18 kamis 07 2013 metro tapanuli

Page 2

2

KAMIS

18 Juli 2013

Remisi Napi Kasus Narkoba Dipermudah JAKARTA- Ini kabar gembira bagi para napi kasus narkoba. Direktorat Jenderal Pemasyarakatan (Ditjen PAS) mengeluarkan petunjuk pelaksanaan (juklak) pemberian remisi bagi para napi. Nah, khusus bagi napi kasus narkoba yang hukuman penjaranya kurang dari lima tahun, maka syarat pemberian remisi disamakan dengan napi tindak pidana umum. Ketentuan ini dituangkan dalam Surat Edaran yang dikeluarkan Dirjen Pemasyarakatan M Sueb, tertanggal 16 Juli 2013. SE ini merupakan juklak dari SE yang diterbitkan Menkum-HAM Amir Syamsuddin tertanggal 12 Juli 2013 atau sehari setelah kerusuhan LP Tanjung Gusta, 11 Juli. SE Menkum-HAM itu menyatakan bahwa PP Nomor 99/2012 berlaku untuk napi yang putusannya berkekuatan hukum tetap (inkracht) sejak 12 November2012.Sedangkansebelumtanggaltersebutberlaku PP No 28/2006 tentang syarat dan tata cara pelaksanaan hak warga binaan pemasyarakatan. Nah, rupanya, lewat SE Dirjen PAS, KemenkumHAM ingin ‘meringankan’ ketentuan di PP 99. Pasal 34A PP 99 mengatur bahwa pemberian remisi kepada napi tindak pidana terorisme, narkotika, korupsi, kejahatan terhadap keamanan negara, kejahatan hak asasimanusiayangberat,sertakejahatantransnasional terorganisasi lainnya, harus memenuhi sejumlah persyaratan. Artinya, napi kasus narkoba berapa pun lamanya hukuman, dianggap selevel dengan teroris dan koruptor. Ketentuan itu yang tampaknya ingin ‘direvisi’ lewat SE Dirjen PAS. “Di Surat Edaran yang dikeluarkan Dirjen PAS, disebutkan bahwa napi kasus narkotika yang hukumannya kurang lima tahun, maka (syarat pemberian remisi, red) diperlakukan seperti pelaku

tindak pidana umum,” ujar Juru Bicara Ditjen PAS, M Akbar Hadiprabowo, kepada koran ini di Jakarta, kemarin (17/7). Sedang para napi kasus tindak pidana tertentu seperti disebutkan di atas, yang putusannya sudah inkracht sejak 12 November 2012, harus memenuhi persyaratan seperti disebutkan di PP 99. Syarat yang dimaksud, pertama adalah bersedia bekerja sama dengan penegak hukum untuk membantu membongkar perkara tindak pidana yang dilakukannya; kedua telah membayar lunas denda dan uang pengganti sesuai dengan putusan pengadilanuntuknarapidanakorupsi;danketigatelah mengikuti program deradikalisasi yang diselenggarakan oleh lapas dan/atau Badan Nasional Penanggulangan Terorisme, serta menyatakan ikrar: kesetiaan kepada Indonesia secara tertulis atau tidak akan mengulangi perbuatan tindak pidana terorisme secara tertulis. Apa kriteria ‘bersedia bekerja sama’? Akbar mengatakan,itunantibisaberbentuksuratketerangan dari aparat penegak hukum yang menangani kasus yang bersangkutan. Akbar menjelaskan, ketentuan khusus remisi bagi napinarkobadikeluarkan,tujuannyauntukmengatasi persoalan over kapasitas, yang terjadi di hampir seluruh lapas di Indonesia. Dengan tujuan mengatasi persoalan over kapasitas itupula,diSEyangdikeluarkanDirjenPAS,jugadiminta agar seluruh kepala kantor wilayah Kementerian Hukum dan HAM, segera mengusulkan nama-nama napi yang akan mendapatkan remisi lebaran 2013 dan remisi HUT Kemerdekaan RI. “Yang masa hukumannya sudah dua pertiga menjelang 17 Agustus, diminta segera diusulkan,” terang Akbar. (sam)

Buka Puasa Bersama & Santuni Anak Yatim Sambungan Halaman 1 hana namun khidmat tersebut dilaksanakan di halaman Kantor Perwakilan Sibolga di Jalan Ahmad Yani No.102. Hadir dalam acara itu, Wali Kota Syarfi Hutauruk, Kapolres Sibolga AKBP Guntur Agung Supono, Dandim 0211/TT Letkol Inf Indra Kurnia, Ketua PN Sibolga Yosdi, Wawako Marudut Situmorang, Ketua DPC Partai Nasdem Sibolga yang juga Ketua TP PKK Hj Delmeria Syarfi Hutauruk, General Manager PT Pelindo I Sibolga Jonathan Ginting, Kepala Cabang ASDP Sibolga Endin Junaidi. Dalam sambutannya, Wali Kota Syarfi Hutauruk mengungkapkan apresiasi kepada segenap kru koran terbesar di Tapanuli itu. “Diusiayangke-9,METROTAPANULIsudahcukup dewasa. Mampu menyajikan pemberitaan yang informatif, edukatif, menghibur, berimbang serta akurat dan terpercaya kepada seluruh elemen pembaca. METRO TAPANULI sudah menjadi mitra pemerintah, sekaligus dicintai masyarakat pembaca,” tukas Syarfi. Mantan wartawan itu mengakui, sajian pemberitaan yang memenuhi kode etik jurnalistik, berimbang tanpa dilatarbelakangi kepentingan tertentu akan disukai seluruh pembaca. “Sajikan berita-berita yang sesuai kode etik jurnalistik, tanpa ada kepentingan pribadi atau bermuatan permusuhan. Program pembangunan yang sudah dan akan dilaksanakan pemerintah juga perludiberitakan,danfungsisebagaikontrolsosialbaik bagi pemerintah pun perlu disajikan secara konstruktif,” kata Syarfi. Mantan anggota DPR RI itu juga mengungkapkan, METRO TAPANULI sendiri sudah menjadi mitranya sejak duduk di lembaga legislatif. “SejaksayamasihanggotaDPR,METROTAPANULI sudah saya kenal. Setiap saya turun ke daerah, wartawan METRO TAPANULI selalu menemani saya, misalnya ke daerah-daerah yang kena bencana memberi bantuan sosial dan kegiatan lainnya yang layak untuk disampaikan ke publik,” aku Syarfi.

Syarfi lantas mengingatkan manajemen METRO TAPANULIyangmerupakansalahsatukoranJawaPos grup untuk senantiasa meningkatkan kualitas wartawannya. “Sebagai mantan wartawan, saya mengapresiasi manajemen METRO TAPANULI. Kalau saya tidak salah, ada sekitar 150 koran di bawah naungan Jawa Pos Grup. Karena itu saya pun berharap agar kualitas sumber daya manusianya juga terus ditingkatkan. Agar fungsi dan tugas jurnalistik yang sehat dan mendidik itu terus berkembang,” pungkasnya. Sebelumnya, ketua panitia Milson Silalahi dan kepala perwakilan Sibolga Ridwan T butarbutar meyampaikan, buka puasa bersama dan santunan kepada anak yatim sudah menjadi agenda rutin HUT METRO TAPANULI. Bahkan masih ada sederet kegiatan sosial dan bentuk penghargaan kepada seluruh mitra dan pembaca setia METRO TAPANULI yang akan dilaksanakan. “Rangkaian kegiatan seperti tanam pohon, senam massal berhadiah, dan puncak malam seremoninya pada 1 September nanti. Itu adalah ungkapan rasa terima kasih dan penghargaan kami kepada seluruh pembaca dan mitra METRO TAPANULI,” ungkap Ridwan seraya menyampaikan terima kasih kepada seluruh mitra yang telah membantu terlaksananya seluruh rangkaian kegiatan yang telah dan akan dilaksanakan. Hadirjugadlaamacaratersebut,KetuaSTIKESNauli Husada Sibolga Mei Yati Simatupang, mewakili Kapolres Tapteng AKP Hasmarulah, Asisten II Pemko Sibolga Juneidi Tanjung, Kadis PU Sibolga Thamrin Hutagalung, mewakili Bank Sumut Syariah Hendro, mewakili Manajeman Toho Motor Sibolga Jonny Elizar, Ketua Sekolah Tinggi Ilmu Tasbiyah Muhammadiyah Sibolga (STIT Musi) Sultani Silalahi, Ketua DPC Partai Hanura Tapteng Bakhtiar A Sibarani dan sekretaris Imam S Simatupang, perwakilan tangkahan PT Visi Pondok Batu Sarudik pimpinan Jamaluddin Pohan, ustad Chairil Anwar, Jubel Tambunan, Lurah Pasar Belakang Mardi Tanjung dan para kepala lingkungan se-Kelurahan Pasar Belakang, serta para undangan lainnya. (mora)

Menyuarakan Aspirasi Masyarakat Tapanuli

Anggota SPS No.: 443/2004/02/A/2012 Penerbit : PT. Siantar Media Pers (Metro Siantar, Metro Tapanuli, Metro Asahan, Metro Tabagsel) Chairman : Komisaris Utama : Komisaris : Direktur Utama : Direktur : Pengasuh Pemimpin Umum/Penjab/GM : Wakil PU/Pimpinan Perusahaan : Pimred Metro Siantar : Pimred Metro Tapanuli : Pimred Metro Tabagsel : Pimred Metro Asahan : Wapimred Metro Tapanuli : Wakil Pimpinan Metro Asahan : Tim Ombudsman :

Rida K Liamsi Makmur Kasim Khadafi Marganas Nainggolan Maranatha Tobing Marganas Nainggolan Maranatha Tobing Pandapotan MT Siallagan Pandapotan MT Siallagan Muhiddin Hasibuan Eva Wahyuni Daniel Simanjuntak Darwin Purba Vincent Wijaya

Pengusaha Kapal Diboyong ke Polda Sambungan Halaman 1 kediaman Ka sekira pukul 08.00 WIB. Kedatangan petugas merupakan hasil pengembangan atas tertangkapnya salah seorang tersangka yang disebut-sebut sebagai bandar narkoba jenis sabu-sabu di salah satu tempat. “Dalam pemeriksaan penyidik Poldasu, tersangka bandar narkoba tersebut melibatkan nama-nama sejumlah orang, dan salah satunya adalah Ka warga Sibolga. Maka dari itu, tim dari Poldasu turun ke kota (Sibolga, red) ini. Namun saattimakanmelakukanpemeriksaansekaligus penggeledahan, Ka bersama istrinya menolak,” tutur Agung. Penolakan yang dilakukan Ka dan istrinya, disebabkantimdariPoldasutidakmengantongi surat perintah penggeledahan. “Dalam penolakannya juga, Ka tidak mau menjalani tes urine di kediamannya dengan menggunakan peralatan petugas dan meminta dilakukan di RSUD Pandan,” ujarnya. Perwira berpangkat dengan dua melati di

pundaknya itu menambahkan, penolakan lainnya yang dilakukan Ka yakni usai menjalani pemeriksaan tes urine di RSUD Pandan. Ka menolak ketika petugas akan membawanya ke salah satu hotel berbintang di Kota Sibolga dan juga menolak ketika petugas dari Poldasu berencana membawanya ke Medan untuk menjalani pemeriksaan. Dalam seluruh penolakan itu, Ka mendatangi Polresta Sibolga untuk meminta perlindungan sebagai bagian dari warga Sibolga. “Tindakan minta perlindungan oleh Ka sebagai warga Sibolga, itu sah-sah saja. Namun kasus ini bukan domain kita (Polresta Sibolga), tapi domainnya Polda. Artinya, kita tidak berhak untuk campur tangan, apalagi hal ini terkait kasus narkoba. Hanya saja, sekaitan permohonan perlindungan yang diajukan, kita sudah koordinasikan dengan Poldasu. Pihak Poldasu tetap berharap Ka dapat dibawa untuk diperiksa di Mapolda. Maka itu, sebelum dibawa, petugas kembali melakukan pemeriksaan urine di Mapolres Sibolga,” tuturnya.

Kapolresta menambahkan, berdasarkan test urine yang dilakukan di Mapolresta Sibolga, Ka positif mengonsumsi narkoba. “Usai test urine, Ka langsung dibawa ke Mapoldasu untuk menjalani proses pemeriksaan,” kata Kapolresta menjelang keberangkatan Ka dengan petugas menuju Mapoldasu di Medan. Sementara itu disebutkan, selama dalam perjalanan menuju Medan, Ka mendapatkan perlindungan dari dua petugas provost Polres Sibolga. Hal ini dilakukan sekaitan permintaan perlindungan Ka ke Polres Sibolga jika dirinya akan dibawa ke Medan. “Jadi saat memberangkatkan Ka ke Mapoldasu, ada dua petugas provost kita yang turut mendampingi Ka. Soalnya Ka takut terjadi sesuatu terhadap dirinya selama dalam perjalanan menuju Mapoldasu,” tandasnya. Sementara itu, pemboyongan Ka ke Mapoldasu terlihat begitu ketat dengan delapan orang tim dari Poldasu, hingga Ka tidak sempat untuk diwawancarai. (fred)

Liverpool Disambut Spanduk YOU”LL NEVER WALK ALONE

Sambungan Halaman 1

dan pelatih Brendan Rodgers. Rombongan disambut meriah oleh petugas bandara saat menuruni tangga yang dialasi karpet merah. Di luar pintu kedatangan bandara sudah menunggu sekitar 600 fans Liverpool FC yang datang dari berbagai daerah. Mereka telah menunggu skuat Liverpool sejak pukul 10.00 WIB. Para fans Liverpool tersebut membawa atribut yang identik dengan tim yang berdiri sejak 15 Maret 1892 tersebut. Mereka juga membentangkan spanduk “You”ll Never Walk Alone” yang merupakan slogan klub yang bermarkas di Stadion Anfield itu. Vita, pecinta Liverpool asal Kota Bandung mengaku merinding dengan kedatangan Liverpool di Indonesia. “Saya tak pernah merasakan euforia seperti ini. I”m very excited. Bakal jadi pengalaman luar biasa dalam hidup,” ungkapnya. Skuat Liverpool FC cukup serius menyiapkan tim jelang laga melawan Indonesia XI di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK) Senayan Jakarta, Sabtu (20/7) malam. Sebagai bukti, pasukan Brendan Rodgers tersebut menjadwalkan lima kali latihan di SUGBK. Latihan perdana akan mulai digelar Kamis(18/7)pukul10.00-11.30.Lalupadapukul 18.30-19.30 WIB Liverpool menggelar latihan kedua. Pada Jumat (19/7) Liverpool juga akan menggelar latihan sebanyak dua kali. Latihan pertama digelar pukul 10.00-11.30 WIB sementaralatihankeduapukul18.30-19.30WIB.

Latihan terakhir Liverpool jelang laga Indonesia XI akan digelar Sabtu (20/7) pukul 10.0011.30 WIB. Hanya saja fans Liverpool tidak akan leluasa menyaksikan latihan tersebut karena empat di antaranya digelar tertutup. Jadwal latihan terbuka hanya dilakukan pada latihan yang akan digelar Jumat (19/7). Itu pun hanya terbuka selama 15 menit. Ini Jadwal Liverpool Selain menggelar pertandingan persahabatan dengan Indonesia XI di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK) Senayan Jakarta, Sabtu (20/7), Liverpool FC juga akan melakukan sejumlah kegiatan. Informasi yang diperoleh dari Inpire, selaku humas Liverpool FC di Indonesia, kegiatan ini tidak hanya diikuti skuat Liverpool tapi juga oleh dua legenda Liverpool, yakni Ian Rush dan Roby Fowler. Pada Kamis (18/7), kedua legenda Liverpool tersebut akan menggelar interview media di HotelMuliaSenayanJakarta,tempat“TheReds” menginap. Dua legenda Liverpool ini akan bertemu media pada pukul 11.00-13.00 WIB. Agenda selanjutnya adalah media interview yang akan dilakukan tim utama. Kegiatan ini juga dilakukan di Hotel Mulia Senayan Jakarta pukul 13.30 WIB. Pada pukul 17.00 WIB, skuat utama Liverpool dijadwalkan untuk menggelar meet and greet di Hotel Mulia Senayan Jakarta. Pada malam hari, Robbie Fowler dan Ian Rush akan menggelar jumpa fans di The Cone, FX Plaza, Jakarta pukul 19.00 hingga 20.30 WIB. Selain meet and greet, kedua legenda Liverpool itu juga akan melakukan tanya jawab dengan

fans. Pada Jumat (18/7), dua bintang Liverpool Coutinho dan Alberto akan melakukan retail store apperance di sebuah mall di Jakarta yang masih dirahasiakan panitia. Acara tersebut digelar pada pukul 14.00-15.30 WIB. Di waktu yang sama juga akan digelar acara Gocekz Project Soccer Clinic (Charity Partner) di Kompleks Stadion GBK. Acara ini akan dihadiri oleh Lucas Leiva, Brad Jones, Iago Aspas, Andrew Wisdom, Flanagan, Enrique, dan Ian Rush. Pada pukul 18.00-20.00 WIB dua legenda Liverpool, Ian Rush dan Robbie Fowler akanmelakukanclosedtrainingdiStadionGBK. Disiarkan TV Inggris Laga persahabatan antara Liverpool FC dan Indonesia XI yang berisikan pemain timnas Indonesia tak hanya menarik perhatian masyarakat di tanah air. Fans Liverpool di Inggris rupanya ingin ikut memantau perkembangan timnya di Tour Indonesia, Australia dan Thailand. Salah satu televisi olahraga di Inggris, New England Sports Network (NESN) akan menyiarkan langsung salah satu dari tiga pertandingan Liverpool di Tour LFC 2013. Dan yang terpilih untuk disiarkan langsung oleh NESN adalah laga Liverpool melawan Indonesia XI yang akan digelar di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK) Senayan Jakarta, Sabtu(20/7).“TourpertamaLiverpoolmelawan Indonesia XI, yang berisikan pemain top di negara (Indonesia). NESN akan menyiarkan langsung pertandingan ini,” demikian dilansir situs NESN. (abu/jpnn)

Pendaftaran CPNS Mulai Dibuka Sambungan Halaman 1 CPNS. Ini sah-sah saja, proses kan boleh saja dimulai,” kata Karo Hukum dan Humas Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (KemenPANRB) Muhammad Imanuddin kepada JPNN, Rabu (17/7). Kebijakan Kemenkeu yang lebih awal membuka pendaftaran, menurutnya, hanya masalah teknis untuk kepraktisan saja. Jangan sampai tidak punya waktu untuk menjaring calon peserta. Sebab kalau mendadak umumnya tidak mendapatkan calon yang

Departemen Redaksi METRO TAPANULI Dewan Redaksi Group: Marganas Nainggolan (Ketua), Maranatha Tobing, Pandapotan MT Siallagan, Muhiddin Hasibuan, Eva Wahyuni, Daniel Simanjuntak, Leo Sihotang, Hermanto Sipayung, Nurjannah. Pjs Redaktur Pelaksana:- Redaktur: Nasa Putramaylanda, Pholmer Saragih, Jhon Damanik, Plidewatna, Syafruddin Yusuf, Pala Silaban Hezbi Rangkuty, Edi Saragih Asisten Redaktur: Imelda Purba. Kordinator Liputan: Ridwan Butar-butar, Ass. Korlip: Marihot Simamora Reporter: Freddy Tobing, Milson Silalahi, Aris Barasa, Juris Tanjung, Samuel Sitompul, Masril Rambe (koresponden Barus), Horden Silalahi(Humbahas), Bernard Lumbangaol (Taput), Hengki Tobing (Taput), Hermanto Turnip (Tobasa) METRO SIANTAR Redaktur Pelaksana: Leonardus Sihotang, Yappy Chandro Purba, Kordinator Liputan: Tonggo Sibarani, Reporter: Imelda Purba, Pra Evasi Haloho, Billy Andra Nasution, Eko Hendriawan, Dhev Fretes Bakkara (Fotografer), Rano Kambo Hutasoit, Darwis Damanik, Sawaluddin, Soetomo Samsu (Jakarta), Irwansyah (TanahJawa), Marihot Sinaga (Raya), Hardono Purba (Silau Kahean), Sendi Warto Purba (Saribudolok), Taman Haloho (Parapat) Sekretaris Redaksi: Yanti Nurhapni, Staf Redaksi : Ita Butar-butar METRO TABAGSEL Redaktur Pelaksana: Nurjannah, Pjs Kordinator Liputan: Ikror Amin Lubis, Reporter: Parlindungan Pohan (Sidimpuan/Tapsel), Amran Pohan (Tapsel), Amran Pikal Siregar, (Palas), M Ridwan Lubis (Madina), Parningotan Aritonang.

diinginkan. Ditanya apakah untuk membuka pendaftaran lowongan harus mendapat persetujuan MenPAN-RB, Imanuddin menjawab, “Tidak usah persetujuan MenPAN-RB, karena teknis pendaftaran itu diserahkan ke masing-masing instansi. Malah secara pribadi saya mengapresiasi karena Kemenkeu memberikan waktu yang cukup untuk calon pelamar agar tidak dadakan.” Intinya, lanjutnya, lowongan sudah bisa dibuka mulai dari sekarang. Hanya saja untuk tes kompetensi dasar (TKD) dan formasinya tetap menunggu putusan MenPAN-RB.

METRO ASAHAN Redaktur Pelaksana: Hermanto Sipayung, Kordinator Liputan: Edwin Garingging, Reporter: Irvan Nasution (Kisaran), Susilowady (Kisaran), Jekson Siahaan (Batubara), Putra (Aek Kanopan),Anniko Rambe, Rizki Whardana (R Prapat), Mahra Harahap (Kota Pinang), Ishak Lubis (Tj Balai), Syawaluddin Tanjung (Pamingke) Dep. Perwajahan, Pracetak & Artistik Kadep Pracetak & Artistik: Ahmad Yasir, Kabag: Amiruddin Staf Pracetak: Salomo Seven Malau, Jamaluddin Sinaga, Hedry Handoko, Jefree Putra, Andri Manullang, Handoko,Nazaruddin Ikhsan, Saddam Mounting: Samuel Sihotang (Koordinator), Hotland Doloksaribu, Amran Nainggolan, Nico HS, Kabag Teknisi Maintenance & IT: Irwan Nainggolan, Online Website: Juanda Panjaitan DIVISI USAHA Departemen Umum/Adm/Keuangan Manager Adm/Keu/Umum: Dumaria, Kabag Accounting: Restioni Padang Departemen Sirkulasi / Pemasaran Manager Pemasaran: Jaberlison Saragih, Koordinator Pemasaran:Simson Winata Hutabarat, Adm Pemasaran: Indarny Aritonang, Piutang Koran: Ester Ade Gultom, Staf Pengembangan: Jhon Tua Purba, Dedi Kurniawan, Kordinator Ekspedisi: Ardi Departemen Iklan Manager Iklan: Jamot S, Kabag Iklan: Holden Simanjuntak, Kord Iklan: Bambang Satria, Kord Adm. Iklan Group: Hariyani Kartini, Piutang Iklan: Tio Maria, Annisa (Medan), Staf Desain: Reliston Purba, Togap Sinaga.

Meskisudahmemberikanruangbagiinstansi pusat dan daerah membuka lowongan, namun menurut Imanuddin, yang berhak melaksanakan seleksi CPNS ada syaratnya. Terutama instansi yang belanja pegawainya di APBD di bawah 50 persen dan tidak ada tenaga honorer tertinggalnya. “Kalau belanja pegawainya berlebih dan honorernya juga banyak, tidak perlu menerima CPNS lagi. Kemenkeu banyak honorernya tapi mereka tidak mengusulkan honorer tertinggalnya menjadi CPNS sehingga layak kalau membuka lowongan bagi pelamar umum,” tandasnya. (esy/jpnn)

Kepala Perwakilan Tapanuli : Ridwan Butar-butar, Koordinator Keuangan: Eriska Muham, Staf Piutang Koran/Iklan: Arfah Sari Hasibuan, Koordinator Pengembangan: Zulfiandi, Staf Pengembangan: Jack Simbolon (Taput), Tamy Sianturi (Tobasa) Perwakilan Metro Tabagsel Ka Perwakilan/Ka Biro Usaha: Edi Panjaitan, Kabag Pengembangan: Ahmad Suhaimi Lubis, Koordinator Keuangan: Kristina Hutabarat Perwakilan Metro Asahan Wakil Pimpinan Perusahaan: Darwin Purba, Kabag Pengembangan: Marshall Leo Siagian, Staf Pengembangan: Jemelister Sitorus, Koord.Keuangan: Revina Sihombing Kuasa Hukum: Binaris Situmorang SH Tarif Iklan : Hitam/Putih (B/W) Umum/Display Rp. 7.500/mm kolom, Iklan Keluarga Ucapan Selamat Rp. 3.500/mm kolom, Iklan Warna (Full Colour) Rp. 15.000/mm kolom. Harga iklan ditambah PPN 10%. Harga Eceran Rp2.000 (dalam kota). Rekening a/n: PT Siantar Media Pers Bank Mandiri Cab Pematangsiantar AC:1070003101831. Alamat Redaksi /Iklan/ Pemasaran Medan : Graha Pena Medan Jl Sisingamangaraja KM 8,5 No.134 Medan-Amplas. Telp (061) 7881661 (Hunting) Fax (061) 7881733 Alamat Redaksi /Iklan/ Pemasaran: Jl Sangnawaluh No.24 Komp Mega Land Siantar Telp:(0622) 7553511, Fax (0622) 7553501 Siantar. e-mail : metrosiantar@yahoo.com. Perwakilan Jakarta: Jln Raya Kebayoran Lama17 Jakarta Selatan Telp. (021)-5349205, 5349206, 5349115. Fax. (021)-53490522. Pencetak : PT Medan Graindo, Jl SM Raja KM 8,5 No.134 Medan. Telp (061) 7881661 (Hunting) Fax (061) 7881733

DALAM PELIPUTAN, WARTAWAN METRO TAPANULI SELALU DIBEKALI IDENTITAS DIRI DAN TIDAK DIBENARKAN MEMINTA SERTA MENERIMA APAPUN DARI NARASUMBER BILA ADA YANG MERASA DIRUGIKAN OLEH WARTAWAN METRO TAPANULI, DIMINTA UNTUK MELAPOR KE PIHAK BERWAJIB ATAU HUBUNGI 0631-24676


Issuu converts static files into: digital portfolios, online yearbooks, online catalogs, digital photo albums and more. Sign up and create your flipbook.