Harian Vokal Edisi 10 Desember 2012

Page 21

KAMPAR - ROHIL SENIN

21

HARIAN VOKAL

10 Desember 2012/26 Muharram 1434 H

Drainase Jalan Lingkar Ambrol BANGKINANG(VOKAL)-Drainase di Jalan Lingkar, Sungai Hijau, Kecamatan Salo, Kabupaten Kampar, sudah ambrol meski baru berumur setahun. Kejadian ini menyiratkan lemahnya struktur pengerjaan dan perencanaan dari instansi terkait. LAPORAN: APRIYALDI/KAMPAR

Salah seorang warga Bangkinang, Aan kepada Harian Vokal di Bangkinang, Minggu (9/ 12) mengatakan, struktur tanah di sekitar lokasi tersebut memang agak lunak. Seharusnya pembuatan drainase tersebut disertai penanaman rumput untuk mencegah longsornya tanah di sekeliling drainase. "Kita sangat menyayangkan ambruknya drainase tersebut. Hal ini menandakan perencanaannya kurang matang sehingga drainase yang berumur lebih kurang 1 tahun sudah ambruk. Pihak perencana kurang memperhatikan dampak dari pengerjaan drai-

nase yang seharusnya di sekelilingnya ditanami rumput," terangnya. Ditambahkannya, struktur tanah di lokasi tersebut miring dan lunak. Hal ini perlu diperhatikan ketahanan bangunan karena pastinya akan dikikis oleh air hujan. Ke depan, tambahnya, instansi terkait harus memperhatikan efek samping dalam mengerjakan suatu proyek. "Perlu dimatangkan, agar kejadian ini tidak terulang. Proyek jangan asal jadi saja tapi perhatikan juga ketahanan dari proyek tersebut. Sekarang yang rugi adalah daerah masyarakat Kampar karena dibiayai oleh APBD Kampar," terangnya. (***)

Kontingen Rohil Sabet Tiga Emas Pospeda VI Riau BAGANSIAPIAPI(VOKAL)Kontingen Kabupaten Rokan Hilir (Rohil) yang mengikuti Pekan Olahraga dan Seni Pondok Pesantren Daerah (Pospeda) VI Provinsi Riau, berhasil meraih tiga medali emas. Tiga medali tersebut 2 dari olahraga cabang atletik dan 1 dari bidang seni untuk pidato tiga bahasa. Kepala Kantor Kementerian Agama Rohil H Agustiar, akhir pekan lalu di Hotel Lion Bagansiapiapi menjelaskan, dari hasil pertandingan yang telah dilaksanakan, kontigen Rohil

menyabet tiga medali emas dari cabang atletik, lari 800 meter putra, 5 ribu meter putra, kemudian pencak silat. "Kita juga meraih tiga medali perunggu. Kemudian medali emas satu lagi dari lomba seni pidato tiga bahasa. Perolehan tersebut sampai Jumat (7/12), dari 20 orang yang dikirim untuk cabang atletik, sepak takraw, pencak silat, seni pidator tiga bahasa (Arab, Indonesia dan Inggris)," ungkapnya. Peserta yang dikirim Rohil, katanya, berasal dari berbagai pondok pesantren, yaitu Pondok Pesantren Assyakirin, Pondok Pesantren Darul Aswajah, Pondok Pesantren Darul Hikmah Babussalam. "Kegiatan ini merupakan salah satu program Kementerian Agama yang dilaksanakan dua tahun sekali," pungkasnya. (bin)

APRIYALDI

DRAINASE di Jalan Lingkar, dekat Sungai Hijau Kecamatan Salo, ambruk karena terus menerus terkikis hujan, Minggu (9/12).

Kafilah MTQ Rohil Optimis Juara Umum Dilepas Asisten Bupati BAGANSIAPIAPI(VOKAL)Kafilah Musabaqah Tilawatil Quran (MTQ) yang berjumlah 41 orang dilepas keberangkatannya menuju Bengkalis oleh Asisten III Bidang Kesra Rokan Hilir (Rohil), Hasrial, di lantai IV Kantor Bupati, Sabtu (8/12). Keberangkatan kafilah peserta MTQ Riau di Bengkalis ini dalam rangka membela

nama Rohil di kancah MTQ yang akan dibuka secara resmi 12 Desember ini. Menurut Koordinator Kafilah MTQ Rohil, Suhaimi, para peserta tentunya akan berbuat yang terbaik untuk Rohil. "Saya optimis pada MTQ ini, nantinya dalam setiap cabang yang dilombakan kafilah kita akan mampu masuk ke babak final dan mudahmudahan bisa juara di tiap cabangnya sehingga menjadi juara umum," ujar Suhaimi di sela-sela acara pelepasan kafilah Rohil. Rasa optimis Suhaimi bukan tidak beralasan, tetapi lebih didasarkan pada hasil pengamatannya selama berlangsungnya training centre (TC) yang diadakan selama

beberapa minggu di Hotel Armaroza Bagansiapiapi. "Selain berdasarkan pengamatan saya, optimisme kita juga berdasarkan potensi dan kemampuan yang dimiliki anakanak kita jauh lebih baik dibandingkan sebelum TC. Selama TC mereka mengalami kemajuan yang membuat saya optimis mereka mampu masuk ke final di tiap cabang lomba yang diikuti," aku Suhaimi yang juga Kabid Penamas Kemenag Rohil. Ditambahkan Suhaimi, peserta TC MTQ Rohil berjumlah 41 orang yang dilatih oleh sebanyak 12 orang pelatih yang sengaja didatangkan dari Medan, Pekanbaru dan Bagansiapiapi sendiri. Adapun kafilah MTQ Rohil yang berangkat ke Bengkalis sebanyak 41 peserta yang akan mengikuti berbagai lomba yang dipertandingkan. Seperti halnya dari cabang lomba tilawah berjumlah 12 orang peserta, hizil qur'an 10 orang, tafsir qur'an 5 orang, fahmil qur'an 3 orang dan sahrir qur'an 3 orang peserta, khat 6 peserta. (bin)

Kasus Ineks Palsu

Polsek Bangko Incar Tersangka Baru BAGANSIAPIAPI(VOKAL)Setelah berhasil menangkap dua pelaku, jajaran Polsek Bangko, Rokan Hilir (Rohil) terus mengembangkan kasus ineks palsu. Namun sejauh ini upaya tersebut belum membuahkan hasil. Kapolsek Bangko Kompol Hamrizal Nasutian, Minggu (9/ 12) kemarin menjelaskan, pihaknya akan terus mengembangkan kasus ini, sebagai upaya untuk mengungkap jaringan yang lebih tinggi. "Namun belum ada hasil. Kita coba siang tadi (Minggu, 9/12/12) tak juga ada dapat," katanya. Pengembangan kasus ini berawal dari keberhasilan jajaran Polsek Bangko membekuk dua tersangka pembuat ineks palsu berinisial Rsd dan Dl di kediaman Rsd di Bagansiapiapi, Jumat (8/12) sore. Penangkapan ini dipimpin langsung Kapolsek Bangko Kompol Hamrizal Nasution. Rsd diciduk saat yang sedang

mempreteli sepeda motor tanpa perlawanan. Sepeda motor ikut diamankan terkait indikasi curanmor, dan yang paling utama dari penagkapan tersebut, katanya, dugaan tersangka membuat narkoba jenis ineks dari indikasi sejumlah barang bukti yang ditemukan. "Yang jelas indikasinya obat dicetak untuk Ineks tapi palsu dengan mencampurkan obat dengan sabu-sabu," katanya. Dibeberkannya, bungkusan obat berwarna kuning ada merk Caviplex dan ditemukan tiga bungkus sabu-sabu dalam carger handphone warna hitam. Sejumlah barang bukti yang berhasil diamankan, gunting, cetakan inex, isolasi, bungkus plastik bening, uang, martil, kotak kecil berbahan seng, pil tablet merk Caviplex, handphone, kotak plastik warna merah, mancis, piring kecil, dompet dan charger hp berisi sabu-sabu. (rtc/mza)

MUI Kampar Taja Muzakarah BANGKINANG(VOKAL)-Dewan Pimpinan (DP) Majelis Ulama Islam (MUI) Kabupaten Kampar, mengadakan acara Muzakarah, Seminar dan Musyawarah Daerah (Musda) V, di Hotel Altha Bangkinang, Sabtu (8/12). Acara ini dihadiri Bupati Kampar, Jefry Noer. Ketua Panitia Johar Arifin mengatakan, peserta yang mengikuti kegiatan ini sebanyak 100 orang lebih berdasarkan undangan yang telah disampaikan. Dari undangan tersebut, ada dari pengurus

KEDAI KOPI SULI Menyediakan : -Mie Hok Kien -Mie Kangkung Belacan -Mie Ayam/Pangsit -Mie Pangsit Goreng -Lo Mie/Fumi/Siram/Goreng -Bubur Ayam Hongkong -Nasi Capcai -Nasi Goreng Sea Food -Cap Cai Goreng/Kuah -Kwetiau Siram Sea Food Pesan Antar Jl. Belimbing No. 100 D Pekanbaru Telp. 0761 7755 662

Penanggung Jawab/Redaktur: MARZULI ADI

LOWONGAN KERJA

PACIFIK AUDIO

DIBUTUHKAN 15 ORANG TENAGA KERJA SALES/PEMASARAN, SYARAT PUNYA KENDARAAN SENDIRI, LAMARAN DIKIRIM KE : SALON RUDI,JL.SUKAJADI DUMAI HP : 0823 8817 3322

Menjual : Accesoris Mobil, Variasi, Audio, Kaca Film, Jok Mobil, Salon Luar & Dalam, AC Mobil dll Alamat: Jl. Diponegoro/Sukajadi No.92 Dumai - Riau

MUI Kabupaten Kampar, pengurus MUI Kecamatan, perwakilan organisasi masyarakat Islam dan pondok pesantren. "Seminar sehari ini membahas masalah Telaah Hukum Islam terhadap Putusan MK tentang Anak di Luar Nikah oleh Ketua MUI Kabupaten Kampar, H Mawardi," jelasnya. Setelah itu, sambungnya, dilanjutkan dengan sesi Muzakarah Ulama yakni membahas masalah Invetarisir Problematika Pendidikan Keagamaan di Kabupaten Kampar dengan pembicara DR H Akbarizan MA, MPd. Acara Musda V yakni pemilihan pengurus baru periode 2012-2017 mendatang. (rkc/mza)

JAMU SEHAT PRIA Kapsul “Urat Madu� Obat Kuat & Tahan Lama. Depkes 053348661. Aneka Sablon Jl. Nangka 2 Dumai Harga Perdus Rp.100rb. 1 Sachet 2 Kapsul Rp.20rb. Hub: 0852 78766357

DUNIA DIGITAL Computer & Electronik Equipment Hubungi : Jl. Hasanuddin / Ombak Telp. (0765) 439997 / 439978 Dumai

Perwajahan: ZULQIFLI


Issuu converts static files into: digital portfolios, online yearbooks, online catalogs, digital photo albums and more. Sign up and create your flipbook.