Futures Montly Monex

Page 24

Futures Monthly Edisi January 2013

70th Edition

COMMODITY FOCUS - January 2013 Vidi Yuliansyah – Researcher and Analyst Monex

terbesar ke-3 Eropa. Keputusan tersebut diambil Monti setelah partai People of Freedom yang dipimpin Silvio Berlusconi menarik dukungannya terhadap pemerintah. Hal itu mendorong pelaku pasar mempertanyakan keberlanjutan reformasi fiskal yang tengah berjalan jelang digelarnya pemilu pada bulan Maret mendatang. Kondisi seperti itu jelas tidak menguntungkan bagi asetaset berisiko, termasuk komoditas minyak.

dibandingkan periode yang sama di 2011. Geopolitik Geopolitik masih menjadi faktor yang tidak bisa dipisahkan dari pergerakan harga minyak tahun 2013. Eskalasi ketegangan di Timur Tengah, termasuk kekerasan di Suriah, protes di Mesir serta konflik bersenjata antara Israel dan Palestina kemungkinan masih menopang kekhawatiran tentang potensi

Di lain sisi kenaikan volume produksi AS itu dapat menjadi penyeimbang antara jumlah permintaan dan pasokan, sehingga mengurangi risiko lonjakan harga akibat terganggunya pasokan Pasar minyak dunia kini menggantungkan harapan di pundak, China, yang pemulihan ekonominya berjalan stabil dalam 2 bulan belakangan. Untuk pertama kalinya dalam lebih dari satu tahun terakhir, aktivitas industri di konsumen minyak mentah terbesar ke-dua sejagad ini kembali berekspansi. Data terpisah yang dirilis oleh National Bureau of Statistics juga memperlihatkan bahwa China mengolah 41,61 juta metrik ton minyak mentah sepanjang bulan November 2012, atau naik 9,1% dibandingkan satu tahun sebelumnya. Meskipun impor minyak China di bulan November mengalami penurunan 1,3% dibanding Oktober, rasionya masih 3% lebih tinggi

gangguan pasokan dari kawasan kaya minyak tersebut. Diakuinya status Palestina sebagai negara oleh PBB nampaknya tidak digubris Israel yang justru berencana membangun sekitar 3.000 pemukiman baru di Tepi Barat dan Yerusalem Timur, yang notabene merupakan wilayah Palestina. Aksi Israel itu telah memicu protes dari Uni Eropa dan berpotensi merusak perjanjian gencatan senjata antara kedua belah pihak. Sementara desakan partai oposisi Mesir tampaknya tidak berhasil memaksa Presiden Mohammed Mursi untuk membatalkan dekrit yang akan melanggengkan kekuasaannya. Hal itu memicu aksi protes berkepanjangan di Kairo. Begitu

Grafik Pergerakan Harga Minyak Mentah

pula dengan aksi kekerasan di Suriah yang bertujuan melengserkan rezim Presiden Bashar al-Assad, telah berlangsung lebih dari 11 bulan dan belum menunjukkan tanda-tanda akan berakhir. Perseteruan Iran dengan negaranegara Barat terkait program pengembangan nuklir konsisten menjadi fokus perhatian pelaku pasar minyak. Iran terlihat mulai sedikit melunakkan pendiriannya dengan bersedia melakukan perundingan dengan International Atomic Energy Agency (IAEA) pada bulan Desember lalu. Meskipun hasil dari pertemuan tersebut tidak dipublikasikan, beberapa pihak terkait yakin jika kemajuan telah dicapai. Ada indikasi jika IAEA telah memperoleh akses ke situs militer Parchin, yang dicurigai memproduksi bom atom. Pertemuan lanjutan direncanakan berlangsung lagi di Teheran pada 16 Januari nanti. Setiap perkembangan positif dari masalah ini berpotensi mendatangkan tekanan bearish pada harga minyak, seiring berkurangnya risiko gangguan pasokan. Studi Teknikal: sepanjang kuartal pertama 2013 harga minyak kemungkinan besar masih bergerak rangebound di antara 84.30 (retracement 23,6% dari 114.8174.93) sampai 94.85 (retracement 50,0%), di mana juga terletak MA 200 (merah) dan MA 100 (hijau) di sekitarnya. Kedua MA tersebut akan bertindak sebagai support dan resistance krusial bagi harga minyak. Indikator stochastic dan RSI yang terus berada di sekitar level 50 (garis tengah) masih mengindikasikan bias netral. Penembusan support MA 200 akan menenggelamkan harga lebih dalam menuju level psikologis 80.00, sebaliknya penembusan MA 100 akan membuka jalan bagi minyak untuk menguji level tertinggi bulan September di 100.40.

Sumber: Monex Trader

24 l Futures Monthly

www.mifx.com


Issuu converts static files into: digital portfolios, online yearbooks, online catalogs, digital photo albums and more. Sign up and create your flipbook.