Pontianak Post

Page 26

ALL SOCCER

26

Pontianak Post

Rabu 25 Juli 2012

Ditinggal Pre Season, Barton Gabung Fleetwood

Khaldoon Al Mubarak

Respek City pada MU dan Fergie Manchester-Manchester City tak menyangkal kalau mereka butuh perjuangan luar biasa untuk bisa menyamai apa yang didapat Manchester United. Menjadikan rivalnya itu sebagai tolok ukur, The Citizens juga menaruh hormat buat Fergie. Demikian diutarakan Presiden City, Khaldoon Al Mubarak, dalam wawancara yang termuat dalam sebuah DVD yang menandai keberhasilan klub tersebut jadi juara musim lalu. Meski berhasil mengalahkan The Red Devils, City disebutnya masih harus banyak bekerja dan memperbaiki diri. "MU sudah menetapkan tolok ukurnya. Apa yang mereka dapat dalam 20 tahun terakhir sungguh luar biasa. Itu menjadi acuan bagi seluruh tim di dunia dalam hal sukses yang diraih," sahut Al Mubarak. "Kami semua menaruh hormat tinggi pada Sir Alex, kami semua punya respek tinggi pada MU sebagai sebuah tim dan apa yang sudah mereka raih," lanjut dia di Skysports. Untuk bisa menyamai apa yang didapat 'Setan Merah', Al Mubarak menyebut kalau City juga harus belajar pada banyak klub besar di Eropa lainnya. "Kami berpatokan pada tim seperti Barcelona, Real Madrid, Manchester United, AC Milan dan Bayern Munich. Apa yang

mereka wakilkan pada kota mereka, pada komintas mereka, apa yang sudah mereka raih, tim-tim ini adalah tolok ukurnya," tuntas dia. Sementara itu Bek Chelsea Branislav Ivanovic meyakini bahwa Manchester City akan kesulitan mempertahankan gelar juara Premier League. Sementara Manchester United tetap dianggap sebagai favorit juara musim depan. City sukses merengkuh titel juara liga untuk pertama kali sejak yang terakhir pada 1968 usai memuncaki klasemen akhir dengan keunggulan selisih gol dari sang rival se-kota. MU sendiri langsung berbenah setelah di musim lalu gagal memperoleh satupun trofi. 'Setan Merah' aktif di bursa transfer dan sudah mendatangkan beberapa pemain baru. Pun demikian dengan Chelsea. Tim yang menggondol trofi juara Liga Champions dan Piala FA ini bertekad untuk meneruskan suksesnya di kompetisi lokal. "Manchester United selalu menjadi favorit pertama ketika Anda melihat liga. Mereka selalu berada disana," ucap bek Serbia ini di Daily Express. "Musim lalu City menang dan mereka akan punya motivasi untuk mengulangnya,"ujar Ivanovic.(int)

LANCASHIRE - Queens Park Rangers (QPR) baru saja selesai menjalani rangkaian pre season di Asia Tenggara. Dalam skuad yang dibawa Mark Hughes ke Malaysia dan Indonesia itu, nama skipper Joey Barton memang tak disertakan. Toh, dalam 12 laga awal QPR musim depan, tenaga Barton tak dibutuhkan Seperti diberitakan dailymail kemarin (24/7) karena ditinggal, Barton memilih berlatih bersama tim lain. Tim tersebut adalah Fleetwood Town, tim yang bermain di League Two atau kompetisi kasta keempat di Inggris. Bergabungnya pemain berusia 29 tahun itu ke The Cod Army, julukan Fleetwood Town, memicu banyak rumor. Misalnya saja Barton akan dipinjamkan selama enam bulan di Fleetwood Town oleh QPR. Atau kontraknya dengan QPR akan berakhir setelah tim tersebut kembali ke London “Saya masih memiliki kontrak dengan QPR hingga tiga tahun mendatang. Sangat menggembirakan bisa bersama klub tersebut. Butuh berlatih dan fitnes selama punya waktu luang,” tulis Barton di twitter. Meski hanya menjalani latihan biasa selama sepekan bersama Fleetwood Town, namun kabar Barton berlatih dengan klub kecil itu langusng menjadi sorotan banyak orang. Sosok bengal mantan pemain Newcastle United itu memang mengundang pro dan kontra di Inggris. Maklum dalam laga terakhir di Premier League musim ini melawan Manchester City, Barton sempat beradu mulut dengan Sergio Aguero. Belum lagi pukulannya ke wajah Carlos Tevez membuat Barton diusir dari lapangan pertandingan. Atas tindakan tak sportif itu, Barton didenda uang dan dilarang tampil dalam 12 laga awal QPR. Dan sepertinya, untuk musim ini jabatan kapten akan lepas dari genggaman Barton. Selama menjalani pre season, bek kiri Clint Hill ditunjuk Hughes sebagai kapten tim. Hal tersebut rupanya membuat Barton galau. “Uang datang dan pergi. Denda adalah bukan sesuatu yang penting buat saya. Kehilangan gelar kapten dan 12 pertandingan awal bersama QPR adalah sesuatu yang sangat menyakitkan,” tulis Barton lagi. Gerah menjadi sorotan publik, dalam kicauannya menjawab orang-orang yang bertanya soal latihannya bersama Fleetwood Town, Barton menyelipkan kegusarannya. “Apakah berlatihnya Joey barton dengan Fleetwood Town sangat sensasional” Bukan sama sekali. Beberapa pemain adalah rekanku. Ini bukanlah sesuatu yang permanen,” ujar Barton lagi. Di sisi lain, Andy Mangan, salah satu pemain Fleetwood Town yang juga teman Barton itu mengiyakan kabar itu. (dra)

C

m

y

Joey Barton

k


Issuu converts static files into: digital portfolios, online yearbooks, online catalogs, digital photo albums and more. Sign up and create your flipbook.