Bahasa Indonesia Kelas 7

Page 47

C.

Pantun

Aspek: Menulis Standar Kompetensi: 8.

Mengekspresikan pikiran, perasaan, dan pengalaman melalui pantun dan dongeng.

Kompetensi Dasar: 8.1. Menulis pantun yang sesuai dengan syarat-syarat pantun.

Salah satu bentuk puisi lama adalah pantun. Selain pantun, bentuk puisi lama yang lain adalah karmina, talibun, gurindam, seloka, bidal, dan syair. Puisi lama dikatakan pantun jika mempunyai syarat-syarat tertentu. Coba cermati pantun berikut ini! (1) Tanam melati di rama-rama Ubur-ubur sampingan dua Biarlah mati kita bersama Satu kubur kita berdua (2) Pulau Pandan jauh di tengah Di balik pulau angsa dua Hancur badan dikandung tanah Budi baik terkenang jua Setelah kalian mencermati contoh tersebut, dapat dikatakan bahwa pantun mempunyai syarat sebagai berikut. 1. Setiap bait terdiri dari 4 larik 2. Setiap baris/larik terdiri dari 8 - 12 suku kata 3. Bersajak a b a b 4. Baris pertama dan kedua berupa sampiran 5. Baris ketiga dan keempat berupa isi

1. Coba cermati puisi berikut ini! a.

34

Ke mana kancil akan dikejar Ke dalam pasar cobalah cari Ketika kecil rajin belajar Sesudah besar senanglah hati

Bahasa dan Sastra Indonesia SMP/MTs Kelas VII


Issuu converts static files into: digital portfolios, online yearbooks, online catalogs, digital photo albums and more. Sign up and create your flipbook.