Waspada, Senin 30 April 2012

Page 9

Sport

A10

WASPADA Senin 30 April 2012

Seri A Makin Seru ROMA (Waspada): Kemenangan telak berhasil dicatatkan Juventus dan AC Milan untuk menjadikan persaingan merebut gelar scudetto Seri A kian panas. Bila Juve menang atas Novara 4-0, maka Milan menundukkan Siena 4-1, Minggu (29/4). Juve bertandang ke markas Novara di Stadion Silvio Piola, kemenangan ini membuat ‘Si Nyonya Tua’ kian dekat dengan tangga jawara Serie A. Turun dengan formasi 4-3-3, trio Emanuele Giaccherini, Marco Boriello, dan Mirko Vucinic menjadi tumpuan di lini depan skuad Antonio Conte. Vucinic memecah kebuntuan Juve kala pertandingan menginjak 16 menit. Menerima umpan silang Andrea Pirlo dari skema tembakan bebas,Vucinic melepas tembakan keras dari jarak dekat dan membobol jala Novara. Si Nyonya Tua baru bisa menggandakan keunggulannya jelang turun minum setelah um-

ARTURO Vidal dan Mirko Vucinic tersenyum usai membantu Juventus membantai Novara dalam lanjutan Seri A, Minggu (29/4). -AP-

Wordpress.com

Hasil Minggu Bologna vs Genoa Atalanta vs Fiorentina Inter Milan vs Cesena Lecce vs Parma Novara vs Juventus Siena vs AC Milan

3-2 2-0 2-1 1-2 0-4 1-4

Hasil Sabtu Cagliari vs Chievo Palermo vs Catania AS Roma vs Napoli

0-0 1-1 2-2

Klasemen Liga Seri A

pan silang Giaccherini disambut tandukan Boriello. Performa gemilang Juventus berlanjut di babak kedua. Pola tusukan dari sayap tetap menjadi andalan Si Nyonya Tua membongkar pertahanan tuan rumah. Lima menit babak kedua bergulir, gol ketiga Juve pun tercipta. Tembakan Arturo Vidal dari sisi kanan tak mampu diselamatkan kiper Novara, Alberto Maria Fontana. Tak lama berselang,Vucinic mencetak gol

keduanya sekaligus angka keempat bagi Juventus. Kemenangan ini membuat Juve tetap berjarak tiga poin dari Milan yang berada di posisi kedua klasemen. Saat bersamaan, Milan sukses meraih tiga angka dengan menghajar tuan rumah Siena 4-1 di Artemio Franchi. Gol Rossoneri diciptakan Antonio Cassano, Antonio Nocerino, dan dua dari Zlatan Ibrahimovic. Milan membuka keung-

gulannya atas Siena pada menit 26 lewat gol Cassano. Dari dalam kotak terlarang, Cassano mengeksekusi bola masuk ke gawang Zeljko Brkic. Tiga menit kemudian, giliran Ibrahimovic mencatatkan namanya di papan skor. Siena mampu memperkecil kedudukan pada menit 83 lewat gol Erjon Bogdani. Namun, alihalih ingin menyamakan kedudukan, gawang tuan rumah malah kebobolan lagi lewat tem-

Juventus 35 21 14 0 62-18 77 AC Milan 35 22 8 5 68-28 74 Napoli 35 14 13 8 62-43 55 Lazio 34 16 7 11 50-43 55 Inter Milan 35 16 7 12 52-47 55 Udinese 34 14 10 10 45-35 52 AS Roma 35 15 6 14 55-50 51 Catania 35 11 14 10 45-47 47 Parma 35 12 11 12 48-52 47 Atalanta* 35 13 13 9 40-36 46 Bologna 35 11 12 12 38-42 45 Chievo 35 11 11 13 30-41 44 Siena 35 11 10 14 43-40 43 Palermo 35 11 9 15 48-54 42 Cagliari 35 10 12 13 36-42 42 Fiorentina 35 10 11 14 34-41 41 Genoa 35 9 9 17 46-66 36 Lecce 35 8 11 16 39-53 35 Novara 35 6 10 19 29-61 28 Cesena 35 4 10 21 22-53 22 *Atalanta minus 6 poin karena judi. bakan Nocerino dan Ibrahimovic di masa injury time. (m15/m33/ap)

Torres Layak LONDON ( Waspada): Memastikan kemenangan Chelsea atas Barcelona di semifinal Liga Champions, Fernando Torres kembali membuktikan masih layak diperhitungkan setelah mencetak hatrik untuk membawa Chelsea menang 6-1 atas Queens Park Rangers dalam lanjutan Liga Premier di Stamford Bridge, Minggu (29/4). Seolah sudah tanpa beban dan menemukan bentuk permainan terbaik, Chelsea mendominasi permainan. Bahkan, Daniel Sturridge sudah membuka keunggulan Chelsea ketika pertandingan baru berjalan semenit. Setelah itu, permainan The Blues makin sulit terbedung. Kapten John Terry menambah keunggulan tuan rumah pada menit 13. Enam menit kemudian, Torres tak mau ketinggalan. Setelah melewati Patrick Kenny, dengan mudah striker asal Spanyol ini membobol gawang QPR yang sudah kosong. Tak lama berselang, Torres kembali menjadi bintang Chelsea. Menit 25, El Nino membukukan gol kedua sekaligus membawa Chelsea unggul 4-0 di babak pertama. Enggan kalah telak, QPR mencoba memberi perlawanan dan sempat beberapa kali merepotkan John Terry cs. Menit 64, Torres kembali

Minggu, 29 April Chelsea vs QPR Tottenham vs Blackburn

6-1 2-0

Senin, 30 April (GMT) Man City vs Man United 19:00 *Global TV live pkl 02:00 WIB

Selasa, 1 Mei Liverpool vs Fulham Stoke City vs Everton

(GMT) 18:45 18:45

membobol gawang Kenny. Setelah menerima umpan, Torres melepaskan tendangan melengkung tanpa dapat diantisipasi kiper QPR tersebut. Unggul jauh, pelatih Roberto Di Matteo menarik Juan Mata untuk diganti Florent Malouda. Perubahan ini membawa hasil karena Malouda mencetak gol untuk menutup pesta gol Chelsea di menit 80. Terbuai kemenangan telak, Chelsea lengah dan serangan balik QPR membuat gawang Petr Cech kebobolan berkat gol Djibril Cisse. Kemenangan ini membuat Chelsea hanya merasakan urutan lima klasemen selama 90 menit saja. Pasalnya, Tottenham Hotspur menggeser Blues hasil mengalahkan Blackburn Rovers 2-0 berkat gol Rafael van der Vaart dan Kyle Walker. Dengan nilai 62, Spurs juga merebut peringkat keempat atau zona terakhir Liga Champions dari Newcastle United. The Magpies terpaksa lengser karena kalah selisih agresivitas gol. (m33/ap)

Performa Spesial Suarez NORWICH, Inggris (Waspada): Luis Suarez (foto) mencetak hatrik saat Liverpool menang 3-0 atas Norwich City di Liga Premier, Sabtu (Minggu WIB), yang merupakan pemanasan The Reds untuk final Piala FA pekan depan melawan Chelsea. Bomber Uruguay itu mencetak dua gol dalam rentang waktu empat menit pada babak pertama, sebelum dengan brilian mencungkil bola melewati kiper John Ruddy pada akhir babak kedua. Performa Suarez membuat terkesan kapten Steven Gerrard, yang memberikan umpan atas gol pertamanya ke gawang tim tuan rumah di Stadion Carraw Road “Dia (Suarez) pemain spesial, pergerakannyabenar-benarkelas satu. Itu membuat tugas saya sebagai gelandang lebih mudah bila bersamanya,” sanjung Gerrard lewat Sky Sports, Minggu (29/4). “Dia pemain top, salah seorang yang terbaik di dunia dalam harinya, dan hari ini adalah harinya. Tiga gol itu itu penyelesaian yang bagus dan kami sebagai tim bisa saja memiliki hasil lebih baik,” ujarnya lagi. Dengan bandrol 23 juta pounds, Suarez pembelian terbaik Si Merah di era manajer Kenny Dalglish. Striker yang didatangkan dari Ajax Amsterdam itu telah menorehkan 15 gol bagi Si Merah dari 42 partai. Beda dengan Gerrard, pelatih Dalglish malah memuji penampilan anak asuhnya secara keseluruhan, bukan hanya Suarez. “Kemenangan ini karena performa semua anggota tim, termasuk tiga gol bagi kami,” tegas Dalglish.

Reuters

“Ini penampilan yang fantastis. Tapi saat beberapa kali kami bermain seperti itu musim ini, bahkan ada beberapa laga kami lebih baik lagi, kami tidak mendapat hasil apapun,” katanya menambahkan. Suarez membuka kran golnya ke gawang Norwich menit 24, dan kembali membobol gawang Ruddy menit 28. Delapan menit jelang bubaran laga, bomber berumur 25 tahun itu menyarangkan gol ketiganya ke gawang lawan untuk memastikan Anfield Gank menang 3-0. “Kredit pantas diberikan lebih banyak kepada mereka yang tampil dan percaya diri dengan kemampuan mereka, sehingga kami menang mudah,” pungkas Dalglish. Liverpool selanjutnya menjamu Fulham pada Selasa (1/5) malam, sebelum menghadapi Chelsea pada final Piala FA di Stadion Wembley, London, Sabtu (5/5) mendatang. Dengan Suarez yang sedang berada dalam bentuk permainan terbaiknya, Si Merah memiliki peluang untuk menambahi raihan gelarnya musim ini, setelah sebelumnya menjuarai Piala Liga.(m15/sky/rtr/uefa)

FERNANDO Torres (kanan) mencetak hatrik bagi Chelsea saat menjamu QPR dalam lanjutan Liga Premier di Stamford Bridge, London, Minggu (29/4). -AP-

Klasemen Liga Premier Man United Man City Arsenal Tottenham Newcastle Chelsea Everton Liverpool Fulham West Brom Sunderland Swansea Norwich Stoke City Aston Villa Wigan QPR Bolton Blackburn Wolves

35 35 36 35 35 35 35 35 35 36 36 36 36 35 36 36 36 35 36 36

26 5 4 86-32 83 25 5 5 87-27 80 20 6 10 68-44 66 18 8 9 59-39 62 18 8 9 53-46 62 17 10 8 62-39 61 14 9 12 46-38 51 13 10 12 43-37 49 12 10 13 45-48 46 13 7 16 41-47 46 11 12 13 44-43 45 11 11 14 43-49 44 11 10 15 47-63 43 11 10 14 33-49 43 7 16 13 36-50 37 9 10 17 38-60 37 9 7 20 40-63 34 10 4 21 41-69 34 8 7 21 47-75 31 5 9 22 38-79 24

Keramat Etihad INI sisi lain dari Manchester Derby, yang turut ditayangkan langsung Global TV dinihari nanti mulai pkl 02:00 WIB. Keramat Etihad bukanlah kisah supranatural, apalagi berbau mistik. Kajiannya hanyalah statistik, terkait hasil partai kandang Manchester City sebelum menjamu Manchester United pada matchday 36 Liga Premier. Untuk top league, sejauh ini tinggal The City dan Juventus di Liga Seri A masuk kategori juragan beruntung di Benua Biru. Keduanya belum terkalahkan di rumah sendiri, catatan ini sudah tak terwakili lagi di La Liga Primera, Bundesliga Jerman, Ligue 1 Prancis, juga Eredivisie Belanda. Barcelona sempat menjanjikan, sebelum kemudian dinodai Real Madrid dengan skor 1-2 dalam laga El Clasico di Camp Nou, 21 April lalu. Kekalahan kandang perdana itu sekaligus meredupkan kans El Barca menjuarai lagi La Liga buat kali keempat secara beruntun. Di Seri A, Si Nyonya Tua mampu menjadikan markas barunya, Juventus Stadium, momok bagi para lawan. Dari 17 kesempatan menjamu tamu, Juve menang 12 kali, imbang hanya lima kali. Torehan 41 poin di Turin tersebut, membuat I Bianconeri mantap memimpin klasemen Lega Calcio. Di Premiership, catatan home Citizens sangat meyakinkan sekaligus menjanjikan. Anak asuh Roberto Mancini cuma kehilangan dua angka dari 17 laga di Etihad Stadium. Hanya Stoke City yang mampu menahan The Eastlands (1-1) di stadion berkapasitas 56.347 penonton tersebut.

Statistik Man City Overall Kandang Tandang

35 25 5 5 87-27 80 17 16 1 0 51-10 49 18 9 4 5 36-17 31

Statistik Man United Overall Tandang Kandang

35 26 5 4 86-32 83 17 12 3 2 36-13 39 18 14 2 2 50-19 44

Statistik kandang City itu bahkan menjadi yang terbaik di enam liga teratas Eropa. Etihad pun potensial menghadirkan petaka bagi Manchester Merah, yang telah dipermalukan 6-1 oleh Manchester Biru pada jumpa pertama musim ini di Old Trafford Stadium. Sebab, Sergio Aguero cs sepertinya punya energi berlebih serta motivasi ekstra setiap kali mentas di hadapan para pendukungnya. Keramat Etihad pula yang membuat Joe Hart cs tak ternoda di dua liga lainnya yang mereka ikuti musim 2011/ 2012 ini, yakni Liga Champions dan Liga Europa. Skuad Mancini meraih tujuh poin dari tiga partai kandang UEFA Champions League, sebelum akhirnya tersingkir di babak penyisihan grup akibat lemahnya mental tandang. Hanya Napoli yang mampu menahan Yaya Toure dkk (1-1) pada 14 September 2011. Dua lawan lainnya, Villarreal pada 18 Oktober dan Bayern Munich

pada 7 Desember, masing-masing menyerah dengan skor 2-1 dan 2-0. Turun kasta ke Europe League, Eastland malah mendulang hasil 100 persen di stadion yang dulunya bernama Colonial Stadium, Maine Road dan The City of Manchester Stadium tersebut. David Silva cs menggasak FC Porto 4-0 di babak 32 besar pada 22 Februari 2012, melengkapi kemenangan tandangnya 2-1 sepekan sebelumnya di Oporto. Di babak 16 besar, City menaklukkan Sporting Lisbon 3-2 pada 15 Maret, tetapi akhirnya tersingkir karena kalah agresivitas gol tandang. Skuad Mancini out dengan agregat 3-3, setelah kalah 0-1 di leg pertama pada 8 Maret. Sporting kemudian melaju sampai semifinal Liga Europa, Bayern bahkan ‘lebih gila’ lagi Liga Champions. FC Hollywood yang digebuk City dua gol tanpa balas di Eastland, menjadi finalis yang akan menjajal Chelsea pada partai puncak di Allianz Arena, 20 Mei mendatang. Demikianlah sekilas keramat Etihad Stadium, yang telah menyumbangkan 49 poin kandang dalam perjuangan Gareth Barry cs merampas mahkota The Red Devils di Negeri Pangeran Charles. *****

“Saya tidak berpikir United gugup, namun kemenangan 6-1 itu tentu dapat membuat mereka tertekan,” klaim Silva, seperti dikutip dari Goal. “Kami berhasil bangkit selama beberapa minggu terakhir dan kami sedang dalam performa terbaik untuk menghadapi derbi nanti. Kami tidak inginkehilanganderbi,kamiakan meminimalisir kesalahan,” tekad gelandang asal Spanyol tersebut. Menurutnya, faktor mentas di markas sendiri juga merupakan keuntungan tersendiri bagi Manchester Biru. “Suasana di stadion akan sangan fantastis. Kami punya banyak orang yang akan mendukung kami, para

fans tentu menginginkan kami dapat meraih gelar liga musim ini,” klaimnya. “Tetapi, kuncinya adalah kami mesti mampu mengendalikan permainan. Sehingga menjadikan United merasa tidak nyaman, itu yang akan kita lakukan,” beber mantan winger Valencia itu. (m15/goal/sun/sm)

Catatan Jonny Ramadhan Silalahi

(Redaktur Olahraga Waspada)

Mancini Terus Buai MU MANCHESTER, Inggris (Waspada): Manajer Manchester City (foto), Roberto Mancini, masih terus berusaha membuai Manchester United, rival utamanya dalam perburuan gelar liga musim ini. Jelang Manchester Derby pada matchday 36 Liga Premier dinihari WIB nanti, Mancini seolah ‘tak bersalah’ mengatakan, Setan Merah MU tetap favorit kampiun kendati menjadi pecundang di Etihad Stadium, “Jika kalah di derbi, MU tetap menjadi favorit,” ucap Mancini dalam The Sun, Minggu (29/ 4), seraya berdalih mengedepankan dua partai sisa untuk menguatkan alasannya. Padahal, jika anak asuhnya

menang di Etihad, The City berarti menggeser pasukan Sir Alex Ferguson dari puncak klasemen dengan keunggulan selisih gol serta catatan head-to-head. Gelar juara otomatis bakal direbut manakala Citizens memenangkan dua partai sisa musim mini. “Setelah derbi pada Senin, kami kemudian menghadapi Newcastle United, itu akan menjadi laga yang sulit. Lalu kami bertemu QPR,” dalih Mancini. “Sementara MU akan menghadapi Swansea City dan Sunderland. Saya pikir pertandingan mereka lebih mudah,” tambah pelatih asal Italia itu. Jadwal sisa memang menjadi keuntungan tersendiri bagi Manchester Merah. “Jika Manches-

ter City menang, maka mereka kemungkinan besar akan memenangkan gelar,” papar Sir Fergie kepada Sunday Mirror. “Meskipun mereka mesti pergi ke Newcastle, saya pikir mereka masih punya peluang. Tapi kami tetap favorit saat hasilnya (derbi) imbang, itu tidak diragukan lagi,” pungkas manajer berumur 70 tahun asal Skotlandia itu. Sebaliknya, gelandang serang Manchester Biru, David Silva, menilai Luis Nani cs lebih tertekan dibanding The Eastlands. Silva yakin, kemenangan 6-1 pada jumpa pertama di Old Trafford, menjadi modal penting timnya untuk mempecundangi United.

AP


Issuu converts static files into: digital portfolios, online yearbooks, online catalogs, digital photo albums and more. Sign up and create your flipbook.