Pontianak Post

Page 3

Pontianak bisnis Pontianak Post

l

Senin 4 Oktober 2010

3

Lokomotif Kemajuan Ekonomi Kalbar

market review

Waspada Profit Taking

Pelaut kita yang saat ini bekerja di kapal-kapal asing atau perusahaan pelayaran luar negeri mencapai 80.000 orang, dan 9.000 di antaranya level perwira”

PADApenutupanperdagangan Jumat, (1/10), IHSG ditutup menguat tajam 45,819 poin (1,30%) ke level 3.547,115. Sedangkan Indeks LQ 45 juga naik 9,717 poin (1,49%) ke level 661,646. Perdagangan berjalan ramai dengan frekuensi transaksi di seluruh pasar 124.887 kali pada volume 6,662 miliar lembar saham senilai Fandy Cendrawira Analis Philip Rp 5,007 triliun. Sebanyak 170 sa- Securitas Indonesia ham naik, 68 saham turun dan 67 sahamstagnan.Transaksiinvestor asing hanya mencatat pembelian bersih (foreign net buy) tipis sebesar Rp10,291 miliar. Kendati tetap ada peluang untuk membeli saham-saham pilihan, namun dalam pekan ini diperkirakan indeks rawan terhadap koreksi.

Dedi Darmawan

Uni Eropa Audit Pelayaran RI

STRONG BUY: TINS , JPFA, CPIN, HEXA, BUMI, ITMG

listrik

PLN Atasi Daftar Tunggu JAKARTA - PT PLN (Persero) berupaya untuk memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat. Antara lain dengan mengatasi masalah banyaknya masyarakat yang masuk daftar tunggu untuk mendapatkan layanan penyambungan listrik. Agus Trimukti dari Humas PLN menjelaskan, masalah tersebut mendapat perhatian serius. “PLN Saat ini sedang berupaya mengatasi daftar tunggu (waiting list) dari calon pelanggan yang selama ini belum dapat terlayani penyambungan listriknya,” terang Agus Trimukti dalam keterangan persnya yang dikirim ke JPNN, Minggu (3/10). Dijelaskan, dalam rangka Hari Listrik Nasional (HLN) ke 65 yang jatuh pada tanggal 27 Oktober 2010, PLN akan melayani penyambungan baru. “Ini sebagai salah satu upaya menuntaskan daftar tunggu dengan melakukan penyambungan listrik untuk 1 juta pelanggan dalam satu hari di seluruh Indonesia,” terangnya. Selain masalah daftar tunggu, PLN juga terus melakukan pengecekan pembangkit agar terjaga pasokannya. Dia memberi contoh, pada Sabtu (2/10), petugas PLN sedang melakukan pengecekan rutin untuk menjaga keandalan pasokan listrik. (sam/jpnn)

WAHYU/PONTIANAK POST BALUKH/TIMOR EXPRESS

DONOR : Karyawan dan kontraktor pengerja hotel Aston berpartisipasi mendonorkan darah.

Aston Pontianak Gelar Donor Darah PONTIANAK-Sebelum pelaksanaan Soft Opening Hotel Aston Pontianak melaksanakan kegiatan sosial, diantaranya donor darah yang dilaksanakan di Hotel Aston, Sabtu (2/10). Kegiatan diikuti seluruh kar-yawan dan kontraktor yang melaksanakan pengerjaan Hotel Aston. Ini merupakan salah satu kepedulian Hotel Aston Pontianak dalam mendukung kesehatan di Kalbar. “Kegiatan ini sebagai bagian dari tanggung jawab sosial kemasyarakatan perusahaan terhadap kemanusiaan. Aksi sosial kemanusiaan ini di gelarjugauntukmemenuhipermintaan palang merah Indonesia di kota Pontianak untuk menambah stok darah,” ungkap General Manager Aston Pontianak, Anto W Soemartono,

disela kegiatan donor darah. Menurut Anto, darah yang dihasilkan akan diserahkan sepenuhnya kepada PMI Cabang Pontianak untuk keperluan di rumah sakit atau layanan kesehatan lainnya. Tujuan donor darah adalah menciptakan keperdulian karyawan Aston Pontianak akan sesama, dan dengan adanya donor darah tersebut maka akan menghasilkan karyawan yang sehat jasmani dan rohani, sehingga dapat memberikan pelayanan terbaik. Darah yang disumbangkan kepada orang lain, dikatakan Anto, diberikan dengan tulus ikhlas tanpa membeda-bedakan keyakinan politik, warna kulit, tingkat pendidikan, tingkat sosial, dan agama. Tujuan donor darah adalah menyelamatkan

jiwa orang lain “Kepedulian sosial ini bertujuan untuk membantu sesama manusia, salah satunya dengan cara menyumbangkan darah untuk orang yang membutuhkan. Dan donor darah itu kan sehat, sehingga saya himbau kepada semua karyawan untuk mengikutinya,” kata dia. Disamping melaksanakan donor darah, lanjut Anto, Aston Pontianak juga mengadakan kegiatan sosial lainnya, diantaranya membersihkan lingkungan di sekitar hotel dan bantuan kepada panti asuhan. ”Ini merupakan wujud kepedulian dan salah satu bukti tanggung jawab sosial Hotel Aston terhadap masyarakat Kota Pontianak,” tandas dia.(wah)

JAKARTA - Uni Eropa kembali mengubek-ubek sistem transportasiIndonesia.Setelah membuat heboh soal larangan terbang pesawat, Komisi Transportasi Uni Eropa tahun depan bakal datang kembali untuk melakukan audit sekolah pelayaran. Kepala Badan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BPSDM) Kementerian Perhubungan Dedi Darmawan menyatakan siap menerima tim auditor Uni Eropa itu. Mereka direncanakan datang padaJanuari2011.“Tidakperlu menyikapi dengan kekhawatiran, apalagi mengaitkannya dengan kasus pencekalan pesawat,” ujarnya. Kata Dedi, mereka datang hanya untuk mengaudit kurikulum dan sistem pendidikan di lima sekolah kepelautan Indonesia. Apakah mereka telah mematuhi Standard Training Certificate and Watchkeeping

(STCW) 95 atau standar pendidikan dan sertifikasi pelaut internasional. “Sebenarnya tidak hanya perwakilan UE yang akan datang, tetapi ada lagi lima utusan IMO (International Maritime Organization),” tuturnya. Kedatangan para auditor dari dua institusi besar itu akan disikapi secara serius oleh BPSDM selaku lembaga penyelenggara pendidikan khusus kepelautan di Indonesa. Itu mengingat pentingnya menjaga reputasi lembaga pendidikan kepelautan dalam negeri, serta nama Indonesia sebagai salah satu negara pemasok tenaga pelaut terbesar di dunia. “Pelaut kita yang saat ini bekerja di kapal-kapal asing atau perusahaan pelayaran luar negeri mencapai 80.000 orang, dan 9.000 di antaranya level perwira,” kata dia. (wir/ oki)


Issuu converts static files into: digital portfolios, online yearbooks, online catalogs, digital photo albums and more. Sign up and create your flipbook.