faisal dan Yuwardi terlibat pengeboman Mesjid Adz Zikra di Mapolres Cirebon Kota. “Dua tersangka teroris yang ditangkap di Kaltim diduga terlibat dalam pengeboman Mesjid di Cirebon,” kata Anton Bachrul Alam. Para tersangka juga terlibat dalam perencanaan penembakan anggota Polri di depan BCA Kota Palu dan menyuplai senjata-senjata dari Filipina, ujarnya. “Selain itu dua tersangka terlibat

dalam pelatihan militer di Aceh dan menyembunyikan serta menjadi pengawal Dulmatin dan Umar Patek,” kata Irjen Anton Bachrul Alam. Dua terduga teroris, Yuwardi dan Faisal ditangkap Densus 88 Polri pada Sabtu siang (11/6). Faisal ditangkap sesaat setelah keluar dari Mesjid Al Istiqomah atau sekitar 100 meter dari rumah kontrakannya sekitar pukul 13. 00 WITA. Densus 88 kemudian menggrebek rumah kontrakan Faisal dan juga menangkap Juwardi, pemilik rumah sekitar pukul 14. 00 WITA. Selain menangkap kedua terduga teroris tersebut, Densus 88 juga menyita sebuah laptop dan sebuah wajan berlubang yang ditengahnya terdapat pipa paralon serta kabel. Syarif adalah pelaku bom bunuh diri di Mesjid Adz Zikra Mapolres Cirebon pada hari Jumat (15/4). Saat itu, pelaku mendekat ke posisi Kapolresta Cirebon AKBP Herukoco yang saat shalat berdiri di baris nomor dua bagian depan. Pelaku saat melakukan aksinya menggunakan lima lapis celana yang terdiri satu celana dalam, dua celana pendek dan dua celana panjang. Bom ditaruh pelaku di sebelah kanan perut pelaku, maka saat meledak tersangka tewas yang hancur bagian perutnya. Sebelum kejadian, pelaku mengikat bomnya di daerah dada dan perut, kemudian dipindahkan ke sebelah kanan. Seperti diberitakan sebelumnya, penangkapan besar-besaran akhirakhir ini bermula dari pengejaran terhadap para pelaku penembak polisi di Palu, Sulawesi Tengah yang terjadi 25 Mei lalu. Dalam pengejaran tersebut polisi kemudian mendapatkan sejumlah orang yang terlibat dalam kelompok Poso. Yakni sebuah jaringan yang telah lama diburu atas dugaan keterkaitan dengan aktivitas terorisme di Indonesia. Dari penangkapan ini pula polisi mendapatkan info mengenai adanya rencana serangan teror kepada polisi melalui penebaran racun sianida pada suplai logistik Polri. (sal/ant/met)

11

Pengelola Lahan GN-RHL Pasbar Mengadu ke LBH

PADANG, HALUAN — Perusakan lahan Gerakan Nasional Rehabilitasi Hutan dan Lahan (GN-RHL) di Nagari Air Bangis, Kecamatan Sungai Barameh Kebupaten Pasaman Barat oleh tiga Gabungan Kelompok Tani (Gapoktan) dilaporkan ke Lembaga Bantuan Hukum (LBH) Sumbar. Menanggapi hal tersebut, sebelum masuk ke ranah hukum, pihak LBH akan mencoba menindaklanti hal ini, ke Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Sumatera Barat. Ketua Kelompok Tani Kayu Arraw di Nagari Air Bangis, Syahril, ketika melapor kemarin mengatakan, awalnya 75 Hektare lahan dari 1.000 lahan yang dirusak oleh tiga Gapoktan itu adalah lahan yang dikelola oleh anggota kelompok tani Kayu Arraw berdasarkan SK dari Menteri Kehutanan nomor P33/ Menhut-V/2005. Namun tiba-tiba tanpa ada koordinasi dan pemberitahuan, sejak Maret lalu lahan tersebut dirusak oleh anggota gabungan tiga Gapoktan yakni kelompok Tani Niat Suci, Saiyo Mandiri dan Cakra Malam, di bawah bapak angkat PT Inkud dengan alasan untuk direvitalisasi. Padahal lahan tersebut sudah dirawat oleh anggota kelompok tani Kayu Arraw sejak lima tahun terakhir. Tanaman keras yang telah ditanam atas tanah 75 ha itu baru dapat menghasilkan setelah berusia

minimal 10 tahun sesuai dengan jangka waktu yang tertulis dalam SK menteri “Kayu mahoni yang ditanam masih kecil. Sekarang sudah ditebang dan kayunya juga belum bisa dijadikan uang. Mangga yang ditanam belum pernah berbuah, Karet juga belum ada “ditakiek”. Begitu pun dengan tanaman keras lainnya, belum satu pun yang memberikan pemasukan bagi anggota kelompok,” kata ketua kelompok tani itu. Tambah Syahril, sekarang karena telah ditebang apa arti penantian anggota kelompok tani Batang Arraw selama ini. Pada lahan 75 Ha itu sekarang ada dua SK. Pertama SK GN-RHL dari menteri dan satunya SK baru untuk revitalisasi perkebunan yang dikeluarkan Dinas Kehutanan Pasbar. “Kira-kira mana yang lebih kuat SK menteri dari SK bupati. Sekarang kami minta mengadu kepada LBA untuk dibantu,” tuturnya. Direktur LBH Padang Vino Oktavia, menyatakan, persoalan hutan rakyat dijadikan lahan produksi di Pasbar bukanlah perkara baru. Artinya kasus yang sama juga telah banyak terjadi di daerah lain. Namun penyelesaianya hingga saat ini masih banyak yang mengapung. Ini perlu peran aktif pihak penegak hukum dan juga pemerintah agar hutan dapat dilestarikan dengan baik.

“Hutan yang dikelola warga dengan kelompok tani Kayu Arraw, tersebut sejak 2005 lalu telah ditetapkan sebagai Menhut untuk pemberdayaan hutan,” kata Vino. Hal ini memang perlu disikapi karena untuk pengelolaan lahan 75 Ha itu, pemerintah telah menghabiskan anggran negara mencapai Rp80,6 juta untuk pembibitan 400 jenis tanaman rakyat. Dana tersebut belum termasuk anggaran untuk pemeliharaan dan gaji anggota kelompok tani Kayu Arraw dalam memelihara hutan 75 Ha tersebut. Kasus lain pada lahan tersebut, sambung Vino, pihak pertanahan ternyata telah mengeluarkan 500 sertivikat hak milik, Anggota tiga Gapoktan yang terdiri dari 500 orang itu mendapat masing-masing 2 Ha untuk diolah menjadi kebun sawit, padahal lahan tersebut adalah hutan rakyat, dari tanah ulayat. Setelah adanya sertifikat yang dibuat tiga kelompok tani tersebut, ketiga kelompok tani ini melakukan pengrusakan pada hutan rakyat yang telah di SK kan Menhut 2005. “Seharusnya jika memang akan dijadikan perkebunan harus ada terlebih dahulu penurunan status hutan tersebut, dan SK mentri untuk pengelolaan ini juga sudah di langgar dan anggaran negara akhirnya terbuang sia-sia,” beber Vino. (dfl)

Terdakwa Dihajar .......................Sambungan dari Hal.1 kepalan tinju seolah-olah ia akan memukul anggota polisi. Sejumlah polisi yang mendengar hujatan itu hanya diam. Pemuda itu kemudian diamankan oleh pihak keluarga lain. Sementara Ilun, orang tua perempuan korban menangis histeris setelah mendengarkan keterangan terdakwa bagaimana ia membunuh siska Jumat 19 Maret 2011 itu. Keterangan yang diberikan oleh terdakwa di depan Hakim Ketua, Mukhtar, persis sama dengan ke-

terangan yang ada dalam Berita Acara Pemeriksaan (BAP). Sebelum memperkosa korban dalam keadaan pingsan, terdakwa dan korban berjanji dan bertemu di Simpang Alai dan terdakwa mengajak korban pergi ke rumahnya di Kalumbuk . Masing-masing meminum segelas air yang dihidangkan oleh adik terdakwa. Lalu terdakwa mengajak korban ke surau tuo yang berada tidak jauh dari rumah terdakwa. Disana terdakwa menusuk

korban dan memukulnya dengan “sulo” pengupas kelapa hingga pingsan. Setelah itu korban digendong terdakwa dalam semak yang ada di samping surau dan memperkosanya. Setelah itu korban sadar dan memberontak, terdakwa memukul muka korban dan menancapkan mata sulo ke rusuk kiri korban sebanyak tujuh kali dan rusuk kanannya sebanyak dua kali dengan membabi buta hingga tewas. (h/dfl)

Kebenaran Berbuah ...................Sambungan dari Hal.1 Kendati sudah meminta maaf, warga tetap tidak bisa menerima keberadaan keluarga Siami. Bersama suami Widodo, serta anaknya, Al mereka mengungsi ke Gresik ke rumah salah satu kerabat. Dukungan untuk Siami saat ini terus mengalir, dari dalam negeri sampai ke luar negeri. Siami berharap kasus ini bisa cepat diselesaikan. Siami kemudian mendapat dukungan dari berbagai pihak. Ikatan Guru Indonesia (IGI) prihatin dengan sikap warga yang telah mengusir keluarga Siami. “Kita harus melawan kemungkaran dan menegakkan kejujuran. Jangan sampai para wishtle blower justru menjadi korban amuk massa. Ayo semua warga Surabaya membantu bagi masa depan pendidikan Al,” tegasnya. Diundang MPR Kasus Siami menarik perhatian MPR. Siami, si “whistleblower” yang merupakan ibu siswa AL pun diundang untuk bertemu dengan pimpinan MPR. “Kita prihatin sekali dengan kejadian di Surabaya, itu mengusik kemanusiaan kita. Kita akan mengun-

dang dia (Siami), kita akan mengundang anaknya, walikotanya,” kata Wakil Ketua MPR Lukman Hakim Saifuddin Selasa (14/6). MPR ingin mengapresiasi tindakan yang dilakukan oleh orang tua AL. Menurut Lukman, tindakan Siami seharusnya diapresiasi, bukan malah dikucilkan. “Kita ingin mengapresiasi dia sebagai Ibu Kejujuran. Kalau orang jujur dikucilkan bangsa ini tidak berkarakter dan implikasinya nilai Pancasila semakin bangkrut,” kata Lukman. Untuk mengapresiasi Siami, Lukman berharap ujian di sekolah AL tersebut dapat diulang. Hal itu sebagai peringatan bagi semua pihak bahwa tindakan memberi contekan adalah salah. “Dan kita berharap Pemda dan Kemendiknas harus serius,” kata Lukman. Namun Lukman belum mengetahui persis kapan Siami akan diundang bertemu dengan pimpinan MPR. “Waktunya secepatnya kita sedang menghubungi segera,” kata Lukman. Sanksi

Sementara Kasek SDN Gadel II, Sukatman dianggap bersalah, karena dianggap melakukan pembiaran terjadinya contekan massal. Sukatman dikategorikan melakukan pelanggaran berat yang paling ringan dengan sanksi penurunan pangkat dari IVa menjadi IIId. Sukatman juga dicopot dari jabatan kepala sekolah. Sukatman juga tidak diperkenankan menjadi guru selama tiga tahun. Kini Sukatman ditempatkan di Dinas Pendidikan Kota Surabaya sebagai staf. Sementara dua guru yakni Fatchur Rohman yang juga wali kelas VIA dan Prayitno guru kelas VIB dianggap melakukan pelanggaran disiplin sedang terberat. Sanksi yang diterima yakni, penurunan pangkat satu tingkat di bawahnya dan jabatan fungsional sebagai guru juga ikut lepas. Sanksi tersebut berlaku selama satu tahun. Siami kemudian meminta Dinas Pendidikan Surabaya memperingan atau mencabut hukuman bagi kepala sekolah, Sukatman dan dua orang guru SDN Gadel II Surabaya, yaitu Fathur Rochman dan Prayitno. (met)

GPP Ubah ..................................Sambungan dari Hal.1 GPP tidak mengalihkan pekerjaan petani, tapi menambah waktu kerja dengan memanfaatkan lahan sempit. Lahan yang dimaksud bisa lahan pekarangan atau menambah tanaman di tempat bertani. Kemungkinan lainnya, petani memanfaatkan waktu kosong untuk beternak. Tahap awal, GPP dipusatkan di 62 nagari dengan melibatkan 124 kelompok tani.. Di Pasaman dipilih empat Gabungan Kelompok Tani (Gapoktan) di antaranya, Kecamatan Tigo Nagari, Bonjol, Padang Gelugur, dan Kecamatan Rao. Kepada Gapoktan diberikan bantuan. Di Kabupaten Pasaman, bantuan yang diberikan benih padi 22,5 ton, benih jagung 1,125 ton untuk seluas 750 ha, 2 unit Rumah percontohan Pembuatan pupuk Organik (RP3O), Kebun Buah Nagari 4 unit, bibit Kakao sebanyak 1.500 batang, bibit karet 43.000 batang, guntung pangkas 125 set, alat pengolahan kakao yang terdiri dari 1 unit bangunan, 100 buah peti fermentasi, 50 para-para dan 1 unit alat pengering, dan 20 ekor sapi dan unggas senilai Rp. 137.000.000.

Soal Gapoktan, Irwan menyebutkan tidak asal pilih. “Gapoktan ini telah dipantau oleh Wali Nagari yang diusulkan ke Kabupaten. Kriterianya mereka tidak pemalas,” tuturnya. Menurut Irwan, kelompok tani yang pernah gagal dulunya, kemungkinan besar sulit diterima. “Jadi, kita menyeleksi sampai ke human (orangnya) agar program ini benar-benar bermanfaat untuk masyarakat,” tuturnya. Direncanakan, pada 2012, Gapoktan akan dinaikkan dua kali lipat. Soal bantuan, menurut Irwan, di setiap nagari Gapoktan, diberikan bantuan yang sama. Pertimbangannya, yang dikembangkan adalah tanaman atau ternak pendamping, bukan inti. Bupati Kabupaten Pasaman Benny Utama menyambut gembira program tersebut. Menurutnya, 75% masyarakat Pasaman bekerja tani. Penghasilan yang menjadi andalan yaitu karet dan beras. Untuk beras, menurut Benny, Pasaman surplus tiap tahun. Namun, kemiskinan tetap menjadi persoalan di Pasaman. Menurut Benny, persoalannya masyarakat

masih bertani secara tradisional. Hingga hasilnya lebih sering hanya cukup untuk keperluan sehari-hari. “Harapan saya, GPP dapat merubah pola pikir masyarakat bahwa, bertani adalah pekerjaan dan harus serius,” katanya. Ia yakin, bila masyarakat fokus, pola pikir pertanian dari tradisional ke hasil produksi memungkinkan tercapai. Salah seorang masyarakat Tanjung Aro Samsimar menyebutkan, ia bertani mengerjakan lahan sawah orang lain. Menurutnya, hal yang sama juga dialami beberapa petani lain. “Hasilnya dibagi dua dengan pemilik,” katanya. Samsimar berharap, GPP juga mempertimbangkan masyarakat yang tidak memiliki lahan pertanian. Ketua Kelompok Tani Kami Saiyo Halomoan Siregar menuturkan, harapan terbesarnya terhadap GPP adalah didampingi penyuluh. Menurutnya, penyuluh akan berperan penting untuk meningkatkan semangat petani. Sebab, biasanya, pekerjaan petani hanya didapat dari turun temurun. Artinya, sulit mengembangkan bila tidak didampingi. (h/adk)


12

Mozaik

RABU, 15 JUNI 2011 M 13 RAJAB1432 H

B

ERBAGAI media Arab melaporkan lebih dari 3.000 warga Suriah, banyak di antara mereka menderita cedera, menyeberangi perbatasan masuk wilayah Turki untuk mencari kehidupan yang lebih aman. Hubungan Damaskus dan Ankara pun dinilai mulai menyesakkan dada ketika Perdana Menteri Turki Recep Erdogan menyebut tindakantindakan pemerintah Suriah tidak berprikemanusiaan sehingga mempertimbangkan untuk tidak lagi melanjutkan dukungannya kepada Presiden Suriah Bashar Al Assad. Kantor Berita Turki, Anatolia, mengutip Erdogan mengatakan pihaknya telah menghubungi Presiden Bashar bahwa tindakantindakan pasukan keamanan Suriah tidak manusiawi. “Dalam menghadapi kekerasan, kami tidak bisa melanjutkan dukungan kepada Suriah,� katanya. Situasi seperti itu, jelas memberikan kesulitan kepada Turki, terlebih para pengungsi termasuk orang-orang cedera, orang-orang tua, wanita dan anak-anak, yang membutuhkan pertolongan. Mereka menyebar di tiga kota Turki, Yayladagi, Altinozu dan Boynuyogun di Provinsi Turki selatan Hatay. Anatolia mengatakan, pemerintah Turki menganggap

Kabut Kekerasan di Suriah

mereka tamu dan sebagai tamu Turki berharap orang-orang Suriah itu segera pulang ke negerinya. Tapi lebih dari itu, yang dikhawatirkan adalah terjadinya penyusupan-penyusupan teroris, karena Partai Pekerja Kurdi (PKK) yang dilarang jelas diketahui memiliki hubungan dengan kalangan minoritas Kurdi Suriah. Karena itu, Turki juga mengerahkan pasukan paramiliter di kotakota perbatasan untuk melakukan pengawasan ketat. Dalam hal ini Presiden Turki Abdullah Gul mengingatkan telah banyaknya nyawa melayang di Suriah, dan menjelaskan pengerahan paramiliter di perbatasan untuk menjaga kemungkinan terjadinya skenario terburuk. Sebab, para petinggi Suriah mengungkapkan, aksi-aksi kekerasan itu dipicu oleh geng-geng teroris bersenjata yang didukung oleh konspirasi asing, yang berada di balik kerusuhan tiga bulan terakhir di negerinya, yang belum pernah terjadi sebelumnya. Arus pengungsian ke kota-kota perbatasan Turki, menurut TV pan Arab Aljazeera, memuncak pada Jumat (10/6), ketika ratusan atau ribuan pemrotes turun ke jalan-jalan berbagai kota, termasuk ibu kota Damaskus, kota tengah Homs, kota timur laut Al Boukamal dan Deir El Zhour. Para pegiat hak asasi manusia

(HAM) Arab memperkirakan lebih 1.200 orang tewas dalam konflik yang berlangsung sejak tiga bulan lalu. Tapi menurut kantor berita milik pemerintah SANA, aksi=aksi setelah shalat Jumat di beberapa kota itu hanya berlangsung sebentar, dan bersifat damai. Padahal televisi negara Suriah mengatakan, kelompok-kelompok bersenjata pada Jumat itu menembaki sebuah pusat keamanan di provinsi utara Idleb, banyak yang luka termasuk pihak pasukan keamanan. Sedangkan pihak militer Suriah, juga memulai operasi-operasinya pada hari itu di kota titik api Jisr Al Shoughour di Idleb, yang menurut mereka dilakukan atas permintaan warga yang diganggu kelompokkelompok teroris bersenjata. Sementara itu juga menyebar desas-desus bahwa terjadi perpecahan di kalangan pasukan keamanan Suriah, yang kemudian segera dibantah oleh Kementerian Dalam Negeri bahwa rumor itu hanya bermaksud merusak stabilitas dan keamanan Suriah. Campur Tangan Asing Para pengamat Timur Tengah mencermati, situasi memburuk di Suriah makin mengkhawatirkan, apalagi dengan banyaknya seruanseruan pihak luar agar Presiden Bashar al-Assad segera mundur. Untuk merespon aksi-aksi protes

KEKERASAN di suriah

yang belum pernah terjadi di negaranya itu, Presiden al-Assad telah berusaha menaikkan gaji pegawai negeri, membebaskan ratusan tahanan politik, melakukan reshuffle kabinet dan pencabutan status negara dalam darurat yang diberlakukan sejak 1963. Suriah juga telah melakukan pertemuan dengan pihak oposisi dan non-partisan yang diperkirakan akan berlangsung selama sepuluh hari, yang intinya untuk mempersiapkan langkah-langkah menuju dialog nasional menyeluruh. Dialog tersebut juga akan menggariskan politik dan ekonomi Suriah di masa mendatang,

untuk memecahkan krisis, menurut surat kabar Suriah al-Watan. Pertemuan pada dasarnya bersifat terbuka, artinya siapa saja bisa ikut ambil bagian, dan diyakini agenda mereka tidak didekte oleh pihak luar. Dalam hal ini, Presiden Bashar al-Assad menunjuk Wapres Farouk al-Sharaa dan asistennya Mohammad Nasief, Wapres bidang kebudayaan Najah al-Attar dan Penasehat Presiden Bouthaina Shaaban untuk ikut serta dalam dialog bersama tokoh-tokoh oposisi. Pihak oposisi dalam hal ini meminta pembunuhan-pembunuhan terhadap para pemrotes harus diakhiri,

tahanan politik dibebaskan dan hak menyatakan pendapat serta berdemonstrasi hendaknya dijamin sebelum dialog dimulai. Mereka mengklaim lebih dari 1.000 warga Suriah tewas dan 10.000 lainnya ditahan atau hilang sejak pertengahan Maret. Menanggapi situasi ini, PBB menunjukkan keprihatinan yang besar atas ketegangan Suriah yang makin memuncak, dengan lebih dari 1.000 orang tewas dalam konflik antara aparat keamanan dan pemrostes, ribuan lainnya mengungsi ke perbatasan dengan Turki di utara. Badan dunia itu menyerukan agar kekerasan segera diakhiri. .„ Munawar Saman Makyanie


13

RABU, 15 JUNI 2011 M / 13 RAJAB 1432 H

KTP LAMBAT

Warga Ngamuk di Kantor Camat DEBAT KANDIDAT KETUA KNPI SUMBAR

Janjikan Perbaikan Organisasi

PADANG, HALUAN — Satu dari tujuh kandidat Ketua KNPI Sumbar, Zaimul Bakri tak hadir pada agenda debat kandidat calon Ketua KNPI Sumbar di RRI Padang. Pelaksanaan debat yang sangat dibatasi waktu ini, membuat kandidat harus “cerdas” mengemas penyampaian mereka. Tujuh kandidat yang hadir, yakni Syahrial Salam nomor urut pertama, Alfadila Hasan (2), Nisfan Jumadil (3), Hamdanus (5), Andi Mastian (6), Dedi Rahmanto Putra (7) dan Adib Alfikri (8) merasakan waktu sangat membatasi mereka Dari tujuh calon kandidat yang hadir, masing-masing calon kandidat menginginkan suatu perubahan dan kemandirian kepemudaan di masa mendatang, yang dituangkan dalam format yang berbeda. Syahrial Salam misalnya. Ia memaparkan akan membenahi dua elemen penting di KNPI jika terpilih sebagai Ketua, yakni elemen internal dan internal. Hal ini senada dengan

apa yang disampaikan kandidat berencana membina seseorang disuarakan Adib Alfikri. Selain lain, Alfadila Hasan yang ber- untuk menjadi pemimpin, karena kemandirian itu, eksistensi keinginan untuk menciptakan menurutnya, seorang pemimpin kepemudaan menurutnya juga pemuda yang berkarakter. Semen- tidak bisa hadir secara tiba-tiba perlu dijaga dan para pemuda tara Nisfan Jumadil lebih meng- tanpa ditempa dengan ilmu dan diharapkan bisa membangun networking atau jaringan arahkan pemuda agar kembali pengalaman yang cukup. Kemandirian pemuda juga seluas-luasnya. (h/wan) ke sifat nasionalisme, serta membangun pemuda yang mandiri. Hamdanus punya pandagan akan fokus pada pembangunan kepemudaan dan calon lainnya, Andi Mastian berorientasi pada solusi tiga problem yang tengah dihadapi, seperti membangun kembali spirit n a s i o n a l i s m e , memperjuangkan pemuda dalam undang-undang kepemudaan, serta membentuk pemuda yang mandiri dan kreatif. Dedi Rahmanto Putra juga menyinggung masalah undangundang kepemudaan yang harus diperjuangkan, serta HASWANDI kemandirian dan ketegasan pemuda dalam mengambil DEBAT — Para kandidat tengah mendengar “aturan main” debat yang disiapkan suatu sikap. Dedi juga panitia Musprov KNPI Sumbar

PADANG, HALUAN — Diduga lambannya pengurusan pembuatan Kartu Tanda Penduduk (KTP) di Kantor Camat Kuranji, mengakibatkan salah satu masyarakat Ali Zarluthan mengamuk. Akibat kekesalannya, terlontar kata-kata kasar itu kepada para pegawai di kantor camat.

Kondisi kantor camat sempat mencekam, saat warga yang mengaku tinggal di RT 03, RW 06, Kelurahan Kuranji, Kecamatan Kuranji ini sangat marah. Tak satupun pegawai yang berani berbicara, mereka hanya bisa diam dan mendengar makian dari warga pembuat KTP itu. Menurut Ali, kemarahannya ini dipicu pada saat dia mengurus KTP milik keluarganya. Hampir dua minggu lamanya dia mengurus KTP tersebut. Bahkan, dia sudah berulang kali mendatangi kantor camat. Namun jawaban yang diterimanya tetap tidak memuaskan. Dia menilai, kinerja pihak Kecamatan Kuranji tidak beres dalam memberikan pelayanan kepada masyarakat. “Selama ini pihak kecamatan selalu mengatakan memberikan pelayanan prima kepada masyarat, tapi mana buktinya,” ujar Ali.

Katanya, dia telah mengurus KTP tersebut sejak tanggal 1 Juni yang lalu, namun hingga kini, Selasa (14/ 6), pembuatan KTP tersebut terbengkalai karena blanko habis. “Pagi itu saya datang mengecek KTP itu apakah sudah siap, ternyata belum. Mereka mengaku blanko kosong,” jelas pensiunan TNI. Mendengar jawaban tersebut, Ali mengaku langsung emosi, namun masih bisa ditahan. Kemudian untuk menghilangkan kekesalannya, dia mencoba menghindar dan pergi minum ke warung kopi yang ada di depan kantor camat. “Saya sebenarnya tidak percaya blanko habis, jiwa intelijen saya timbul, kemudian saya menyusup ke bagian pembuatan KTP, ternyata disana kedapatan blanko yang menumpuk,” tuturnya. Melihat banyak blanko

tersebut, emosi Ali langsung tinggi. Tak tahan merasa dipermainkan, lelaki yang mengaku pensiunan TNI itu langsung emosi dan memaki-maki petugas yang ada diruangan tersebut, sehingga terdiam tak sanggup menghadapi makian. Bahkan beberapa Muspika yang sedang rapat di ruangan camat keluar saat mendengar kerasnya suara warga yang ngamuk tersebut. Menurut Ali, pihak Kecamatan telah mengabaikan apa yang disampaikan oleh Walikota pada saat sosialisasinya itu. Bahkan mereka seolah-olah sengaja melambankan proses pembuatan KTP. Menurutnya, alasan yang disampaikan oleh pihak kecamatan itu tidak masuk logika. Apalagi saat Ali membuktikan ternyata masih banyak blanko yang masuk ruangan bagian pembuatan KTP. Sementara itu, Camat Kuranji Desmon Danus mengatakan, bahwa proses pembuatan KTP diwilayahnya ini tidak lamban. Hal ini dikarenakan persedian blanko memang sudah habis, sehingga ada beberapa warga Kuranji mencari blanko tersebut ke tempat kantor camat lain. (h/nas)


14

Padang

RABU, 15 JUNI 2011 M 13 RAJAB1432 H

Polresta

0751-22317

Damkar

0751-92113

DPRD

0751-690960

BPBD

0751-91547

Walikota

0751-92202

RSUD

0751-93550

Dua Ratu Sabu “Pecah” Kongsi

PADANG, HALUAN — Saat menjalani pemeriksaan sebagai “saksi mahkota” dalam persidangan kasus ratu sabu di Pengadilan Negeri Padang, Selasa (13/ 6), “duo ratu shabu”, Dewi Sri Asih (51) dan Nurhayati (54), akhirnya pacah kongsi.

Selingkar Kota Luki Galakkan Penghijauan PADANG, HALUAN — Gerakan penghijauan yang dilakukan Pemerintah Kecamatan Lubuk Kilangan sejak enam bulan terakhir, mulai menampakkan hasil. Bibit tanaman yang disebar sebanyak hampi 10.000 batang di kawasan tersebut, mulai tumbuh dengan subur. Karena tanaman ini mulai tumbuh, masyarakat setempat diharapkan bisa memberikan kontribusi dalam bentuk menjaga pertumbuhannya. "Alhamdulillah, pertumbuhan bibit yang kami tanam cukup bagus. Sekarang tinggal menjaga dan melestarikannya. Kalau disemaki rumput perlu dibersihkan, kalau mati ya tinggal disisip," kata Camat Lubuk Kilangan, Mursalim pada Haluan, kemarin. Diantara bibit yang telah ditanam tersebut kata Mursalim adalah sirsak, jambu, pinang, trembesi, matoa, ketaping dan lain sebagainya. Meski saat ini program penanaman tak lagi dilakukan, namun selaku kepala kecamatan, Mursalim bersama staffnya secara rutin melakukan pengontrolan terhadap tanaman-tanaman tersebut.(h/ted)

Berprestasi, Kuliah Anak PNS Digratiskan PADANG, HALUAN — Walikota Padang menginstruksikan pada Badan Kepegawaian Daerah dan BAZDA untuk mengapresiasi uang kuliah untuk satu semester ke depan bagi anak pegawai yang berprestasi. "Uang kuliah mereka selama satu semester ke depan dibayarkan langsung dari BAZDA," kata Fauzi Bahar memastikan. Untuk mendapatkan kesempatan itu kata Fauzi, tidaklah gampang. Namun hanya diberikan pada yang benar-benar memiliki prestasi dalam bidang akademik. Gratis uang kuliah satu semester bagi anak pegawai dengan IP di atas 2,9, diberikan kepada anak pegawai negeri dengan golongan I dan II. Sementara untuk anak pegawai negeri golongan III dan IV, IP anak mereka harus di atas 3,3. (h/ted)

Penyabu Ditangkap di Hotel PADANG, HALUAN — Tim Satuan Narkoba Polresta Padang menciduk tersangka pemakai narkoba jenis sabu Alfiandi (38) di Hotel Rumah Nenek, Kecamatan Padang Barat, Kota Padang, Selasa (14/6) sekitar pukul 03.00 WIB. Dari tangan tersangka didapati barang bukti berupa satu paket kecil seharga Rp500 ribu, bong yang terbuat dari salah satu botol air minuman mineral, dan mancis telah diamankan di Mapolresta Padang. Saat ditangkap didalam kamar 202, tersangka warga asal Pasar Lembah, RT 01 RW01, Kota Sawahlunto ini sempat melawan petugas. Namun, kesigapan petugas, tersangka akhirnya dibekuk dan di gelandang ke Mapolresta Padang. Kini, pelaku telah mendekam di Sel Mapolresta Padang untuk proses lebih lanjut, kata Kapolresta Padang Kombes Pol. Moch. Seno Putro didampingi Kasat Narkoba AKP Yuli Kurnianto. Kini kasus tersebut masih dilakukan pengembangan oleh penyidik. Sebab, tersangka belum mau untuk mengungkapkan dari mana dia mendapatkan barang haram itu. Namun demikian, anggotanya akan terus melakukan introgasi terhadap pelaku. (h/nas)

DEFIL

RATU SABU — Duo "Ratu Sabu" terdakwa kasus sabu, Nurhayati dan Dwi Sri Asih, serta seorang sopirnya, Hermanto menjalani sidang perdana di Pengadilan Negeri Padang, Selasa (16/6)

Polantas Banyak Temui Pelanggaran Pengguna Jalan

PADANG, HALUAN — Tingkat kesabaran dan kepatuhan warga pengendaran Kota Padang ternyata masih kurang. Hal ini terbukti dengan bukti penindakan yang telah dilakukan oleh Satuan Lantas Polresta Padang telah diserahkan ke pengadilan sejak bulan Januari hingga Mei 2011. “Dari sekian banyak jumlah Tilang tersebut terdiri dari jumlah SIM sebanyak 5723, STNK 4193, dan Ranmor 200 unit (kendaraan yang ditahan, roda duaroda emam),” kata Kasat Lantas Polresta Padang Kompol Andiyatna didampingi Kanit Turjawali AKP Aswarman, seusai melakukan operasi

PADANG, HALUAN — Seabreez dari Taman Impian Ancol Jakarta siap mengisi masa liburan warga Kota Padang dengan menampilkan Pentas Lumba-lumba dan Aneka Satwa di Pelataran Parkir GOR H. Agus Salim Padang, 17 Juni24 Juli 2011. Sebanyak dua ekor Lumba-lumba, dua ekor Linsang (berang berang) dan dua ekor Burung Makau sudah sampai di Padang, kemarin (14/6). Tiga pasang satwa itu siap menampilkan atraksi-atraksi menarik untuk menghibur warga Kota Padang, sehingga warga tak perlu jauh-jauh berangkat ke Jakarta untuk menyaksikan kepintaran si lumba-lumba tersebut. Travelling Show Seabreez Ancol, Mardi S.Sos. MSi kepada Haluan usai melepas lumba-lumba di lokasi show Pelataran GOR Agus Salim kemarin mengatakan, pertunjukan pentas lumba-lumba itu merupakan pertunjukan lumbalumba yang sering ditampilkan di

simpatik di Jalan Pemuda bersama Dinas Perhubungan Kota Padang. Dikatakannya, dalam hal ini kebayakan pelanggaran yang ditemukan adalah kelengkapan surat kendaraan dan pelanggaran rambu lalulintas. Sementara itu, operasi simpatik yang digelar tersebut guna mencoba menjalin kemitraan dengan masyarakat pengendara dengan cara memberikan sentuhan kepada pengendara agar lebih mematuhi aturan lalulintas. Operasi tersebut telah dilaksanakan sejak tanggal 1 Juni 2011 dan berakhir pada tanggal 20 mendatang. “Sedikitnya 30 petugas hanya melakukan operasi

ini secara persuasif dan mencoba menjalin kemitraan terhadap para pengendara,” ujar Aswarman. Disampaikannya, sejak mulai operasi hingga sekarang, sudah sebanyak 520 teguran simpatik, dan 700 tilang pelanggaran berat. Khusus operasi yang dilakukan Selasa (14/6) kemarin, dilakukan dikawasan Ratulangi, Pemuda, dan Makam Pahlawan. Dan sekian banyak terdapat jumlah pelanggaran berat sebanyak 16. “Pelanggaran berat tersebut seperti kecepatan, pelanggaran lampu merah dan sesuatu yang menimbulkan kecelakaan lalulintas,” ungkapnya. (h/nas)

Terdakwa Nurhayati yang jadi saksi untuk berkas kasus Dewi Sri Asih dan terdakwa lainnya Hermanto (30), akhirnya mengaku, saat berada di Bukittinggi menggunakan shabu-shabu bersama Dewi. Nurhayati juga membenarkan keterangannya di BAP (Berita Acara Penyidikan), bahwa yang mebgisi bong adalah Dewi. “Ya, dia yang mengisi,” ujar Nurhayati dengan suara lambat dan air mata berlinangan. Nurhayati tampak ketakutan, saat ditanya tentang keterlibatan Dewi dalam kasus shabu-shabu seberat 41,2 gram yang ditemukan di bawah karpet depan kursi tengah mobil Avanza yang mereka rental dari Bukittinggi menuju Padang, hingga tertangkap di Tanah Sirah Lubuk Begalung Padang. Dewi tampak kaget, saat Nurhayati mengungkap keikutsertaannya dalam penggunaan shabu-shabu di Bukittingi. Semula Nurhayati memang tidak mau mengungkap keterlibatan Dewi, apalagi saksi Herman mengaku hanya menggunakan sabu-sabu bersama Nurhayati di Bukittinggi di rumah Nurhayati. “Saat itu di (Dewi-red) mandi,” ujar Hermanto menjawab pertanyaan hakim ketua Asmuddin. Sementara Dewi tetap membantah keterlibatannya, meski Jaksa Penuntut Umum (JPU) Sylvia Andriati menyebutkan adanya hasil test urine Dewi yang menyatakan, Dewi positif menggunakan shabu-shabu. Namun Dewi menuding tes urine yang dilakukan polisi, usai mereka ditangkap telah direkayasa pihak kepolisian. Namun demikian, baik Nurhayati maupun Dewi mengaku sebelumnya mereka pernah ditahan dalam kasus ganja. Ulah Dewi yang selalu mungkir, bahkan menyebutkan saat di penyidik, dia dipaksa sempat membuat majelis hakim marah. Ketua majelis hakim Asmuddin didampingi hakim Yoserizal dan Fitrizal, akhirnya memnyatakan, terserah terdakwa mau mungkir dan itu tentu semakin memberatkannya. Sementara dalam pemeriksaannya sebagai terdakwa, Hermanto mengaku shabu-shabu seberat 41,2 gram yang ditemukan di mobil didapatnya dari seseorang bandar di Siantar Kota Medan. Rencanannya, shabu-shabu itu akan dijual warga Medan ini di Padang, dengan harga Rp50 juta. Hermanto mengatakan, kedua terdakwa lain Dewi dan Nurhayati tidak mengetahui, ia telah menyimpan shabu-shabu di dalam mobil yang dikendarai. “Mereka berdua tidak tahu,” ujarnya Hermanto berusaha menyelamatkan Dewi dan Nurhayati. Selain bermaksud menjual shabu-shabu di Padang atas pesanan seseorang, dia juga bermaksud hendak melangsungkan pernikahannya tujuan hendak melangsungkan pernikahannya dengan Dewi. Makanya, dia membawa serta Dewi ke Padang. Dia terpaksa menikah di Padang, agar tidak diketahui istrinya di Medan. Usai pembacaan dakwaan, JPU menghadirkan dua orang anggota polisi Dian dan Hendra yang ikut menangkap terdakwa. (h/ynt)

Dua Lumba-lumba Tampil di Padang Gelanggang Samudera Ancol Jakarta. “Untuk kami sendiri dari Ancol, ini merupakan pertunjukan kami di Kota Padang. Sebelumnya pertunjukan lumba-lumba sebenarnya sudah pernah di gelar di Padang tahun 2006 lalu, tapi bukan kami, tapi pihak lain. Kami berharap pertunjukan ini berjalan lancar dan bisa menghibur warga Padang dan sekitarnya,” kata Mardi didampingi Pelaksana Teknis Show, Slamet. Dia mengatakan, pihaknya sudah siap menggelar pertunjukan pentas lumba-lumba yang rencananya dibuka Walikota Padang, Fauzi BAhar, besok (16/6) sore pukul 16.00 WIB. Persiapan sudah oke, baik pentas dan tribun penonton dengan kapasitas 800 orang, maupun stwa yang ditampilkan sendiri juga sehat dan siap tampil. “Alhamdulillah, setelah melewati perjalanan udara dari Jakarta

ke Padang, tiga pasang satwa yang kami tampilkan dalam kondisi sehat. Kru kami juga siap tampil, serta dokter hewan dan pihak dari Balai Konservasi Sumber Daya Alam (BKSDA) juga mendampingi kami selama pertunjukan ini,” katanya lagi. Atraksi yang akan ditampilkan pada pentas lumba-lumba itu diantaranya, pandai meloncat di air dibuktikan dengan diperlihatkan seekor lumba-lumba yang mampu menyentuh bola yang digantung tinggi. Seorang pelatih akan berdiri di punggung 2 ekor lumba-lumba dan mamalia ini akan mengajak pelatihnya berkeliling kolam. Aksi lainnya adalah berenang bersama, dengan memegang siripnya, lumba-lumba menarik pelatih mereka berkeliling kolam menyapa penonton. Lumba-lumba juga pandai berhitung dengan menjawab soal dari penonton. Di bagian akhir, lumbalumba akan mengepakkan ekor

DAVID

LUMBA-LUMBA— Sepasang lumba-lumba kegirangan berenang ketika baru dilepas di kolam pertunjukan Pentas Lumba lumba dan Aneka Satwa di pelataran GOR Agus Salim Padang, kemarin. mereka di atas air. Hasilnya, penonton bagian depan akan terkena percikan airnya. Di samping menyaksikan

pertunjukan, panitia juga memberikan kesempatan kepada pengunjung untuk berfoto saat dicium lumba-lumba tersebut. (h/vid)


Sijunjung Lansek Manih

RABU, 15 JUNI 2011 M 13 RAJAB1432 H

15

Hidup Sejahtera dengan Bertanam Singkong

SIJUNJUNG, HALUAN- Setelah disambut jajaran Direksi PT Sungai Budi, rombongan yang dipimpin Bupati Sijunjung Yuswir Arifin menuju kebun ubi kayu salah seorang petani di Lampung Tengah. Di sana sudah menunggu salah seorang lelaki tinggi berkulit sawo matang. Ia berjalan menghampiri rombongan sambil menyalami bupati dan pejabat lainnya. Dia adalah, Asnawi Tanjung, seorang petani singkong di Lampung Tengah.Tanaman singkong miliknya, kini mencapai 200 hektare. Karena keberhasilannya, Asnawi bisa membeli kendaraan roda empat, Mitsubishi Pajero Sport. Keberhasilannya tidak datang begitu saja. Pola tanam dan bibit unggul merupakan prioritas bagi Dengan semangat, petani sukses ini yang bisa membeli Pajero Sport, tidak ragu-ragu berbagi cerita dengan rombongan di kebun miliknya. Ayah enam anak ini menjadi petani singkong tahun 1988 lalu. “Mulanya tidak seluas ini. Pertama berkebun singkong hanya seluas dua hektare. Kemudian saya beli lagi lahan hingga kini menjadi 200 hektare,” cerita warga pribumi Lampung Tengah ini. Menurutnya, menanam singkong jauh lebih mudah dan menguntungkan. Selain mudah dibudidayakan, tanaman ubi kayu dapat ditanam di lahan yang kurang subur.Begitu juga resiko gagal panen, sangat kecil dibanding dengan komoditi lain. Benih singkong yang ditanam adalah varitas cassesar. Tata cara bertanam singkong yang diterapkan PT Sungai Budi dia terapkan di kebunnya. Jadwal pemupukan dan panen, Asnawi mengikuti perusahaan penghasil tapioka tersebut. Stek yang ditanam panjang

sekitar sejengkal. Jarak tanam 80 sentimeter x 60 sentimeter dengan populasi mencapai 18 ribu hingga 20 ribu per hektare. Jarak itu cukup memberikan ruang gerak bagi singkong untuk tumbuh maksimal. “Ada juga petani yang menanam dengan jarak 80 cm x 50 cm. Dampaknya produksi singkong justru rendah,” jelasnya. Bagi Asnawi jarak tanam bukan satu-satunya cara untuk meningkatkan produksi singkong. Pupuk dan pembersihan merupakan kunci utama untuk meningkatkan produksi. Satu setengah bulan usai tanam, tanaman singkong harus diberikan pupuk urea dan NPK di sekitar batang. Ia kembali memberikan pupuk setelah ketika singkong berumur lima bulan. Asnawi memanen singkong berumur 11 bulan. Hasilnya, satu hektare bisa menghasilkan sinkong 50 – 55 ton per hektare. “Kalau dipupuk dan dirawat sekali panen bisa mencapai 50 – 55 ton per hektare.T api kalau tidak dirawat paling minim hasilnya 30 ton per hektare,” lanjut Asnawi menjelaskan. Begitu juga harga singkong di pabrik menyesuaikan harga pasar. Saat ini harga singkong di pabrik mencapai Rp815 per kilogram, sehinngga penghasilan Asnawi sekitar Rp40 juta per hektare atau sekitar Rp3 juta lebih per bulan. “Itu hasil sebelum dikeluarkan biaya pembelian bibit, pengolahan tanah, pemupukan, pembersihan lahan, panen dan biaya transportasi. Kalau biaya pengolahan hingga panen mencapai Rp6 sampai Rp7 juta per hektar,” jelasnya. Asnawi juga menyebutkan, ubi kayu varites cassesart ini tidak diganggu binatang seperti babi dan kambing. Sebab,singkong ini jenis pahit. (azneldi)

BUPATI Sijunjung Yuswir Arifin dan rombongan saat meninjau proses pengolahan ubi kayu AZNELDI

Bupati Kunjungi Pabrik Pengolahan Singkong

SIJUNJUNG, HALUAN — Bupati Yusril Arifin dan sejumlah pejabat Pemkab termasuk para camat dan wali nagari melakukan kunjungan kerja ke Kabupaten Kampung Tengah, Provinsi Lampung beberapa hari lalu. Rombongan melakukan studi banding masalah pertanian ke PT Sungai Budi, dan diterima jajaran direksi PT Sungai Budi Albert Woi dan Edi Lee serta petinggi perusahaan yang mengelola tepung Tapioka tersebut. PT Sungai Budi merupakan perusahaan yang bergerak di industri kimia, dan bahan makanan yang berbasis tapioka. Perusahaan ini memiliki belasan pabrik di sejumlah kabu-

paten/kota di Provinsi Lampung. Di perusahaan ini rombongan langsung melihat proses pengolahan ubi kayu mulai dari pencucian hingga menjadi tepung tapioka. Tak hanya itu, jajaran direksi juga memperkenalkan produk-produk kebutuhan rumah tangga yang dihasilkan dari ubi kayu. Jika diamati dalam perspektif kawasan, komoditas tanaman pangan yang cukup

Otomotif

Smart

Iklan Baris

Rp. 20.000,- / terbit

TOYOTA INTERCOM Buruan

READY STOCK TERIOS : DP 20 Jutaan XENIA : DP 15 Jutaan LUXIO : DP 20 Jutaan GRANDMAX MB : DP 13 Jutaan GRANDMAX PU : DP 11 Jutaan

NIKMATI KENYAMANAN NISSAN di hari LEBARAN PROSES CEPAT & MELAYANI TUKAR TAMBAH

HUB :: RENU Hub

DP 20jt-an Grand Livina DP 20jt-an MARCH DP 20jt-an X-TRAIL Barang Ready Stock*

081267299779 / 081535418543, 0751 - 7853943

PAKET HEMAT TOYOTA

AVANZA INNOVA YARIS RUSH FORTUNER VIOS

TDP 25 Jt TDP 30 Jt TDP 26 Jt TDP 42 Jt TDP 87 Jt TDP 77 Jt

ANGS 3,6 Jtan ANGS 5,2 Jtan ANGS 4,6 Jtan ANGS 4,6 Jtan ANGS 8,8 Jtan ANGS 4,7 Jtan

BOY

Hubungi

081266848474,081977572200 PAKET TOYOTA AVANZA E AVANZA G AVANZA S YARIS J INNOVA RUSH Hubungi

DP 32.270.200 DP 35.713.500 DP. 38.518.200 DP. 43.295.300 DP. 43.808.300 DP. 45.609.700

TOYOTA INTERCOM READY STOCK TDP

DAN MELAYANI

TDP

13 jt

TUKAR TAMBAH

17 jt

661

HUB :

RULLY

0813 88 67 88 96

Avanza E TDP 32.510.000 Angsrn 3.130.000 Avanza G TDP 36.077.000 Angsrn 3.477.000 Avanza S TDP 38.699.000 Angsrn 3.739.000 Rush G TDP 45.834.000 Angsrn 4.454.000 Inova J TDP 44.078.000 Angsrn 4.278.000 Yaris J TDP 43.578.000 Angsrn 4.228.000

KOBE 08126738957, 0751 - 7859913

EDY SOEMANTO

- Pick Up - Roalvan - Karimun - Splash - APV Arena - Swift - SX 4 - Grand Vitara

8 Jtaan 13 Jtaan 14 Jtaan 19 Jtaan 9 Jtaan 14 Jtaan 21 Jtaan 23 Jtaan

GRGASUTRIS AN AN

PERTAMA

Proses Cepat, Data Bisa Dijemput, Menerima Tukar Tambah Hubungi Segera : SUARDI,SE

0813 6319 8611

AGUS FERDI,SE 08126617893, 0751-7800306

PAKET TOYOTA AV E AV G AV S AVANZA E AV G AV S Hubungi

DP 26.038.000 DP 28.884.000 DP. 30.662.000 DP. 32.510.000 DP. 36.077.000 DP. 38.699.000

Padang

Avanza E TDP 32.510.000 Angsrn 3.130.000 Avanza G TDP 36.077.000 Angsrn 3.477.000 Avanza S TDP 38.699.000 Angsrn 3.739.000 Rush G TDP 45.834.000 Angsrn 4.454.000 Inova J TDP 44.078.000 Angsrn 4.278.000 Yaris J TDP 43.578.000 Angsrn 4.228.000

Hubungi : Bag. Penjualan : DONI SAPUTRA,SE

ALJUFRI

081374991979 / 0751 7855179

HP. 08126712726 / FLEXI 0751 7872220

NEW SAVVY DP 22 Jt an EXORA DP 25 Jt an % NEW PERSONA DP 20 Jt an GEM 2 DP 19 Jt an GRATIS ANGSURAN

15

BISA TUKAR TAMBAH & DATA BISA DIJEMPUT HUB

Hub :

PERTAMA

081266022119 ROHANDA 085274100757 660

AVANZA G INNOVA RUSH FORTUNER YARIS

Panther Smart ahun 2010, Warna Hitam, Plat BA, Harga 185 jt. No. HP. 0852 6381 5997 669

DP DP DP DP DP

25jtan 30jtan 31jtan 87jtan 36jtan

ANGS ANGS ANGS ANGS ANGS

4,2jtan 5,5jtan 5,4jtan 8,8jtan 4,9jtan

UNIT TERSEDIA / TANPA INDEN HUBUNGI : FAULY BUDIMAN (PAUL) HP. 081266131200 / (0751) 7708751

Xenia Terios Luxio Grand Max PU Grand Max MB Sirion

TDP 15 Jt an TDP 20 Jt an TDP 14 Jt an TDP 10 Jt an TDP 10 Jt an TDP 20 Jt an

Pasang Iklan Anda disini ... KOMPLEK BANDARA TABING, JL. HAMKA PADANG Telp. (0751) 4488700 - 703, Fax. (0751) 4488704 Email Divisi Iklan : iklan_haluan@yahoo.com

081266115060

HONDA GAJAH MOTOR Honda Freed TDP 24jt Angs/bln 8,1jt Honda Civic TDP 35jt Angs/bln 10,1jt Hub :

IKRAR

Flexi : 7861997 081374359920, 081947429930

ASTRA DAIHATSU READY STOCK Xenia Terios Luxio Grand Max PU

TDP 15 Jt an TDP 20 Jt an TDP 14 Jt an TDP 9 Jt an

A AN

Dapatkan CASH BACK 12 Jt* * atau DP 0%

081363358095 0751 - 7858838

MOBIL DIJUAL Panther Smart

T

ahun 2010, Warna Hitam, Plat BA, Harga 185 jt. No. HP. 0852 6381 5997 668

MAU TRUK

Padang

DP MURAH

READY STOCK : Dump Truck Bak Kayu

Box

Hubungi : MUHAMMAD

085376452725

JUAL - BELI MOBIL BARU DAN BEKAS TERIMA TUKAR TAMBAH, CASH & KREDIT

Dapatkan CASH BACK 12 Jt* * atau DP 0%

Jl. Alai Timur No. 41D Telp. (0751) 7871300, Fax. (0751) 41428 Ampang Padang 0751 - 7836900, 08126607454, 08126615167

VHINO 081363646799 MOBIL DIJUAL

ANUGRAH JAYA MOTOR Jl. S. Parman No. 168

Hardtop

HP. 0813 6325 0959, (0751) 982 6889

ahun 1977, Warna Kuning, Plat BA, Harga 85 jt. No. HP. 0852 6381 5997 670 PAKET JUJUR & BENAR

Astra - Daihatsu XENIA TERIOS LUXIO GRAN MAX

DP 15 Jt an DP 20 Jt an DP 14 Jt an DP 9 Jt an

Cicilan 3 Jt an Cicilan 3 Jt an Cicilan 3 Jt an Cicilan 2 Jt an

Hub : IBSI Dapatkan Cash Back s/d 20 jt, ++ 085263620821 Service sampai 081947999627 " PUAS " 0751-9773334

790

Honda CRV Th.2007 2400CC (Silver Stone) Honda Jazz Th.2004 IDSi Warna Biru Nissan Terano S2 Th.2004 Warna Hitam Avanza 2010 Tipe G Warna Merah Maron Avanza 2008 Akhir Tipe G Warna Hitam Honda CRV Th. 08 Avanza tipe G Th. 04,05,08,10 Fortuner Diesel Th.2009 Wrna Hitam

Hubungi : Bag. Penjualan : DONI SAPUTRA,SE

HP. 08126712726 / FLEXI 0751 7872220

Jl. Jhoni Anwar No.12Telp. (0751) 782525, 081266062283, 081807257680 - Nissan Terano 03, Warna Hitam - Avanza G Pulang DP - BMW 90 318i - Kijang Th. 90, Warna Hijau - Espas 05, Warna Biru

Nissan XTrail Th.09, Hitam. Honda CRV Th.03, Silver. Avanza G VVTi Th.08, Hitam. Avanza G VVTi Th. 07, Hitam. Honda Jazz VTech Sporty Th. 08, Silverstone. Toyota Great Th. 93, Abu-abu. Hyundai Atoz GLS Th.05, Silver. L 300 PU Th. 04, Coklat. L 300 PU Th. 05, Coklat. Espass PU Th.03, Hitam. Suzuki Baleno Th. 02, Hitam. Feroza SE Th.95, Merah. KIA Visto Th.00, Kuning

* Hub Bag Penjualan : *

Avanza E TDP 32.510.000 Angsrn 3.130.000 Avanza G TDP 36.077.000 Angsrn 3.477.000 Avanza S TDP 38.699.000 Angsrn 3.739.000 Rush G TDP 45.834.000 Angsrn 4.454.000 Inova J TDP 44.078.000 Angsrn 4.278.000 Yaris J TDP 43.578.000 Angsrn 4.228.000

Sinar Motor

ARSA MOTOR

ASTRA DAIHATSU READY STOCK

tanaman singkong bisa digunakan untuk bahan baku pepsodent, coca cola dan produkproduk kebutuhan rumah tangga lainnya,” tuturnya Pemanfaatan singkong belakangan ini terjadi tarik-menarik antara untuk memenuhi kebutuhan pangan dan non-pangan. Hanya saja, porsi penggunaan singkong untuk pangan masih dominan. Untuk mengantisipasi kian meningkatnya kebutuhan tepung tapioka katanya, pihak perusahaan terus mendorong petani singkong meningkatkan produksinya. “Kalau untuk menambahan lahan tidak mungkin lagi karena lahan yang ada sudah ditanami ubi kayu,” lanjutnya lagi. (h/azneldi)

MUKHLIS 0751 - 8200228

Padang

ANGS 3.838.000 ANGS 4.269.000 ANGS 4.547.000 ANGS 3.130.000 ANGS 3.477.000 ANGS 3.739.000

kong bukan lagi barang kampungan seperti untuk membuat tapai, tapi sudah menjadi barang kotaan untuk membuat produkproduk rumah tangga,” ujar Edi Lee ketika menjamu rombongan. Ubi kayu dapat diolah dalam bentuk dan produk setengah jadi diproses lanjut menjadi tepung tapioka.Tepung tapioka sebagian besar diserap industri pangan dan nonpangan. Untuk produk turunan berbentuk pati asli biasa digunakan sebagai bahan baku makanan instan, permen, jelly dan minuman ringan. “Singkong dengan bantuan asam sulfat bisa dijadikan asam sitrat. Asam sitrat ini banyak digunakan oleh dunia. Bentuk lain

DAIHATSU

PAKET AWAL TAHUN

MOBIL DIJUAL

T

Avanza E TDP 32.510.000 Angsrn 3.130.000 Avanza G TDP 36.077.000 Angsrn 3.477.000 Avanza S TDP 38.699.000 Angsrn 3.739.000 Rush G TDP 45.834.000 Angsrn 4.454.000 Inova J TDP 44.078.000 Angsrn 4.278.000 Yaris J TDP 43.578.000 Angsrn 4.228.000

PROTON DP mulai dari

Way of Life! Padang

ANGS 3.242.600 ANGS 3.597.200 ANGS 3.886.000 ANGS 4.377.900 ANGS 4.430.700 ANGS 4.616.200

HP 0812 670 84384. Flexi 0751 782 4219

T

Bonus Accesories Proses Cepat & Mudah Kredit Bisa 5 Thn Data Bisa Dijemput Cash Back s.d 12 Jt-an

805

TOYOTA

Hub : IRWANTO 081363971759 0751-9806143

791

potensial di Lampung Tengah adalah ubi kayu.Hampir seluruh kabupaten di Lampung memanfaatkan lahan atau pekarangan rumah tangga mereka dengan tanaman singkong. Petani yang menanam singkong adalah petani yang memiliki lahan perkebunan atau lahan yang tidak dilalui irigasi seperti areal persawahan.Jadi tak heran, jika Pemkab Lampung Tengah, dan pihak swasta menaruh perhatian besar terhadap komoditi ini yang tujuan akhirnya untuk peningkatan taraf hidup masyarakat. Sebagai daerah penghasil singkong, Group Sungai Budi di Lampung Tengah mengolah singkong menjadi bisnis yang luar biasa. “Bagi kami, sing-

HP. 0812 66 005258 684


16

Kota Pariaman

RABU, 15 JUNI 2011 M 13 RAJAB1432 H

Pariaman Raih Wahana Tata Nugraha

Lingkar Murid MDA Diwisuda PARIAMAN, HALUAN-Acara wisuda murid Madrasah Diniyah Awaliyah (MDA) seKecamatan Pariaman Tengah, yang dilaksanakan di Hall Pemkab Padang Pariaman, Sabtu (10/6) berlangsung meriah. Kegiatan yang diikuti sebanyak 289 santri tersebut dibuka Walikota Pariaman yang diwakili Camat Pariaman Tengah Yota Balad, dan turut dihadiri Kepala Kantor Kemenag Kota Pariaman yang diwakili M. Nur, dan Kabag Humas Setdako Pariaman Jafreki serta undangan lainnya. Walikota Pariaman dalam sambutannya menyampaikan terima kasih kepada Kantor Kemenag Kota Pariaman yang telah menjalankan program pendidikan MDA yang didasari Perda No. 6 Tahun 2009, tentang wajib pandai baca tulis Alquran bagi anak-anak yang akan melanjutkan pendidikan ke jenjang SLTP dan SLTA. “Kita berharap ini akan bertahan dan meningkat lagi pada masa yang akan datang. Untuk ini pun kita minta Dinas Pendidikan Pemuda dan Olahraga sebagai leading sektor penyelenggara pendidikan, dalam penerimaan siswa baru betul-betul menerapkan syarat bahwasanya ijazah MDA ini adalah salah satu syarat untuk bisa masuk SLTP dan SLTA,” katanya. Sementara itu M Nur S.Ag mewakili Kepala Kantor Kemenag Kota Pariaman dalam sambutannya menyebutkan, tamat MDA bukan berarti tamat pula mengaji, namun hal tersebut baru pada tatanan bisa membaca. Sebaliknya, selesai wisuda MDA ini anak-anak harus terus mempelajari Alquran dan mengulang-ulang kembali setiap hari. “Oleh sebab itu Kemenag juga akan meluncurkan suatu sistem yang disebut Mekar Magrib Mengaji. anak-anak di rumah selesai Salat Magrib hingga Isya bisa membaca Alquran bersama orang tua mereka,” terang M Nur. Meski katanya, intensif yang dibayarkan pemerintah kepada guru-guru MDA belum memadai, namun janganlah hal tersebut mengurangi semangat untuk mengajar. Malahan hendaknya segala sesuatu yang dilakukan ini didasari niat yang tulus kepada Allah SWT.(h/ded)

PARIAMAN, HALUAN-Setelah sukses meraih penghargaan sertifikat Adipura, Kota Pariaman kembali meraih prestasi membanggakan di bidang lalu lintas, yakni Piala Wahana Tata Nugraha (WTN) Tahun 2010 dari Kementerian Perhubungan.

DEDI SALIM

SAKSIKAN — Walikota Pariaman Mukhlis R menyaksikan pemasangan Medis Operasi Pria (MOP) pada pelaksanaan KB-Kes Terpadu tahun 2011 di Makodim 0308 Pariaman

Sejumlah Ruas Jalan Terlihat Gersang

PARIAMAN, HALUAN — Sejumlah ruas jalan yang sudah selesai dilebarkan hingga kini masih tampak gersang, dan perlu ditanami pohon pelindung, seperti Jalan Imam Bonjol, dan Jalan Sudirman. Jalan tersebut sebelum dilebarkan memiliki pohon pelindung. Namun, ketika terjadi pelebaran jalan, pohonpohon yang sudah mulai memberi dampak positif itu ditebang. “Kegersangan memang salah satu dampak dari

pelebaran jalan yang harus kita terima sampai kini,” kataKepala Kantor Lingkungan Hidup Kota Pariaman Basri Malik. Pihaknya tidak punya anggaran untuk melakukan penanaman pohon pelindung. Selama ini kegiatan seperti itu dilaksanakan kerjasama dengan dinas Pertanian. Sementara itu Kepala Dinas Kepala Dinas Pertanian Kota Pariaman yang dihubungi, Jumat menjelaskan, tahun ini akan dilakukan penghijauan

kota dengan menanam pohon mahoni pada beberapa bagian jalan di dalam kota Pariaman, termasuk jalan yang sudah dilebarkan. Kegiatan tersebut memanfaatkan dana APBD tahun 2011 dengan sekitar 100 ribu batang pohon, dan kegiatanya nanti melibatkan masyarakat. “Yang jelas penanaman pohon pelindung pada jalanjalan yang sudah dilebarkan pada beberapa lokasi ruas jalan di kota ini segera kita hijaukan,” katanya.(h/tri)

WALIKOTA PARIAMAN Mukhlis R berdialog dengan anak usia dini sambil ikut karnaval di Pandopo Walikota, di Jati Pariaman. Tidak Kurang dari 2.300 anak usia dini dari 30 PAUD ikuti acara itu

2.300 Anak Ikuti Karnaval

PARIAMAN, HALUAN — Walikota Pariaman Mukhilis R membuka karnaval dan lomba PAUD se-Kota Pariaman, dan Kabupaten Padang Pariaman, Selasa (14/6) Karnaval dari Pandopo yang berakhir di GOR Rawang Pariaman berlanjut dengan lomba yang intinya menguji kreativitas anak, seperti menggambar, danmelempar bola. Pada kegiatan tersebut hadir Pimpinan NGO AMUR berserta anggota, didampingi Kepala Dinas Pendidikan Kota

Pariaman Indra Jaya, Ketua GOW dan Darmawanita Ny. Afni Armen serta Pimpinan Pendidikan PAUD se-Kabupaten dan Kota Pariaman. Acara yang berlangsung cukup meriah itu, diikuti 30 PAUD dengan sekitar 2.300 anak usia dini, di dampingi langsung para orang tua, dan pengasuh. Kepala Dinas Pendidikan Indra Jaya mengatakan, kegiatan yang diadakan untuk mengevaluasi sekaligus mewadahi kreatifitas anak usia dini, serta menanamkan rasa kepe-

PARIAMAN, HALUAN — Ikatan Bidan Indonesia (IBI) Cabang Kota Pariaman, menggelar gerak jalan jantung sehat. Kegiatan yang mendapat respon dari masyarakat ini dilepas secara resmi Walikota Pariaman Mukhlis R di halaman Balaikota Pariaman, Minggu (12/6) Tampak hadir para bidan, aparatur Pemko, ketua Kadin, ketua TP-PKK, para camat, lurah, dan kepala desa, para tokoh masyarakat,

Sabiduak Sadayuang

TRISNALDI

dulian kepada para orang tua atas pentingnya pendidikan untuk anak – anak usia dini. Sementara Walikota Pariaman Mukhlis R t memberikan apresiatif kepada AMUR atas inisiatif, dan program-program yang telah dijalankan tersebut. Diharapkan supaya program pembinaan yang dilaksanakan AMUR dapat diadopsi, dan terus dipertahankan metode dan gaya belajarnya serta tetap dilaksanakan kegiatan itu secara berkala (h/tri)

Kawasan Penangkaran Penyu Dibenahi PARIAMAN, HALUAN — Pusat kawasan konservasi penangkaran Penyu di Simpang Apa, Kecamatan Pariaman Utara terus dikembangkan, dan dibenahi. “Kita sedang siapkan langkahlangkah untuk pengembangan tersebut”, kata Kepala Dinas Kelautan Perikanan Kota Pariaman Yandrilesa, Selasa (14/6). Pengembangan dimaksud katanya tidak mengecilkan arti penangkaran, tapi menambah daya guna lokasi atau pengolahan potensi ketingkat yang lebih baik dengan tidak mengganggu program utama. Kini sedang dilakukan pembangunan kantor yang lebih lengkap dan kolam-kolam penyu lebih besar, dan alami. Para pengunjung atau pelajar bisa melihat dan memberi makan hewan langka yang dilindungi oleh peraturan sambil bertamasya atau belajar tentang penyu. “Ini dilakukan secara bertahap, karena kegiatan masih mengandalkan APBD,” katanya. Untuk penangkaran penyu seta-

hun, dikeluarkan dana tidak kurang dari Rp200 juta, setelah penyu ditetaskan dan sesuai usianya, lalu dilepas kembali ke laut. “Kita akan coba nantinya menjadikan kegiatan ini sebagai bahagian dari kegiatan wisata. Setelah prasarana dan sarananya lengkap, kemudian lokasi ini bisa dijadikan tempat studi bagi pelajar untuk lebih mengenal budidaya penyu. Untuk kegiatan wisatanya, masyarakat bisa melihat-lihat penyu, sambul menikmati keindahan alam pantai sekitar lokasi, dan memberi makan penyu, sambil berwisata.”Secara bertahap lokasi ini memberikan masukan ke Pemko melalui wisata,” katanya. Di penanggkaran tersebut, kini sedang dilakukan penetasan penyu jenis lekang sebanyak 285 ekor, dan diperkirakan dalam dua bulan ini menetas. “Itu sudah kita tangkarkan sejak Mei lalu,” kata Kasteli, petugas Kawasan Konservasi Perairan (KKP) setempat. (h/tri)

HUT Kota Pariaman akan Diperingati dengan Berbagai Acara PARIAMAN, HALUAN — Peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) ke 9 Kota Pariaman 2 Juli mendatang akan dimeriahkan dengan berbagai rangkaian kegiatan, yang diawali dengan rapat paripurna istimewa DPRD Kota Pariaman. “Paripurna istimewa tersebut akan dihadiri salah seorang perantau Kota Pariaman yang sukses, yakni CEO CIMB Niaga Arwin Rasyid,” kata Kabag Humas Setdako Pariaman, Jafreki. Rangkaian kegiatan HUT Kota Pariaman ini dilanjutkan dengan peresmian gedung perpustakaan di kawasan objek wisata Pantai Gandoriah, dan pemberian nama jalan di daerah Sampan Kecamatan Pariaman Selatan dengan nama Mr.

Sutan Muhammad Rasyid, salah seorang tokoh nasional yang berasal dari Kota Pariaman. “Setelah dua agenda itu, sore harinya dibuka pameran Piaman Expo yang diselenggarakan di kawasan Terminal Jati,” lanjut Jafreki. Sejumlah kegiatan dan perlombaan juga dilaksanakan panitia HUT kota yang bekerjasama dengan SKPD Pemko, di antaranya jurnalis award, dan lomba fotografi yang dilaksanakan bagian humas, lomba Cik Uniang dan Ciak Ajo yang digelar Dinas Kebudayaan dan Pariwisata, lomba lagu antar instansi, lomba kuis keluarga antar SKPD, lomba gerak jalan antar SLTA dan pertandingan tenis eksekutif. (h/ded)

Gerak Jalan Jantung Sehat IBI Meriah

dan kelompok lansia dari beberapa desa dan kelurahan di Kota Pariaman. Sebelum melepas gerak jalan jantung sehat, Mukhlis R menjelaskan geliat IBI saat ini sudah lama ditunggu-tunggu, karena IBI adalah salah satu wadah yang berperan memelihara, dan mencerdaskan sumber daya manusia. “Kerja IBI amat mulia mulai dari menjaga kesehatan para ibu, hingga janin yang dikandung dalam

perut Ibu hamil sampai ia melahirkan. Kemudian terus setelah lahir pada masa pertumbuhan balita ruang lingkup tugas IBI sangatlah penting demi menjaga, dan menstabilkan kesehatan ibu dan anak dalam keluarga,” katanya. Oleh sebab itu pemerintah selalu berupaya meningkatkan tempat pelayanan masyarakat terhadap kesehatan ibu dan anak, yang tidak lepas dari peran serta para bidan di

manapun berada, seperti halnya pembangunan sarana dan prasarana pelayanan kesehatan masyarakat. Kini Kota Pariaman sudah punya enam Puskesmas, 18 Pustu, dan 40 poskesdes, tersebar hampir di setiap desa. Belum lagi posyandu yang diperkirakan 130 lebih kerjasama kesehatan dengan BPM. Jumlah tenaga bidan sekitar 500an. Setidaknya 2-3 orang ada di setiap desa adalah kekuatan besar.

Kabag Humas Setdako Pariaman Jafreki di ruang kerjanya, Selasa (14/6) menyebutkan, informasi mengenai penerimaan di bidang lalu lintas ini diperoleh melalui surat Kementerian Perhubungan RI No. KP.453 Tahun 2011, tentang pemberian penghargaan Wahana Tata Nugraha kepada pemerintah kabupaten/kota tahun 2010. “Penghargaan Piala WTN yang diraih Kota Pariaman tersebut adalah kategori lalu lintas untuk kota kecil. Secara keseluruhan di Indonesia ada empat daerah yang menerima penghargaan serupa, yakni Kabupaten Mojokerto, Kabupaten Tulung Agung dan Kabupaten Tuban,” jelas Jafreki. Dikatakan Jafreki, kategori yang sama untuk kota sedang diraih Kabupaten Jepara, dan Kota Tebing Tinggi. Untuk kota besar, diraih Kota Balikpapan. Sedangkan untuk kota metropolitan, tidak ada yang mampu meraihnya. ”Kita tentu bangga dengan prestasi ini. Sebab, usaha dan kerja keras yang dilakukan selama ini oleh Pemko Pariaman bersama dengan seluruh masyarakat telah membuahkan hasil yang memuaskan,” lanjutnya. Untuk ini tambah Jafreki, Walikota Pariaman atas nama Pemko mengucapkan terima kasih kepada semua pihak, terutama seluruh masyarakat Kota Pariaman yang telah ikut berpartisipasi dalam menciptakan tertib berlalu lintas di daerah ini. “Mudah-mudahan prestasi yang sudah diraih ini mampu kita pertahankan pada tahun-tahun berikutnya,” tuturnya. (h/ded)

350 Guru MDA/TPA Terima Honor

PARIAMAN, HALUAN — Sebanyak 350 guru MDA/TPA se-Kota Pariaman menerima honor catur wulan pertama tahun 2011 dari Pemko. Masing-masing guru menerima Rp400 ribu dan diserahkan Staf Ahli Bidang Pembangunan Yaminurizal di Masjid Nurul Bahari, Kelurahan Pasir, Kecamatan Pariaman Tengah, Kamis (9/6). “Kita sudah coba usulkan untuk menaikan honor guru MDA/TPA dari Rp100 ribu per bulan menjadi Rp150.000 per bulan. Namun karena kondisi keuangan pemerintah, usulan itu belum terkabul,”kata Kepala Bagian Kesejahteraan Sosial Kota Pariaman Rasmi Andalas usai penyerahan honor guru tersebut. Namun tahun 2012, akan diusulkan kembali ke Tim Anggaran menjadi Rp150 ribu per bulan. Di Kota Pariaman, jumlah MDA/TPA sebanyak 80 buah, tersebar pada empat kecamatan dengan jumlah masing-masing kecamatan yang bervariasi. “Guru MDA/TPA yang mengabdi di tengah-tengah masyarakat sangat besar jasanya bagi usaha pembangunan kehidupan masyarakat yang Islami,” kata walikota dalam sambutannya yang dibacakan Yaminurizal. Pemerintah katanya, terus melakukan pembinaan, sehingga peran guru MDA/TPA sebagai basis terdepan dalam pembangunan sumber daya umat sangat strategis, meningkat. Di MDA dan TPA, anak-anak bisa memperoleh pengetahuan dan berusaha memperdalam tentang keagamaan melalui pola non formal yang mungkin belum sempat mereka peroleh selama proses belajar mengajar di sekolah umum. Disamping itu walikota juga minta, agar instansi terkait secara terus menerus melakukan pembinaan terhadap guru MDA/TPA dan senantiasa melakukan penyesuaian terhadap kuantitas honor yang mereka terima. “Memang disadari dari segi kuantitas honor yang diterima para guru tersebut tidakah seberapa, namun jadikanlah sebagai wujud penghargaan yang diberikan oleh pemerintah kota, sesuai dengan kemampuan anggaran yang dimiliki,” katanya.(h/tri)

Sementara itu Ketua Pelaksana HUT IBI ke 60, Eva Yanti memaparkan beberapa agenda kegiatan yang telah mereka susun untuk memeriahkan peringatan hari jadinya ke 60, dan HUT Kota Pariaman ke-9. Selain gerak jalan jantung sehat 14 Juni diadakan Pencanangan KBKES IBI Kota Pariaman yang dipusatkan di Puskesmas Kampung Baru Padusunan, selanjutnya 18

Juni akan menggelar lomba seni budaya dan seni kreasi di Puskesmas Kampung Baru Padusunan. Kemudian 24 Juni juga diadakan lomba lagu Minang antar anggota IBI se-Kota Pariaman yang akan diikuti masing-masing Puskesmas. Sedang puncaknya diadakan malam hiburan sekaligus penyerahan hadiah pemenang lomba. Pemenang lomba kreativitas IBI akan dikirim ke tingkat Sumatera Barat. (h/tri)


Sumatera Barat

17

DPRD Solok Prihatin Wali Nagari Belum Terima Gaji

Lintas Sumbar Api Lalap Rumah Warga

SOLOK, HALUAN — DPRD Kabupaten Solok iba dan prihatin terhadap penderitaan 74 wali nagari di wilayah penghasil bareh tanamo itu yang belum juga menerima gaji bulanan mereka.

ALDORIS

WARGA bersama petugas pemadam kebakaran berusaha memadamkan api.

BATUSANGKAR, HALUAN — Satu unit rumah di komplek perumahan belakang BRI Batusangkar Jorong Sigarungung Nagari Baringin Kecamatan Limo Kaum, Tanah Datar, ludes dilalap si jago merah, Selasa (14/ 6) sekitar pukul 14.15 WIB. Meski tidak ada korban jiwa dalam peristiwa kebakaran ini, kerugian diperkirakan mencapai Rp300 juta lantaran tidak satupun barang berharga yang berhasil diselamatkan dari amukan si jago merah. Api berhasil dipadamkan 30 menit kemudian setelah 3 unit mobil pemadam kebakaran Pemkab Tanah Datar datang membantu bersama warga setempat.(h/doy/emz)

Dekopinda Diharapkan Majukan Koperasi

KASRA SCORPI

SOLSEL, HALUAN — Dilantiknya Dewan Koperasi Indonesia Daerah (Dekopinda) Solsel masa bakti 2011-2015, beberapa waktu lalu, diharapkan bisa memajukan sistem perekonomian dan koperasi di daerah tersebut. Hal itu dinyatakan Bupati Solsel Muzni Zakaria, Selasa (14/6). “Dengan dilantiknya pengurus , totalitas dan sumbangsih mereka diberikan sepenuhnya untuk koperasi di daerah ini,” katanya. Ia juga berharap Dekopin bisa menampung aspirasi dan menjadi lembaga penjembatan komunikasi tentang segala persoalan ekonomi. “Ini dalam rangka membahas upaya menumbuhkan jaringan Usaha Kecil Menengah (UKM) dan Industri Kecil Menengah (IKM) yang berpatokan pada kegiatan permodalan,” tambahnya.(h/cw01)

DIPERLEBAR — Badan jalan di Cubadak Lilin, Lawang, Agam, yang menyempit akibat runtuh awal Mei 2011 lalu, diperlebar Dinas PU Agam pekan lalu.

Jalan Cubadak Lilin Diperlebar

AGAM, HALUAN — Badan jalan sepanjang 15 meter di Cubadak Lilin Nagari Lawang III Balai Kecamatan Matur yang menyempit akibat runtuh awal Mei 2011 lalu, diperlebar oleh Dinas PU Agam, pekan lalu. Pelebaran dilakukan dengan mengeruk bukit di pinggir jalan. Material kerukan digunakan

untuk mengisi cekungan badan jalan yang longsor, sehingga pinggir jalan kokoh kembali. Dengan adanya pelebaran jalan itu pengendara yang melewatinya merasa lega karena tidak khawatir lagi akan terperosok ke dalam jurang. Namun salah seorang sopir bus bernama Edi mengharapkan

agar jalan yang diperlebar itu secepatnya diaspal agar tidak menimbulkan lobang digenangi air yang berpotensi menimbulkan longsor susulan. Sementara itu, Camat Matur Helton menghimbau masyarakat berpartisipasi menjaga lingkungan di pinggir jalan untuk mencegah longsoran.(h/ks)

PEKAN BUDAYA 2011

Payakumbuh Tuan Rumah PADANG,HALUAN — Setelah sukses dengan Tour de Singkarak (TdS), Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Sumbar bersiap menggelar Pekan Budaya. Berbeda dengan tahun sebelumnya, tahun ini Pekan Budaya tidak lagi dilaksanakan di Kota Padang namun akan diselenggarakan di Kota Payakumbuh. “Sesuai dengan kesepakatan Rakor di Solok Selatan lalu, Pekan Budaya akan digulirkan ke kabupaten/kota yang ada di Sumbar, dan tahun ini akan dilaksanakan di Payakumbuh, sekitar bulan September,” jelas Prita Wardhani, Kepala Bidang Pemasaran Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Sumbar kepada Haluan, Selasa (14/6).

RABU, 15 JUNI 2011 M 13 RAJAB1432 H

Digilirnya pelaksanaan Pekan Budaya ini, menurut Prita, untuk menumbuhkan kembali budaya khas di daerah-daerah di Sumbar. “Jadi budayawan dan seniman tak perlu jauh-jauh datang ke Padang,” jelasnya. Namun, tambah Prita, hal yang harus diperhatikan dalam Pekan Budaya kali ini adalah bentuk pagelaran yang akan dibuka selama iven ini berlangsung. “Pekan Budaya ini adalah ajang pertunjukkan seni dan budaya yang kita miliki, jangan lagi sampai hanya dipenuhi para penjual pakaian atau produk lain yang tidak berhubungan dengan budaya,” tegasnya lagi. Dengan kata lain, Pekan

Budaya tahun ini membuka peluang bagi daerah untuk mempromosikan budaya khas yang mereka miliki. “Misalnya jika ada sanggar budaya, pada pekan budaya ini mereka bisa menjual paketpaket penampilan yang mereka punya berikut harganya,” terang ibu dua anak ini lagi. Tak hanya pada saat Pekan Budaya, kesempatan kabupaten/ kota untuk mengembangkan daerahnya menjadi tujuan pariwisata seharusnya bisa dilakukan kapan saja dengan mengembangkan khas daerah masingmasing. Saat ini dari 19 kabupaten/ kota yang ada di Sumbar, baru dua daerah yang menjadi des-

tinasi wisata, yaitu Kota Bukittinggi dan Kota Padang. Dijelaskan Prita, seluruh kabupaten/kota memiliki potensi wisata yang besar, misalnya Pulau Sikuai di Kabupaten Mentawai, Pantai Sasak di Pasaman, Seribu Rumah Gadang dan Seribu Sungai di Solok Selatan, Paralayang di Bukit Langkisau Pesisir Selatan dan Kabupaten Agam. “Semua itu tergantung kabupaten/kota dalam mengeksplor kegiatan yang mempromosikan daerah mereka secara kreatif. Tergantung kebijakan para pemimpinnya juga,” tambah Prita lagi. Hal yang sama disampaikan Kepala Dinas Kebudayaan dan

Pariwisata Sumbar, Burhasman Bur saat dihubungi pada kesempatan lain. Menurutnya selain inisiatif kabupaten/kota untuk menarik kunjungan wisatawan, perlu juga beberapa program untuk membuat masyarakat sadar wisata, misalnya melalui sikap keramahtamahan masyakarat, transportasi yang aman dan nyaman serta menjaga kebiasaan-kebiasaan lokal yang bernilai adat dan budaya. “Jadi, setiap program yang diselenggarakan Pemda tidak hanya fokus penyediaan anggaran saja namun juga dengan mempertimbangkan efek positif yang akan didapatkan setiap daerah beberapa tahun setelahnya,” tutupnya. (h/cw16)

Pernyataan keprihatinan DPRD Kabupaten Solok tersebut disampaikan langsung Ketua Fraksi NPK Hendri Dunant, Ketua Komisi A Patris Chan dan Wakil Ketua Komisi C Nazar Bakri kepada para wartawan di gedung dewan di Arosuka, Selasa (14/6). “Pemkab Solok harus secepatnya menghentikan penderitaan dan parasaian para wali nagari tersebut, karena mereka manusia biasa yang juga butuh makan dan minum,” kritik Hendri Dunant, dianggukan Patris Chan dan Nazar Bakri, tanda sepaham. Parasaian para wali nagari di 74 nagari di kabupaten berpenduduk 364 ribuan jiwa itu kian berat dirasakan, karena mereka ternyata juga belum menerima uang insentif sebesar Rp500 ribu per bulan yang anggarannya dibayarkan dari APBD Sumbar. Gaji para wali nagari tersebut minimal Rp1 juta per bulan yang dibayarkan dari APBD Kabupaten Solok, dan uang insentif sebesar Rp500 ribu per bulan. Apa lagi, ujar Hendri Dunant, para wali nagari tersebut adalah ujung tombak

pemerintahan dalam melayani berbagai kepentingan masyarakat sehari-hari. Di lain pihak Kepala Dinas Pendapatan dan Pengelolaan Keuangan Daerah (DPPKA) Kabupaten Solok Darwin Tanjung yang dikonfirmasi Haluan terkait masalah ini, telepon genggamnya tak aktif. Advokasi Selain prihatin dengan masalah wali wagari yang belum juga menerima gaji, Hendri Dunan, Patris Chan dan Nazar Bakri juga meminta Pemkab Solok untuk tetap memperhatikan nasib sejumlah wali nagari yang tersandung masalah dengan aparat penegak hukum di daerah itu. Seperti diketahui, setidaknya ada beberapa orang wali nagari di daerah setempat yang saat ini menjadi tahanan aparat penegak hukum, karena tersangkut kasus tindak pidana korupsi. “Pemkab Solok jangan lepas tangan begitu saja terhadap wali nagari yang terjerat masalah hukum itu. Mestinya, sedapat mungkin tetap memberikan advokasi atau bantuan hukum terhadap mereka,” papar Hendri Dunant. (h/ris)


18

Sumatera Barat

RABU, 15 JUNI 2011 M 13 RAJAB1432 H

Lintas

TINGKATKAN KESEJAHTERAAN PETANI

Warga Lunang Silaut Gotong Royong PAINAN, HALUAN — Menjelang bulan suci ramadan, warga Kecamatan Lunang Silaut melakukan gotong royong pembersihan jalan, dan kawasan pandam pekuburan. Gotong royong itu sejak sebulan terakhir telah intensif dilakukan warga pada jadwal yang telah ditetapkan. Pada beberapa kali aksi itu partisipasi masyarakat terlihat sangat besar. Camat Lunang Silaut Darwis mengatakan, gotong royong membersihkan jalan hingga pandam perkuburan yang telah dilaksanakan sebanyak dua kali itu sebulan terakhir, merupakan tradisi masyarakat setempat menyambut ramadan. “Kemarin jalan utama menuju perkuburan telah dibersihkan warga di Silaut. Tidak kurang dari 500 warga yang ikut berpartisipasi dalam kegiatan tersebut,” katanya. Selain membersikan kawasan menuju pandam perkuburan, masyarakat juga gotong royong membersihkan kawasan tugu Kota Terpadu Mandiri (KTM). (h/har)

Keltan di Sumbar akan Diberi Bantuan Stimulan

PASAMAN, HALUAN — Para petani yang tergabung dalam kelompok tani (Keltan) di Sumbar akan diberi bantuan bibit buah-buahan, bibit ikan, lebah madu, bantuan ternak itik dan ternak sapi, yang bersifat stimulan.

Gubernur Sumatra Barat Irwan Prayitno mengajak seluruh masyarakat, khususnya petani, agar memanfaatkan bantuan yang diberikan oleh pemerintah, baik pemerintah kabupaten, provinsi maupun pusat itu, semaksimal mungkin. Hal itu disampaikan saat mengunjungi Kelompok Tani (Keltan) Kami Saiyo di Dusun Tanjung Aro Jorong Bahagia Nagari Padang Gelugur, Selasa (14/6). Irwan juga mengajak seluruh masyarakat terutama Keltan Kami Saiyo untuk selalu bekerja keras dan saling menjaga kerja sama antara sesama masyarakat. “Kalau bantuan yang dibe-

Dua Perda Disahkan SOLSEL, HALUAN — Setelah melalui proses yang panjang akhirnya dua Ranperda tentang Rencana Jangka Panjang Pembangunan Daerah (RJPPD) dan Administrasi Kependudukan disahkan pada sidang paripurna di Kantor DPRD Solok Selatan, Padang Aro, kemarin. Sidang paripurna yang merupakan lanjutan dari rapat penyampaian Bupati atas dua Ranperda 18 Mei yang lalu tersebut mendapat persetujuan tanpa interupsi dari fraksi yang hadir. Perwakilan fraksi partai Demokrat, Kamislihad, menjelaskan persetujuan mereka atas dua Ranperda tersebut karena pembahasan telah sesuai dengan peraturan dan mekanisme perundang-undangan yang berlaku. “Kami berharap pada Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil, selaku leading sector, setelah Ranperda disahkan jadi Perda agar bisa mensinkronkan data dengan BPS,” ungkapnya, karena sering ditemui data yang salah antara catatan sipil dan BPS. Ia juga berharap agar RJPPD 20 tahun ke depan dapat terealisai sesuai dengan item yang ada di RJPPD. “Sejauh ini, terlambatnya penetapan RTRW telah menyebabkan pembangunan juga terlambat,” tambahnya. Sementara itu, Afrizal Candra, perwakilan dari fraksi Golkar berharap agar e-KTP bisa berjalan sebagaimana mestinya setelah Ranperda disahkan. (h/cw01)

AHDI SUSANTO

KUNJUNGI — Gubernur Sumbar Irwan Prayitno disambut meriah saat mengunjungi Keltan Kami Saiyo di Pasaman.

Agam jadi Pilot Project Program “i-Masjid” AGAM, HALUAN — Kabupaten Agam dan Kota Bandung terpilih sebagai daerah pilot proyek program “i-Masjid” yang dibuat oleh ICMI (Ikatan Cendekiawan Muslim Indonesia). Program ini akan diluncurkan oleh Presiden RI pada Hari Kebangkitan Teknologi Nasional, Agustus 2011. Menurut Kepala Perekonomian Pemkab Agam Wati,

kemarin, program “i-Masjid” merupakan upaya pemberdayaan dan pengembangan kualitas iman dan taqwa, karya dan kerja, serta pengembangan ekonomi umat dengan menggunakan fasilitas teknologi informasi internet (TI). Wujud pemberdayaan masjid itu antara lain dengan cara melengkapi masjid dengan manajer TI untuk mengelola jaringan

internet. Selain itu masjid juga dilengkapi dengan tempat untuk berniaga, pendidikan dan layanan kesehatan, sehingga masjid tidak hanya memiliki nilai spiritual tetapi juga material. Ini merupakan salah satu bentuk pengembangan ekonomi bagi rakyat. Terpilihnya Agam sebagai pilot proyek program internet masjid itu karena keberhasilannya me-

Istri Para Nelayan Terkendala Modal PADANG, HALUAN — Daya tawar nelayan Sumbar masih lemah. Sistem pasar terbuka cenderung tidak dinaungi oleh asosiasi legal yang menangani pembelian pasca produksi. Salah satu solusinya adalah dengan memberdayakan ibu-ibu istri nelayan untuk mengolah ikan sehingga mempunyai nilai ekonomi lebih bagus. Namun mereka terkendala modal. “Dengan kata lain poduksi tinggi, namun harga turun. Daya tawar yang lemah menyebabkan ikan berisiko busuk sebelum dijual, karena itu nelayan rela menjual dengan harga murah,” jelas Kepala Dinas Kelautan dan Perikanan Sumbar Yosmeri, kepada Haluan, Jumat (10/6).

BUKA TIAP HARI Jam 08.00-22.00 WIB HARI MINGGU/BESAR TETAP BUKA Hp. 081374058709 atau sms aja Pasti dibalas

Menghindari monopoli pasar yang akan merugikan nelayan, Yosmeri menganjurkan istri nelayan agar memanfaatkan waktu luang mereka untuk mengolah ikan menjadi berbagai bahan makanan. “Di beberapa daerah sudah dilakukan berbagai pelatihan, misalnya untuk membuat crispy ikan, crispy teri, dan lain-lain dengan memberdayakan kelompok-kelompok wanita nelayan. Ikan apa saja bisa diolah menjadi berbagai bahan makanan dengan nilai gizi tinggi,” tambahnya. Namun dalam pantauan Haluan, belum semua daerah yang memproduksi ikan memberdayakan ibu-ibu istri nelayan untuk mengolah ikan. Di kawasan kampung nela-

PENGOBATAN

ORIENTAL MEDICINE BP. DR.TM. MUHAMMAD,NSR,HS

yan Kelurahan Pasie Jambak Padang, sudah ada kelompok wanita nelayan yang mengolah ikan hasil tangkapan suami mereka. Namun, usaha ini belum berkembang karena keterbatasan pemasaran. Loli salah satu ketua kelompok wanita nelayan di daerah ini mengaku pernah diberi pelatihan untuk membuat brownies ikan, kerupuk ikan, dan berbagai makanan olahan lain dari ikan. “Sampai saat ini kami masih sering membuat makanan dari ikan bersama-sama. Namun belum bisa dipasarkan jauh. Walaupun masih usaha kecil namun cukup untuk mengisi waktu luang kami. Kami jadi memiliki kegiatan positif,” katanya.

ALAMAT PRAKTEK: Jl. Pasar Baru II No. 49 A RT.02 RW.II Kel. Kampung Jao Kec. Padang Barat-padang ( Jl. Ratulangi +50M dari Radio Arbes FM)

MENGOBATI SEGALA MACAM JENIS PENYAKIT LUAR DALAM, BARU LAMA MAUPUN KRONIS Kami mengobati segala macam/jenis penyakit dengan menggunakan bantuan terapi Timur-Barat dan Ramuan Obat Alami yang telah dipakai hampir seluruh bangsa di dunia. Bahkan kini telah diuji oleh pakar/Ahli secara klinis terbukti aman,ampuh, manjur mujarab serta tidak menimbulkan efek samping sama sekali!!!!. Anda menderita penyakit yang tertulis di daftar atau tidak disini segeralah ke alamat kami !!! Isyaallah kami siap membantu dan menunggu kedatangan Anda. Kulit muka anda keriput ???Kami juga menyediakan ramuan kecantikan (Obat Awet Muda) Air muka anda bisa terlihat lebih muda puluhan tahun dari usia sebenarnya. Kami juga kerjasama dengan Prof. DR. Hembing Wijaya Kusuma dan Prof. DR. Nurdin Ibrahim dalam meramu (meracik) ramuan-ramuan kami sangatlah profesional (berpengalaman)

UNTUK UMUM AWET MUDA LUMPUH/STROKE KURAP PANU BELUM PUNYA ANAK DARAH KOTOR KENCING MANIS LEKEUMINIA TUMOR/KANKER ALERGI GONDOK/POLIP GANGGUAN SARAF HERNIA/T.BOROK STRESS/GELISAH MAAG/ULU HATI TELAPAK KAKI TANGAN BAU BADAN/MULUT BERKERINGAT JERAWAT/BISUL KANKER PAYUDARA MATA KATARAK/RABUN

HUB: HP 081374058709 VARISES/A. URAT PLEK HITAM DI WAJAH SEX DINGIN LK/PR AYAN/EPILEPSI KULIT BELANG PILEK MENAHUN INGIN GEMUK/LANGSING AMBIEN/WASIR SAKIT GIGI K.BATU/GINJAL

ASTHMA/S.NAFAS TBC BATUK DARAH SYPILIS/R.SINGA RHEUMATIK/ENCOK LIVER/S.KUNING DARAH T/RENDAH AMANDEL JANTUNG KORONER EXIM/GATAL-GATAL BATUK DARAH

PARU BOCOR TELINGA BERAIR TELINGA BERNANAH LEPRA/KUSTA KEPALA SAKIT SUSAH TIDUR DIARE/DISENTRI SEMBELIT/SINUSITUS MIMISAN DLL

Ingat!!! Jangan salah pilih, pengobat alternative Oriental Medicine, kalau ragu-ragu boleh dicoba-coba dulu, kalau berkhasiat baru berobat. Biaya obata hanya Rp. 1000,- semacam obat untuk sekali minimum!!!(Paling Mahal Dari Rp 5.000,- sampai Rp. 15.000,- Perhari minum obat) Pemeriksaan dan konsultasi di kenakan biaya Rp. 10.000,- atau boleh juga semampu anda kecuali Khusus pria/wanita dan penyakit parah/kronis lainya tapi boleh juga negonego. Kami juga menyediakan Ramuan obat sendiri tidak perlu menunggu lama obat langsung tersedia!!!

KHUSUS PRIA

Impoten/lemah syahwat (syahwat mati bisa hidup kembali) memperbesar zakar/alat vital, mani encer, dll) semua penyakit lama, parah, kronis, menahun

KHUSUS WANITA

Memperbesar/memperindah Payudara, merapatkan vagina, (bisa seperti perawan lagi) Pektay, keputihan, terlambat bulan, dll. Semua penyakit lama, parah, kronis, menahun

Sebenarnya separah apapun penyakit yang kita derita ada obatnya, sebab zat yang menurunkan penyakit juga menurunkan obatnya. Hanya kita sajalah tempatnya lalai dan lemah, tidak yakin, malas berobatg, ragu-ragu,, tidak sabar ingin cepat-cepat sembuh dan lainya. Lihat dan bacalah sejarah dari mulai manusia pertama diciptakan sampai dengan setengah dan satu abad yang lalu. Penduduk seluruh dunia belum mengenal obatobat campuran kimia, tapi selalu menggunakan obat-obat ramuan alami. Orang sehat-sehat, kuat-kuat, panjang umur dan tak pernah terdengar penyakit yang tak bisa tertolong lagi. Cobalah lihat sekarang ini obat dan peralatanya canggih lagi modern. Ada yang salah bedah. Maal praktek, ada penyakit yang divonis tak ada obatnya lagi. Ada pasian yang diramal disini hidupnya beberapa hari lagi dan tidak ada manfaatnya dicerita panjuang lebar sendiri. Nah! Pastikan jangan tunda lagi mari kembali keramuan obat alami segeralah ke alamat kami sebelum terlambat!!! Kami siap menolong anda dengan ramuan asli kami!!! Yang namanya pengobatan alternative dan mengaku-ngaku menggunakan obat ramuan saat ini sangatlah banyak dan mungkin cukuplah mebingungkan kita semua. Ada yang menawarkan cukup sekali berobat penyalitnya langsung sembuh beberapa hari lantas angkat kaki ada yang ambil uang ratusan dan jutaan. Ada yang bikin nama aneh-aneh dan masih ada trik-trik dan lainya. Hanya untuk mengeruk keuntungan mereka semata bahkan mungkin dengan ulah merekalha dimata anda sangat terpuruk citra pengobatan ramuan alami saat ini. ingat jangan samakan pengobatan Oriental Medicine dengan lainya kami juga sediakan obat ramu dan racik sendiri. Ramuan-ramuan langsung bisa dibawa pulang. Ngomong-ngomong soal obat ramuan alami pasti biayanya sangatlah murah. Kami tidak asal tulis murah. Buktikanlah ke alamat kami!!!konsultasi dan Tanya-tanya dulu!!!Cuma Pemeriksaan saja dikenakan biaya Rp 10.000 (sepuluh ribu rupiah)

Insya Allah kami juga menobati penyakit non fisik (batin) digunaguna santet. Usaha macet, jodoh, pemanis, mental ada gangguan akibat obat-obat terlarang. Ingin rumah tangga rukun anak-anak cepat cerdas dan lainya.

rikan cuma satu, usahakan meningkatkannya menjadi dua. Jangan sampai bantuan yang diberikan habis tanpa ada manfaat,” kata Irwan. Pemprov Sumbar, kata Irwan, kini gencar meningkatkan kesejahteraan petani. Targetnya, setiap petani di Sumbar bisa berpenghasilan Rp2 juta perbulan. Mata pencarian petani juga tidak hanya satu. Selain bertani, petani juga memelihara ternak. Jam kerja setidaknya 8 jam perhari. Petani diimbau serius menjalankan program yang sudah dibuat oleh pemerintah ini, agar tujuan dari program yang dilaksanakan tersebut bisa tercapai. (h/ndi)

Alamat sangatlah mudah semua buskota/semua kendaraan yang melewati Jl. Ratulangi +50 m dari Radio Arbes FM. Lihat Plang pengobatan Oriental Medicine. Minta Turun di Jl. Pasar baru

PRAKTEK BERIZIN, MENETAP DAN TIDAK TUTUP-TUTUP LAGI, CATATLAH ALAMAT INI BAIK-BAIK, KAPAN-KAPAN PERLU BISA DIPERGUNAKAN

Namun hal ini berbeda dengan ibu-ibu nelayan di Air Bangis, Pasaman. Menurut Yudi Vendra, salah satu nelayan Air Bangis, di daerah ini masih belum ada kegiatan pengolahan ikan yang dilakukan para istri nelayan. “Paling-paling hanya menjemur ikan untuk dijadikan ikan kering yang akan dijual ke Padang,”jelas Yudi saat dihubungi Haluan, Selasa (14/6). Hal ini, menurut Yudi, karena keterbatasan pengalaman ilmu dan keuangan keluarga nelayan. “Sebenarnya ibu-ibu di sini juga ingin bisa membuat kerupuk atau makanan lain dari ikan, karena ketika produk luar masuk ke Air Bangis, justru sangat laku. Lebih bagus jika bisa dihasilkan sendiri, namun mereka tidak memiliki modal untuk menjadikan ini sebagai satu usaha,” tutupnya. (h/cw16)

ngembangkan lembaga ekonomi kerakyatan berbasis masjid yakni Baitul Malwatamwil (BMT). Saat ini BMT yang mendapat pasokan dana pemerintah daerah Rp300 juta/unit semakin berkembang di 82 nagari yang ada di Agam, dengan kegiatan memberikan kredit persyaratan lunak kepada masyarakat, terutama kredit untuk usaha produktif.

Polres Siap Amankan Pilkada Mentawai MENTAWAI, HALUAN — Po lres Mentawai siap mengamankan proses pemilihan calon kepala daerah (Pilkada) Mentawai tahun 2011. Sebanyak 1.563 personil dari Brimob, TNI Angatan Darat dan Angkatan Laut serta Linmas disiapkan untuk pengamanan. Hal itu disampaikan Kapolres Mentawai AKBP Nasrul Fahmi yang juga Ketua Bijak Operasi Pilkada Mentawai saat ditemui Haluan di ruangannya, kemarin. Kapolres membagi daerah rawan tersebut menjadi dua tingkat. “Semakin rawan, kita makin perketat pengamanan,” tegasnya. Sewaktu menyinggung mengenai tambahan kendaraan atau persenjataan, Nasrul tersenyum. “Kita memperkirakan kondisi di Mentawai ini masih kondusif. Kita tetap diback up Polda Sumbar dan aparat lainnya,” katanya. Polda Sumbar, ujar Nasrul, juga telah

BERYL COPY CENTRE Grosir & Retail Sales, Service, Spare Part & Rental Mesin dari USA

Menyediakan Mesin Foto Copy Bermacam Tipe : CANON NP 6050 CANON IR 5000 CANON IR 6000 CANON IR 5020 CANON IR 6020 CANON IR 8500 CANON IR 6570 CANON IR 2200 CANON IR 3300 CANON IR 8500 = Rp.

Melalui BMT, masyarakat dapat memperoleh pinjaman dengan mudah, tidak perlu jaminan benda, cukup dengan jaminan mamak atau pangulu suku. Untuk mempersiapkan program “i-Masjid” dan sebagai penentuan lokasi, Pemkab Agam sedang melakukan penyeleksian terhadap BMT dan masjid. (h/ks)

28 juta

BERYL COPY CENTRE

Hubungi : Jl. Veteran No. 50 Padang Telp. (0751) 32666 Jl. Nangka No. 40 Pekanbaru Telp. (0761) 61360 Jl. Sutan Agung No.07 Jambi Telp. (0741) 32495

memastikan akan membantu kapal Dit Pol Airud untuk membantu Polres Mentawai. Kapal itu nantinya selain untuk pergerakan personil pengamanan, juga akan membantu KPUD dalam menjalankan aktivitas Pilkada. “Dari data yag kami punya, masyarakat di sini tidak pernah bentrokan antar kelompok, agama, apalagi partai politik,” sebut Nasrul. Masih Sepi Menurut pantauan Haluan, kondisi dan situasi menjelang Pilkada di Mentawai masih terlihat sepi. Beberapa calon yang diperkirakan akan bertarung dalam ajang Pilkada tidak memperlihatkan aksi yang berlebihan. Hal itu dibenarkan Ketua KPU Mentawai Bastian. “Sekarang masih sepi dan tenangtenang saja,” katanya. Imbauan untuk pemasangan bendera partai, kata Bastian, juga belum seluruhnya dipenuhi partai politik di Kabupaten Mentawai. (h/adm)


Bukittinggi & Payakumbuh Lintas

BUKITTINGGI, HALUAN — Sistem pelayanan satu pintu atau One Stop and One Way Service, Kelurahan Tarok Dipo Kecamatan Guguk Panjang dinilai tim penilai Lomba Kelurahan Berprestasi tingkat Sumbar, Selasa (14/6). “Warga Tarok Dipo tidak lagi pusingpusing berurusan administrasi ke kantor camat. Kalau bisa diselesaikan di kelurahan, cukup di sini saja,” kata Lurah Tarok Dipo Ishaq dalam eksposnya di hadapan tim penilai. Di Kelurahan Tarok Dipo juga berkembang pesat usaha kecil menengah (home industry). Karena di Kelurahan Tarok Dipo itulah terletak pasar konveksi Aur yang merupakan pasar terbesar di Sumatera. ”Bayangkan sejak tahun 2009 tercatat UMKM di kelurahan ini sebanyak 276 UMKM yang telah menyerap tenaga kerja lebih kurang 1.045 orang dengan capaian omset lebih kurang Rp65 miliar setiap bulan,” kata Ishaq. Kelurahan Tarok Dipo juga memiliki dua buah Kelompok Usaha Bersama (KUB) binaan yang bergerak di bidang konveksi dan bordir kerancang. Penilaian Kelurahan Berprestasi tingkat Sumbar itu, dipimpin oleh ketua tim Irvan Khairul Ananda dan Zukirwan Chan. Dan dihadiri Walikota Bukittinggi Ismet Amzis dan Ketua DPRD Rachmat Aris serta Muspika dan Muspida serta kepala SKPD se kota Bukittinggi. (h/jon)

Seratusan Hektare Sawah Belum Direhabilitasi LIMAPULUH KOTA, HALUAN — Seluas hampir 100 hektare lahan sawah di Nagari Batu Payung dan Nagari Labuah Gunung yang terkena hantaman galodo 2009 lampau, belum juga direhabilitasi. Sehingga sampai saat ini sawah belum berfungsi kembali seperti semula. Pemerintah Kabupaten Limapuluh Kota, terkesan belum serius memperhatikan nasib petani setempat, sehingga ekonomi mereka masih terpuruk. Informasi yang diperoleh, selain sawah yang belum direhabilitasi, irigasi yang rusak juga kurang dapat perhatian. Sehingga para petani kian cemas karena seratusan hektare sawah

genggamnya kemarin, menuturkan, sejauh ini sebagian besar sawah dan kebun milik masyarakat setempat, sudah ditumbuhi semak, tidak bisa ditanami lagi dengan padi dan tanaman lain, karena belum direhabilitasi ditambah lagi minimnya irigasi. ”Kita berharap supaya kondisi warga seperti itu hendaknya menjadi perhatian pemerintah yang lebih atas. Jika kondisi tersebut dibiarkan sampai berlarut-larut, diyakini ekonomi masyarakat bakal merosot tajam. Sebagian penghasilan petani setempat jauh menyusut, akibat kekurangan lahan sawah yang akan digarap,” ulas Masri. Camat Lareh Sago Halaban,

kesulitan air untuk mengairi sawah dan kolam ikan mereka. Sementara upaya perbaikan dari pemerintah kabupaten belum seperti yang diharapkan, karena alasan kekurangan dana. Sehingga banyak lahan sawah masyarakat yang terlantar. Wali Nagari Labuah Gunung, Masri yang dihubungi lewat telepon

yang dihubungi secara terpisah mengakui sawah petani dua nagari tersebut belum direhabilitasi, walau bencana alam sudah dua tahun berlalu. Banyak masyarakat yang mempertanyakan rehabilitasi sawah dan persoalan normalisasi jaringan irigasi, agar lahan persawahan dan kebun yang ditinggalkan pemiliknya sejak galodo, berfungsi kembali. Kepala BPBD Kabupaten Limapuluh Kota Azril Tamin yang ditemui di kantornya kemarin, menuturkan, bangunan dan lahan sawah maupun jaringan irigasi yang rusak terkena bencana alam, namun belum dikerjakan perbaikannya akan didata kembali. Kemudian

LIMAPULUH KOTA, HALUAN — Penipuan dengan modus penjualan batu cincin sakti terjadi pula di Limapuluh Kota. Meski sempat berhasil menggarap dan menggondol uang tunai sebanyak Rp12 juta, Senin (13/6) sekitar pukul 00.30 WIB dini hari satuan Reskrim Polres Limapuluh Kota, dapat membekuk 3 orang pria yang diduga sebagai pelaku penipuan kali ini. Para pelaku yang diamankan polisi adalah Suprianto alias Anto Kalek (44), warga Parik Dalam, Kenagarian Taeh Baruah, Kecamatan Payakumbuh, Bobi Melta (27), warga Kubang Runtuah, Nagari Guguak VIII Koto, Kecamatan Guguak dan Andi Pincang (40), yang mengaku penduduk Balai Gadang, Kota Payakumbuh. Dari keterangan yang dihimpun Haluan di Mapolres Limapuluh Kota ketiga pelaku tersebut, terakhir kali menjalankan aksinya di Jorong Aie Putiah, Nagari Sarilamak Kecamatan Harau pada tanggal 26 Mei silam. Ketika itu, pelaku berhasil membawa kabur uang tunai milik korbannya bernama Yulizar,55, sebanyak Rp12 Juta. “Berawal dari laporan korban ini petugas kita melakukan pengembangan. Menurut keterangan korban saat melapor, dirinya ditipu oleh tiga orang pria yang ia kenal saat bertemu di Rumah Sakit Acmad Muchtar Bukittinggi,” ungkap Kapolres Limapuluh Kota AKBP Partomo Iriananto didampingi Kasatreskrim AKP TM Simanungkalit dan Kasubag Humas Iptu B Dt Maradjo pada wartawan, Senin (13/ 6) di Mapolres. Kepada polisi, ketiga pelaku yang diperiksa penyidik Satnarkoba Polres Limapuluh Kota mengatakan bahwa mereka, baru pertama kali melakukan aksi penipuan tersebut.(h/il)

Anda ingin menjadi : - Teknisi HP yang mahir - Atau buka conter HP, Kami juga menjual alat2 service : FLASH, UFS3 + HWK, MXKEY, CRUISER PRO, JAF, UCT,dll Hubungi :

Allience Telecomunication Telp. 0751-73010, 7831150 08126724767, 085274892339

" Konsultasi & Bimbingan Selamanya " Alamat : Jl. Pisang No. 4 By Pass Padang, KM 6

ZULKIFLI

SOSIALISASI — Sejumlah agen dan pemilik pangkalan minyak tanah mengikuti acara sosialisasi pengawasan distribusi minyak tanah bersubsidi di aula Balaikota Bukik Sibaluik, kemarin.

DPRD Tanah Datar Belajar Beternak Ayam LIMAPULUH KOTA, HALUAN — Sembilan orang anggota Komisi II DPRD Kabupaten Tanah Datar, dipimpin Koordinator Komisi Nurhamdi Zahari datang ke Kabupaten Limapuluh Kota untuk mempelajari proses izin dan cara beternak ayam, Senin (13/6). Kesembilan anggota DPRD Tanah Datar tersebut adalah Nurhamdi Zahari, Ketua Komisi

Elizar, Wakil Ketua Komisi Kadiman Dt. Simarajo Nan Kayo, Sekretaris Komisi M. Syukur beserta anggota, AR. Dt Panghulu Sutan, Syafril, Afwandi Dt.Parmato, Yulkuswayanto, Firdaus Agus dan pendamping komisi Dediwan Putra. Rombongan, disambut langsung oleh Asisten Ekonomi dan Pembangunan Pmekab Limapuluh Kota, Awaluddin.

Dalam diskusi dengan pejabat terkait dari Pemkab Limapuluh Kota, rombongan Komisi II DPRD kabupaten yang bertetanggaan ini mengaku ingin mengetahui proses perizinan untuk pendirian usaha ayam potong. Anggota DPRD tanah Datar ingin mengetahui lebih dalam tata cara pemberian izin, antaranya HO, SIUP, dan Tanda Daftar Perusahaan (TDP). (h/il)

Minyak Tanah Langka Lagi

kelangkaan minyak tanah. Mereka duduk bersama mencari solusi yang terbaik bagi agen dan pangkalan minyak tanah serta masyakat sebagai konsumen. Dalam pertemuan ini dihadiri Kepala SKPD terkait, Camat se-kota Payakumbuh, Lurah tempat pangkalan minyak tanah berada, serta TIM Monef ESDM, di Aula Balaikota Payakumbuh, kemarin. Asisten Ekonomi dan Pembangunan, Yanuar dalam pertemuan tersebut menggambarkan kondisi minyak tanah di Indonesia saat

Smart

akan dimasukkan ke dana bencana alam tahun ini. “Penanggulangan kerusakan fisik akibat galodo tahun 2009 berada pada Dinas PU, tidak pada BPBD,” ujarnya. Kabid PSDA, Dinas PU Limapuluh Kota, Yulianto sebelumnya menuturkan, banyak keluhan masyarakat petani yang kesulitan air. Surat dari masyarakat maupun dari pemerintahan nagari memang telah banyak yang masuk. Bahkan ada yang telah berulang kali disampaikan. Semuanya dimasukkan dalam Renja (rencana Kerja) dan diusulkan untuk dianggarkan. Namum perbaikannya akan dilakukan secara bertahap, akibat pemkab kekurangan dana, masyarakat diminta bersabar. (h/zkf)

PDAM Bukittinggi Diminta Ganti Pipa Air

Tiga Tukang ‘Pukau’ Ditangkap

PELATIHAN SERVICE HANDPHONE

19

DIHANTAM GALODO 2009

Pelayanan Kelurahan Tarok Dipo Dinilai

PAYAKUMBUH, HALUAN — Sejak seminggu terakhir minyak tanah kembali langka di Kota Payakumbuh. Pemerintah Kota (Pemko) berupaya menanggulangi kelangkaan minyak tanah tersebut, supaya masyarakat kota ini yang membutuhkan minyak tanah tetap terlayani. Untuk itu sebanyak 29 agen dan pangkalan minyak tanah bertemu guna membahas pengawasan BBM minyak bersubsidi dan kebijakan pemerintah daerah tentang BBM bersubsidi. Guna menyikapi keluhankeluhan masyarakat tentang

RABU, 15 JUNI 2011 M 13 RAJAB1432 H

Iklan Baris Rp. 20.000,- / terbit

ini. Di mana Indonesia yang dulunya sebagai eksportir BBM kini sudah menjadi importir. Namun subsidi BBM bagi masyarakat khususnya menengah ke bawah tetap diberikan. Pihaknya berharap dalam pertemuan ini nantinya diperoleh kesepakatan dan solusi yang membuat “agen senang, masyarakat konsumen tidak kecewa”. Di samping itu, mereka perlu menyepakati bagaimana BBM Bersubsidi sampai kepada tujuan yang diharapkan. “Para agen dan pangkalan minyak tanah di kota ini, jangan

= PROPERTI

berprinsip barang subsidi sebagai barang dagangan, dalam artian boleh saja mengambil kuntungan tetapi jangan sampai berlebihan,” ulas Yanuar menegaskan. Sementara itu, Kapolsekta Payakumbuh AKP Eridal, yang ikut dalam pembahasan pengawasan BBM minyak bersubsdi menyebut, kepolisian akan terus mengawasi penyaluran BBM bersubsdi, bahkan jika melanggar aturan, pangkalan minyak tanah akan ditutup. Pertemuan yang dipimpin staf Ahli Bidang Ekonomi &

Pembangunan, Yufnaini Awai itu, menghasilkan rekomendasi di antaranya, untuk pendistribusian BBM perlu adanya MOU antara agen/ pangkalan dengan Pemko Payakumbuh. Kemudian akan dibentuk tim Pengawas pendistribusian BBM dan diharapkan camat melalui lurah untuk mendata kembali masyarakat pengguna minyak tanah. Selain itu juga akan dilakukan penyesuaian Harga Eceran Tertinggi (HET) yang baru melalui Pemprov Sumbar maupun ke Pertamina. (h/zkf)

BUKITTINGGI, HALUAN — Anggota DPRD Bukittinggi meminta PDAM mengganti pipa air bersih di daerah itu. “Pipa-pipa PDAM kita yang ada saat ini entah berapa tahun umurnya, mungkin sejak Bukittinggi ada di zaman Belanda. Sementara, setiap saat terjadi kebocoran pipa dan itulah alasan utama PDAM jika ada pelanggan yang komplain tentang air macet “sedang memperbaiki pipa.” Maka jika itu alasan utama, kita harus ganti seluruh pipa dari Bukittinggi sampai ke Sungai Tanang,” kata anggota Komisi B DPRD Bukittinggi Fauzan Haviz, kemarin. Menurut politisi PAN itu, saat ini pipa-pipa PDAM yang sangat bagus hanya dibiarkan mubazir di Belakang Balok tanpa dimanfaatkan. “Coba bayangkan, berapa ratus juta uang negara untuk membeli pipa-pipa PDAM yang mubazir di Belakang Balok itu,” katanya.

Monisfar, Camat Terbaik Sumbar 2011

MONISFAR

AGAM, HALUAN — Camat Canduang Monisfar terpilih sebagai Camat Terbaik Sumbar dalam lomba Kompetensi Camat 2011 bidang pemberdayaan kemasyarakatan. Menurut Kepala Dinas Kominfo Agam Eryanson, kemarin, Monisfar terpilih sebagai Camat Terbaik Sumbar setelah melalui 2 kali tahapan penilaian yang dilakukan tim penilai provinsi. Bentuk pemberdayaan ma-

= KOMPUTER

= OTOMOTIF

= ELEKTRONIK

Sementara itu, Direktur PDAM Bukittinggi Atrizal mengakui, pipa PDAM Bukittinggi memang mayoritas di bangun di zaman Belanda dan ada yang sudah diperbaiki tahun 1998 dulu dengan panjang 200 kilometer, dari Bukittinggi hingga Sungai Tanang. ”Kita memang menginginkan penggantian pipa secara totalitas, namun dana terbatas. Jika dibantu APBD tentu harus ada payung hukumnya dulu dengan Perda Penyertaan Modal,” katanya. Sedangkan tentang pipa yang dianggap mubazir di Belakang Balok itu, sepanjang 3,5 kilometer merupakan untuk sumber air di Galuang dulunya, tetapi gagal dipasang. ”Maka saat ini kita sedang mencari sumber air di sungai Koto Tuo, dan sedang menyusun draft kerja sama dengan Pemkab Agam, karena ada bantuan pusat Rp9,7 miliar,” katanya. (h/jon)

syarakat yang dilakukan Monisfar selama sekitar 3 tahun di Canduang, antara lain membuat program pemberdayaan komunikasi dan informasi, seni budaya dan home industry, ekonomi dan pengentasan kemiskinan, pendidikan dan penerapan visi Agam madani, pertanian dan perikanan, pelayanan dan kesehatan. Untuk menerapkan program tersebut pemerintah kecamatan membuat Canduang Media Center, yang menggerakkan masyarakat memproduksi dan menggunakan pupuk organik, menyeret partispasi perantau untuk membangun pendidikan di kampung halaman, dan melakukan pengelolaan zakat. Menanggapi keberhasilannya, Monisfar yang mantan reporter Haluan di Agam itu menyatakan terima kasih kepada semua pihak yang membantu terutama kepada masyarakat Canduang yang samasama menjalankan program demi kemajuan masyarakat. (h/ks)

= ALAT KOMUNIKASI

Pasang Iklan Anda disini ...

= FASHION

KOMPLEK BANDARA TABING, JL. HAMKA PADANG Telp. (0751) 4488700 - 703, Fax. (0751) 4488704 Email Divisi Iklan : iklan_haluan@yahoo.com

= BIRO JASA = RUPA RUPA = INFO BISNIS

SHAMPO J B Shampo JB Formula Baru Hitamkan Rambut Putih Anda dan Tahan Lama

HP. 08126606724

767

DIJUAL RUMAH

1 Unit Rumah, Jl. Jeruk 18 No.388 Perumnas Belimbing. Fasilitas : 2 KT, 1 KM, LT. 64M2, Listrik 900 W, Air PDAM, Sertifikat Hak Milik, Lokasi Dekat Pasar Belimbing. Dijual Rp.79 jt (Nego). Hub : Irwanto HP. 081363971759, (0751) 9806143 8 4 1

- Isi Freon AC Mobil - Spare Part - Service Perbaikan - Pemasangan Bekas / Baru

ADEK : 08126752801

Alamat : Perum. Pasir Putih Blok K No.4 HP. Kang Yayan (0812 688 46669) Kang Asep (0812 677 66067) 743

DIJUAL

NUSANTARA AC

Jl. Gajah Mada (Simp Tinju) Padang Telp. (0751) 7711802 Mengerjakan / Menjual :

YAN KONSTRUKSI

TUKANG JAWA PROFESIONAL

Melayani : Desain, Perencanaan Taman, Landscape, Kolam Renang, Kolam Hias, Penghijauan, Renovasi, Bangun Rumah, Ruko, Kantor, Perawatan dan Finishing, Rangka Atap Baja Ringan

mak Ngah Khas Bukittinggi

TERSEDIA DI : CHRISTINE HAKIM, MAHKOTA TABING, MAHKOTA KHATIB, SHIRLEY ROHANA KUDUS DAN Uwan Simp. GIA BIM (BANDARA INTERNASIONAL MINANGKABAU)

Rumah Jl. Surabaya A/12 Wisma Indah Siteba. LT.297M2, LB.195M2, SHM. 4 KT, 3 KM, Listrik 1300 W, Lokasi Strategis. Hub : 0 8 1 2 6 7 9 9 9 1 5 , 081399323330

DIJUAL CEPAT

Rumah Kuala Nyiur I Blok C/16. 2 Lantai, 5 KT, 3 KM, PDAM. Hub : 081267072626 (Tanpa Perantara)

DIJUAL SEGERA

1. Sebidang tanah di Komplek Perumahan Unand Blok B Depan Lap. Golf Hook (Kanan Kiri Jalan) 489M2. SHM (850 ribu/m2 = Bisa Nego) 2. Sebidang tanah di Komplek Perumahan Unand Kel. Pisang Luas 600 M2, 400 M2, 300 M2. SHM (650 ribu/m2 = Bisa Nego) Hubungi : Benny = 08126600950, Ismail = 082170335151, Tam = 081363403172

Suka Dandan/Jualan & Rajin OL?

CD PEMBELAJARAN BAGI GURU, ORANG TUA, SISWA SEKOLAH Software Pembelajaran TK-SD-SMP-SMA Digital Laboratory SMP & SMA Fisika,Kimia,Biologi Digital Library SMP & SMA Software Sistem Manajemen Sekolah

info http://eazy-software.blogspot.com

Pesan - Antar Hub : AZZY Komp. Jondul IV QQ 19 Tabing - PDG 085216002106 / 083181388780

temukan juga e-paper kami di

www.harianhaluan.com sahabat informasi online ANDA


20

RABU, 15 JUNI 2011 M 13 RAJAB1432 H

Kilas Ekonomi Harga Emas Stabil PADANG, HALUAN — Selama dua pekan terakhir, harga pasaran emas berada pada posisi stabil. Seperti emas murni 99 persen yang masih bertahan pada harga Rp1.045.000 per emasnya. “Harga jual ke pembeli sekitar Rp1.045.000 per emas, sedangkan kita membeli hanya sekitar Rp1.040.000,” kata Pemilik toko emas Wahyu Pasar Raya Fase I No. 9A Padang, Erdinal kepada Haluan, Selasa (14/6). Begitu juga dengan harga emas perhiasan atau 24 karat dengan nilai jual sekitar Rp1.040.000, dan Rp1.010.000 untuk nilai beli,” ulas Erdinal yang akrab disapa Yong Ridhwan. Sedangkan harga emas kadar 75 persen (emas putih) sebesar Rp380.000 per gramnya, jika dibeli pihak pedagang emas hanya Rp330.000 per gramnya. Selanjutnya emas kadar 70 persen dijual dengan nilai Rp345.000 per gramnya, dengan harga beli yang sangat merosot dibandingkan harga jual yakni sekitar Rp280.000 hingga Rp300.000 per gramnya. “Kalau berbicara keuntungan, pedagang emas hanya diuntungkan dengan transaksi emas gram karena perselisihan harga yang sangat jauh antara nilai jual dengan nilai beli,” ucapnya. Naik turunya harga emas yang dipengaruhi kurs atau barter usaha bumi, Erdinal berani memprediksikan bahwa menjelang akhir tahun ini harga emas murni berada pada posisi harga Rp1.200.000 per emasnya. “Jika diperhatikan, harga emas pada tiap tahunnya naik sebesar 10 hingga 20 persen, maka menjelang akhir tahun ini saya berani memprediksi bahwa harga emas akan naik hingga Rp1.200.000 per emasnya,” tambahnya. (h/mce)

Ekonomi Bisnis

Bulog Naikkan Harga Pengadaan Beras Petani

PADANG, HALUAN — Sulitnya melakukan pengadaan beras lokal dari para petani, akhirnya Perum Bulog Sumbar menaikkan harga tawaran. Dari harga Rp5.560 per kilogram menjadi Rp5.810 per kilogram kepada petani.

ANTARA

BERBAHAN BAKAR KULIT KACANG — Seorang pekerja menaburkan kulit kacang sebagai bahan bakar pembuatan tahu di Keluirahan Cempakamulya, Malang, Jawa Timur, Selasa (14/6). Sepinya permintaan dalam sebulan terakhir membuat sejumlah pengrajin tahu di kawasan tersebut beralih menggunakan bahan bakar kulit kacang yang harganya lebih murah untuk mengurangi biaya produksi

“Kenaikan harga tersebut telah kita tetapkan sejak tanggal 9 Juni 2011 lalu, dengan harapan para petani bisa menjual berasnya kepada pihak Bulog, agar persedian beras lokal kelas medium tersedia banyak,” kata Kepala Divisi Regional Perum Bulog Sumbar, Rizal Effendi kepada Haluan, Selasa (14/5). Ia mengatakan, mesti harga pengadaan beras lokal telah dinaikkan, namun masih ada para petani yang berat untuk melepaskan berasnya. “Mereka meminta berasnya dibeli dengan harga Rp6.000 per kilogram, sementara kemampuan kita hanya segitu. Karena itu, kita tidak bisa berharap banyak kepada petani lokal dalam pengadaan beras tersebut,” ulasnya.

Sebagai antisipasi kekurangan stok beras di gudang Bulog, akhirnya beras-beras tersebut didatangkan dari luar. Rizal menambahkan, untuk pengadaan beras lokal kelas medium, ada beberapa daerah yang jadi incaran pihak Perum Bulog terkait kualitas beras yang sesuai dengan ketetapan Bulog. Daerah tersebut diantaranya, Kabupaten Pesisir Selatan, Dhamasraya, dan Pasaman. “Tiga daerah tersebut jadi incaran pihak Bulog saat ini, karena tengah musim panen dan kualitas berasnya pun sesuai dengan yang kita butuhkan,” ujanya lagi. Ia menambahkan, jumlah stok beras yang ada di gudang Bulog sampai saat ini sekitar 25.100 ton untuk persedian 4 sampai 5 bulan ke depan.(h/mce)

Penjualan Honda Naik 78,6 Persen Foodmart Banjir Diskon Produk Kualitas Terbaik

JAKARTA, HALUAN — Pada bulan Mei 2011, PT Honda Prospect Motor membukukan penjualan sebesar 3.673 unit di seluruh Indonesia, meningkat sebesar 78,6% dibanding bulan sebelumnya yang tercatat sebanyak 2.056 unit. Siaran pers PT Honda Prospect Motor yang diterima Selasa, menyebutkan New Honda Jazz yang baru diluncurkan pada tanggal 19 Mei 2011 memberikan kontribusi yang cukup signifikan terhadap penjualan Honda dengan penjualan sebanyak 2.697 unit. Hingga saat ini, Honda Jazz telah terjual sebanyak 7.371 unit di seluruh Indonesia dan meraih pangsa pasar sebesar 32% pada kelas Hatchback. Di kelas SUV, Honda CRV pada sepanjang tahun ini telah mengumpulkan penjualan sebanyak 4.939 unit dengan pangsa pasar 26% di kelasnya. Penjualan New CR-V pada bulan Mei lalu sendiri adalah 45 unit. Di kelas MPV, penjualan Honda Freed sejak bulan Januari hingga Mei tercatat sebanyak 4.468 unit dan telah meraih pangsa pasar sebesar 12% di kelasnya. Honda Freed sendiri meraih penjualan sebanyak 485 unit di bulan Mei 2011. Di kelas MPV premium, All New Honda Odyssey telah terjual sebanyak 141 unit di tahun ini, dengan tambahan penjualan pada bulan Mei lalu sebanyak 34 unit. Pada segmen sedan, New Full Size Honda Accord yang diluncurkan Februari 2011 lalu

terus menunjukkan angka penjualan yang baik. Pada bulan Mei sendiri, Honda New Full Size Accord telah berhasil terjual sebanyak 88 unit, menguasai pangsa pasar sebesar 25% pada kelas medium sedan. Dengan demikian, sedan premium Honda ini telah terjual sebanyak 653 unit di seluruh Indonesia. Sementara itu, New Honda Civic terjual sebanyak 98 unit pada bulan Mei lalu. Dengan angka tersebut, Honda Civic telah terjual sebanyak 577 unit di seluruh Indonesia pada tahun 2011 dan menguasai pangsa pasar Indonesia sebesar 39%. All New Honda City mencatat penjualan sebanyak 226 unit di bulan Mei lalu, meningkat dibanding bulan sebelumnya yang terjual 218 unit. Hingga saat ini, All New Honda City telah meraih penjualan sebanyak 1.259 unit di seluruh Indonesia dengan pangsa pasar 35% di kelas mini sedan*. Secara total, hingga bulan Mei tahun 2011 ini, Honda telah mencatat penjualan sebanyak 19.408 unit mobil di seluruh wilayah Indonesia, dengan pangsa pasar 5,6%. “Di bulan-bulan ke depan, dengan kondisi pasokan komponen yang terus membaik setelah sempat terhalang bencana gempa di Jepang, kami mulai dapat meningkatkan kapasitas produksi secara bertahap hingga diharapkan mencapai kapasitas penuh pada bulan Juli mendatang,” kata Jonfis Fandy, Marketing & Aftersales Service Director PT Honda Prospect Motor.(ant)

PADANG, HALUAN — Diskon bulanan periode Juni 2011 untuk produk food and beverage atau makanan dan minuman dibanjiri merek terkenal dengan kualitas nomor satu. “Mulai dari bumbu masak, minuman, biskuit, hingga permen semuanya prodak unggulan yang telah dikenal masyarakat, “ungkap store Manager Foodmart Wahyu pada Haluan (14/6) “Di bulan ini banyak yang kita berikan, mulai dari minyak goreng kulitas bagus dengan harga miring, bumbu masak, mi instan, hingga kopi. Pokoknya bulan ini nyaris semua merek terkenal yang menawarkan harga murah bagi pelanggan Foodmart di Basko Grand Mall ini” jelas Wahyu Lebih jauh Wahyu mengungkapkan, pada bulan diskon saat ini, tidak hanya menawar prodak ungulan saja, namun juga harga yang sangat murah. Untuk bumbu masakan saja merek Koepoe Kopoe semua jenis ditawarakan mulai dari harga Rp2.920. Kecap Bango di bandrol Rp11.975 yang biasanya ditawarkan dengan harga Rp13.050.

Begitu juga untuk produk saos sambal merek Dua Belibis 140 mili di patok dengan harga Rp4875 biasanya ditawarkan dengan harga Rp5875. Sementara ukuran 340 mili Rp10.975 yang harga biasanya Rp15.850. Untuk penyedap masakan juga menawarkan harga spesial seperti Royco Tepung Bumbu serba guna 80 gram pedas memberikan harga khusus Rp1900 dan Royco Tepung Serbaguna 80 gram Rp2.400. Begitu juga untuk produk Miwon MSG 100 gram memberikan harga menarik Rp2450 yang sebelumnya ditawarkan dengan harga Rp2.775 dan 250 gram Rp6.250 harga biasanya Rp7.050. Bagi penggemar Pronas Cornet Beef 198 gram juga ikut memberikan harga promonya Rp11.975 harga ini jauh berbeda dengan harga sebelumnya Rp14.150. begitu juga dengan Pronas Corned Beef 340 dapat dibeli dengan harga Rp17.800 yang sebelumnya didapat dengan harga Rp20.950. Untuk sarden Botan Makarel 155 gram, Foodmart menawarkan harga istimewa Rp7650, biasanya harganya Rp9.450. begitu juga

HASWANDI

DISKON BULANAN periode Juni 2011 untuk produk food and beverage atau makanan dan minuman, Foodmart dibanjiri merek terkenal dengan kualitas nomor satu.

untuk ukuran 425 gram dengan harga Rp16.950 yang harga biasanya adalah Rp16.950. Bagi pecinta Quaker 200 gram dengan semua pilihan rasa bisa diperoleh dengan harga Rp7.575. begitu juga untuk Mariza Sarikaya 250 Rp10.075. bagi penggemar Nusantara Madu Leci 350 mili seharga Rp54.175 mendapatkan penawaran istimewa dengan setiap pembelian satu akan mendapatkan gratis satu juga. Minuman instan Good Day Capucino box isi 5 @25

gram mendapatkan harga menarik Rp5.125 dan Van Houten Cocoa Powder 180 gram Rp 23.850. begitu juga dengan Miwon Kopi Ginseng 6 x 20 gram bisa di dapat dengan harga Rp10.300. Teh Sari wangi Tb 25 sachet aroma melati diberikan dengan harga Rp6.150. Nutri Jell Fruit dan cincau bisa dibeli dengan harga Rp2.850 dan untuk rasa coklat dengan harga Rp3.700. Nescafe Classic Bag 60 x 2 gram juga memberikan harga special Rp25.625.(h/win)


Ekonomi Bisnis

21

Mari : Evaluasi RPH Sedang Dilakukan

Lintas Ekonomi

Kasus Jasa Mendominasi Pengaduan Konsumen PALEMBANG, HALUAN — Kasus jasa masih mendominasi dalam pengaduan konsumen sekarang ini karena hampir setiap permasalahan yang masuk kebanyakan dari sektor tersebut. Direktur Pemberdayaan Konsumen Direktorat Standarisasi dan Perlindungan Konsumen Kementerian Pedagangan, Srie Agustina di Palembang, Selasa mengatakan, hal ini karena dari sekitar 1.225 kasus pengaduan konsumen yang masuk ternyata terbanyak masalah jasa. Direktur Pemberdayaan Konsumen hadir di Palembang serangkaian memberikan pengarahan dalam pembinaan untuk motivator perlindungan konsumen. Setelah jasa masalah perumahan dan kartu kredit juga masih banyak, kata Srie, namun dia tidak merinci jumlah yang pasti. Lebih lanjut dia mengatakan, “Timbulnya permasalahan tersebut karena konsumen masih banyak kurang mengerti produk yang dibeli untuk digunakan. Bukan hanya itu, konsumen dan pelaku usaha belum sepenuhnya memahami hak dan kewajiban serta tanggung jawabnya.” Oleh karena itu diharapkan konsumen harus teliti sebelum membeli, perhatikan label dan masa kadaluwarsa serta pastikan produk berstandar, ujar dia pula. Namun, yang lebih penting lagi, beli produk sesuai kebutuhan bukan keinginan dan bila itu dilaksanakan maka permasalah terhadap konsumen dapat dikurangi, kata dia. Dikatakannya, memang sekarang ini konsumen sudah terlindungi setelah adanya undang undang tentang perlindungan konsumen pada 2009.(ant)

RABU, 15 JUNI 2011 M 13 RAJAB1432 H

JAKARTA, HALUAN—Menteri Perdagangan Mari Elka Pangestu menyebutkan evaluasi terhadap Rumah Potong Hewan (RPH) sedang dilakukan. Hal ini dilakukan untuk mengindentifikasi RPH yang sudah memenuhi standar.

ant

PENINJAUAN RPH- Menteri Pertanian Suswono (dua kanan) memberi keterangan pers di Kementerian Pertanian di Jakarta, Selasa (14/6). Pemerintah menyatakan akan meninjau dan melakukan verifikasi bersama tim dari Australia terhadap fasilitas 12 Rumah Pemotongan Hewan (RPH) yang dianggap melanggar aturan kesejahteraan hewan

“Review (Rumah Potong Hewan) itu sedang dilakukan dan akan dilakukan dalam waktu dekat,” ungkap Mari, usai memberikan konferensi pers mengenai pertemuan “Regional Review Meeting on Aid For Trade,” di Jakarta, Selasa ( 14/6). Pemerintah, dalam hal ini Kementrian Perdagangan yang berkoordinasi dengan Kementrian Pertanian, menilai RPH yang tidak memenuhi syarat itu jumlahnya kecil. “Sehingga yang penting sekarang kita melakukan evaluasi bersama-sama untuk menilai Rumah Potong Hewan mana yang sudah memenuhi standar, yaitu standar halal, standar kesejahteraan binatang, juga tentunya standar kesehatan dan lainnya,” tambahnya.

Hal itu terkait penghentian ekspor hewan ternak hidup termasuk sapi oleh pemerintah Australia ke ke Indonesia. Terhadap hal ini, Wakil Menteri Pertanian Bayu Krisnamurthi telah bertemu dengan Wakil Menteri Pertanian Australia, Philip Glyde, pada Senin ( 13/6). Hasil pertemuan tersebut, impor sapi dari Australia akan kembali dibuka mulai dua hingga tingga minggu ke depan. Namun, sebelum dibuka, kedua pihak akan menyamakan standar kesejahteraan hewan sesuai dengan standar Perserikatan Bangsa-Bangsa. Kunjungan Philip pun disertai dengan tim independen Australia yang akan memantau RPH di Indonesia, bersama dengan tim dari Indonesia. (kcm)

Nam Flying School Datangkan Dua Unit Pesawat PADANG, HALUAN — Menyikapi pertumbuhan industri airlines yang terus berkembang, dan tingginya permintaan tenaga penerbang di Indonesia, maka National Aviation Management (NAM) Flying School, salah satu sekolah penerbangan nasional yang didirikan pada tahun 2009 oleh pendiri dan pemilik Sriwijaya Air di Pangkal Pinang ini semakin berbenah diri dengan mendatangkan dua unit pesawat latihnya. “Dua pesawat latih jenis Piper

Warrior III yang tiba pada hari Kamis 9 Juni 2011 lalu melengkapi jumlah armada yang dimiliki sekolah penerbangan ini menjadi empat unit. Dengan adanya penambahan dua pesawat ini, diharapkan akan lebih cepat dapat mengakomodasi kebutuhan tenaga penerbang, yang saat ini sangat dibutuhkan oleh setiap maskapai,” Ujar President Director NAM Flying School Fandi Lingga, Rabu ( 14/6). District Manager Sriwijaya Air Padang ujar District Manager

Sriwijaya Air Padang, Yudo menjelakan, pendirian sekolah penerbangan ini menjadi satu kesatuan dalam memenuhi kebutuhan pilot Sriwijaya Air. Infrastruktur lain yang dimiliki sekolah ini antara lain, fasilitas simulator frasca, dormitory, CBT room, briefing room, Apron dan Shelter yang dapat menampung sampai 10 Air Craft. Sejak dua tahun berdiri, NAM Flying School sedang mendidik dua angkatan calon penerbang, dengan jumlah siswa 18 calon penerbang

angkatan (batch) pertama, dan 23 calon penerbang angkatan (batch) kedua. Saat ini NAM Flying School mendidik calon penerbang masih dalam memenuhi kebutuhan pilot untuk Sriwijaya Air. “Namun tidak menutup kemungkinan, bahwa kami mendidik calon penerbang untuk maskapai lain, seperti saat ini kami sedang menyelenggarakan program “Foreign Endorse Lisence “ yang diikuti oleh penerbang dari Malaysia dan India, untuk dapat bekerja sebagai pener-

bang di Indonesia,” ujar Fandy melalui District Manager Sriwijaya Air Padang, Yudo. Dalam targetnya, NAM Flying School dapat meluluskan jumlah calon penerbang antara 20 – 25 calon penerbang di setiap batch.

Kelulusan setiap batch dibutuhkan 12 bulan kalender pendidkan dan pelatihan atau 150 – 160 jam terbang yng ditargetkn untuk mendapatkan CPL (Commercial Pilot License) – IR (Instrument Rating).(h/win/rel)

SEHAT JIWA RAGA, SEHAT STAMINA


22

Riau & Kepri

RABU, 15 JUNI 2011 M 13 RAJAB1432 H

Ratusan Sopir Taksi Kembali Demo Pemko Batam

Lingkar Kota Pekanbaru Kekurangan Guru PEKANBARU, HALUAN — Kota Pekanbaru ternyata masih kekurangan tenaga pengajar atau guru dari tingkat Sekolah Dasar (SD) sampai sekolah menengah atas (SMA) sederajat. Berdasarkan data Dinas Pendidikan, Kota Pekanbaru masih kekurangan guru sebanyak 483 orang. Kepala Dinas Pendidikan (Kadisdik) Kota Pekanbaru, Yuzamri, Selasa (14/6) mengungkapkan, saat ini Pekanbaru masih kekurangan guru. Kekurangan guru di Kota Pekanbaru sebanyak 209 orang untuk guru SD, 118 orang untuk SMP, 79 orang untuk guru SMA 77 orang untuk guru SMK. Kekurangan guru ini terjadi untuk berbagai program studi. Untuk SD umpamanya, pada bidang penjaskes masih kurang 61 orang dan 4 orang guru agama. Untuk tingkat SMP, 29 orang bidang BK, teknologi informasi komputer 31 orang, bahasa Inggris 6 orang dan penjaskes 29 orang. Sementara untuk tingkat SMA, bidang BK kekurangan 18 orang, penjaskes 16 orang dan kesenian 15 orang," jelasnya. Kekurangan guru ini diakibatkan oleh beberapa hal. Antara lain adanya guru yang pensiun, guru yang pindah ikut suami dan pertumbuhan siswa yang mengalami peningkatan. Namun menurut Yuzamri, masalah kekurangan guru ini tidak seperti daerah lain karena masih bisa dibantu dengan beberapa orang guru bantu. Pada saat ini setiap guru mengajar 24 jam dalam setiap minggunya. (h/mg1)

BATAM CENTRE, HALUAN — Ratusan sopir taksi yang tergabung dalam Forum Komunikasi Pengemudi Taksi Pelabuhan Barelang (FKPTPB) kembali melakukan aksi unjuk rasa di depan Kantor Pemko Batam, Selasa (14/6). Demo tersebut untuk mendesak Pemko Batam mencabut izin taksi Silver Cab yang dinilai telah merugikan ribuan taksi yang ada di Kota Batam. Ketua FKPTPB, Anto Duha, disela-sela unjuk rasa mengatakan, Pemko Batam telah berjanji tidak akan menambah taksi di Batam sebelum ada peraturan baru yang mengatur tentang transportasi di Batam. Para pendemo meneriakkan berbagai yel-yel yang pad umumnya mendesak pemko Batam untuk mencabut izin taksi Silver Cab di Batam. Demo yang berlangsung sejak pagi hingga siang hari itu juga disertai dengan aksi pembakaran ban. Aksi tersebut langsung dihadang oleh pihak kepolisian dan Satpol PP yang mengawal jalannya demonstrasi. Ban bekas yang

dibakar pendemo dimatikan menggunakan racun api. Disamping itu, satu unit mobil pemadam kebakaran Pemko Batam dan water canon Brimob Polda Kepri juga telah lebih dulu disiapkan untuk mengatasi aksi tersebut. Wakil Walikota Batam Rudi SE yang datang menemui pendemo mengatakan, Pemko Batam sangat memahami permasalahan yang terjadi pada sopir taksi. Karena itu, sebut Rudi, pemerintah akan segera menggelar pertemuan dengan pengusaha taksi tentang taksi Silver Cab. Ia juga berjanji akan melarang taksi Silver Cab beroperasi untuk sementara waktu. Janji tersebut tidak hanya diucapkan melalui orasi, juga diperkuat degan keluarnya nota Dinas Perhubungan Kota Batam tentang larangan operasi bagi taksi

DIDUGA TIMBUN BARANG ILEGAL

Gudang tak Berizin akan Ditindak

TANJUNGPINANG, HALUAN — Pemerintah Kota (Pemko) Tanjungpinang melalui Dinas Perindustrian dan Perdagangan (Disperindag) Kota Tanjungpinang tidak main-main terhadap penggunaan gudang yang beroperasi di wilayah Kota Tanjungpinang. Karena kebanyakan gudang yang beroperasi di Kota Tanjungpinang banyak yang tidak memikliki izin, sehingga banyak barang selundupan seperti minuman keras, sembako dan lainnya disimpan tanpa melalui proses yang jelas. "Kita segera akan turun ke lapangan untuk mendata dan mengecek kembali izin gudang yang digunakan. Bila tidak memiliki izin, maka ini sudah jelas ilegal. Kami akan merekomendasikannya melalui Badan Pelayanan Perizinan Terpadu (BP2T) Kota Tanjungpinang untuk menindaknya," ujar Kepala Disperindag Kota

Tanjungpinang Effiyar M Amin, Selasa (14/6). Dalam melakukan pendataan dan operasi di lapangan, pihaknya akan melakukan koordinasi dengan Disperindag Provinsi Kepri, Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) Kota Tanjungpinang dan dinas terkait lainnya untuk mendata satu persatu gudang yang memiliki izin atau sama sekali ilegal. Operasi yang dilakukan kata Effiyar sehubungan dengan adanya pemberitaan di media massa yang menyatakan bahwa puluhan gudang di Kota Tanjungpinang banyak yang tidak memiliki izin, terutama sebagai tempat penyimpanan barang. Hal ini katanya juga bisa terindikasi sebagai tempat penimbunan dan penyimpanan barang-barang yang berasal dari luar atau datang pelabuhan tikus tanpa melalui proses di bea cukai. "Kita juga tahu bahwa banyak

gudang yang beroperasi di Kota Tanjungpinang yang tidak memiliki izin. Untuk itu dalam waktu dekat ini, kami akan segera turun kelapangan untuk mengecek keberadaannya," tegas Effiyar. Terkait dengan hal itu, Kabid Perizinan BP2T Kota Tanjungpinang Novari menegaskan, bila dalam pemeriksaan nanti ternyata ada gudang yang tidak memiliki izin, maka bangunan tersebut akan kita bongkar dan menutupnya. "Mengenai kelayakan tempat dalam mendirikan sebuah gudang terlebih dahulu harus ditinjau oleh tim teknis, karena pendirian gudang yang layak yaitu tidak mengganggu lingkungan sekitar perumahan," papar Novari. Ia juga mengimbau agar pemilik gudang segera mengurus perizinan bila sama sekali tidak memiliki izin, supaya fungsi yang digunakan lebih jelas dan sesuai dengan peruntukannya. (h/eza)

HALUAN KEPRI

BEBASKAN SANDERA — Aktaraksi demo pembebasan sandera oleh prajurit Batalyon Marinir Pertahanan Pangkalan (Yonmarhanlan) IV Tanjungpinang di Markas Komando Lantamal IV, saat acara sertijab Danlantamal IV Tanjungpinang dari pejabat lama Laksamana Pertama Djoko Teguh Wahojo kepada Kolonel Laut (P) Darwanto di Mako Lantamal IV Tanjungpinang, Selasa (14/6).

Silver Cab di Kota Batam hingga keluar keputusan selanjutnya. Rencananya, Kamis (16/6) mendatang, Pemko Batam akan menggelar pertemuan dengan pengusaha dan pengelola taksi di Batam untuk membahas persoalan ini. Rudi juga menyebutkan, hasil pertemuan itu nanti tidak menutup kemungkinan taksi Silver Cab akan tetap beroperasi di Batam. Sementara terkait pencabutan izin operasi, ia mengaku tidak memiliki wewenang. Namun Rudi berjanji akan mencarikan jalan keluar terhadap permasalahan tersebut. Kepala Dinas Perhubungan Kota Batam Zulhendri mengatakan, Dinas Perhubungan Kota Batam tidak bisa mencabut izin operasional Taksi Silver Cab. Jika Pemko Batam mencabut izin tersebut, maka Perusahaan Taksi Silver Cab akan mem-PTUNkannya. "Tidak mudah mencabut izinnya, akan ada proses yang panjang," ujar Zulhendri. Zulhendri pernah menyampaikan bahwa Dinas Perhubungan memberi izin operasional terhadap taksi Silver Cab di Batam karena Batam membutuhkan taksi yang sesuai standar pertaksian di Indonesia dan juga dunia interternasional.

Disamping itu, pemberian izin terhadap taksi Silver Cab juga untuk menjawab keinginan masyarakat agar Batam memiliki taksi berstandar, yaitu aman, nyaman dan berargometer. Bahkan, Dinas Perhubungan Kota Batam telah menuai kritikan dari industri kepariwisataan di Batam. Karena sebelum masuknya taksi Silver Cab ke Batam, tak satupun taksi di Kota Batam yang mengikuti standar taksi. Ketua Batam Tourism Board Kota Batam, Rahman Usman, mengungkapkan, Kota Batam sudah harus memiliki taksi berargo tahun 2012 mendatang, seperti yang pernah dijanjikan Dinas Perhubungan Kota Batam. Taksi, sebut Rahman, merupakan ujung tombak pelaksanaan program kepariwisataan di Kota Batam. Karena itu, pelayanan taksi di Batam harus mengikuti standar internasional. Salah satunya dengan memiliki argometer. Disebutkan Rahman, Batam merupakan kota tujuan wisata terbesar ke 3 di Indonesia. Disamping itu, Batam juga merupakan Kota MICE (Meeting, Incentive, Conferences and Exhibition), transit point dan distribution point. Banyaknya taksi tak berargo

di Batam dinilai telah mencoreng citra Batam sebagai kota tujuan wisata sebagaimana gelar yang telah disandang kota itu. Taksi berargo, sebut Rahman, sudah seharusnya ada di Batam sebagaimana taksi pada umumnya, baik di Indonesia maupun di dunia. Kenyataanya, taksi di Batam saat ini amburadul, tidak lebih seperti angkutan liar yang tidak memiliki argo. Disamping itu, identitas sopir juga tidak jelas. Akibatnya, bila terjadi hal yang tidak diinginkan seperti kejahatan dalam taksi, penumpang tidak bisa menuntut pada sopir taksi. Ketua Yayasan Perlindungan Konsumen Indonesia Kota Batam Fachry Agusta mengatakan kebijakan Pemerintah Kota Batam untuk menerapkan taksi berargo harus didukung semua pihak demi terciptanya bisnis transportasi yang fair di Batam. Disamping itu, konsumen tidak merasa dibohongi dengan harga yang ditetapkan oleh sopir taksi dengan seenaknya. Taksi yang tidak berargo sebut Fachry telah melanggar undangundang transportasi di Indonesia. Selain itu, juga melanggar undangundang konsumen. "Seharusnya pihak Dishub mencabut izin taksi tak berargo itu," ujar Fachri.(h/pti)

Ikatan Pemuda Pemudi Minang Indonesia Kota Batam Terbentuk

BATAM, HALUAN — Setelah terbentuknya kepengurusan di tingkat DPW Kepulauan Riau, kini Ikatan Pemuda Pemudi Minang Indonesia (IPPMI) dikukuhkan di Kota Batam. Organisasi ini akan berfungsi sebagai media silaturahmi bagi pemuda-pemudi Minang diberbagai daerah, khususnya di Batam, Kepulauan Riau. “Organisasi ini berpusat di Jakarta. Khusus untuk Kota Batam, baru saja dibentuk kepengurusannya,” kata Mul-

yadi, Sekretaris Umum DPD IPPMI Kota Batam. Mulyadi mengatakan, organisasi ini akan berperan aktif untuk mengembangkan dan memberdayakan potensi yang dimiliki pemudapemudi Minang diberbagai bidang. “Visi IPPMI adalah menciptakan pemuda pemudi Minang yang berkualitas, berbudi pekerti luhur, berwawasan luas, serta bertanggungjawab dengan bertopang pada falsafah “Adat Basandi Syara’, Syara’ Basandi

Kitabullah,” katanya. Sementara misinya adalah memanfaatkan segala potensi pemuda-pemudi Minang untuk mendorong kemajuan di ranah maupun di rantau dan memperkuat soliditas pemuda Minang sebagai motor penggerak pembangunan yang berkelanjutan. Dijelaskan, organisasi ini juga sebagai wadah berkumpul bagi para pemuda-pemudi Minang yang ada di Kota Batam. IPPMI menggariskan

LEMBAGA PERSEKUTUAN PECINTA PENDIDIKAN KESEHATAN (LPPPK)

SEHATAN SITEBA PADANG KE IK N K E T I L O P (POLTEKES SITEBA) SK MENDIKNAS NO. 212/D/0/2006 TERAKREDITASI

PENERIMAAN MAHASISWA BARU TAHUN AKADEMIK 2011/2012

Tuntaskan masalah anda!!!! Hubungi H. Oyon Rajo Mudo + 50m lewat rumah sakit DKK -

A.S.M

ANUGERAH SUKSES MANDIRI - Kanker - Tumor - Jantung - Katarak - Batuk Kering / Berdahak - Asma / Paru-paru - Diabetes / Gula - Asam Urat - Ginjal - Polip

- Gondok - Tipus Te PriaKhu - Mutaber s rb uk Pe us - Wasir di ti La rkas Te ng a - Rematik mp su at ng - Hernia - Hipertensi - Pengasihan - Pagar Diri/ Kantor / Rumah - Jabatan / Karir

Alamat : Komplek Taruko Permai IV Blok M No. 3Q Tunggul Hitam Padang

TERAPI BENSIN

Lebih Cepat Lebih Baik

Jl. Teknologi Raya No. 104, Siteba Padang, Telp. (0751) 7871716, HP. 081374001716, FAX. (0751) 7056964

PENGIRIMAN DOKUMEN, PAKET & CARGO (Melayani Lokal & Dpmestik ke Seluruh Wilayah Nusantara) Catt : Jemput Antar Alamat JASA PINDAH RUMAH/KOST, PINDAH KANTOR/TOKO/BARANG (Dalam / Luar Kota di Nusantara) EKSPEDISI (PENGANGKUTAN BARANG) Sumatera-Jawa/Nusantara PENGEPAKAN (PACKING) & PENYEDIA ARMADA ANGKUTAN (TRUCKING) AKTIS MURAH, PR CITY COURIER (Pengiriman Dalam Kota; Paket & Dokumen, Billing Statement, AHABAT Kartu Kredit, Brosur, Undangan, dll. DAN BERS

3. FISIOTERAPI (D3) (TERAKREDITASI BAN-PT NOMOR : 032/BAN-PT/Ak-X/Dpl-III/II/2011)

PENDAFTARAN :

Drs. H. Lamizar Yoena,SH.,MH

& KEBATINAN

segera bergabung dalam organisasi ini dalam rangka membangun ukhuwah antar perantau Minang yang ada di Kota Batam. “Untuk Ketua DPD IPPMI Kota Batam diamanahkan kepada saudara Arlon Veristo,” kata Mulyadi yang juga mantan Presiden BEM Universitas Ibnu Sina ini. IPPMI juga diharapkan dapat memberikan kontribusi positif bagi kemajuan Kota Batam maupun kampung halaman. (h/tea)

ATAKA Express

(TERAKREDITASI BAN-PT NOMOR : 032/BAN-PT/Ak-X/Dpl-III/II/2011)

Cabang/Outlet ZATAKA : PADANG, Cengkeh : (0751) 775824, Simp. Tinju Lapai : (0751) 7809336, HP. 081320551548 DUKU : (0751) 484169, HP 081374883322, BUKITTINGGI : (0752) 7001516, HP. 081363573535, SOLOK : (0755) 22050, HP. 085274022811, PAINAN : (0756) 22473, HP. 08126745508, MUARO Sjj : (0754) 20250, HP.081374632998, MUARA LABUH : (0755) 70592, HP. 081363814593, Simp. Empat Pasaman : HP. 085263008432, 081363321678, Pulau Punjung : (0754) 40042, HP. 081374044040, Jambi : (0741) 21545, HP. 081927513593, Sungai Penuh : (0748) 323725, JAKARTA : (021) 8608003, 93443910, HP. 0811868308, Pekanbaru : (0761) 5522788, 085271945100 dan Agen/Outlet kami di kota anda

: 01 April s/d 07 Juli 2011 : 08 Juli s/d 09 Juli 2011 : 11 Juli s/d 11 Agustus 2011 : 12 Agustus s/d 13 Agustus 2011

PENGURUS LP3K PADANG BID. OPERASIONAL PENDIDIKAN Ttd ERDI NUR,SKM.,M.KES

PENGOBATAN ALTERNATIF

COURIER & CARGO SERVICE

2. TEKNIK ELEKTROMEDIK (D3)

KETUA LP3K PADANG Ttd

kepengurusan DPW Kepri serta DPD Kab/Kota se-Kepri termasuk DPD Kota Batam. “IPPMI adalah organisasi kepemudaan yang skopnya nasional. Organisasi ini terstruktur mulai dari dari pusat atau DPP kemudian DPW di tingkat provinsi dan DPD untuk tingkat kabupaten/kota. Bahkan nanti insya Allah akan sampai ke tingkat kecamatan,” katanya. Mulyadi mengharapkan, pemuda-pemudi Minang yang ada di Kota Batam dapat

Bahan yang dipakai untuk pengobatan adalah “Sarang Burung Walet”

(TERAKREDITASI BAN-PT NOMOR : 035/BAN-PT/Ak-X/Dpl-III/II/2011)

Alamat : 1. Jl. JHONI ANWAR NO. 8 LAPAI PADANG 2. JL. JHONI ANWAR NO. 17 A LAPAI PADANG TELP. 0751 - 445880 / 0811669722 Website : www.poltekes-siteba.ac.id email : poltekessiteba@yahoo.co.id

muda intelektual yang juga merupakan mantan aktivis kampus, sudah lengkap,” jelas Mulyadi, seusai rapat penyusunan pengurus IPPMI Kota Batam di Bandung Resto, barubaru ini. Hadir juga dalam rapat tersebut Ketua DPW IPPMI Kepri, Gusmawardi & Wakil Ketua Organisasi dan Keanggotaan Safriyaldi. Mulyadi mengatakan dalam waktu dekat IPPMI akan melaksanakan pengukuhan

082174459627, 082170660069

PROGRAM STUDI : 1. KEBIDANAN (D3)

Gelombang I Tes Gelombang II Tes

nilai-nilai organisasi dan pergerakan di masyarakat, diantaranya nilai ketauhidan, nilai keadilan, nilai demokrasi, nilai kekeluargaan serta nilai kemaslahatan. ”Alhamdulillah, respon masyarakat luar biasa dengan hadirnya organisasi yang bersemboyankan “IPPMI bersatu, Minang bangkit, Indonesia Jaya ini,” sambungnya. “Saat ini alhamdulillah, struktur kepengurusan IPPMI yang didominasi oleh kalangan

INFORMASI : POLTEKES BASUKI ARIO SENO ERDI NUR SUKSMERRI PAISOL

: 0811669722 : 0811661387 : 08126757101 : 08126630824 : 0811669073

INFORMASI YANG BERHUBUNGAN DENGAN PERSYARATAN PENDAFTARAN HUBUNGI KE ALAMAT KAMI DIREKTUR Ttd DRS. AMRIN TANJUNG,M.Pd


Pesisir Selatan Banda Sapuluah Pessel Upayakan Layanan Jasa Efisien

PAINAN, HALUAN — Jalan dalam kondisi baik di Pesisir Selatan saat ini panjangnya hanya sekitar 441 Km atau 38 persen dari 1.300 Km jalan yang dimiliki daerah tersebut. Kondisi itu berpengaruh pada perkembangan perekonomian masyarakat.

Kepala Dinas PU Pesisir Selatan Ichsanusataruddin mengatakan, pemerintah selama ini terus berupaya meningkatkan kualitas jalan kabupaten. Berbagai program percepatan peningkatan

HARIDMAN

TINJAU — Bupati Pessel Nasrul Abit didampingi Kepala Dinas PU Ichsanusataruddin sedang meninjau jalan kabupaten di Lunang Silaut.

Kendaraan Humas Pemkab Memprihatinkan PAINAN, HALUAN — Mobil Humas Pemkab Pesisir Selatan sering mogok saat dioperasikan ke lapangan. Bahkan mobil rongsokan yang dipergunakan untuk mengangkut wartawan meliput kegiatan Pemkab itu harus diperbaiki berkali-kali menjelang sampai ke lokasi saat mendampingi tim penilai nagari berprestasi tingkat Sumbar pekan lalu. Mobil produksi tahun 1980-an jenis L 300 Mitsubishi warna hijau tersebut menurut Febri Chaniago, salah seorang wartawan yang ikut rombongan meliput kunjungan Menteri Kehutanan ke Pancung Soal, Senin (13/6) menyebutkan, tak elok kiranya mobil ini digunakan untuk mengangkut wartawan ke lapangan. “Menjelang ke lokasi terjadi empat kali mogok. Rupanya mobil ini sudah terlalu tua untuk mengiringi mobil pejabat. Akibatnya, kami terlambat datang kelokasi yang dituju,” katanya. Pemerintah tampaknya menurut Febri, tidak meletakkan sesuatu pada tempatnya atau tidak adil. “Masa humas yang memilki aktivitas tinggi ke lapangan mendampingi kegiatan pemerintah diberikan mobil rongsokan. Sementara masih banyak mobil yang layak digunakan kelapangan,” katanya. Padahal menurut Febri, kendaraan yang harus dibuntuti

23

Hanya 441 Kilometer Jalan yang Bagus

Lingkar

P A I N A N , HALUAN — Pessel berupaya mewujudkan kegiatan jasa yang efisien seperti perdagangan, transportasi dan keuangan. Kepala Dinas Koperindag Pessel Nazwir mengatakan, biNAZWIR dang jasa perlu diefisienkan guna mencapai hasil yang lebih maksimal. Selain itu diperlukan penataan kelembagaan perekonomian yang baik termasuk pasar. “Fakta menunjukkan, komposisi nilai tambah dalam PDRB Pessel menunjukkan kegiatan jasa yang meliputi perdagangan, transportasi keuangan dan sejumlah jasa lainnya ternyata mencapai 48 persen,” katanya. Ini berarti bila pembangunan ekonomi produktif diarahkan pada terwujudnya pengembangan kegiatan jasa, diperkirakan akan memberikan dampak yang sangat besar terhadap penciptaan lapangan kerja, dan penanggulangan kemiskinan. Oleh karena bidang ini akan memberikan dampak maka kegiatan jasa harus dibangun lebih efisien. “Termasuk dalam kegiatan jasa tersebut pendidikan, pelayanan kesehatan, komunikasi dan jasa umum lainnya yang saat ini sedang berkembang sangat baik,” lanjutnya. Menurut Naswir, untuk mewujudkan pengembangan kegiatan jasa yang efisien tersebut, perlu terus diupayan penataan fasilitas pasar yang telah ada, pengembangan infrastruktur, dan lainnya sehingga pelanggan bisa nyaman memanfaatkan layanan. (h/har)

RABU, 15 JUNI 2011 M 13 RAJAB1432 H

mobil ini Toyota Fortuner dan kendaraan dengan kondisi sehat lainnya. Kalaulah tidak bisa memberikan mobil yang sedikit sehat, paling tidak mobil yang diberikan ke humas yang bisa mengiringi iring-iringan kendaraan pejabat lainnya. “Anehnya ada dinas atau bagian yang tidak menuntut aktivitas ke lapangan yang tinggi, justru itu yang diberikan kendaraan bagus. Misalnya di DPKD, rasanya banyak mobil yang saban hari parkir saja. Tapi sudahlah, mungkin itu yang terbaik menurut akal pemerintah kita,” kata Febri. Hal yang sama juga

mutu jalan telah diupayakan, baik dengan menggunakan anggaran daerah maupun melalui program pemerintah pusat. “Hanya saja keterbatasan anggaran mengakibatkan jalan di daerah ini belum sepenuhnya bisa ditingkatkan kualitasnya. Namun secara bertahap peningkatan terus dilakukan,” katanya. Ichsan mengatakan, selain jalan dalam kondisi baik sebesar 441 Km, masih ada jalan dalam kondisi sedang sepanjang 226 Km. Kondisi jalan umumnya telah dikrekel. Ia tersebar hampir di seluruh kampung dan nagari. Artinya jalan ini sepenuhnya masih bisa mendukung aktivitas perekonomian masyarakat. “Jalan dalam kondisi baik dan kondisi sedang tersebut umumnya berada di pusat-pusat perekonomian nagari. Misalnya jalan di tengah kampung, jalan utama dalam nagari dan kecamatan,” lanjutnya. Menurutnya, jalan dalam kategori tidak baik itu sekitar 583 Km. Jalan itu terdiri jalan tanah yang pada umumnya terdapat menuju ladang warga dan kawasan tertinggal. Sementara itu tahun 2011 ini sejumlah jalan kabupaten sedang dipacu pembangunannya terutama jalan yang ditetapkan sebagai jalur evakuasi tsunami. Sementara jalan provinsi di

ICHSANUSATARUDDIN

daerah itu 67 Km. “Komposisinya terdiri dari sepanjang 42 km kondisnya baik, dan 25 Km sedang. Jalur itu tersebar di beberapa kawasan diantaranya di Muaro Sakai, Pasar Baru BayangPancuang Taba, dan terakhir terjadi peningkatan status Jalan Mandeh ke Sungai Pisang Padang,” lanjutnya Ichsan lagi. Menurutnya, hingga kini masih belum ada kesamaan persepsi dari masyarakat, anggota DPRD tentang pentingya peningkatan jalan secara bertahap. “Anggota DPRD dan masyarakat cenderung berkeinginan membuat jalan baru. Sementara jalan lama belum selesai,” katanya. (h/har)

Parpol Wajib Berikan Pendidikan Politik kepada Masyarakat

dilontarkan Yunisman. Menurutnya, jika begini kondisinya, setiap kali ada kegiatan pemerintah ke lapangan dipastikan rombongan humas yang menyertakan wartawan akan terlambat. Bahkan bisa batal karena mobil sering macet. Sementara Kasubag Humas Pessel, Alfirdaus ketika ditanyai soal mobil dinas tersebut mengatakan, tidak bisa berbuat banyak. “Jika ini yang diberikan pimpinan maka inilah yang kita manfaatkan. Yang jelas kondisi kendaraan diupayakan bisa laik jalan,” katanya. (h/har)

P A I N A N , HALUAN — Ketua DPD Golkar Pesisir Selatan Alirman Sori mengatakan, partai politik berkewajiban memberikan pendidikan politik kepada masyarakat. ALIRMAN SORI Pendidikan politik dimaksud dalam bentuk pembelajaran kepada semua lapisan masyarakat bagimana melaksanakan demokrasi yang benar. “Bahwa yang berkembang di masyarakat politik kejam dan menghalalkan segala cara adalah sesuatu yang musti diluruskan. Tidak benar politik itu kejam dan menghalalkan segala cara,” katanyaaat menutup Rakerda dan TOT bagi kader Partai Golkar pekan lalu.

Kesalahan memahami pilitik berakibat fatal kepada proses dan capaian demokrasi. Inilah yang menyebabkan masyarakat sering bentrok saat proses politik itu berlangsung. “Organisasi politik manapun berkewajiban menyampaikan, dan mengajarkan proses proses yang dilalui saat berlangsung pesta demokrasi atau tidak dalam pesta demokrasi sekalipun,” kata Alirman Sori. Sementara Wakil Bupati Editiawarman mengatakan, secara umum partai politik di daerah itu telah berhasil memberikan pelajaran politik kepada masyarakat. “Hal itu ditandai dengan kehidupan politik berjalan aman selama terselenggaranya proses demokrasi. Walaupun terjadi beberapa kali protes dari sebagian masyarakat terhadap hasil pemilihan umum, namun hal itu bisa diselesaikan secara baik,” katanya. Menurutnya, dalam tiga kali pemilu sejak 1999, terjadi peningkatan baik dari

segi jumlah pemilih maupun tingkat partisipasi. Pemilih pada tahun 1999 berjumlah 219 ribu lebih dengan partisipasi dalam pemilu sebesar 169 ribu lebih. “Sementara tahun 2004 dan 2009 terjadi kenaikan pemilih sekitar 18 persen lebih, begitu pula tingkat partisipasinya. Ini menunjukkan partai politik telah mendorong baiknya kondisi politik di Pesisir Selatan,” kata Editiawarman. Namun tantangan politik k edepan adalah munculnya polarisasi politik primordial utara selatan dalam Pilkada. Hal ini setiap kali Pilkada selalu menunjukkan kecenderungan peningkatan. Hal ini bisa mengganggu stabilitas pemerintah. “Oleh karena itu, penyadaran dan pendidikan politik di daerah ini perlu diperluas dan ditingkatkan serta perlu adanya antisipasi agar tidak ada isu seperti ini,” katanya. (h/har)

Tiga Ribu Hektare Lahan Pertanian tak Bisa Digarap

HARIDMAN

MOBIL dinas humas Pessel mogok saat turun ke lapangan Senin (14/6) lalu.

PAINAN, HALUAN — Sekitar 3.000 hektare lahan di Inderapura, Pancung Soal tidak bisa digarap. Lahan tersebut bahkan setelah dua kali musim tanam tahun 2011 hingga kini tidak dapat difungsikan akibat tidak ada air. Getapson, Wali Nagari Muaro Sakai Inderapura Selasa (14/6) mengatakan, seluruh lahan yang tidak bisa diolah oleh petani adalah lahan tadah hujan. “Saat ini petani tidak bisa

mengolahnya, disebabkan tidak ada air hujan yang mencukupi untuk pengolahan lahan,” katanya. Menurutnya, hujan datangnya tahun ini tidak teratur. Dalam satu bulan kadang hujan hanya dua hari, itupun hanya hitungan jam. “Tidak tergarapnya lahan pertanian di Inderapura selama dua kali masa tanam telah sama dengan kerugian 24.000 ton gabah,” katanya. Sumentara, Suheimi (40) salah

seorang petani di Indrepura mengatakan, ia tidak sanggup mengolah lahan yang kering tersebut. “Biaya pengolahan sangat mahal, belum lagi biaya benih, pupuk dan perawatan, sementara ancaman gagal panen akibat sawah tak diairi sangat besar,” katanya menjelaskan. Terkait dengan itu, Suheimi berharap pemerintah membangun saluran irigasi di kawasan yang tidak terolah akibat tak ada pengairan. (h/har)

CATATAN LOMBA NAGARI TINGKAT PROVINSI

Amping Parak Timur Nagari Baru yang Menuai Prestasi Laporan HARIDMAN KAMBANG BARANGKALI yang membahagiakan bagi masyarakat Amping Parak Timur adalah, meski nagari ini baru, ia telah menoreh prestasi membanggakan. Setidaknya, ia sudah tercatat sebagai nagari pemekaran pertama yang mendulang prediket nagari terbaik satu Pesisir Selatan tahun 2011. Nagari hasil pemekaran Amping Parak ini sukses melaksanakan program pemerintah kabupaten, provinsi, pusat dan program yang dirancangnya sendiri. Sebut saja di bidang pemerintahan bisa terselenggara dengan baik. Bidang kemasyarakatan juga demikian, bidang ekonomi, bidang

pemberdayaan, PKK dan lain lain menunjukkan peningkatan berarti meskipun nagarinya masih sangat muda. Semua data disajikan secara apik, dan data itu bila dikaitkan dengan kenyataan di lapangan memiliki korelasi. Antara angka yang disajikan dengan hasil survei lapangan tidak lari. Pantas pula kiranya, nagari yang kantornya masih nebeng di rumah warga itu mewakili Pessel kepentas provinsi. Bahkan tim penilai telah melakukan pemeriksaan administrasi, dan peninjauan langsung ke lapangan Selasa pekan lalu. Namun rupanya yang paling menarik dari nagari ini adalah

digodoknya aturan tentang zakat di tingkat nagari. Nagari Amping Parak Timur punya cara pengentasan kemiskinan unik yakni dengan zakat. Nagari dengan jumlah KK sebanyak 1.300 dan RTM sekitar 600 kk itu dua tahun terakhir membuat peraturan nagari (Pernag) tentang pemungutan zakat. “Alhamdulillah dengan Pernag tersebut nyaris seluruh wajib zakat membayarkan zakatnya ke Badan Amil Zakat Nagari Amping Parak Timur,” kata Asril, Wali Nagari Amping Parak Timur pada ekspose lomba nagari tingkat provinsi Sumbar, Rabu (8/6). Menurut Asril, tahun 2010 terkumpul zakat sebanyak Rp180 juta dari 170 wajib zakat. Jumlah ini jauh lebih banyak dibandingkan tahun sebelumnya yang hanya bencapai Rp100 juta saja. Pe-

mungutan zakat dilakukan oleh amil zakat yang juga diatur dalam Pernag. “Seperti tahun sebelumnya, zakat tahun 2010 telah diserahkan kepada orang orang miskin dan sesuai dengan hasnaf nan salapan. Total penerima zakat pada tahun 2010 lalu 170 orang,” kata Asril. Pola ini menurut Asril merupakan yang pertama dilakukan di Pesisir Selatan, namun setidaknya pola ini telah mampu meringankan beban masyarakat yang berada dalam kungkungan kemiskinan tersebut. “Penerima zakat sebelumnya diinventarisir dan disesuaikan dengan data kemiskinan Amping Parak Timur yang dilakukan BPS. Artinya ada peninjauan peninjauan kembali terhadap calon penerima zakat. Selanjutnya, setelah berjalan dua tahun kegiatan seperti ini terus

dievaluasi. Ternyata dengan pola tersebut bisa membantu upaya pengentasan kemiskinan. Ada di antara penerima zakat yang mempergunakannya untuk permudalan atau usaha kecil kecilan,” katanya. Selanjutnya Manjo (55), salah seorang warga yang menerima zakat yang dikelola nagari mengatakan, ia sangat terbantu dengan program zakat yang dibuat pemerintah nagari Amping Parak Timur. “Zakat itu kami pergunakan semaksimal mungkin,” kata Manjo. Program pengentasan kemiskinan lewat zakat oleh Pemerintah Amping Parak Timur ternyata mendapat perhatian khusus tim penilai lomba nagari berprestasi tingkat Provinsi Sumbar. Irvan Khairul Ananada, Kepala BPM Sumbar sekaligus ketua tim penilai mengatakan, apa yang

dilakukan nagari Amping Parak memang unik. Soalnya dari perlombaan serupa yang dilakukan pemerintah, hanya di Amping Parak Timurlah yang menerapkan pola pengentasan kemiskinan berbasis zakat. “Ini setidaknya memberikan nilai plus bagi Amping Parak Timur. Ditambah lagi manajemen zakatnya sangat tranparan dan bisa diketahui siapa saja. Pada beberapa tempat kita temukan laporan pelaksanaan zakat tersebut, ini menunjukkan bahwa asas transparansi terlaksana dengan baik,” kata Irvan. Menurutnya apa yang dilakukan wakil Pessel tingkat Sumbar tersebut perlu dicontoh oleh nagarinagari lain. “Jika hal itu terlaksana di setiap nagari, maka bisa memberikan dampak sangat besar terhadap pengentasan kemiskinan di Sumbar***


24

Pokok

RABU, 15 JUNI 2011 M 13 RAJAB1432 H

&

Tokoh Intan nuraini

Nikah Bulan Oktober

P DARMA KESUMA

Menyenangi Tugas

MENJADI penanggungjawab untuk membenahi mental, sikap dan perilaku wanita-wanita yang dianggap bermasalah dengan pekerjaannya, tentu tidaklah mudah. Apalagi komplek pembinaan mereka berada jauh dari keluarga pembina atau penanggungjawab itu sendiri ditambah temperatur udara yang selalu dingin di kawasan tersebut. Namun ternyata hal itu tak membuat Darma Kesuma bergeming, selaku abdi negara tugas tersebut berhasil dijalankannya dengan baik. Meski telah hampir tiga tahun menjadi Kepala Panti Sosial Karya Wanita Andam Dewi Sukarami, nyaris tak terdengar ada masalah dari kawasan tersebut. “Saya selalu berupaya menyenangi tugas yang diberikan. Sehingga seberat apapun tugas, karena kita telah menyayanginya akan selalu terasa ringan,” jelasnya. Suami dari Darmayulis ini mengakui, menjadi pimpinan di panti rehabilitasi wanita tidaklah mudah. Selain kelayan yang masuk berasal dari kelompok yang selalu dipandang rendah oleh masyarakat, dia juga dituntut bisa menjadikan kelayannya sebagai wanita mandiri sehingga saat diterminasi, tak satupun yang kembali ke lembah hitam. Selama hampir tiga tahun menjalankan roda organisasi di panti tersebut, bapak dua anak ini menyadari sekali masih banyak tugas yang belum bisa diselesaikannya. Namun berkat bantuan dan kerjasama yang baik dari seluruh anak buahnya, tugas yang berat itu bisa dijalankannya dengan baik. Kepada Haluan, Darma Kesuma mengatakan, selaku pimpinan di Panti Karya Wanita Andam Dewi, dia akan sangat senang jika kelayan yang dibinanya saat kembali ke masyarakat bisa mandiri. Namun kalau kembali terjaring Satpol PP dan dikirim ke Sukarami, maka dia selaku penanggungjawab pembinaan akan sangat sedih sekali. “Saya sedih kalau kelayan yang telah dibina dan diterminasi kembali dikirim ke sini. Namun sebaliknya, saya akan bangga kalau kelayan yang saya bina bisa hidup mandiri dan memberikan kontribusi pada keluarganya dari rezki yang didapat secara halal,” imbuhnya. Karena itu, pria yang akrab disapa Pak Kes ini berharap, agar seluruh kelayan di PSKW Andam Dewi benar-benar mau dibina dan dididik untuk mengikuti seluruh program pelatihan sehingga sekembalinya ke tengah masyarakat menjadi pribadi yang mandiri. (h/ted)

enyanyi dan bintang Intan Nuraini berencana menggelar akad nikah dengan tunangannya, Donny Azwan Putra (30), pada Oktober mendatang. Akhir Januari lalu, Intan pernah membantah soal lamaran tersebut. “Sebenarnya kami lebih ke privat. Kami mau (acara lamaran) ini seperti acara keluarga. Kami enggak mau terlalu melibatkan banyak pihak. Menurut kami, kalau lamaran, itu kepastian menikahnya baru 50 persen. Jadi, kami enggak mau terlalu gembar-gembor,” kata Intan, akhir pekan lalu. Malam itu, Intan baru selesai menghadiri acara resepsi pernikahan artis Shezy Idris dan Krishna Adhyata Pratama di Hotel Grand Sahid Jaya, Jalan Jenderal Sudirman, Jakarta Pusat. Intan tampak hadir bersama calon suaminya. Saat ditanya kapan akan meresmikan hubungan itu, Intan menjawab, “Menikah ya? Insya Allah Oktober nanti. Doakan saja, ya.” Empat bulan menjelang akad nikah, menurut bintang film Baikbaik Sayang itu, semua persiapan hampir beres. “Doakan saja semoga persiapannya lancar,” kata Intan yang mengaku baru menjalin kisah asmara dengan Donny sejak delapan bulan terakhir. Waktu memang bukan ukuran. Namun, selama pacaran singkatnya ini, Intan melihat dan merasakan bahwa Donny sangat serius menjalani hubungan cintanya. Tidak perlu waktu

lama, Donny langsung melamar Intan. Intan yang usianya lima tahun lebih muda dari Donny tidak mempersoalkan pendeknya waktu pacaran mereka. “Untuk mengenal seseorang, waktu bukan ukuran,” katanya. Sebaliknya, Intan menganggap Donny yang sehari-hari bekerja kantoran itu sebagai pria yang pas dan bisa ngemong. “Aku butuh sosok yang dewasa, seperti Donny,” ujar Intan. Selain itu, Donny tidak pernah melarang Intan untuk terus berkarier di dunia entertainment. “Itu juga yang membuatku mantap. Donny enggak pernah keberatan dengan pekerjaanku. Semoga aku tetap bisa membagi waktu dengan keluarga nanti,” kata mantan kekasih pesinetron Sahrul Gunawan ini. Meski sibuk mengurusi pernikahan, dibantu wedding organizer (WO), Intan mengaku tak mengurangi kesibukan syuting dan menyanyi. Hanya, kegiatannya tidak sesibuk dulu lagi. “Lagi fokus mengurusi pernikahan saja,” kata Intan yang sudah menyiapkan baju pengantinnya, tetapi masih merahasiakan adat yang akan dipakai saat menikah nanti. Ditanya tanggal berapa akan menikah pada bulan kesepuluh nanti, Intan masih merahasiakannya. “Pokoknya nanti dikabari, deh. Doakan agar semuanya lancar, ya,” kata perempuan kelahiran Jakarta 23 Maret 1985 yang pernah dikabarkan dekat dengan artis Viky Nitinegoro ini sambil tersenyum. (h/kcm)

FANNY FABRIANA

Tak Bisa Tidur

SAAT menerima tawaran untuk bermain di film True Love, Fanny Fabriana sudah merasa ada sesuatu yang berbeda di film ini. Terlebih ketika dia menerima novelnya dan merasa masuk dalam pendalaman karakter yang membuatnya tak bisa tidur usai membaca ceritanya. “Dari awal aku terima novelnya, udah masuk dalam pendalaman karakter, aku baca sekitar 2-3 kali. aku sampai

nggak bisa tidur, kebawa mimpi dan telepon pak Dedi Setiadi (sutradara) untuk tanya-tanya soal karakternya,” paparnya saat ditemui di jumpa pers film True Love di Warung Darmin, Duren Tiga, Jakarta Selatan, baru-baru ini Fanny menambahkan bahwa di cerita film ini konfliknya selalu ada dan ceritanya sendiri yang benarbenar tak terbayangkan olehnya. “Konfliknya selalu ada dan

naik terus. semoga pas tayang orang-orang penasaran dengan ceritanya karena unpredictable,” paparnya. Artis cantik kelahiran Bandung ini mempunyai cerita unik saat berakting di film ini. Fanny yang tengah meluapkan emosinya dan menangis di salah satu adegan ternyata tak bisa menghentikan tangisnya setelah adegan tersebut selesai. Jadi pada saat emosi aku yang

nangis keras banget waktu itu pas aku tahu kalau aku hamil. orang nikah terus hamil mestinya seneng dong. Tapi pas hari itu aku udah nikah tapi aku stress banget Saking stressnya pas syuting sudah selesai, aku masih nangis, padahal set udah clear. Aku bilang sama pak Dedi, kenapa kok aku masih nangis. Pak Dedi bilang itu bedanya yang nangis pakai hati sama nangis pura-pura,” pungkasnya. (h/omg)


Issuu converts static files into: digital portfolios, online yearbooks, online catalogs, digital photo albums and more. Sign up and create your flipbook.