epaper andalas edisi kamis 8 november 2012

Page 1

HARIAN

andalas L U G A S

D A N

C E R D A S

Kamis, 8 Nopember 2012 | No: 243/Tahun VII | E-Mail:andalasmedan@gmail.com | Harga Eceran Rp2.000; Langganan+ongkos kirim Rp75.000; Luar Kota: Rp2.500

Ical Tegaskan Chairuman Cagubsu Golkar-PPP Kemungkinan Koalisi Medan-andalas Ketua Umum Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Partai Golkar Ir H Aburizal Bakrie (Ical) memperkenalkan Dr H Chairuman Harahap sebagai Calon Gubernur Sumut (Cagubsu)

yang diusung Partai pohon beringin dalam Pilgubsu 2013. Ical langsung menegaskan Chairuman Cagubsu Partai Golkar, ketika memperkenalkan Bersambung ke Hal. 15

RESMIKAN – Menteri Pekerjaan Umum Ir Djoko Kirmanto Dipl HE, Plt Gubsu) Gatot Pujo Nugroho dan Konjen China di Medan Yang Lingzhu bersama-sama menekan tombol sirine tanda dimulainya pembangunan jalan tol MedanKualanamu, Rabu (7/11). andalas/ist

andalas/hs poetra

MOTIVASI – Aburizal Bakrie didampingi sejumlah petinggi Partai Golkar dari Pusat dan Sumatera Utara, di antaranya Chairuman Harahap dan Andi Ahmad Dar, saat berkunjung ke Yayasan Pendidikan Harapan, Medan, untuk memberikan ceramah motivasi, Rabu (7/11).

Puluhan Kader PAN Medan Hengkang ke NasDem Medan-andalas Puluhan kader Partai Amanat Nasional (PAN) hengkang ke Partai Nasional Demokrat (NasDem), di antaranya mantan Bendahara Umum DPD PAN Medan M Ikhsan SE, M Guntur,

Mas Rijal SH (mantan wakil bendahara), Abdul Mukti, H Mulia Ritonga, Wanhar SKom, dan Dahliana Nasution. Menurut M Ikhsan, alasan

Menteri PU Mendadak Bangun Tol Kualanamu Target 900 Hari Selesai

Bersambung ke Hal. 15

Obama Menang, Warga Medan Ikut Senang BARACK Hussein Obama kembali mengukir sejarah menjabat sebagai Presiden Amerika Serikat untuk kedua kalinya. Obama yang diusung Partai Demokrat bersama Joe Bidden berhasil mengalahkan pasangan Partai

Republik, Willard Mitt RomneyPaul Ryan, dalam Pemilu Presiden (Pilpres) yang digelar pada Selasa (6/11) waktu AS atau Rabu (7/11) waktu Indonesia. Bersambung ke Hal. 15

.andalas/rizki mulya DIGIRING – Para tersangka kerusuhan Batangtoru dengan mengenakan baju tahanan digiring petugas saat menjalani pemeriksaan di Mapoldasu, Rabu (7/11)

Pengakuan Tersangka Kerusuhan Batangtoru:

"Kami Dipukuli Polisi" Medan-andalas Petugas kepolisian yang melakukan penangkapan terhadap 16 tersangka kerusuhan dan perusakan Kantor Camat dan Mapolsek Batangtoru, Tapanuli Selatan (Tapsel) dituding telah melakukan penganiayaan terhadap para tersangka. Tudingan itu disampaikan Indra Pasaribu dan Nasrun Parinduri, dua dari 16 tersangka yang ditangkap, di sela-sela pemaparan yang dilakukan petugas Subdit III/Umum Ditreskrimum Poldasu di Mapoldasu, Rabu (7/11).

“Iya, kami ada dipukuli polisi. Tapi kami lupa orangnya,� ujar Indra sembari memperlihatkan bekas pukulan yang ada di perutnya. Senada dengan Indra, Nasrun juga mengaku mengalami penganiayaan oleh petugas kepolisian. “Wajah dan tangan kami juga ada bekas lukanya,� beber Nasrun. Selain mengaku dianiaya, keduanya juga membantah tuduhan polisi yang menyebutkan mereka sebagai penggerak massa. "Saya bukan Bersambung ke Hal. 15

WALI KOTA MEDAN BANGGA

Lubuk Pakam-andalas Menteri Pekerjaan Umum Djoko Kirmanto bersama Plt Gubsu Gatot Pujo Nugroho dan Konjen China di Medan Yang Lingzhu, Rabu (7/11) siang mendadak meresmikan dimulainya pembangunan Jalan Tol Medan-Kualanamu, di Desa Penara, Kecamatan Batang Kuis, Deli Serdang.

MENTERI PU DJOKO KIRMANTO

Bersambung ke Hal. 15

Kurs dan Harga Logam Mulia, 7 Nopember 2012 Mata Uang AUD CNY EUR GBP HKD

Jual 10082 1534 12375 15457 1248

Beli 9972 1519 12251 15300 1236

Mata Uang Jual JPY 120.763 MYR 3166 USD 7917 SGD 9678

Beli 119.55 3133 7832 9582

Sumber Bank Indonesia

ANEH tapi NYATA

Bonita Pricilia Sitompul Wakili Sumut ke Kompetisi Nasional Kuis Kihajar Wali Kota Medan Drs Rahudman Harahap MM memberangkatkan Siswi SMP St Thomas I Medan Bonita Pricilia Sitompul putri dari pasangan Drs Hendrik H Sitompul MM/Ir Rospita Marpaung MM, untuk mengikuti kompetisi tingkat nasional Kuis Kihajar (Kita Harus Belajar).

"Mari kita mulai saja pekerjaan ini, karena ini sudah lama kita rencanakan. Kenyataannya baru bisa kita lakukan hari ini. Karena kita terlambat, saya tidak mau buangbuang waktu lagi. Harus segera selesai."

K

andalas/ist

DIABADIKAN– Bonita Pricilia Sitompul (dua dari kanan) didampingi kedua orang tuanya, Drs Hendrik H Sitompul MM/Ir Rospita Marpaung MM, diabadikan bersama Wali Kota Medan Drs Rahudman Harahap MM di ruang kerja wali kota, Selasa (6/11).

uis Kihajar diselenggarakan Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan Nasional mulai tanggal 6 sampai 9 November 2012 di Hotel Aston Marina Ancol, Jakarta. Wali Kota Medan Rahudman Harahap juga memberi motivasi dan semangat kepada Bonita P Br Sitompul agar dapat meraih juara pertama. "Saya berharap Bonita dapat membawa harum nama Kota Medan dan Sumatera Utara, apalagi hari ini tepat hari ulang tahun Bonita. Sudah pasti juara itu," kata Rahudman Harahap di ruang

kerja wali kota di Balai Kota Medan, Selasa (6/11) saat menjamu sekaligus memberangkatkan Bonita Pricilia Sitompul didampingi kedua orang tuanya Hendrik H Sitompul dan Rospita Marpaung serta Kepala SMP St Thomas I Medan Drs Marolop Situmorang. Wali kota yang terlihat akrab, mengaku sangat bangga jika nantinya Bonita dapat membawa harum nama Kota Medan. "Kita harus mendukung yang seperti ini, siswi yang memiliki prestasi harus kita bantu," kata Bersambung ke Hal. 15

Sesajian Tidak Dipenuhi Sebelum Indoglove Terbakar TERBAKARNYA pabrik PT Indoglove di Jalan Pulau Ternate, Kawasan Industri Medan (KIM), Dusun 19, Desa Saentis, Kecamatan Percut Seituan, Deli Serdang, yang menelan korban jiwa lima orang dan sejumlah karyawan terluka,

menyisakan cerita mistis. Percaya atau tidak, tetapi cerita yang berkembang di sekitar pabrik pembuat sarung tangan tersebut menyebutkan kalau kebakaran pada Kamis (1/ Bersambung ke Hal. 15

BERSIHKAN Satu unit alat berat saat membersihkan puing-puing kebakaran pabrik PT Indgolove beberapa hari lalu.andalas/dp


HARIAN

andalas L

U

G

A

S

D

A

N

C

E

R

D

A

S

Kamis, 8 November 2012 | No: 2428/Tahun VII | Website: www.harianandalas.com | Harga Eceran Rp2.000; Langganan+ongkos kirim Rp75.000; Luar Kota: Rp2.500

Suasana Kamar Pecut Gairah Bercinta RUANGAN apa sih yang paling penting dalam sebuah rumah? Hmmm, dengan mantap Anda pasti menjawab: kamar tidur! Yes honey, it's a sacred place. Ciptakan kamar spesial yang nyaman hanya untuk Anda dan si dia. Biarkan suasana "panas" dan seksi dalam kamar mendukung aksi bercinta Anda. So, let's get it on baby! Warna "Panas". Pemilihan warna yang tepat dijamin membantu meningkatkan gairah Anda dan pasangan. Dan ya, warna merah menjadi favorit untuk membuat suasana kamar semakin hangat. Pilih item yang bisa menambah marak semangat cinta Anda, seperti couch berwarna merah, mungkin? Selain itu,

Intan RJ

warna oranye dan kuning juga bisa membantu memberikan aksen sensual di kamar. Nah, semakin banyak opsi untuk Anda, kan? Kelembutan ekstra. Sebagai ruangan yang penting untuk romansa Anda dan pasangan, tentunya kenyamanan merupakan hal utama dalam merancang dan mendekor ruangan ini. Selain ukuran kasur yang paling tidak cukup untuk dua orang, harus dipastikan seprai yang Anda pilih pun halus dan nyaman di kulit, serta tidak panas. Oh ya,

gunakan bahan natural seperti sutra, katun, atau linen. It's good against your skin, dear. Aksen "nakal" di kamar. Untuk mempercantik kamar, cukup tambahkan aksen-aksen pemanis ruangan dengan menggunakan bantal-bantal kecil. Atau tambahkan fluffy pillow untuk memberi kesan "nakal" namun tetap cozy. Jangan lupa memilih warna yang sesuai dengan suasana bedding Anda. Tambahkan juga fluffy rug di lantai agar aksi Anda dan si dia tidak terbatas. Tidak ragu kan

untuk beraksi di atas lantai? Pencahayaan yang tepat. Cahaya lampu yang tepat membuat suasana kamar menjadi lebih intim. Yes dear, it's all about the light. Warna lampu kuning tidak pernah salah karena memberi suasana hangat dan intim. Tapi jangan lupa kegunaan dari tirai yang sanggup menahan hawa panas dan cahaya terang di pagi hari. Psst, tirai membuat kamar terasa secluded. Tambahan aksen tassle pada tirai membuatnya terkesan eksklusif.(NET)

DePe Jadi Penari Striptease MESKIPUN sering berperan sebagai wanita seksi, Dewi Perssik kesulitan untuk berperan sebagai penari striptease. Tantangan pertama, Dewi dikelilingi lelaki-lelaki seksi yang membuatnya tergoda. Tantangan lain adalah beratnya menari di pole dance atau tiang penyangga. Dewi mengaku mabuk kepayang dengan cowok-cowok seksi yang menjadi bodyguard-nya. Penampilan Robby, Reyhan dan Rizal membuat Dewi Perssik benar-benar membuatnya seperti seorang 'dewi'. Ibaratnya ketiga lelaki tersebut, para olimpian zaman Yunani kuno. "Ada satu adegan saya menari striptease. Dan Robby menjadi pendamping. Wah itu adegan benerbenar istimewa. Dengan entengnya

Robby mengangkat tubuh saya, seperti mengangkat anak kecil," jelas Dewi sambil menyanderkan tubuhnya di badan Robby. Kebersamaan Dewi dan Robby seakan menyiratkan sesuatu. Dewi tidak mengiyakan atau menolak pertanyaan kedekatan mereka. Namun Robby dengan tegas mengatakan dia sudah memiliki pacar. "Itu kan Mas Robby, lha saya kan janda," ungkapnya. Seberapa berat adegan Dewi Perssik menari striptease? "Saya serius menjalani adegan sebagai stripper. Saya latihan selama dua hari, didampingi pelatih tari striptease profesional. Dan selama dua hari itu, tangan saya sampai bengkak, biru-biru dan kapalan karena beraksi pole dance," paparnya. (NET)

Rokok Mentol Bikin Anak Jadi Pecandu ANAK-anak yang mulai mencoba rokok dengan rasa mentol, memiliki kecenderungan untuk menjadi pecandu saat dewasa, dibandingkan anak yang mencoba rokok tanpa rasa. Sebuah penelitian baru di Amerika Serikat menemukan, anak muda yang pertama kali mencoba rokok dengan rasa mentol, 80 persen cenderung menjadi perokok berat. Rasa mentol ditambahkan ke dalam rokok untuk menciptakan rasa mint yang menyegarkan. Kritikus menuduh, bahwa rasa mentol ini ditambahkan ke dalam rokok untuk membuat efek kecanduan pada anak-anak, hingga terbawa saat mereka berusia dewasa. "Penelitian telah membuktikan bahwa rokok mentol merupakan faktor resiko potensial untuk anakanak menjadi seorang perokok ketika dewasa nanti," ujar Pemimpin Penelitian, Nonnemaker James, dari Lembaga Penelitian RTI International, di Research Triangle Park, Carolina Utara, Amerika

Serikat, Rabu 7 November 2012. Meski begitu, penelitian ini dinilai James masih memiliki banyak kekurangan. Menurut James, penelitian yang muncul dalam Jurnal Ketergantungan (Addiction Journal) tidak membuktikan bahwa hanya rokok mentol yang harus disalahkan dalam ketergantungan rokok. "Subjek yang diteliti sangat sedikit, sehingga tidak menunjukkan sebuah asosiasi yang kuat terhadap sebab akibat dan efek," kata James. Salah satu isu, menurut James adalah penelitian ini tidak diatur secara khusus untuk menjawab apakah mentol dapat mendorong kebiasaan merokok. Penelitian ini sudah dilakukan sejak 3 tahun lalu dengan melibatkan 47 ribu responden. Mereka adalah para siswa sekolah menengah di Amerika Serikat yang baru mulai merokok. Dari hasil survei tahun pertama dan kedua, 1.800 siswa memilih menggunakan rokok mentol. Pada survei yang

dilakukan pada tahun ketiga dengan responden yang sama, ditemukan fakta bahwa mereka yang merokok mentol telah menjadi seorang perokok. Sehingga, penelitian ini menyimpulkan, 80 persen kecenderungan menjadi pecandu rokok lebih tinggi ditemukan pada anak-anak yang memulai rokok dengan rasa mentol. "Sebenarnya ini juga disebabkan oleh rasa mentol pada rokok yang dapat menimbulkan rasa lebih sensitif," kata James.Namun penelitian ini belum bisa dibuktikan secara mutlak terhadap pengaruh ras. Sebab penelitian ini masih dilakukan terhadap siswa

kulit putih. Sebelumnya, sebuah penelitian membuktikan, bahwa perokok mentol juga beresiko tinggi terkena stroke. US Centers for Disease Control and Prevention menyatakan, semua jenis rokok meningkatkan resiko seseorang terkena penyakit jantung 2-4 kali lipat. Tapi tentu saja, resiko terbesar yang disebabkan oleh rokok adalah kanker paru-paru. Karena itu menurut James, tindakan paling bijaksana adalah berhenti merokok. "Sampai saat ini tidak ada penelitian yang menyebutkan, bahwa perokok mentol akan sulit berhenti," ujar James.(BBS)

Ternyata Sudah Menikah PRESENTER cantik Intan RJ membawa kabar bahagia, sekaligus mengejutkan. Ternyata, Intan sudah menikah pada awal tahun 2012, dengan Indra Utama. Saat dihubungi wartawan, Rabu (7/11), Intan mengaku bahwa ia sudah menikah secara agama. “Iya, sudah menikah secara agama. Kalau dibilang nikah siri kok kayaknya gimana gitu. Aku nikah di awal tahun ini, bulan Januari,� ucap Intan. Lebih lanjut Intan berujar bahwa ia memang tidak bermaksud menutupi pernikahannya dengan Indra. Presenter yang juga berprofesi sebagai penyanyi itu memang hanya ingin melangsungkan pernikahan, dengan diketahui orang orang terdekat saja. “Bukannya nutup nutupin, tapi memang kita maunya keluarga saja yang tahu, supaya kan lebih sakral. Lagipula suamiku bukan dari kalangan selebritis, jadi belum terbiasa menghadapi temen-temen wartawan,� ujar Intan.(NET)

Titiek Puspa Siap Ramaikan Konser The Rollies GRUP musik The Rollies, akan melangsungkan konsernya bertajuk 'The Rollies Journey In Concert' pada Minggu, 11 November mendatang. Mereka akan kolaborasi dengan seseorang yang spesial. Siapakah dia? Sosok tersebut adalah Titiek Puspa. Titiek pun siap berkolaborasi dengan band yang hits dengan single 'Bimbi' itu. "Saya kagum dengan mereka waktu mereka masih bocah. Senang banget bisa konser bareng mereka," ucapnya selepas konferensi pers acara konser tersebut di Pisa Cafe Menteng, Jakarta, Rabu (7/11). Titiek pun tidak melakukan persiapan khusus jelang konser dengan The Rollies. "Enggak ada persiapan khusus karena konsernya nanti kan saya enggak loncat-loncatan. Sehari

sebelumnya bahkan saya masih harus konser," tuturnya lagi. Dalam konser tersebut, Titiek akan tampil tiga lagu. Dua diantaranya akan berkolaborasi dengan The Rollies dalam lagu ciptaannya yaitu 'Bimbi' dan 'Dansa Yok Dansa'. Satu lagu lagi giliran Benny Likumahuwa cs yang mengiringi Titiek bernyanyi lagu 'Kupu-Kupu Malam'. Titiek juga menceritakan kisahnya dulu. "Rumah saya dulu di Jalan Sukabumi, Jakarta, jadi basecamp bandband seperti The Rollies maupun Brury," ungkapnya. Konser kolaborasi musisi legendaris itu akan berlangsung di Airman Lounge Lobby Lagoon Tower Hotel Sultan. Band legendaris lainnya, Flashback akan tampil sebagai band pembuka.(NET)


Kamis 8 November 2012

Pengajuan Direksi Bank Sumut Diprotes Medan-andalas Front Rakyat dan Pemuda Indonesia meminta Bank Indonesia agar bersikap independen dalam melakukan fit and proper test sesuai PBI No: 12/ 23/PBI/2010. Mereka juga meminta Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) mengusut tuntas kasus pemilihan Direksi Bank Sumut. Demikian pernyataan Framindo saat menggelar aksi unjuk rasa, Rabu (7/11) di depan kantor BI Cabang Medan. Sebagai bentuk protes atas pengajuan nama yang diusulkan Pemerintah Provinsi Sumatera Utara (Pemprovsu) yang dianggap tidak memenuhi syarat, massa membawa lima ekor ayam. Aksi simbolis itu terkait pengajuan lima nama calon Direksi Bank Sumut yang mereka nilai seperti ayam. Massa mendesak agar kelima calon Direksi Bank Sumut yang diusulkan Plt Gubernur Sumut Gatot Pujo Nugroho, yakni Rudi Dogar Harahap (eks Direktur Umum Bank Sumut), M Syahrir Ritonga (eks Pimpinan Bank Sumut Cabang Lubuk Pakam 2006), Esther (Pimpinan Wilayah Bank Danamon), Saparuddin (Pimpinan Bidang Divisi Treasuri Bank Sumut) dan Agung Santoso, agar dicermati ulang. Framindo menilai kejanggalan atas kelima nama calon Direksi Bank Sumut itu seiring dengan ditolaknya nama-nama calon dimaksud oleh Bank Indonesia. Pengunjuk rasa kemudian menuding Plt Gubernur Sumut Gatot Pujo Nugroho selaku Pemegang Saham Pengendali (PSP) di Bank Sumut terkesan lalai serta memaksakan kehendak dengan mengajukan kelima calon tersebut. "Kami minta agar nama-nama tersebut ditinjau ulang dan di diskualifikasi sebagai calon Direksi Bank Sumut," ujar mereka. (FEL)

Dua Jemaah Jakarta Gabung Kloter 7 Sumut Medan-andalas Sebanyak 455 jemaah haji kelompok terbang (kloter) 7 Debarkasi Medan mendarat di Bandara Polonia, Rabu (7/11) sekira pukul 17.00 WIB dan masuk Asrama Haji Medan pukul 18.00 Wib. Sekretaris Panitia Penyelenggara Ibadah Haji (PPIH) Debarkasi Medan H Abd Rahman Harahap melalui Humas HM Sazli Nasution mengatakan, jemaah yang berasal dari Binjai 284 orang, Tanjung Balai 153 orang, Medan 1 orang, Langkat 2, Deli Serdang 1, dan Asahan 4 orang, itu disambut Kakankemenag Sumut H Abd Rahim, dan Sekda Kota Binjai Iqbal Pulungan. “Kloter 7 ini sebelumnya berangkat 454 orang dan kembali 455 orang. Tapi 4 orang telah kembali pada kloter 4, dan untuk mengisi seat yang kosong kemudian bergabung dua jemaah Jakarta dan 3 orang mutasi dari kloter 11 Asahan,” ujar Sazli di Asrama Haji Medan. Kakandepag Binjai Al Ahyu MA mengatakan, daftar tunggu haji Binjai saat ini mencapai 2700 orang. Untuk itu dia mengharapkan ada penambahan kuota untuk ‘kota rambutan’. Sedangkan 284 jemaah Binjai yang tergabung dalam kloter 7, sekitar 40 persen merupakan jemaah risiko tinggi. (YN)

MUI: Tutup Grand Diamnod Spa Medan-andalas Ketua Majelis Ulama Indonesia (MUI) Kota Medan Prof H Mohd Hatta mendesak pemerintah menutup Grand Diamond Spa yang terletak di Jalan H Adam Malik Medan. Pasalnya, lokasi itu ditengarai dijadikan tempat prostitusi terselubung. “Instansi terkait harus mencabut izin sekaligus menutup lokasi yang merusak moral manusia. Instansi terkait jangan seolah tidak mengetahui adanya prostitusi terselubung di spa itu,” kata Hatta menjawab andalas melalui telepon selular, Rabu (7/ 11), terkait Grand Diamond Spa yang diduga dijadikan lokasi prostitusi terselubung. Mantan Kakanwil Depag Sumut ini meminta instansi terkait agar turun ke lapangan guna melakukan razi pada tempat-tempat yang dijadikan prostitusi terselubung. “Bila perlu, pemerintah jangan sungkan-sungkan mencabut izin usaha yang dijadikan tempat maksiat terselubung. “Apapun bentuknya, lokasi yang dapat merusak moral harus ditertibkan,” tandas Guru Besar IAIN Sumut ini. Sementara itu, berdasarkan hasil investigasi andalas belum lama ini, Grand Diamond Spa yang terletak di Jalan H Adam Malik Medan diduga kuat sebagai lokasi prostitusi terselubung. Ketika kru andalas memasuki lokasi itu, seorang wanita muda berpakaian seksi mengaku bernama Dewi langsung menawarkan harga kamar untuk refleksi spa berkisar Rp 120 sampai Rp 160 ribu per jam. “Di sini juga ada fasilitas PM (penis message) bagi tamu,” katanya berpromosi. (ZAL)

PUTUS HUBUNGAN Bahwa yang bertanda tangan dibawah ini : Nama : Sumarni (istri) Alamat : Jl. Damar No. 5 G dengan Nama : Tjung Koan(suami) Alamat : Jl. Sikambing Gg. Selamat No. 15 menyatakan putus hubungan sebagai suami istri dan segala tindak lanjut di luar menjadi tanggungjawab masing-masing. Yang membuat pernyataan dto SUMARNI (Istri)

MEDAN KITA

harian andalas | Hal.

3

Dialog Interaktif Dinas Kominfo Medan

PPID Dituntut Transparan Sampaikan Informasi Publik Medan-andalas Dinas Komunikasi dan Informatika (Kominfo) Kota Medan kembali menggelar dialog interaktif dengan Kelompok Informasi Masyarakat (KIM), Rabu (7/11). Kali ini dialog digelar di Aula Kantor Camat Medan Selayang dengan melibatkan KIM dari Kecamatan Medan Selayang dan Medan Tuntungan. Selain menyosialisasikan sejumlah program Pemko Medan, seperti prosedur pengurusan akte kelahiran, e-KTP, dan perubahan Perda PBB, dialog interaktif kali ini juga melibatkan Komisi Informasi Publik (KIP) Sumut guna menyosialisasikan UU No 14 tahun 2008 tentang Keterbukaan Informasi Publik (KIP). Dalam dialog interaktif yang diprakarsai Dinas Kominfo tersebut hadir perwakilan Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil (Disdukcapil), perwakilan Dinas Pendapatan (Dispenda), Anggota KIP Sumut Robinson Simbolon, Camat Medan Selayang Zulfahri Ahmadi, Camat Medan Tuntungan, serta lurah dan kepling dari dua kecamatan itu. Pada kesempatan itu, perwakilan Disdukcapil menyosialisasikan prosedur pengurusan akte kelahiran dan e-KTP kepada KIM dan tentang Kependudukan sesuai Perda Kota Medan No 1 tahun 2010. Perwakilan Dispenda menyosialisasikan perubahan Perda No 3 tahun 2011 menjadi Perda No 6 tahun 2012 tentang PBB Pedesaan dan Perkotaan. Sementara Dinas Kominfo sendiri menyosialisasikan tentang Information and Communication Technologies (ICT), dimana pada tahun 2013 Kota Medan menuju kota digital.

Sedangkan Anggota KIP Sumut Robinson Simbolon menyosialisasikan UU No 14 tahun 2008 tentang KIP. Robinson Simbolon mengatakan, keterbukaan informasi publik merupakan sarana dalam mengoptimalkan pengawasan publik terhadap penyelenggara negara dan badan publik wajib memberikan informasi. Badan publik itu lembaga atau organisasi serta perusahaan yang mempergunakan anggaran APBN/APBD, sumbangan masyarakat atau luar negeri. Bagi badan publik yang tidak memberikan informasi dikenai hukuman kurungan selama satu tahun atau denda sebesar Rp5 juta. “Komisi informasi bertugas untuk menerima, memeriksa, dan memutus permohonan penyelesaian sengketa informasi melalui mediasi dan atau ajudikasi nonligitasi,” kata Robinson seraya mengaku sejauh ini pihaknya belum ada menerima sengketa informasi. Pada kesempatan itu, Robinson juga mengajak seluruh pejabat Pengelola Informasi dan Dokumentasi (PPID) di setiap satuan kerja menyiapkan dan memberikan informasi secara transparan demi tata kelola pemerintahan yang baik dan bertanggungjawab. “Kehadiran UU No 14 tahun 2008 tentang KIP ini, pejabat

andalas/robenson

DIALOG INTERAKTIF - Camat Medan Selayang Zulfahri Ahmadi (tengah) dan Anggota KIP Sumut Robinson Simbolon (2 kanan) menyosialisasikan program Pemko Medan dan UU No 14 tahun 2008 tentang KIP dalam dialog interaktif yang digelar Dinas Kominfo Kota Medan di Aula Kantor Camat Medan Selayang, Rabu (7/11). PPID dituntut agar lebih transparan dan terbuka dalam menyampaikan informasi publik. Keterbukaan informasi badan publik kini sudah menjadi tuntutan masyarakat guna mewujudkan tata kelola pemerintahan yang baik,” jelasnya. Sebelumnya, Kepala Dinas Kominfo Medan Zukifli Sitepu mengatakan, dialog interaktif dengan melibatkan KIM yang ada di kecamatan di Kota Medan merupakan salah satu program Dinas Kominfo Kota Medan. Tujuannya untuk menyo-

Himmah: Ada Pesan Sponsor di Balik RUU Kamnas kan pemerintah,” ketus tokoh Medan-andalas Rancangan Undang-Undang pemuda nasional kelahiran SumaKeamanan Nasional (RUU Kamnas) tera Utara ini. Aminullah menilai, pemerintah yang diajukan pemerintah ke DPR RI, mendapat tentangan dari kala- tak perlu menyusun payung hungan pemuda dan mahasiswa. Ke- kum baru dalam bentuk RUU tua Umum Pimpinan Pusat Him- Kamnas yang akan mengoordipunan Mahasiswa Al-Washliyah nasikan institusi Polri dan TNI terkait masalah per(Himmah) Aminullah tahanan dan keamaSiagian SAg, mensinan. Selain karena sisnyalir ada pesan tem perundang-unda‘sponsor’ dalam pengan di Indonesia tidak ngajuan RUU Kammengenal bentuk UU, nas tersebut. Salah yang berfungsi sebagai satu sinyalemen itu payung hukum bagi UU terlihat dari upaya lain, keberadaan atumenggabungkan ran itu berpotensi kembali institusi TNI membuka kembali pedan Polri atau bahkan luang politisasi TNI. menghidupkan kem"Masalah yang timbali keberadaan Debul selama ini, akibat partemen Pertahanan Aminullah Siagian tidak adanya aturan dan Keamanan. “Ini sama artinya mengungkit koordinasi antara TNI dan Polri, duka lama yang menjadi coreng semua itu sekadar gejala. Penyehitam sejarah bangsa ini. Himmah lesaiannya tidak dengan membuat secara tegas menolak RUU Kam- UU baru. Cukup menerbitkan nas untuk disahkan menjadi peraturan pemerintah," ujar AmiUndang-undang,” tegas Aminul- nullah seraya mengatakan dengan lah kepada wartawan di Medan, membentuk UU baru sebagai payung hukum, hal itu justru akan Rabu (6/11). Aminullah menilai, alasan Men- berdampak negatif. Aminullah menegaskan, sebateri Pertahanan Sugiantoro yang mengaku RUU Kamnas dimak- gai elemen organisasi kepemusudkan untuk menjadi induk per- daan dan kemahasiswaan, Himundang-undangan yang akan me- mah akan mengajak organisasi ngatasi fungsi pertahanan dan ke- lainnya untuk melakukan aksi amanan yang pada pascarefor- bersama penolakan terhadap Ranmasi dipisahkan secara tegas, ha- cangan Undang-Undang Keamanya sebagai life service semata un- nan Nasional. “Bila RUU Kamnas ini berhasil tuk menutupi skenario besar yang disahkan, maka yakinlah negara sudah dirancang. “Bahkan kami menduga RUU ini akan kembali ke masa lampau. Kamnas ini merupakan rencana Kebebasan mengeluarkan pendauntuk menciptakan sebuah sistem pat dan transparansi publik yang ‘mematikan’ gerakan kepemu- kita inginkan akan kembali terdaan dan mahasiswa yang selama belenggu,” tegas Aminullah. ini bersikap kritis terhadap kebija(HAM)

sialisasikan program Pemko Medan yang lagi trend dibicarakan di tengah-tengah masyarakat lewat KIM. “Saat ini mengenai akte kelahiran, e-KTP, PBB, dan ICT sedang hangat dibicarakan di masyarakat. Hal inilah yang kita sosialisasikan kepada masyarakat lewat KIM yang sudah terbentuk dengan mengelar dialog interaktif,” kata Zulkifli. Zulkifli mengungkapkan, dialog interaktif tersebut akan digelar di 21 kecamatan di Kota Medan dengan melibatkan KIM.

Melalui dialog interaktif ini, lanjutnya, seluruh anggota KIM diharapkan berperan aktif mendistribusikan informasi yang perlu diketahui masyarakat. “KIM ini adalah kelompok sosial masyarakat yang ada di kecamatan, seperti komunitas sadar lingkungan, komunitas profesional, komunitas seni budaya, dan lainnya. Mereka ini kita harapkan aktif menginformasikan hal-hal yang perlu diketahui masyarakat,” ujarnya. (BEN)

Sidang SIMB Palsu

Kadis TRTB Protes Dipanggil Sebagai Terdakwa Medan-andalas Meski sempat mengaku tidak mau hadir untuk memberi keterangan dalam sidang perkara SIMB (Surat Izin Mendirikan Bangunan) palsu dengan terdakwa Faisal Umri Kamal, Kepala Dinas Tata Ruang dan Tata Bangunan (TRTB) Pemko Medan, Syampurno Pohan akhirnya menghadiri sidang yang digelar di ruang Candra II Pengadilan Negeri (PN) Medan, Rabu (7/11) itu. Sebelum memberi keterangan dalam sidang yang beragendakan mendengar keterangan ahli itu, Syampurno sempat protes kepada Majelis Hakim, lantaran surat pemanggilan yang diterimanya menyebut dirinya sebagai terdakwa, bukan saksi. Lantas, Majelis Hakim yang diketuai M Sabir pun menyebut kalau kejadian itu sematamata karena kesalahan Jaksa Penuntut Umum (JPU), Masni. Selanjutnya, Sayampurno pun memberi penjelasan atas perkara tersebut. Dengan tegas dikatakannya kalau SIMB tersebut adalah palsu karena tidak terdaftar di TRTB Pemko Medan. Saat ditanya lebih rinci soal kepalsuan SIMB itu, Syampurno menyebut kalau tanda tangan yang ada di SIMB itu bukanlah tanda tangannya sehingga Majelis Hakim meminta Syampurno untuk memberi tanda tangan sebagai pembanding. Untuk nomor register yang tertera pada SIMB palsu itu, Syampurno juga mengatakan kalau nomor register itu tidak ada terdaftar pada agenda TRTB. Disebutnya, kalau lokasi yang disebut dalam SIMB itu, tidak dapat dikeluarkan izinnya lantaran lokasi tersebut masuk dalam perencanaan pembangunan jalan. Saat disinggung oleh Majelis Hakim akan peredaran SIMB palsu itu, Syampurno mengaku tidak tahu dan mengakui mengetahui adanya SIMB palsu setelah dirinya dipanggil pihak Kepolisian untuk memberi keterangan atas perkara tersebut.

READY !!

KALENDER & AGENDA 2013 Menerima Cetakan

- Bon - Brosur - Kartu Nama - Kotak, dll.

Perc. MAKMUR JAYA Jl. Sei Kera Simpang Belitung No. 18 (masuk dari Jl. Sutomo) Medan

7732 3832 7744 3326

Usai mendengarkan keterangan Syampurno, sidang dilanjutkan dengan mendengarkan keterangan terdakwa. Dalam keterangannya, terdakwa mengaku sudah menjadi korban calo yang banyak tersebar di kantor TRTB Pemko Medan. Disebutnya, dari Rp 240 juta yang diterimanya dari korban, sudah diberikannya Rp 90 juta kepada calo yang ditemuinya di lingkungan kantor TRTB Pemko Medan. Saat ditanya Hakim apakah calo itu berasal dari pihak TRTB, terdakwa mengaku kalau calo itu berasal dari luar TRTB, namun kerap berkeliaran di lingkungan kantor TRTB Pemko Medan. Dari calo itu juga, terdakwa mengaku mendapat surat penolakan pengurusan SIMB, hingga kahirnya dia memberanikan diri untuk menemui Syampurno. Dalam pertemuan itu, didapatnya fakta kalau SIMB untuk lokasi dimaksud memang sudah banyak yang mengurus. Bahkan diakuinya Syampurno sempat mengatakan padanya kalau Rp 240 juta terlalu kecil untuk mengurus SIMB itu karena sebelumnya sudah ada yang datang hendak mengurus dan menawarkan Rp 700 juta. Lebih lanjut, terdakwa menambahkan kalau 2 orang saksi dalam persidangan itu juga menerima Rp 20 juta dari Rp 240 juta yang diterimanya dari korban. Sekadar mengingatkan, perkara tersebut pertama kali disidangkan pada Senin (15/10) lalu. Saat itu, sidang digelar dengan agenda mendengar keterangan saksi, Nyoman (39), Hutagalung (40) serta saksi korban Lilis (41) dan suaminya, Susanto Halim (56). Dalam keterangan itu, diketahui kalau terdakwa mengenal korban melalui saksi Nyoman dan Hutagalung. Lantas, terdakwa diberi uang oleh Lilis sebesar Rp 240 juta, sebagai biaya pengurusan SIMB. Namun akhirnya, saksi korban mengetahui kalau SIMB yang diurus terdakwa itu adalah palsu. (FEL)


HUKUM KRIMINAL

Kamis 8 November 2012

harian andalas | Hal.

4

Puluhan Pengungsi Sri Lanka Terdampar di Nias, 2 Tewas Imigran Tewas Disemayamkan di Laut

IMIGRAN GELAP - Kapolres Nias AKBP Mardiaz K Dwihananto SIK MHum mengecek imigran gelap asal Sri Lanka yang dibawa ke aula kamtibmas Polres Nias.

Nias-andalas Kepolisian Resor Kabupaten Nias mengamankan 58 pengungsi asal Sri Lanka yang terdampar di Perairan Pulau Bunga Desa Afulu, Kecamatan Afulu, Kabupaten Nias Utara, Rabu (7/11).

Kapolres Nias AKBP Mardiaz K Dwihananto SIK MHum dikonfirmasi andalas, tadi malam menyebutkan, penemuan imigran gelap itu berawal dari informasi Dan Pos AL, Selasa (6/11), bahwa ada Kapal Nelayan Asing memasuki wilayah perairan Indonesia di Pulau Bunga Desa Afulu, Kecamatan Afulu, Kabupaten Nias Utara. "Selanjutnya oleh personil Pos Angkatan Laut dan KPLP, kapal tersebut dikejar dan didapati 1 unit perahu yang terdampar dengan nama Surf Star Marine IMUL-A 0112 TCO.40.3 GSM,

Sopir Truk Tewas Tertimpa Pintu Pagar Belawan-andalas Robinson Purba (41), warga Dusun 12 Desa Sei Bamban, Kecamatan Bamban, Kabupaten Serdang Bedagai, tewas tertimpa pintu besi Gudang ACC milik Ahwat di Jalan Yos Sudarso Km 12, Kelurahan Titi Papan, Kecamatan Medan Deli, Rabu (7/11) sekira pukul 05.00 WIB. Saat ditemukan penjaga malam gudang truk, Asman Buyung, kondisi sopir truk ini sangat mengenaskan, tulangnya remuk. Saat itu Ahwat hendak masuk ke gudang terlihatnya pintu pagar sudah ambruk dan melihat Robinson di bawah tewas. Peristiwa itu dilaporkan ke Polsek Medan Labuhan. Oleh petugas, jasad Robinson lalu dibawa ke RS Pirngadi, Medan untuk divisum dan selanjutnya dibawa ke rumah duka di Sergai. Keterangan diperoleh, saat itu Robinson hendak ke kamar mandi melalui pintu pagar. Namun nahas, pagar itu rubuh menimpa dirinya hingga tewas. Salah seorang staf gudang mengatakan, dua bulan lalu pintu pagar itu sudah rusak akibat ditabrak truk trailer. Kerusakan itu hingga saat belum diperbaiki hingga akhirnya mengambil korban jiwa. Kanit Reskrim Polsek Medan Labuhan AKP Pahala Manurung ketika dikonfirmasi, Rabu (7/11) mengatakan pihaknya masih menyelidiki kasus tersebut. Untuk melancarkan proses penyidikan, pihaknya telah memasang garis polisi (police line) di lokasi kejadian. (DP)

andalas/desrin pasaribu

EVAKUASI - Petugas Polsek Medan Labuhan mengevakuasi jasad Robinson ke RSU Pirngasi Medan.

Kamis, 08 November 2012

1. AndalasToday 2. StarMorningRequest 3. NgobrolBarengStarnews bersamaNadinErlangga 4. InfoAnda 5. StarWorld 6. StarLife 7. StarHotNewsSiang 8. Info Anda (Informasi Perakiraan cuaca & Reporter) 9. StarTalkshow 10. StarHotNewsSore 11. StarRequest (bersamaFitriLihardo&FirmanJohansyah) 12. StarHotNewsMalam 13. StarNight

05.00 – 06.00 WIB 06.00 – 07.00 WIB 07.00 – 07.25 WIB 08.00 – 09.00 WIB 10.00 – 11.00 WIB 11.07 – 12.00 WIB 12.07 – 13.00 WIB 13.07 – 14.00 WIB 15.07–16.00 WIB 16.07–19.00 WIB 19.07 – 21.00 WIB 21.07 – 22.00 WIB 22.07 – 00.00 WIB

TR 789 berisikan sejumlah imigran gelap," kata Mardiaz. Keesokan harinya pada Rabu (7/ 11) sekira pukul 10.00 WIB, sambung Mardiaz, personil Pos Angkatan Laut dan KPLP melakukan evakuasi terhadap para imigran gelap tersebut menuju Desa Afulu, Kecamatan Afulu, Kabupaten Nias Utara. Setibanya di lokasi, para imigran gelap itu ditangani personel Polsek Lahewa, Koramil, Dinas Kesehatan dan masyarakat setempat. "Dari hasil interogasi terhadap salah seorang imigran, mereka telah terdampar di wilayah Pulau Bunga sejak Senin, (5/11) sekira pukul 15.00 WIB. Penyebabnya kapal mereka mengalami kerusakan mesin dan kehabisan bahan bakar. Dari keterangannya juga diketahui bahwa mereka telah berangkat sejak 3 bulan lalu dari Sri Langka akibat kondisi konflik di negaranya, sehingga mereka berupaya untuk mencari suaka menuju Pulau Christmas di Australia," terang Mardiaz. Kapolres Nias Nias AKBP Mardiaz K Dwihananto SIK yang turun langsung di lapangan bersama Bupati Nias Utara Edward Zega BSc juga menyampaikan, seluruh imigran gelap asal Sri Lanka itu tidak seorang pun yang memiliki kartu identitas.

Disampaikan juga bahwa jumlah penumpang kapal pada awalnya sebanyak 60 orang, namun dikarenakan sakit dan kelaparan di dalam perjalanan, dua pengungsi tewas dan telah disemayamkan di laut. Kapolres Nias AKBP Mardiaz K Dwihananto SIK MHum juga menambahkan, kondisi para imigran tersebut saat ini sangat memprihatinkan karena dalam kondisi kelaparan serta kekurangan air minum. Dalam perjalanan, mereka sempat mengkonsumsi air laut yang mengakibatkan 5 orang diantaranya saat ini telah mendapatkan perawatan medis. "Dari 58 orang imigran diketahui terdapat 3 orang penumpang berjenis kelamin Perempuan yaitu seorang perempuan dewasa dan 2 orang putrinya, sementara sisanya yang berjumlah 55 orang berjenis kelamin laki-laki dengan usia diperkirakan antara 17 sampai 50 tahun," papar Mardiaz. Setelah berkoordinasi dengan Pemerintah Kabupaten Nias Utara dan Kodim 0213 Nias, Kapolres Nias AKBP Mardiaz K Dwihananto SIK MHum selanjutnya memerintahkan agar seluruh imigran tersebut dibawa ke Mapolres Nias untuk mendapatkan perawatan serta pendataan sebelum dilakukan

DIBAWA - Puluhan imigran gelap asal Sri Lanka diangkut menggunakan truk untuk dibawa ke Mapolres Nias guna mendapatkan perawatan serta pendataan sebelum dilakukan tindakan keimigrasian. tindakan keimigrasian. Sebelumnya Kapolres Nias juga telah berkoordinasi dengan Pimpinan kantor Imigrasi Sibolga serta NGO IOM yang bergerak dibidang keimigrasian, sehingga para imigran tersebut dapat difasilitasi untuk dikirim ke Rudenim Belawan. Para imigran kemudian dibawa menuju Mapolres Nias dengan menggunakan 1 unit Truk colt diesel dan 1 unit ambulan untuk membawa imigran yang sakit. Setibanya di Mapolres Nias, para imigran kemudian ditempatkan di

aula kamtibmas Polres Nias dengan penjagaan dari personil. Pada kesempatan itu juga diberikan bantuan sandang dan pangan hasil sumbangan dari keluarga besar Polres Nias dan masyarakat sekitar yang turut prihatin melihat kondisi tersebut. Direncanakan, hari ini, Kamis (8/ 11), para imigran gelap tersebut akan diberangkatkan dengan menggunakan kapal Ferry oleh kantor Imigrasi Sibolga dengan pengawalan personil Polres Nias untuk diproses lebih lanjut. (HER)

Masuk Angin, Masinis Kapal Tewas di Tengah Laut Tanjung Balai-andalas Diduga masuk angin, masinis kapal nelayan tradisional, Taufik (27), warga Desa Bagan Asahan Pekan, Kecamatan Tanjung Balai, Kabupaten Asahan ditemukan tewas mendadak di tengah laut, Selasa (6/11) dini hari. Kejadian berawal saat Taufik bersama lima anak buah kapal (ABK) terdiri dari tiga orang wanita, dua diantaranya nenek dan ibu hamil serta lima anakanak berangkat dari Bagan Asahan menuju Sungai Berom-

bang untuk ziarah, Senin (5/11) malam. Setelah delapan jam mengarungi lautan, korban mengeluh ulu hatinya sakit. “Sakit kali ulu hatiku ini wak, buatkan minyak angin dulu,” kata nenek Nurhana (61) menirukan perkataan keponakannya sebelum meninggal. Nek Rohana kemudian mengkusuk korban menggunakan minyak angin dicampur bawang putih. Waktu itu korban merasa agak sehat dan sakitnya berkurang. Namun tak berapa lama, sakitnya kembali kambuh dan nek Nurhana menyuruh korban berbaring lalu dikusuk. Setelah itu korban diminta telungkup agar punggungnya bisa dikusuk.

“Setelah saya kusuk, saya suruh dia supaya telentang, tapi aku terkejut keponakanku itu tidak bergerak lagi. Semua badannya kaku dan rupanya sudah meninggal,” tutur Nurhana sembari menitikkan air mata di kapal Basarnas dalam perjalanan menuju Bagan Asahan. Saat itu pula Nurhana menghubungi orangtua Taufik, Intan, dan mengatakan bahwa anaknya telah meninggal dan meminta agar dievakuasi karena cuaca tidak bersahabat. Keluarga Taufik sempat kebingunan dan akhirnya meminta Basarnas Pos Tanjung Balai, Asahan melakukan evakuasi di tengah laut. Kapos Basarnas Tanjung

Balai, Asahan, Armei SP Siregar didampingi Kapten Kapal SAR, Benteng Hilton, mendapat informasi itu langsung berangkat menuju TKP. Sejumlah keluarga dan juga beberapa wartawan media cetak dan elektronik turut mengikuti jalannya evakuasi. Pantauan andalas, regu penyelamat berangkat pukul 13.30 WIB dan akibat cuaca yang kurang bersahabat tim baru sampai di tengah laut sekitar pukul 15.30 WIB. Proses evakuasi pun berjalan lambat akibat kondisi ombak yang cukup besar. Kendati demikian, petugas SAR tetap berupaya keras hingga akhirnya korban dapat dipindahkan ke kapal Basarnas sekitar

45 menit. Selain korban, tiga pria, dua wanita dan lima anak-anak juga dipindahkan. Korban lalu dibawa menuju Pelabuhan Panton Bagan Asahan dan sesampainya di sana langsung divisum di RSUD Kota Tanjung Balai sekitar pukul 18.30 WIB. Sementara, kesehatan dua wanita dan lima anak-anak turut diperiksa. Daftar nama penumpang kapal kayu berbobot enam gross ton itu diantaranya Nurhana (61), Erika (33), Ropina (34), Ijal (13), Fizatun (13), Jakin (13), Aditia (5), dan Izas (1,3). Sedangkan nakhoda Jalil (28), ABK M Yunus (28), Tomi Azhari (30), Heri (29), dan Indah (38). (AS)

Delapan Pelaku Curanmor Digulung Stabat-andalas Delapan pelaku pencurian kenderaan bermotor (curanmor) digulung petugas Reserse dan Kriminal Polres Langkat. Dari pengungkapan itu, polisi menyita barang bukti 48 unit sepeda motor. Kapolres Langkat AKBP Leonardus Eric Bhismo SIK SH kepada para wartawan, Rabu (7/11) menjelaskan, ke 48 unit sepeda motor itu ditemukan dari sejumlah daearah bahkan dari luar provinsi. Selain barang bukti sepeda motor, dari ke-48 tersangka, petugas Reskrim Polres Langkat juga menyita 8 lem-

bar STNK palsu, 2 senpi mainan, 1 set kunci T dan uang hasil penjualan ranmor sebesar Rp5,3 juta. Ke-delapan tersangka curanmor tersebut adalah, Danang Sutopo (25) warga Stabat, Khairul Anwar alias Aan (25) warga Hinai, Syahputra alias Putra (29) warga Hinai, Tugiat (23) warga Gebang, Muhammad Ismail (31) warga Binjai, Firman Edison Ritonga (29) warga Padang Tualang, Andit (18) warga Bahorok dan Johanesta PA (17) warga Bahorok. Atas keberhasilan itu, Kapolda Sumut Irjen Pol Drs Wisjnu Amat Sastro SH

memberikan apresiasi berupa penghargaan (reward) kepada dua personil Polres langkat, Iptu Juriadi SH dan Brigadir Sejahtera Ginting. Pemberian reward itu diserahkan Kapolda Sumut pada apel khusus yang digelar di Lapangan Jananuraga Mapolres Langkat, kemarin. Dalam sambutannya, Kapolda Sumut mengatakan. apa yang dicapai Polres Langkat merupakan sesuatu yang membanggakan. "Teruslah bekerja sesuai dengan tugas pokok Polri sebagai pengayom, pelindung dan pelayan masyarakat dengan tulus, ikhlas, sabar,

bertanggungjawab dan konsisten. Sampai sekarang tingkat kejahatan masih cenderung naik-turun. Mengapa demikian ?, sebab masyarakat perlu makan, sedangkan tingkat pengangguran masih cukup tinggi,” kata Wisjnu. Menurut Kapolda, tingkat kejahatan itu pada dasarnya tidak bisa ditekan hingga sampai ke titik nol. Namun, apa yang telah diperbuat sungguh membanggakan. Untuk itu teruslah bekerja dan berprestasi. Dengan demikian, Polisi tidak hanya bekerja untuk menakutnakuti rakyat," ujarnya.(BD)

PMII: Hentikan Kekerasan di Batang Toru Pergerakan Mahasiswa Islam Indonesia (PMII) meminta Kepolisian Daerah Sumatera Utara (Poldasu) segera menghentikan tindak kekerasan yang terjadi terhadap masyarakat Batang Toru, Kabupaten Tapanuli Selatan, terkait protes masyarakat terhadap pemasangan pipa pembuangan air sisa (limbah) PT Agincourt Resourcer (AR) ke sungai Batang Toru. “AKSi masyarakat yang memprotes pembuangan limbah ke Sungai Batang Toru harus direspon oleh pemerintah, bukan malah melakukan tindakan kekerasan, intimidasi dan bahkan

Jabidi Ritonga penangkapan terhadap masyakat seperti yang dilakukan Polres Tapsel. Ini cara cara kolonial dalam mengambil kekayaan alam Indonesia. Mereka sangat jelas lebih berpihak pada kepentingan perusahaan asing daripada kepentingan masyarakat,” ujar Sekretaris Jenderal (Sekjen) Pengurus Besar Pergerakan Mahasiswa Islam Indonesia (PB PMII) A Jabidi Ritonga, kepada pers di Medan, Rabu (7/11). Didampingi sejumlah

Pengurus Koordinator Cabang (PKC) PMII Sumut di antaranya Kurnia Hidayat, Hasan Basri dan Darwin Sipahutar, Jabidi mengakui, Tapsel memliki kekayaan alam yang luar biasa, salah satunya pertambangan emas di Kecamatan Batang Toru. Karena itu pula, PT AR berani berinvestasi sekitar 900 juta dolar AS atau setara Rp 8,5 triliun. Tapi ternyata, kehadiran perusahaan asing itu tidak memiliki manfaat bagi masyarakat sekitar. Malah mereka memasang pipa air sisa ke Sungai Batang Toru yang mengancam kehidupan masyarakat dan mengabaikan analisis mengenai dampak lingkungan (Amdal). Ironisnya, kata Jabidi Ritonga, ketika masyarakat melakukan protes, Polres Tapsel malah menjawabnya dengan tindakan kekerasan, intimidasi dan penangkapan terhadap masyakat. “Cara cara kolonial dalam mengambil kekayaan alam ini harus dihentikan. Kare-

nanya , PMII meminta Kapolda Sumut menindak anggotanya yang bertindak refresif terhadap masyarakat, dan melepaskan semua warga yang ditahan,” tandas Jabidi. PMII juga meminta PT AR menghentikan operasional pabrik pengolahan bijih di Tambang Emas Martabe tersebut. “Bahkan, jika perusahaan itu tidak bermanfaan bagi masyarakat Batang Toru, pemerintah Republik Indonesia harus mengambil kebijakan dengan mencabut izin operasional PT AR. Kami ingatkan, PT Agincourt Resources jangan mengadudomba masyarakat, dan menggunakan aparat untuk melakukan kekerasan. Kalau itu terus terjadi, PMII engan potensi yang dimilikinya akan senantiasa berada bersama masyarakat melakukan penolakan. Karena kami sudah melihat kejadiaan itu sudah mengarah pada pelanggaran HAM berat,” tandas putra Sumut ini.(HAM)

andalas/budi zulkifli

BERI PENGHARGAAN – Kapoldasu Irjen Pol Wisjnu Amat Sastro SH menyerahkan piagam penghargaan kepada Kanit Judi/Susila Sat Reskrim Polres :angkat, Iptu Juriadi SH.


Kamis 8 November 2012

HUKUM & KRIMINAL

harian andalas | Hal.

5

Motif Pembunuhan Sekeluarga di Karo Murni Perampokan Seorang dari Empat Pelaku Ditangkap di Pematang Siantar

PRAREKON - Penyidik Subdit III/Umum Direktorat Reserse Kriminal Umum Polda Sumatera Utara saat menggelar prarekontruksi kasus pembunuhan sekeluarga di Kabupaten Tanah Karo. kemarin. andalas/rizki mulya

Pembuat KTP Palsu Diamankan Medan-andalas Petugas Reskrim Polsek Medan Baru mengamankan seorang lelaki yang diduga sebagai pembuat kartu tanda penduduk (KTP) palsu di kawasan Jalan Dr Mansyur, Medan, Selasa (6/11). Trsangka Arifin Siahaan (28), warga Jalan Lembaga Pemasyarakatan Desa Tanjung Gusta, Medan ditangkap atas laporan dari warga. Sebelumnya tersangka yang sehariharinya bekerja sebagai teknisi di salah satu toko komputer di Jalan Dr Mansyur, Medan, didatangi seorang warga meminta kepada pelaku untuk membuat kartu KTP palsu. Seorang warga yang mengetahui itu langsung melaporkannya ke Polsek Medan Baru. Polisi yang menerima laporan itu, langsung ke TKP dan mengamankan pelaku saat membuat dokumen palsu tersebut. Guna proses pemeriksaan lebih lanjut, pelaku berikut barang bukti diboyong ke Mapolsek Medan Baru. (ZAL)

Berita Acara Sidang Lapangan Tanah PT FI dan PT MM Disahkan Medan-andalas Berita acara sidang lapangan pengukuran lahan tanah dua perusahaan, PT Fedmill Indonesia (FI) dan PT Multi Mas (MM) di Kawasan Industri Medan (KIM) II yang disengketakan terhadap Kelompok Tani (Koptan) Manunggal Mabar disahkan Majelis Hakim PN Lubuk Pakam, Rabu (7/ 11). Salah seorang anggota Majelis Hakim PN Lubuk Pakam Zainal SH mengatakan, pengukuran lahan tanah dua perusahaan tersebut sah setelah dilakukan pengukuran, Rabu (31/10) lalu. Selanjutnya akan dilakukan proses sidang untuk melanjutkan status tanah tersebut secara sah sehingga dapat digunakan sebagaimana mestinya oleh pihak perusahaan. Menurut Zainal, Majelis Hakim PN Lubuk Pakam yang menangani kasus perkara perdata tanah dua perusahaan itu berusaha seadil-adilnya melihat barang bukti yang ada karena untuk memproses awal kasus itu harus ada dua alat bukti baru dapat diproses sesuai hukum yang berlaku. Adanya komplain dari Koptan Manunggal Mabar tidak terlepas dari proses hukum sebab semua sisi alat bukti harus dipertimbangkan untuk memutuskan sesuatu perkara,tambah Zainal. Hal senada juga disampaikan Penasehat Hukum (PH) PT FI dan PT MM Luhut Situmorang SH, Rabu (7/11) di Medan mengatakan berita acara sidang lapangan pengukuran tanah lokasi PT FI dan PT MM sudah disahkan Majelis Hakim PN Lubuk Pakam. Dikatakan Luhut Situmorang, tanah yang diklaim Koptan Manunggal Mabar sebagai tanah mereka sebenarnya jelas tanah itu milik PT FI dan PT MM dari PT KIM sesuai hak yang sudah disepakati. Dengan alat bukti baru, kedua perusahaan itu menggugat kembali PT KIM dan PTPN II di PN Lubuk Pakam untuk membuktikan hak kepemilikan lahan tersebut. "Kita tinggal menunggu proses hukumnya dan putusan yang yang dibuat Majelis Hakim PN Lubuk Pakam," ucap Luhut Situmorang. (DP)

Medan-andalas Wakil Direktur Reserse Kriminal Umum Polda Sumatera Utara, AKBP Mashudi mengungkapkan, motif pembunuhan sekeluarga di Kabuten Tanah Karo, murni perampokan. "Motifnya perampokan. Korban yang dibunuh sekeluarga terdiri dari suami istri Arlip Ginting (45) dan Ramalen Boru Kaban (45), warga Desa Pernantian, Kecamatan Juhar, Tanah Karo serta anaknya Udin Ginting (25)," jelas Mashudi pada saat menggelar prarekontruksi kasus pembunuhan tersebut di Mapoldasu, Rabu (7/11). Didampingi Kasubdit III/Umum AKBP Andry Setiawan, Mashudi mengatakan, tersangka Edy Syahputra Simamora (17), warga Dolok Merawan, Simalungun, sebelumnya ditangkap dari tempat persembunyiannya di Desa Hulta Holbung, Tanah Jawa, Pematang Siantar. Disebutkannya, tersangka dalam kasus pembunuhan tersebut, beraksi bersama tiga temannya yang kini tengah diburu petugas. Mereka berhasil membawa kabur uang korban senilai Rp15 juta.

Untuk tiga pelaku yang masih dalam perburuan, masing-masing Togar Parsaulin Sidabutar (17), Kamrol Samosir (16), Renhat Sialagan (16), ketiganya warga Huta Baru Huta IV Dolok Merawan, Kecamatan Siantar, Kabupaten Simalungun. Dalam prarekonstruksi tujuh adegan tersebut, tersangka Edy Syaputra Simamora berperan mengajak korban Udin Ginting dari ladang pulang ke rumah untuk memudahkan Togar Parasaulin Sidabutar, Kamrol Samosir dan Renhat Sialagan membunuh pasutri tersebut di kebun jeruk. "Setelah itu, Edy Simamora dan Udin Ginting kembali lagi ke kebun jeruk. Sampai di sana, Edy Syahputra Simamora, Toga Parsaulin Sidabutar, Kamrol Samosir dan Renhat Sialagan membunuh Ginting Ginting dengan cara memukul tengkuk dan bagian perut Udin Ginting menggunakan kampak," papar Mashudi. Barang bukti yang telah disita tiga parang pengerentis, satu cangkul, sepasang sepatu bot, dua pasang sepatu lakilaki dan sepasang sepatu wanita. (THA)

Nonton Liga Champions

Mahasiswa UDA Diserang Komplotan Geng Motor Medan-andalas Enam mahasiswa Universitas Darma Agung (UDA) yang tengah asyik menonton Liga Champions antara Real Madrid vs Borussia Dortmund di salah satu warung kopi (warkop) kawasan Jalan Jamin Ginting Pasar I Padang Bulan, Medan diserang sekomplotan remaja diduga anggota geng motor, Rabu (7/11) sekira pukul 04.00 WIB. Akibatnya, salah seorang mahasiswa atas nama Bonar Victory Sihombing (21), ngekost di Jalan Harmonika Padang

Bulan, Medan menderita luka akibat dianiaya belasan anggota salah satu geng motor itu. Korban lalu dibawa ke RS Siti

Hajar, Jalan Jamin Ginting, Medan. Setelah kejadian, korban bersama teman-temanya lalu mendatangi Mapolsek Medan Baru guna melaporkan peristiwa penyerangan dan penganiayaan tersebut, Rabu (7/11). Laporan pengaduan korban tertuang dalam Surat Tanda Penerimaan Laporan (STPL) LP/2829/XI/ 2012/SPKT Sek Mdn Baru. "Saat itu kami sedang nonton bola. Tiba-tiba para pelaku datang dan menyerang serta

memukuli kami. Aku kenal dua orang, orang itu sering nongkrong di dekat kampus Darma Agung. Mereka anak geng motor "NKB"," kata korban di Mapolsek Medan Baru. Dalam pemeriksaan polisi, korban tiba-tiba mengaku mual dan nyaris pingsan, sehingga pemeriksaan sempat dihentikan. Sementara itu, di halaman Polsek Medan Baru tampak puluhan rekan korban sesama mahasiswa jurusan hukum Universitas Darma Agung (UD)

Terlibat Kasus Narkoba

Oknum DPRD Labuhan Batu Dituntut Setahun Penjara Medan-andalas Oknum anggota DPRD Labuhan Batu, Hidayat Hasibuan (38) dan rekannya, Hermayandi Basuki Siagian (49), warga Rantau Utara dituntut setahun penjara. Mereka dinyatakan terbukti memakai sabu-sabu. Jaksa Penuntut Umum (JPU) Sani Sianturi, Rabu (7/11) dalam sidang pembacaan tuntutan di Pengadilan Negeri Medan menyatakan, terdakwa Hidayat Hasibuan dan Hermayandi Basuki Siagian telah terbukti bersalah secara sah dan menyakinkan melakukan tindak pidana menggunakan sabu-sabu. "Terdakwa Hidayat Hasibuan dan Hermayandi Basuki Siagian sebagaiamana dimaksud telah dipersalahkan melanggar pasal 127 ayat 1 huruf a UU No.35 Tahun 2009 tentang pemberantasan narkotika," sebut Sani Sianturi di hadapan majelis hakim diketuai Agus Sitiawan SH. Menurut jaksa sesuai fakta-fakta hukum yang terungkap di persidangan, bahwa pada 17 Mei 2012 terdakwa Hidayat Hasibuan bersama Hermayandi Basuki Siagian

ditangkap di dalam kamar No 8 Mes Pemkab Labuhan Batu Jalan HM Joni, Medan sekira sekira pukul 15.00 WIB. Kala itu, terdakwa Hidayat dan terdakwa Hermayandi Basuki Siagian sedang menggunakan narkoba golongan I jenis sabu-sabu. Dari penggeledahan dua anggota Direktorat Reserse Narkoba Poldasu yakni Bernard Siagian dan Khairul Maulana menemukan 1 paket sabusabu seberat 0,35 gram. Selain itu petugas juga menyita bong, pipet kaca dan mancis. Sebagaimana dalam dakwaan jaksa, kasus ini bermula ketika terdakwa Hidayat Hasibuan masuk ke kamar 8 Mes Pemkab Labuhan Batu. Di dalam kamar 8 itu ada terdakwa Hermanyandi Basuki Siagian, Rudi Hartono dan Raja. Kemudian Hidayat sambil berbisik mengatakan 'ayo kita beli sabusabu ke kampung kubur. Hidayat memberi uang kepada Hermayandi Basuki Siagian sebesar Rp600 ribu. Usai membeli sabu-sabu itu, terdakwa Hidayat Basuki Hasibuan dan terdakwa Hermayandi Basuki

Siagian kembali ke Mes Pemkab Labuhan Batu masuk kamar 8. Selanjutnya Rudy Hartono dan Raja keluar dari kamar 8 Mes Pemkab Labuhan Batu tersebut. Selang berapa saat kemudian, dua petugas Poldasu mengetuk pintu kamar dan dibuka terdakwa Hidayat Basuki dengan di tangan sedang memegang bong. Selanjutnya, Petugas mengamankan kedua terdakwa dan menyita barang bukti berupa bong, pipet, mancis dan satu pake sabusabu seberat 0,35 gram. Usai JPU membacakan tuntutannya, hakim ketua Agus Sitiawan bertanya kepada panisehat hukum terdakwa, apakah mengajukan pledoi (pembelaan) atas tuntutan jaksa. "Tidak pak hakim. Pledoi kami sesuai permohonan kami agar terdakwa angggota dewan direhabilitasi," pinta panisehat hukum terdakwa seraya menambahkan dengan terdakwa Hermayandi Basuki Siagian agar majelis hakim menjatuhkan hukuman seringan-ringannya. Sidang pun ditunda pada tanggal Rabu (21/11) agenda putusan. (FEL)

setia menunggu korban. Salah seorang saksi mata, Aldian (23) menuturkan, saat itu dirinya bersama rekannya termasuk Bonar sedang menonton bola, namun tiba-tiba 30an anggota geng motor datang meyerang mereka. Ia dan rekan-rekan lainnya meminta agar Polisi dari Sektor Medan Baru segera menuntaskan kasus tersebut. "Polisi harus cepat menuntas kan ini, karena geng motor sudah semakin brutal," katanya. (ZAL)

Belasan Pengendara Motor Terjaring Razia Medan-andalas Belasan pengendara sepeda motor terjading razia yang digelar petugas Polsek Medan Timur di kawasan Jalan Gaharu Simpang Jalan Bambu, Medan, Selasa (6/11) 21.00 WIB. "Ada sekitar 13 unit sepeda motor yang kami amankan karena tak dilengkapi dokumen kendaraan," kata Kapolsek Medan Timur AKP Efianto, kemarin. Dari hasil razia itu, selain mengamankan 13 unit sepeda motor, Polsek Medan Timur juga menilang Surat Tanda Nomor Kendaraan (STNK) sebanyak 11 lembar serta Surat Izin Mengemudi (SIM) sebanyak 9 lembar. "Razia ini kami gelar untuk menekan aksi geng motor sesuai instruksi pak Kapolda melalui Kapolresta Medan. Dari razia itu, kami juga ada mengamankan dua orang penulis togel dan seorang pengendara sepeda motot memiliki ganja," terang Efianto. Pelaku penulis togel adalah, Ismail (27), warga Jalan Karya Gang Setia, Kecamatan Medan Barat dan Andito (22), warga Jalan Lauci Kuala Berkala. Dari mereka polisi menyita barang bukti angka tebakan di dalam handphone. Selanjutnya, kedua tersangka bersama barang bukti diboyong ke Mapolsek Medan Timur untuk menjalani pemeriksaan. Sementara seorang pengendara sepeda motor pemilik ganja itu adalah, Haryud Liverdio Suhu Samosir (30), warga Jalan Bambu II. Merut tersangka, ganja itu baru dibelinya dari seseorang di Jalan Glugur dengan harga 500 ribu. (ACO)

Rampok dan Bunuh Istri Brimob Untuk Biaya Persalinan Istri PERAMPOKAN dan pembunuhan yang dilakukan seorang penarik becak bermotor, Irwansyah alias Iwan (22) terhadap Wulan Sari Br Sembiring (31), istri Briptu Thomas Tarigan, anggota Brimobdasu yang ditemukan tewas mengapung di Sungai Batu Gingging Gang Bambu Dusun Masjid Desa Aras Kabu, Kecamatan Beringin, Minggu (21/ 10) lalu, ternyata dilakukan tersangka untuk membayar hutang dan biaya persalinan istrinya.

H

andalas/bobby lusaka purba

KASUS PEMBUNUHAN - Kapolres Deli Serdang AKBP H Wawan Munawar menginterogasi Irwansyah alias Iwan, tersangka kasus perampokan disertai pembunuhan istri anggota Brimobdasu.

al itu dikatakan Kapolres Deli Serdang AKBP H Wawan Munawar SIK MSi dalam keterangan persnya di Mapolres Deli Serdang, Rabu (7/ 11), kemarin. Menurut Wawan, terjadinya pembunuhan terhadap korban Wulan Sari Br Sembiring, bermula saat korban yang saat itu berangkat dari kediamannya di Pancur Batu, Kamis (25/10) menuju Pantai Labu untuk menemui orang pintar. Sampai di Lubuk Pakam tepatnya di simpang Pantai Labu, korban diantar tersangka yang selama ini sering mengantar korban ke tempat orang pintar tersebut.

Dalam perjalanan hendak menuju ke tempat orang pintar itu timbul niat tersangka untuk merampok korban. Saat melintas di sungai Batu Gingging, sebagai TKP pertama, tersangka memaksa korban untuk menyerahkan perhiasannya, tetapi korban melawan, lalu tersangka mendorong korban ke arah sungai. Korban yang tak bisa berenang berusaha untuk keluar dari sungai. Melihat korban berusaha untuk naik ke pinggir sungai, tersangka kemudian mendatangi korban lalu menekan pundak korban hingga korban tenggelam dan tidak bisa bernafas lagi. Setelah korban tak lagi bernyawa,

tersangka kemudian mengambil handphone dan jam tangan serta perhiasan korban, setelah itu melucuti pakaian dan celana dalam korban dan membuangnya. Tersangka kemudian meninggalkan korban yang saat itu terbawa arus sungai dan hanya mengenakan bra. Tersangka kemudian memberikan handphone milik korban kepada istrinya dan menjual perhiasan korban untuk membayar hutang dan kredit becak sepeda motornya serta biaya persiapan persalinan istrinya. Penangkapan Irwansyah alias Iwan membuat keluarganya bingung dan kalut. Sinta Utami (18) isteri Irwansyah hanya dapat menangis di ruangan penyidik Reskrim Polres Deli Serdang. Menurut wanita yang menurut perkiraan bidan akan melahirkan anak pertamanya hari ini (Rabu 7/11) bahwa dia tidak mengetahui mengapa suaminya diamankan polisi. “Aku tidak tahu bang mengapa suamiku diamankan polisi. Suamiku setiap hari sudah pulang ke rumah jam 7 malam,� katanya. (BOB)


RAGAM

Kamis 8 November 2012

Bupati Nisel Sambut Baik Advokasi Tim KPA Provsu Medan-andalas Tim Asistensi Komisi Penanggulangan AIDS (KPA) Provinsi Sumatera Utara (Provsu) melakukan kunjungan dan advokasi ke Bupati Nias Selatan Idealisman Dachi, di Teluk Dalam, Nias Selatan, kemarin. Pertemuan yang berlangsung di rumah dinas Bupati itu bertujuan mempercepat pembentukan KPA di Nias Selatan. Kedatangan tim KPA Sumut juga bertujuan meminta komitmen bupati dalam hal kepedulian HIV/AIDS termasuk persoalan sosialisasi peningkatan pemahaman secara komprehensif kepada remaja usia 15 tahun ke atas sesuai target MDGS 2015 point enam. Bupati didampingi Kepala Dinas Kesehatan Nias Selatan Murniati Dachi, menyambut baik kunjungan tim KPA Propinsi Sumatera Utara dalam hal percepatan pembentukan tim KPA Kabupaten Nias Selatan dan sosialisasi peningkatan remaja tentang HIV/AIDS. Hanya saja, Idealisman berharap, dalam penanggulangannya kiranya antara Pemprovsu dan Pemkab Nias Selatan dapat berbagi tugas. “Apa yang menjadi tugas Pemkab Nias Selatan dan apa yang menjadi tugas Pemprovsu. Kalau Pemprovsu hanya mengSK-kan saja, cerita itu sama saja bohong namanya. Ayo kita sama-sama. Kalau memang perlu anggaran, berapa anggaran yang diperlukan,” tegasnya. Dalam hal memberikan pelayanan, kiranya jangan hanya memandang dari segi anggaran saja, digaji atau tidak. “Pelayanan itu adalah panggilan jiwa dan pelayanan itu adalah untuk kemanusiaan,” ujar Idealisman. Dalam advokasi itu sendiri, Idealisman sendiri meyakini bahwa hal ini dapat dilakukan oleh pihaknya. Namun yang menjadi pertanyaannya, apa yang bisa KPA Provsu bantu kepada Pemkab Nias Selatan dalam hal penanggulangan HIV/AIDS di daerah tersebut. “Misalkan memberikan leaflet dan nantinya itu akan dibagikan kepada seluruh siswa. Saya pastikan leaflet itu saya sebarkan ke siswa-siswi sekolah. Paling tidak mereka tau apa itu HIV/ AIDS dan bagaimana cara penularannya,” tukasnya. Namun yang paling mendesak untuk dilakukan agar KPA membongkar data yang ada di rumah sakit berapa orang yang melakukan transfusi darah. “Kita memiliki kewenangan untuk itu. Di cek mereka. Kemudian datang ke tempat-tempat Sorake. Kita punya kewenangan hak memaksa dan membuat peraturan untuk wajib dideteksi demi kepentingan umum,” tegas Idealisman lagi. Menanggapi pernyataan Bupati Nisel ini, tim KPA Provsu yang terdiri dari dr Umar Zein, Toton Ebenta Kaban, Arafat dan Jumsadi, berjanji akan memfollow-up komitmen bupati ini dengan baik dan segera merumuskan kembali seperti apa grand desainnya termasuk persoalan penyediaan leaflet serta melakukan sero survey di Kabupaten Nias Selatan. (YN)

UKG Murni Untuk Memperbaiki Kulitas Pendidikan Palas-andalas Kepala Dinas Pendidikan Kabupaten Padang Lawas (Palas) Drs H Khoiruddin Hrp melalui Kasih Tenaga Kependidikan SMA dan SMK, Ageng Kristianto SPd, mengatakan, uji kompetensi guru (UKG) digunakan sebagai pemetaan untuk peningkatan kemampuan dan perbaikan kualitas pendidikan. “Tidak ada hubungannya dengan tunjangan profesi yang telah diterima para guru. Dengan pemetaan ini bisa terlihat kelemahanya selama ini. Bagaimana bisa meningkatkan kualitas, kalau petanya saja tidak tahu,” kata Ageng Kristianto sat ditemui di sela-sela kegiatan Uji Kompetensi Guru di Gedung Sekolah SMK N I Barumun, Rabu (7/11). Ageng Kristianto mencontohkan, jika ada 100 guru Matematika di Padang Lawas, tidak akan diketahui kelemahan mereka dalam penguasaan materi pelajaran, jika tidak diuji. “Kalau kelemahannya sudah diketahui, mereka bisa meningkatkan kualitasnya dengan belajar sendiri atau ikut kursus dan pelatihan yang diselenggarakan oleh pemerintah,” katanya. Uji kompetensi guru merupakan salah satu upaya peningkatan kompetensi dan kualitas pendidikan. Dan meningkatkan kualitas pendidikan merupakan amanat undangundang. Untuk itu, Dinas Pendidikan Palas meminta agar semua pihak tidak memperumit proses ujian ini. “UKG ini dasarnya ada, Peraturan Menteri. Hal-hal yang sudah gamblang, tidak perlu diperdebatkan lagi!,” tegasnya. Jika nanti guru-guru ini ada yang kurang memenuhi standar kompetensi, Disdik Palas menggandeng LPMP dan pelatihan guru sejenis untuk memberikan pembinaan. Bahkan, guru-guru ini bisa terus mengembangkan diri dengan terarah, karena telah mengetahui kelemahannya. “Kalau muridnya siap untuk dites, diuji, masa gurunya tidak mau,” ujarnya seraya menagatakan UKG dimulai sejak Selasa (6/ 11) sampai Sabtu (10/11). Ageng Kristianto memastikan ujian tersebut akan tetap berjalan sesuai dengan petunjuk yang diterima dari pusat. Menurut laporan terakhir yang diterima jumlah peserta diperkirakan mencapai 371 orang. “Pengadaan UKG ini membuktikan bahwa pemerintah sangant serius dalam meningkatkan mutu tenaga pendidik,” pungkasnya. (MEP)

harian andalas | Hal.

6

Limbah Ternak Rusak Sawit Tetangga

Peternak Ayam Terancam Dilaporkan ke Polisi Tandam-andalas Aten seorang pengusaha ternak ayam di Jalan Impres Dusun IV, Desa Tandem Hulu, Kecamatan Hamparan Perak, Deli Serdang, yang sudah sekitar 10 tahun menjalankan usahanya, terancam akan dilaprkan oleh Ali (41) tetangganya sendiri ke pihak kepolisian. Pasalnya, limbah dari kotoran ternak ayam itu dibaung ke halaman belakang rumah Ali. “Siapa yang tahan menghirup aroma kotoran ayam setiap hari. Kalau untuk satu sampai dua tahun ya oke lah, ini sudah sampai 10 tahun kita menahankan bau busuk ini. Sampai-sampai kami tidak betah tinggal di rumah sendiri,” kata Ali dengan nada sedikit emosi saat ditemui andalas di rumahnya, Selasa (6/11). Akibat sudah tidak tahan dengan bau tidak sedap tersebut, Ali mengaku akan membuat laporan secara resmi ke kantor polisi terdekat, yakni Polres Binjai. “Persoalan ini sudah terjadi ketika ibu saya masih hidup, toleransi kepada pengusaha ayam itu saya rasa sudah cukup sampai disini. Kalau memang tidak ada itikad baik dari pemilik usaha, kami akan segera membuat laporan secara resmi,” cetusnya. Selain menghirup aroma bau busuk yang menyengat hidung dari kotoran ternak ayam ter-

andalas/DN

TERENDAM LIMBAH - Ali bersama salah seorang anggota keluarganya menunjukkan kondisi lahan kebun sawitnya yang terendam limbah usaha ternak ayam milik Aten di Dusun IV, Desa Tandem Hulu, Kecamatan Hamparan Perak, Deli Serdang, Selasa (6/11). sebut, Ali juga mengaku, limbah ternak ayam itu sudah merembes dan membanjiri halaman belakang rumahnya dan lahan sawit miliknya. “Kalau masalah bau busuk itu masih bisa kami toleransi sepanjang pemiliknya bisa membenahi agar tidak berbau. Tetapi bagaimana dengan lahan kami yang dipenuhi limbah ternaknya itu, hingga beberapa pohon sawit milik saya mati,” ujarnya.

Dia mengatakan, limbah ternak ayam yang masuk ke areal kebun sawit miliknya sudah cukup tebal, akibatnya sekitar 10 batang pohon sawit mati karena terendam limbah. “Kalau kami hitung sudah lebih 10 batang mati. Apa ini perlu kami berikan toleransi lagi kepada mereka,” tegasnya. Bukan itu saja, akibat limbah ternak ayam tersebut sumur miliknya juga tidak dapat diguna-

kan. Pasalnya, limbah yang sudah padat di lahan kebun sawit miliknya itu meresap sampai ke dalam sumur, sehingga untuk masak dan minum terpaksa harus membeli air. “Bayangkan saja lah, sumur keluarga saya juga tak bisa dipakai gara-gara limbah itu. Saya terpaksa membuat sumur bor, airnya tetap saja tak bisa diminum, paling bisa digunakan hanya untuk MCK,” beber Ali.

Ketua DPRD dan Kapolres Dairi Dukung Rio Menuju Pentas Idola Cilik Sidikalang-andalas Rio Simanjuntak (12) buah hati seorang Rimbawan Polisi Hutan di Dinas Kehutanan Pemprov Sumut UPT Wilayah Kabanjahe berhasil menjadi idola cilik utusan Sumut ke Jakarta di bulan Desember mendatang. Rio saat ini duduk di kelas VII SMP Negeri 2 Sidikalang. “Saya sebagai seorang ibu dan juga Ketua DPRD Kabupaten Dairi sangat bangga akan prestasi Rio Simanjuntak peserta pentas idola cilik yang disiarkan RCTI. Untuk itu, saya bersama Kapolres Dairi mengajak seluruh masyarakat Dairi khususnya dan Sumut pada umumnya agar memberi dukungan SMS kepada Rio sebagai idola cilik,” kata Ketua DPRD Dairi Delphi Ujung, Rabu (7/11). Hal itu diungkapkan Delphi Ujung saat bersilaturahmi dengan Kaplresta Dairi AKP Enggar Pareanom, Sik di Mapolres Dairi. Turut hadir, Ketua KONI Dairi Pana Akbar Simatupang dan sang Idola Cilil Rio Simanjuntak serta keluarga. Delphi Ujung mengatakan, Pentas Idola Cilik yang akan disiarkan Stasiun RCTI tentu dapat mengharumkan kabupaten Dairi dan Sumut. “Untuk itu mari kita sama-sama memberi dukungan SMS untuk Rio Simanjuntak yang memiliki suara emas. Warga Dairi patut bangga atas prestasi Rio,” ujarnya. Delphi menceritakan, Rio yang bernama asli Josua Valerio Simanjuntak

BERSAMA - Rio Simanjuntak (berbaju putih) diabadikan Bersama Ketua DPRD Dairi Delphi Masdiana Ujung, Ketua KONI Kaupaten Dairi Pana Akbar Simatupang, Kapolres Dairi AKP Enggar Pareanom, dan sejumlah keluarga Rio Simanjuntak di Ruangan Kapolre Dairi, Rabu (7/11). andalas/sondang silalahi

adalah anak ke 9 Putera Simanjuntak dan lahir di Sidikalang. Di Sumut sendiri, Rio sudah cukup dikenal sebagai penyanyi cilik yang memiliki suara khas. “Rio sebenarnya juga sudah sering mendapat job nyanyi di beberapa kabupaten yang ada di Sumut,” jelasnya. Setelah mengalahkan dua ribuan peserta yang ikut audisi menjadi idola cilik beberapa waktu lalu di UNIMED, Rio terpilih untuk audisi di babak selanjutnya dan menjadi utusan Sumut di Jakarta. “Sungguh kita bangga dan berharap ke depan aka nada lagi Rio lainnya yang berhasil hingga ke tingkat nasional membawa nama Dairi,” ujarnya. Pada kesempatan itu, Delphi juga berjaji akan berperan aktif mendukuk Rio Dairi melalui media seperti radio dan surat kabar, sehingga nama Dairi turut terangkat di dunia seni. Saat

pentas idola cilik digelar, warga Dairi yang ada di Jakarta diharapkan ikut menjadi supporter RIO nantinya. Mengamini Delphi Ujung, AKP Enggar Pareanom juga mengaku bangga dapat bertemu dengan Rio si idola cilik. Kapolres juga berjanji akan mendukung Rio yang membawa nama Dairi di seni suara bertaraf nasional. “Nanti saat polling, saya dan keluarga serta keluarga besar Polres Dairi akan beramai-ramai mengirimkan SMS untuk nama Rio. Karena itu, ketika pentas idola cilik disiarkan langsung RCTI, Rio harus mencantumkan nama RIO Dairi dan menggunakan kostum busana khas batak. Kalau mengucap salam, Rio harus mengucapkan salam khas daerah kita, yaitu Njuah-juah, Horas, dan Mejuahjuah,” pesan Enggar. (SS)

Untuk itu, tegas Ali, pengusaha ternak ayam harus segera menyelesaikan persoalan tersebut. Jika tidak, pihaknya tidak segan-segan melaporkan masalah itu ke Polisi. Kepada pemilik usaha ternak, Ali meminta agar bau busuk dihilangkan, mengganti rugi tanaman sawit yang mati, membuat pembuangan limbah, membersihkan limbah yang masuk ke lahan perkebunannya, dan mengukur kembali lahan karena diduga banyak dipakai pemilik ternak tersebut. “Saya sudah koordinasi denga teman-teman pengacara dan Polisi. Masalah ini dapat dilaporkan karena termasuk tindak pidana. Jadi saya menunggu itikad baik dari pemilik usaha yang tak lain tetangga saya sendiri. Jika tidak, saya tidak akan memberikan toleransi dan main-main lagi,” tandasnya. Ketika berada di rumah Ali, Wakil Kepala Lingkungan IV Pecok, mengatakan bahwa pemilik usaha ternak sudah ingin berdamai. “Aten (pemilik ternak, red) sudah mau berdamai, tapi harus menunggu abangnya dulu, jadi masalah ini jangan dulu dilaporkan dan dinaikkan ke media,” harap Pecok, yang berupaya memediasi persoalan tersebut. Pantauan andalas di lokasi kebun sawit milik Ali, terlihat sejumlah tanaman sawit terendam limbah dan kondisinya sudah mati. Bahkan, air limbah berwarna hitam dan bercampur kotoran terlihat sangat tebal. Selama berada di rumah Ali, bau busuk yang berasal dari usaha ternak ayam itu sangat menyengat hidung. (DN)

Wali Kota Binjai Buka Diklat Pim IV Binjai-andalas Wali Kota Binjai diwakili Sekretaris Daerah Kota (Sekdako) Binjai Drs H Iqbal Pulungan SH membuka pelaksanaan pendidikan dan pelatihan kepemimpinan (Diklat Pim) IV Angkatan I di aula Pemko Binjai, Rabu (7/11). Sekdako Iqbal Pulungan didampingi Asisten Administasi Umum T Syarifuddin, mengatakan, Diklat kepemimpinan tinkat IV merupakan upaya Pemko Binjai meningkatkan kompetensi dan kemampuan aparatur pemerintah. “Penyelenggaraan Diklat tidak hanya program rutinitas, tapi sebagai langkah strategis mewujudkan organisasi Pemko Binjai agar lebih baik dan penjabat eselon lebih propesional,” katanya. Karena itu, kepada para peserta diklat diminta agar lebih sungguh-sungguh mengikuti dilkat tersebut. Dan kepada panitia, Iqbal berpesan agar tetap memonitor aktivitas peserta Diklat. “Saya berharap sikap disiplin harus ditanamkan kepada seluruh peserta, mulai dari awal sampai berakhirnya penyelenggaraan diklat,” harapnya. Plh Kepala Badan Kepegawaian Daerah (BKD) Kota Binjai, Armaidah dalam laporannya mengatakan, diklat tersebut diikuti 40 peserta dengan masa pendidikan 36 hari. Tujuannya adalah untuk meningkatkan pengetahuan, keahlian, ketrampilan, dan sikap untuk dapat melaksanakan tugas jabatan secara professional. “Selain itu, diklat ini juga dapat menciptakan aparatur yang mampu berperan sebagai pembaharu, perekat persatuan, dan kesatuan bangsa,” katanya. (SR)

Gang Silindit Selalu Banjir Dari nomor : +6281264371xxx Pada musim hujan, Gang SILINDIT Selalu BANJIR. Mohon PAK LURAH SIDorAME TIMUR, Perbaiki parit yang sudah rusak, agar kita mendapat ADIPURA. Terima kasih.

Dari nomor : +6282267437xxx Pak Camat Medan Marelan. Tolong tindak Kepala Lingkungan 28, sudah terlalu banyak warga yang di tipunya dalam pengurusan suratsurat. Ada yg sudah sekian tahun sampai sekarang belum keluar. Kami tunggu tindakan bpk terhadap oknum Kepling 28 atas nama Azwar.

Berapa Biaya Akte Kelahiran?

Jadi Tempat Minum Miras

Dari nomor : +6281376235xxx Pak Wali Kota, kalo umur anak di atas 1 tahun di bawah 2 tahun biaya ngurus akte kelahiranya berapa.?

e-KTP Rp100 ribu Dari nomor : +6283194160xxx e-KTP di Kecamatan Petisah dikenanakan biaya Rp 100 ribu per KTP.

Buat Parit di Jalan Mistar Dari nomor : +6282160812xxx Selamat siang pak Wali Kota Medan, tolonglah buatkan parit di Jalan Mistar Gang Najib Kelurahan Sei Putih Barat, Kecamatan Medan Petisah. Trims

Tindak Kepling Penipu Warga

Dari nomor : +6281260725xxx BAPAK WALIKOTA/CAMAT, disebrang KFC Jalan Listrik klu sdh sore dan yg jualan rokok depan PLN klu sdh sore sampai malam jd sarang orang minum miras (minuman keras) dan tuak, suaranya kuat-kuat jadi meresahkan. Mahon ditertibkan pak.

R & B LAUNDRY

Tak Mau Tau Kondisi Lingkungannya Dari nomor : +6285372233xxx Mohon perhatian Bpk Walikota, Bpk Camat, Bpk Lurah, dan Bpk Kepling Lingk XI Kel Tegal Sari Mandala 2 Kec Medan Denai Bpk Kamal Boy. Saya mau melaporkan parit di jln Denai /Rawa tdk mengalir. Saya rasa Pak kepling pasti tau, tp gak mau tau, atau pura pura tak tau dgn lingkungannya. Sampai hari ini air pare sangat tinggi. Jadi klo terjadi hujan lebat sebentar aja pasti rmh warga kebanjiran. Ini terjadi sejak berdirinya Indomaret dan Bakery Majestic. Smoga Bpk bpk semua tdk buta atau tuli.

Paket Hemat Bulanan / Kiloan Hub.

NAYA PRODUCTION STUDIO

Photo Wedding,Shoting Video DVD Full HD, Photo Prawedding, Candid, Album Kulit/Press, Paket Wedding 1.5, Paket Prawedding 1.5, Dokumentasi, Ultah, Dll. Harga Promo

Alamat : Jl. Bromo No. 34 Medan HP. 0812 6368 791

0823 6823 9055


IKLAN

Kamis 8 November 2012

DIBUTUHKAN SEGERA TURUN/NAIK BERAT BADAN

(Protein Nutrisi, Tea Stamina)

-Gemuk Sejak Kecil/Habis Melahirkan - Kecanduan Rokok - Ekstra Income (Bekerja Dari Rumah) Hub. KASIM - 0852 6202 3400 Website: http://herbalifemedan.com

Kami merupakan perusahaan yang bergerak di bidang distributor sparepart membutuhkan beberapa tenaga kerja sebagai: 1. Supir 2. Karyawan gudang Syarat-syarat : - Pria - Pendidikan min SMU sederajat - Mampu berkomunikasi dengan baik - Rajin dan disiplin Fasilitas : - Gaji pokok - Uang makan + transport - Insentive + Bonus Kirimkan lamaran lengkap anda ke Jalan Bilal No. 168 C paling lambat 1 minggu setelah iklan ini diterbitkan.

NISSAN BARU

X-Trail - Grand Livina - Evalia March - Juke. Dapatkan promo akhir tahun beli mobil dapat mobil s/k berlaku dapat juga diskon tinggi.

Hub. Wihans. 0813 7022 7509

PROMO AKHIR TAHUN NEW HONDA All new CRV, Jazz, Brio, Freed (0%) Terima tukar tambah mobil.

Strawberry Organic Sweet And Fresh Exa Buah Menjual Bahan Juice Strawberry Beku dan Segar

Wahid Tarigan 0813 7614 2003

Hub.

Email : wahidtarigan@yahoo.com

1 Rumah Besar, 1 Tingkat, Uk. 8 x 30cm, siap renovasi / Siap Huni di Hook (Sudut), SHM, Air, Listrik dan Telepon, di Jl. Sehat, Gg. Sehat No. 3A (depan Durian House). Lingkungan Chinese, aman dan juga cocok untuk investasi. Berminat Hub. 061 - 7762

Cukup jaminan BPKB Mobil atau SP Motor anda, proses cpt survey/ tanpa survey Hub. 0813 7572 5959.

DIJUAL CEPAT

KOST EXCLUSIVE SEHATI

K H U S U S K A R YA W A N / T I FASILITAS KIPAS ANGIN/AC, WATER HEATER, SPRING BED, W i f i D E K AT K RA K ATAU , PANCING. LOKASI JL. SEHATI 125 HUB. 0811-632064

KOST VIP

Harian/Bulanan (springbed, AC, LCD 32”, KM air panas, laundry & wifi - fas hotel), Jl. Sunggal No. 58-60 (Simp. Sei Batang Hari & Kuswari) HP. 0821 6847 4009 0878 6999 777

APARTEMEN KOST

Fasilitas: Ac dan Non AC, lengkap tempat tidur, lemari pakaian, kamar mandi, bersih dan nyaman, TV dll. Jl. SM. Raja / Puri No. 9 A belakang Hotel Ibunda (tengah kota), ± 100 m ada parkir. Harga Rp. 900 ribu s/d 2 jt / bulan. Hub. 0813 7083 5222

061 - 7762 7872

ALL NEW CAR 2012 Mobil + Supir Avanza, Xenia, Rp.300.000,Inova, Bus Pariwisata

APV Kj. Kapsul pkt hmt 10 jam, Altis, L-300, Innova, L. Cruiser, N-Eyes, Bus, Hrn, Mgn, Bln, Utk dlm dan di luar kota. Hotline: 7734 2359 / 0819 3328 4540

DIJUAL

Rumah Tinggal Model Ruko 3 Lantai, Uk. 4.8m x 35m. Lokasi Jl. P. Denai / Pinggir Jalan Siap Huni, SHM.

Hub. Hendi 0821 6376 9350

MENERIMA PEMESANAN FURNITURE

Kitchen set, par tisi, wardrobe, Dsb. Desain gratis dari arsitek/desainer interior, promo kitchen set mulai Rp. 2.400.000/M. Hub. 0812 6570 9396

Hub. 0852 6114 3511 MITSUBISHI LANCER Evo III GTi tahun 1996 Warna Biru Mesin Sehat dan Mulus. Harga Rp. 58 Jt / Nego .

SpesialisReparasi

0812 6349 3338

OPER KREDIT Chevrolet Spark 2004 Hitam, Dp Awal 17 Jt, Bayar 6 x 1.650 Jt / Bulan, sisa 30 kali Angsuran balik Dp. 20 Jt / nego

0853 3962 9936 HUBUNGI :

DENI MENERIMA TEMPAHAN DAN MEREVASI SEGALA JENIS MACAM PERABOT

seperti : Sofa, Kursi Jepara, Bedset (Lemari, Tempat tidur), Kitchen Set, Sekat Ruangan. Partisi dan ganti kain sesuai pilihan. Service Set, tambah busa dan perabotan isi rumah lainnya. Hub. : 0813 9789 8799

HUBUNGI :

Bulan Promo Suzuki 100% Baru

Suzuki 100% Baru Pasti OK

- Carry Pu Dp. 14 Jt, Angsur. 2,6 Jt - Mega Carry Dp. 20 Jt, Angsur. 2,7 Jt - Ertiga Dp. 33 Jt, Angsur. 3,4 Jt

OBRAL 3 UNIT RUMAH SIAP HUNI Komplek Setia Budi Makmur Block D. Lt. 8 x 15 m, Lb. 60 m. 1 (satu) Tingkat Block C. Lt. 8 x 15 m, Lb. 100 m. 2.5 (dua setengah) Tingkat. Jl. Jemadi Gang 1 Lt. 4 x 18 m. Lb. 4 x 12 m. 2 (dua) Tingkat.

Segera Hubungi : 0812 6056 408 0821 6657 9811 *SIAPA CEPAT DIA DAPAT*

Cukup jaminan BPKB Mobil atau SP Motor anda, proses cpt survey/ tanpa survey Hub. 0813 7572 5959.

SPLASH, ESTILLO, SWIFT, DLL DIJAMIN OK !!

Hub. Efrizal (0813 7000 9322) Pin. 2805523A

RENOVASI RUMAH Melayani Pemasangan keramik, Sekat Ruangan, Instalasi Air, Instalasi Listrik, Pemasangan Plafon, Pengecatan. Juga membangun Bangunan dari Dasar. Hub. 0823 6823 7070

BASMI RAYAP & FUMI GASI

Carry PU = DP 15 jt / angs. 2,4 jt APV PV = DP 21 jt / angs. 2,5 jt APV Xtra = DP 21.5 jt / angs. 2,6 jt Ertiga GL = DP 36 jt / angs. 3,5 jt APV GX = DP 25 jt / angs. 3,6 jt Xover RCI = DP 41 jt / angs. 5 jt All New Swift – Built Up Proses Cepat Hub. LIA Tlp. 0812 6388 2233 061 – 76200098

Hub. 0813 6224 5000, No SMS

DIJUAL RUMAH

Hub.

Rock Climbing

Nb :* Seluruh wahana saat ini sedang dioperasikan dan beroperasi di Funland Berastagi. *All Price negotiable Hub : Funland Jl.Medan Bersatagi Desa Sempajaya, Berastagi. a.n Mr. Sucipto Hp. 0852-6275-5037

DIJUAL

0852 6239 6464 0812 605 1525

BIBIT DURIAN MUSANG KING

RUMAH TINGGAL DIJUAL

Luas Tanah 12,7 x 23,5m, Luas Bangunan 11 x 18m, Permanen, Pagar Keliling, Pinggir Jalan,(Mobil bisa selisih), Bebas banjir, Lokasi dekat mesjid, Pembeli khusus Muslim. Alamat Jl. Raya Medan Tenggara Gg. Budi / Rahayu, Surat Sertifikat BPN, Harga 360 Jt / Nego.

Hub.

0813 6163 5350

RUMAH DIJUAL

Lokasi strategis, aman dan nyaman, Jl. Babura baru, samping Rest. Jimbaran, LT / LB : 319 / 220m, SHM, PLN, PAM, Hub. 0823 6853 8803 ( Tanpa Perantara)

Hub.

HUBUNGI :

0823 6837 4281

PABRIK DIJUAL

DIJUAL RUMAH

Jl. Setia Budi, Jl. Sepakat No. 9 (Titi Bobrok), – Luas Tanah 170 m, – 2 Kamar utama Full Wallpaper, – 1 Kamar Pembantu, – Ruang Tamu full wallpaper, – 1 Ruang Studio musik Kedap Suara, – AC + Kamar Mandi + Garasi Mobil Luas, SHM (Sertifikat Hak Milik).

Sedang beroperasi, profit, margin sangat baik, dijual krn mau pindah, investasi ± 18 M. Tanpa perantara. Hub. 0823 6342 5038

MENERIMA MURID SALON Mahir Pangkas, MEDICURE - PEDICURE. Harga Murah. Tempat pendaftaran Jl. Serdang Simpang Sutomo Hub. 7768 8669 - 4514 685 7504 3848

DIJUAL CEPAT

HP : 081370436155

Hub.0812 9405 1275 0821 2208 5222

0853 7288 3788

1 Unit rumah, 2 Lantai di Jl. Persatuan No. 42 (masuk dari Jl. Titi Papan, Sei Sikambing, Medan) Lt. 6 x 18m, full perabot, SHM, PLN 1300, PAM, Pagar Besi, Garasi. Harga / Nego

DIJUAL RUMAH BARU SIAP HUNI Luas Tanah 118 M, type 54 plus dari bahan-bahan bermutu, lantai full keramik, gipsum, jokglo, relip, SHM, IMB, PAM, Listrik, Alamat Jl. Jermal XV dekat Puri Katania. Hub. 0813 7665 7087

RUMAH DIJUAL CEPAT 3 TINGKAT

RUMAH DIJUAL CEPAT 2½ TINGKAT

RUMAH DIJUAL

DIJUAL CEPAT

Di Padang Bulan USU Luas 800 M, 20 x 40, cocok buat Usaha, Kostkost-an. Hub.

0812 6354 3888

RUMAH VILLA LT. 5 x 14, LB. 130M, 3 Lantai, 4 KT, 3 KM, Daerah Elit, Siap Huni, Jl. Grafika Komp. Wartawan Cemara, Sisa 2 unit. Hub. 0853 6254 9578 / 061 7628 6317

Tanah Ukuran 15 x 29m, Luas = 435 m, Jalan Guru Sinumba Helvetia Timur Hub.

DIJUAL CEPAT

Ruko 3 ½ Tingkat, Strategis, Ramai, cocok untuk segala Usaha, Harga 1.7 M. Terletak di Jalan Gatot Subroto No. 339/A, simpang Lampu Merah Darussalam (Salon), pas di depan Supermarket Gunung Sahari.

Hub. H. Muslim Lubis 0812 601 5480

DICARI HP Samsung Galaxy Young dan Galaxy Mini untuk dibeli dangan Harga Bagus. Hub. : AYU

0813 9732 2555

Jl. Brig. Zein Hamin, Komp. Pribadi Indah No. 35 A Titi Kuning, SHM, PLN, PAM, Uk. LT 1 (6 x 10), LT 2 (6 x 12), KM 2, KT 3, Siap Huni. Hub. 0812 6079 921.

PINJAM DANA TUNAI 500 JT - 250 M

Dalam dan luar daerah jaminan bisa atas nama orang lain, terima mediator PT ADB Hub. Elly 0812 8379 4934, Leony 0812 1919 6807, Lya 0821 2313 5991

DIJUAL CEPAT RUMAH

DIBUTUHKAN SEGERA

Alamat Jl. Eka Rasmi Prum Johor Twon House Blok. C No. 8 Type 200, 3 Lantai, Lantai Granit, 60 x 60.

Perusahaan PT.GIM yang sudah berkembang di Medan membutuhkan Tenaga Kerja pada posisi : 1. Teknisi : 40 orang 2. SPV : 18 orang 3. Administrasi : 2 orang 4. Ass. Manager : 2 orang 5. Ass. Eng : 5 orang 6. Surveyor : 15 orang 7. Manager : 3 orang Kualifikasi : Pria / Wanita, maks. 32 tahun, Pendidikan SMU / SMK sederajat, D1, D3, S1, semua jurusan. Pengalaman ridak diutamakan, ada Basic Training / Management Training, tidang sedang Kuliah / Kerja. Segera bawa lamaran lengkap dan pakaian, langsung interview mulai jam 10.00 - 15.00 wib ke :

Up. Bpk. Surya Darma, SE Jl. Gatot Subroto Dalam No. 8 R Medan (depan Kampus Panca Budi)

Hub. 0852 7000 6165

BUTUH DANA TUNAI

Jaminan SHM, SK, Camat, BPKP Mobil / Truk / Sepeda Motor Proses BANK ....

Bisa Take Over Mohan Siregar 0812 658 3561

Hub.

DIJUAL TANAH DAN RUMAH

Luas 296 M, SHM, Jl. KH. Wahid Hasyim Gg. Stasiun No. 1 Medan Baru Kota Medan. Hub. 0821 6047 3074, 0813 6057 3250

Pabrik Tahu Aktif dan Seluruh Peralatannya Ukuran Lahan 15 X 15 M (Sertifikat) Lengkap Mata Air Pegunungan, Listrik, Masak dengan Stim/Uap. Lokasi di Berastagi.

Dealer Resmi Suzuki Gatsu100% Baru Carry PU = DP 15 jt / angs. 2,4 jt APV PV = DP 21 jt / angs. 2,5 jt APV Xtra = DP 21.5 jt / angs. 2,6 jt Ertiga GL = DP 36 jt / angs. 3,5 jt APV GX = DP 25 jt / angs. 3,6 jt Xover RCI = DP 41 jt / angs. 5 jt All New Swift – Built Up Proses Cepat Hub. VIVIE Tlp. 0812 6330 7770 0856 6445 4908

0812 6079 6989

Kapasitas Max 30 Anak 2 Anak & Dewasa 6 Anak & Dewasa 3 wall,4 m,9 m,15 m + rangka konstruksi

DIJUAL RUMAH

PROFESIONAL BANGUNAN

0852 7580 9299

Nama Wahana Merry Go Round Fun'N Jump Moon Raker

Rumah siap bangun, Uk. 13 x 27,5m (357,5m) Jl. Horas (aspal) km 13 Binjai. Surat - surat lengkap (camat) harga 300 ribu/m, Nego. Tanpa Perantara. Hub. 0812 6091 842

0852 6168 1689 0819 7300 0114

Jl. Buluh Perindu Gg. Sepakat No. 3 Mandala By Pass, SHM, PLN, PAM. Uk. 12 x 8, KT 3, KM 3, Siap Huni. Harga 375 jt. Hub. 0812 60 3000 28

Hub. SYAFA ALFIRA DESIGN

DIJUAL CEPAT

WAHANA PERMAINAN SECOND TERAWAT

LT. 410 M, LB. 305 M, SHM, 2 Tkt, 4 K, Tidur, 5 K. Mandi, 1 R. Cuci, 1 R. Jemur, 1 R. Tamu Utama Luas, 1 R. Tamu Void, R. Keluarga, R. Mkn, R. Dapur, Garasi, Car Port 2 Tempat, Ada taman dan kolam, AC 3 unit, PLN 2.200 W, PAM, Telepon, Tangki Air, Lengkap Dgn 2 Mesin Air, Posisi rumah paling depan Komplek, Alamat Villa Zeqita Residence, Harga 2,95 M Nego.

Di Komplek Puri Zahara Block B 17, Jl. Bunga Rinte raya. 3 Kamar Tidur, 1 Kamar Pembantu, 2 Kamar Mandi, 1 Ruang Tamu, Ruang Makan, Ruang TV. Tanpa Perantara. Hub.

Dijual Tanah Pertapakan

DIJUALRUMAH/VILLAMEWAH(SUDUT)

Jl. Amir Hamzah, No. 547, Simpang Tandem Megawati Binjai. Lt. 11,5 x 30m, Lb. 200m, 2 KT, 1 KM, Ruang Tamu.

CV. WFP - 061.6872.7006 -0812.6674.9600. Garansi 3 - 5 tahun, Free Konsultasi & Survey. Jl. Karya Gg. Kartini No. 33 Medan

Anda ingin membangun rumah, kantor, dll. Bingung menentukan interiornya, design bangunan, rencana anggaran biayanya. Kami siap membantu anda

* Rumah Petak Ukuran 4 x 16m, Ringroad Gg.Damai No. 14 dekat S u n g g a l , Harga 150 Jt / Nego * Ruko 3 TKT 4 x 17m, Jl. GB. Yosua No. 10 B, Harga 1M / Nego. Hub. 0823 6825 8852 0831 9776 9055

RUMAH DIJUAL

Hub. 0813 6111 1953

ANDA BUTUH DANA

Dealer Resmi Suzuki 100% Baru

Dibutuhkan Wanita (Gadis / Janda) untuk dipekerjakan jaga anak dan orangtua, gaji 900 rb s/d 1,5 Jt /bln bersih + bonus 50 rb Hub. YYS. EKA GUNA HUSADA Jl. Gelas Gg. Mangkok 2 No. 11 Ayahanda Hp. 0821 6061 9044 / 0821 6485 8047

0852 1315 9666

MUTU TERJAMIN

PT. TRANS SUMATERA AGUNG Irwansyah 0852 7560 2107 * Satria FU Dp 3,1 Jt angsur 692 rb * Shogun Kopling Dp 1,55 Jt angsur 590 rb Dp 1,6 Jt angsur 508 rb * NEX Dp 2 Jt angsur 556 rb * Hayate Hub. 0812 638 6618 / 061 7756 5414

Hub.

KURSI SOFA, KURSI TAMU, KURSI KANTOR DAN HOTEL.

Hubungi

- Pick-Up Carr Dp. 13 Jt-an, Angsur. 2 Jt-an - MPV Arena Dp. 20 Jt-an, Angsur. 3 Jt-an

ADA LOWONGAN

Rumah di Perumahan Taman Johor Baru Blok. B2 No. 12A (Khusus Muslim). Tanpa Perantara Hub. 0812 6075 923 0813 6214 7510 0812 6038 274

DIJUAL

PAKET SUZUKI BARU

Dicari Lulusan SMK Listrik yang baru lulus untuk di pekerjakan sebagai Teknisi. Hub. 0811 6130 267 atau langsung datang ke alamat Jl. Karya Wisata Johor No. 77 D Medan

DIJUAL / DIKONTRAKAN

Honda cash / credit mandi uang 10 J t . D i s p e n s e r, D V D P l a y e r, Sembako, Handphone, dll. Proses cepat dan mudah dengan pelayanan terbaik. Hanya ada di Dealer Resmi kami

Hub. 0823 6882 6288 Pin. 23958831D

LOWONGAN KERJA PASTI DITERIMA

Per unit BU, 2 Rumah Gandeng 4 x 13, Luas Tanah 4 x 8 m, permanen, 1 Rumah 6 x 16m, Lt. Keramik, 2 Kamar Tidur, 3 Kamar Mandi. Uk. Tanah 6 x 18m, 2 unit Toko Uk. 4 x 18m, Luas Tanah 4 x 12, Lokasi Jl. Medan - Binjai Km. 11.5 samping Perum Simanggi Indah / Palem. Hub. Hanafi - 0852 8649 7736 / 0852 9692 8282

FAMILY RENTAL MOBIL (PT)

IZUSU PANTER Ldx tahun 91 warna Hijau Metalik, Rp. 40 Jt / Nego

Luas Tanah 1.814 M, SHM, Jalan Sei Mencirim simpang Payageli Kp. Lalang Rp. 600.000/meter.

DIJUAL CEPAT !!

RENTAL HARIAN BULANAN

DIJUAL

DIJUAL TANAH

Rumah Komp. Citra Menteng Blok C No.-7, Type 70, Ukuran Tanah 10.5 Mx 10 M (Khusus Muslim). Hub. 08216696 3000, 0617852132

DIJUAL

ORIENTAL KOST

Sertifikat Hak Milik, Lokasi di Marelan Gg. Mesjid, Uk. 11,60 x 36,80, Luas 411 m. Tidak Jauh dari Jalan besar Medan Marelan, Harga Nego. Lokasi akses Jl. Aspel 6 m di Surat. Berminat langsung Hub. Bapak Dodi 0813 9789 8799

(TP)

NOVEMBER CERIA TOYOTA

Lokasi Nyaman & Strategis, Dkt Mikroskil & Methodist-2. Menerima Mahasiswa/i, Pelajar Khusus “TIONGHOA” Fas. AC/Non AC, Cuci Gosok, Air Mineral, Shower, TV, Perabot, WiFi, dll. Hub. Afei (0853 59 011 021 / Ahan (08192195230)

DIJUAL TANAH

7513 3999, 456 2710

15 menit Aktivasi Fungsi Otak dan Nurani Mtd MAQS, DNA, Mitfgs, Alami, Ilmiah dan Permanen Hub. Aris Fatwa, S.Si,M.Ph,CI 0813 9679 3688

061-69626888 0853 6941 3888

OVER KREDIT

0853 6004 4232

1 Unit Rumah kosong 2 ½ Tingkat, Luas 6 x 21 M, Komp. Cemara Indah No 9 F Kayu Putih. Hub. 0822

Hub.

Avanza Veloz Manual Hitam 2012 balik Dp. 35 Jt / nego, sisa angsur 4,4 Jt x 52 bulan lengkap, terawat dan rendah, eks Dokter. HUBUNGI:

Hub.

DIJUAL CEPAT

Hub. 0813 7069 8282

CTR

Ruko 2 ½ TKT (Lantai 2 Cor) Uk. Tanah. 5 x 21,5 cm, 1 K. Tidur, 3 K. Mandi, Dapur, Carport, SHM. Rp. 750 Jt (Nego/np). Jln. Bambu II (sebelah Ruko 4, dekat kantor kelurahan) Kp. Durian.

6399 - 0819 725 1918

VIBRASI QUANTUM

7

DIJUAL

DIJUAL CEPAT

ANDA BUTUH DANA

SUPER PROMO TOYOTA Toyota Authorize dealer resmi, berkualitas dan bunga fleksibel. Ready stock untuk semua kendaraan Toyota, menerima tukar tambah dgn harga tertinggi dan service terbaik. Hub. Ryan 0853 6204 1222

harian andalas | Hal.

DIJUAL

Tanah Kaplingan Partai Besar / Kecil + - daerah Deli Tua tembus s/d 200 unit Marendal. Uk. 6 x 15 Hrg terjangkau, Lok. Strategis, Row, 8, M. Hub. 0823 6733 8897 / 0852 6266 0399 / 0852 6230 7898

0813 9645 6299


Kamis

OLAHRAGA

8 November 2012

harian andalas | Hal.

8

Tetap Juru Kunci, City Kritis! MANCHESTER–andalas Satu poin sukses dibawa pulang Ajax Amsterdam dari Etihad Stadium, kandang Manchester City, di matchday keempat Grup D, Rabu (7/11) dinihari WIB. Tapi kondisi berbeda dialami City akibat hasil imbang, 2-2 karena situasinya kian kritis meski peluang untuk lolos belum habis. Menargetkan bikin gebrakan sejak awal babak pertama, City malah dikejutkan lebih dulu di menit ke-10. Berawal dari sepak pojok yang melahirkan situasi scrimmage, Kapitein Siem de Jong dengan menjatuhkan diri, menyosorkan bola ke jaring gawang Joe Hart. Tim tamu memimpin sementara, 1-0. De Jong benar-benar jadi sosok antagonis bagi The Citizens. Dengan dibidani sepak pojok Christian Eriksen pada menit ke-17, De Jong yang tak terkawal dengan mudah menanduk bola dan membuat Hart memungut bola untuk kedua kalinya dari gawangnya. Papan skor yang berwujud 0-2 di Emirates stadium, belum membuat bala pasukan Roberto Mancini itu menyerah. Memasuki menit ke-22, Yaya Touré memperkecil kedudukan menjadi 1-2 dengan gol spektakulernya. Bola liar di kotak penalti Ajax, sempat ditahan dengan dada untuk kemudian dihentak Touré sembari berbalik badan. Meski City terus mengusahakan gol kedua, tapi hingga tiba waktu jeda, tetap tertinggal 1-2 dari tamunya.. Demi mempertajam lini gempurnya, Mancini coba memasukkan satu striker lagi, Mario Balotelli menggantikan Javi García di babak kedua. Puluhan ribu fans City sempat bergemuruh menyambut terjangan gol Sergio Agüero hasil umpan lob Gaël Clichy di menit ke-56. Nahas, gol itu dianulir karena Agüero sudah dianggap terperangkap off-side. Perlawanan Ajax masih se‘gahar’ babak pertama, dua menit berselang, De Jong kembali menuntun teror bagi lini bertahan The Eastlands. Sebuah sepakan coba-coba, diterjangkan sang kapten meski tengah di-pressing Vincent Kompany. Tapi lesatan keras De Jong yang memanfaatkan passing Ryan Babel, masih mampu dinetralisir Hart dengan apik. Tuan rumah yang terus

memompa serangan, kembali melahirkan peluangnya di menit ke-60. Aksi Agüero yang melesat ke jantung pertahanan Ajax yang tak terbendung, sempat menghadirkan situasi one-onone dengan doelman (kiper) Kenneth Vermeer. Sial, saat Vermeer sudah dilewati dan mati langkah, momentum Agüero lenyap karena kehilangan keseimbangan. Gol penyama kedudukan yang ditunggu-tunggu publik ‘Manchester biru’ akhirnya muncul tiga menit berselang. Umpan jauh dari lini belakang yang sempat disundul Touré, berhasil dikuasai Agüero. Dengan langkah lincahnya, Agüero melepaskan bola keras mendatar ke arah tiang jauh, yang hanya bisa ‘dipelototi’ Vermeer. Skor pun berubah, 22. Menginjak menit ke-80, Mario Balotelli nyaris membuat timnya unggul 3-2. Tapi itu bisa terjadi andai peluang bomber berjuluk Super Mario hasil situasi kemelut itu tak dengan cemerlang di-blok Vermeer. Tujuh menit kemudian, Edin Dzeko yang baru masuk, turut menebar ancaman yang berakhir kandas. Crossing Aleksandar Kolarov dari sisi kiri pertahanan Ajax, disambar Dzeko yang ternyata hanya mengalirkan bola tipis dari sasaran. Untuk kedua kalinya, Agüero menggetarkan gawang De Godenzonen di menit ke-89. Tapi kembali, wasit Peter Rasmussen menganulir gol menantu legenda Diego Maradona itu. Memasuki menit ke90+2, Ajax dua kali melayangkan ancaman terakhir lewat Viktor Fischer yang hanya melambung di atas mistar. Hingga berakhirnya maga, skor 2-2 tetap lestari. Dengan hasil ini, kondisi City kian kritis di papan klasemen Grup D. Dengan mengemas total dua poin dari empat laga yang sudah dimainkan, peluang City kian tipis dengan dua sisa laga berat lainnya melawan Real Madrid dan Borussia Dortmund. City menghuni posisi juru kunci, sementara Ajax satu tempat di atasnya dengan empat poin. Sementara Madrid mengantongi tujuh poin di tempat kedua dan Dortmund masih kokoh di puncak dengan poin delapan hasil imbang 2-2 dengan Madrid di waktu yang sama.(NET)

Federer Cetak Rekor Kemenangan LONDON-andalas Roger Federer membuka laga di ajang ATP World Tour Finals dengan kemenangan. Tak hanya menang, dia juga mencatatkan sebuah rekor baru. Federer berhadapan dengan Janko Tipsarevic, petenis nomor sembilan dunia pada laga pembuka penyisihan Grup B di O2 Arena, Selasa (6/11). Tampil fresh, karena tidak ambil bagian pada Paris Masters, pekan lalu, Federer menang mudah 6-3. 6-1. Petenis yang baru saja kehilangan status petenis nomor satu dunia ini tampil tanpa cela, sehingga membuat Tipsarevic yang bisa tampil karena menggantikan posisi

Rafael Nadal (cedera) kewalahan. Akurasi dalam melakukan backhand, permainan net yang ciamik plus servis yang sulit diprediksi menjadi kunci sukses Federer membuat Tipsarevic menyerah dalam pertarungan selama 1 jam 8 menit. “Saya pikir, Roger (Federer) terlalu hebat. Seperti Anda lihat, pada beberapa laga sebelumnya, saya juga tidak pernah bisa berbuat banyak saat menghadapinya,” ujar Tipsarevic mengakui kekalahannya usai pertandingan. Kemenangan atas Tipsarevic menggenapi torehan kemenangan FedEx di ajang World Tour Finals menjadi 40 kemenangan.(ANT)

reuters/juan medina

IMBANG–Pemain Real Madrid Sergio Ramos (kedua kiri) bertabrakan dengan rekan satu timnya Pepe di dekat pemain Borussia Dortmund Mats Hummels (kanan) dan Lukasz Piszczek pada pertandingan sepak bola Liga Champions Grup D di Stadion Santiago Bernabeu, Madrid, Spanyol, Selasa (6/11). Dalam pertandingan tersebut tuan rumah Real Madrid ditahan imbang 2-2.

OZIL SELAMATKAN MADRID DARI KEKALAHAN MADRID–andalas Real Madrid harus puas bermain imbang 2-2 melawan tamunya, Borussia Dortmund pada laga penyisihan Grup D Liga Champions di Stadion Santiago Bernabeu, Rabu (7/11) dini hari WIB. Dortmund mampu unggul lebih dulu lewat Marco Reus pada menit ke-28, sebelum dibalas sundulan Pepe pada menit ke-34. Tapi Dortmund kembali memimpin pada menit ke-44 lewat Mario Gotze. Mesut Ozil menyelamatkan Madrid dari kekalahan usai tendangan bebasnya pada menit ke89 sukses menyamakan kedudukan menjadi 2-2. Mengawali babak pertama, Madrid langsung mengambil inisiatif serangan lebih dulu. Sebuah peluang dari Gonzalo Higuain pada menit kedua masih mampu dihalau kiper Dortmund, Roman Wiedenfeller. Semenit kemudian, tembakan Sergio Ramos juga masih bisa

diblok pemain Die Borussen, Kevin Grosskreutz. Los Blancos memperlihatkan dominasi mereka, namun pertahanan Dortmund begitu rapat sehingga sulit ditembus. Pada menit kesembilan, Marcel Schmelzer mendapatkan sebuah kesempatan melalui sepakan kerasnya, tapi Iker Casillas masih mampu mengamankan gawang Madrid. Tim asuhan Jose Mourinho balik menyerang pada menit ke-13 lewat Cristiano Ronaldo, tapi belum berbuah gol karena berhasil dibendung Sebastian Kehl yang menjaga ketat pemain internasional Portugal itu. Ronaldo kembali hampir membobol gawang Dortmund saat tandukannya pada menit ke-22 masih melenceng di samping tiang gawang. Keasyikan menyerang, pertahanan tuan rumah malah lengah. Pada menit ke-28, tendangan keras kaki kanan Marco Reus hasil

umpan Robert Lewandowski meluncur deras ke gawang Madrid tanpa bisa diselamatkan Casillas. Gol itu membuat Dortmund sementara unggul 1-0 atas Madrid. Los Blancos tak mau tertinggal terlalu lama, mereka terus berusaha menggempur pertahanan juara Bundesliga musim lalu itu. Alhasil, pada menit ke-34, tandukan keras Pepe memanfaatkan crossing Mesut Ozil sanggup menggetarkan jala gawang Dortmund untuk menyamakan kedudukan menjadi 1-1. Madrid kembali menguasai jalannya pertandingan, tapi lagi-lagi membuat pertahanan mereka tak fokus. Terbukti, Dortmund bisa memanfaatkannya sekaligus membuat unggul menjadi 2-1 melalui gol Mario Gotze yang menyelesaikan umpan Grosskreutz pada menit ke-44. Gol itu bertahan hingga 45 menit pertama berakhir dan membawa Dortmund memimpin

Badai Cedera Menimpa Mavericks

Borussen, sebuah penyelamatan penting Wiedenfeller pada menit ke-78 yang berhasil menghalau sontekan Ronaldo. Callejon kembali mendapat peluang pada menit ke-85, tapi Grosskreutz masih menyelamatkan gawang Dortmund meski posisi Wiedenfeller sudah mati langkah. Upaya Madrid akhirnya berbuah hasil pada menit ke-89 saat tendangan bebas kaki kiri Ozil tak bisa dihalau Wiedenfeller. Gol itu membuat Madrid menyamakan skor menjadi 2-2. Gol itu tak membuat Madrid mengendurkan serangan, tapi rapatnya barisan pertahanan tim asuhan Jurgen Klopp ini sulit untuk kembali dijebol. Hingga wasit meniup peluit panjang tanda pertandingan berakhir, skor 2-2 tak berubah. Dengan hasil imbang ini, Dortmund masih memimpin Grup D dengan koleksi delapan poin, sedangkan Madrid mengumpulkan tujuh poin.(NET)

untuk sementara 2-1 atas tuan rumah Madrid. Madrid mengganti formasi mereka dengan memasukkan Jose Callejon dan Michael Essien untuk menggantikan Gonzalo Higuain dan Luka Modric. Mourinho terlihat mencoba ingin mencegah serangan balik Dortmund yang terbukti ampuh di babak pertama. Publik Santiago Bernabeu sempat bersorak saat Callejon merobek gawang Dortmund pada menit ke-48, sebelum gol itu dianulir wasit karena mantan pemain Espanyol tersebut lebih dulu offside. Callejon kembali mengancam gawang Dortmund, tendangannya pada menit ke-60 masih sanggup dihalau Wiedenfeller. Serangan Madrid kembali gagal saat sepakan kaki kiri Angel Di Maria pada menit ke-72 melambung di atas mistar gawang Dortmund. Los Blancos terus berusaha menggempur pertahanan Die

ANZHI

vs

LIVERPOOL

Jumat 9 Nopember 2012 Pukul 00.00 WIB Langsung di SCTV

Ujian Besar! KEKALAHAN Anzhi di laga perdana liga klub Eropa, pada 26 oktober 2012 lalu atas Liverpool menjadi cambukan besaar bagi tim asal Rusia itu di leg kedua ini menghadapi tamunya "The Reds", yang dilangsungkan, Jumat (9/11) dinihari WIB nanti, dalam lanjutan Liga Eropa musim 2012/2013. Gelandang muda Liverpool Jonjo Shelvey bersama striker Napoli Eduardo Vargas adalah topskor sementara Europa League dengan masing-masing 3 gol. Jika kalah lagi, itu bakal jadi noda tak terhapuskan buat pasukan Brendan Rodgers. Sebab, ini akan kali pertama dalam sejarah The Reds kalah 2 kali beruntun di Anfield di pentas Eropa. Yang ironis, Raheem Sterling dkk tak pernah menang di Anfield di Eropa sepanjang musim ini. Celakanya, Anzhi besutan Guus Hiddink tengah on fire. Samuel Eto'o dkk tak terkalahkan dalam 8 pertandingan di Eropa musim ini. Rodgers kemungkinan besar akan bertahan pada kebijakan mengerahkan pemain muda di Europa League, tak terkecuali Sterling. Winger muda ini tampil brilian kala mencetak 1 gol kemenangan The Reds atas Reading akhir pekan lalu. Gol itu menjadikan Sterling sebagai pencetak gol termuda kedua di Premier League setelah Michael Owen. "Yang terpenting buat saya yakni mempertahankan rasa haus gol yang dimiliki Sterling. Ia bakal jadi seorang

DALLAS-andalas Dallas Mavericks kembali ditempa cidera pemain pada awal musim NBA kali ini. Setelah kehilangan Dirk Nowitzki selama enam pekan usai menjalani operasi lutut, dan kini cedera menimpa forward Shawn Marion. Seperti dilansir Reuters, forward berusia 34 tahun itu mendapatkan cederanya saat timnya menang atas Blazers. Marion pun dipastikan absen pada tiga pertandingan kedepan, antara lain laga kontra Toronto Raptors, New York Knicks, dan Charlotte Bobcats. Padahal, pemain yang sudah empat kali tampil dalam tim All Star ini bermain dengan cukup baik pada musim ini. Tercatata, ia sudah meraih rata-rata 8 poin, 9 rebound, dan 3 assist di empat laga yang telah dilakoninya. Sama seperti Mavericks, Charlotte Bobcats pun harus kehilangan salah satu pemainnya, Gerald Henderson. Pemain yang bermain di posisi Guard tersebut diperkirakan absen antara dua hingga empat pekan karena cedera kaki kirinya. Sejauh ini, Henderson sudah meraih rata-rata 12,5 poin, 3 steal, dan 2,5 assist dari dua laga sebelumnya. Kemungkinan, posisinya di dalam skuad utama Bobcats akan digantikan oleh Ramon Sessions atau Ben Gordon. (NET)

pemain besar. Sekarang memang masih sangat jauh, tapi ia sudah sangat memuaskan. Saya tak khawatir terhadap kondisinya saat ini. Sampai detik ini, ia sangat brilian." kata Rodgers. CSKA Moscow adalah tim asal Rusia terakhir yang dikalahkan Liverpool di Piala Super Eropa tahun 2005, dengan skor 3-1 di Monaco. Kekalahan atas Udinese membuat Liverpool turun ke peringkat-3 klasemen Grup A Europa League dengan tiga poin dari dua laga, terpaut satu poin dari Udinese dan Anzhi di atasnya. Grup A mencatat gol terbanyak diantara grup-grup lainnya dengan koleksi 17 gol. Liverpool bersama Marseille adalah dua tim tersubur di Europa League untuk sementara ini dengan masing-masing 7 gol dari dua laga. Rekor 13 laga tak terkalahkan di Anfield terhenti ketika Liverpool kalah 2-3 dari Udinese di laga kedua. Itu juga pertama kalinya Liverpool menelan kekalahan kandang di kompetisi Eropa sejak kalah 1-2 dari Fiorentina di fase grup Liga Champions 2009/10. Sepanjang sejarah sepakbola, The Reds belum pernah kalah dua kali beruntun di Anfield di kompetisi Eropa. Gelandang muda Liverpool Jonjo Shelvey bersama striker Napoli Eduardo Vargas adalah topskor sementara Europa League dengan masing-masing 3 gol.(NET/YON)

17 Pebalap Ramaikan MotoGP 2013 LONDON-andalas 17 pembalap sudah dipastikan akan mengarungi MotoGP musim 2013 mendatang. Terbaru, pembalap yang musim ini mengarungi ajang Superbike bersama tim Castrol Honda, Hiroshi Aoyama dipastikan bergabung dengan tim CRT, Avintia Blusens. Untuk tim-tim pabrikan, enam pembalap dari tiga tim akan bersaing ketat menjadi yang tercepat. Valentino Rossi akan kembali berduet dengan Jorge Lorenzo di tim Yamaha, Dani Pedrosa dan Marc Marquez di tim Honda, serta Nicky Hayden

Crash:

dan Andrea Dovizioso yang membela Ducati. Sementara untuk tim-tim satelit, Bradley Smith akan menggantikan tempat yang ditinggalkan Dovizioso di tim Tech 3, dan berduet dengan Cal

Crutchlow. Ben Spies dan Andrea Iannone bahu-membahu membela Ducati, Stefan Bradl memperkuat LCR, dan Alvaro Bautista tetap bersama Gresini. Daftar lengkap line-up MotoGP 2013, seperti di lansir

Pabrikan: Jorge Lorenzo - Factory Yamaha, kontrak berakhir pada 2014. ValentinoRossi-FactoryYamaha, kontrak berakhir pada 2014. Dani Pedrosa - Repsol Honda, kontrak berakhir pada 2014. Marc Marquez - Repsol Honda, kontrak berakhir pada 2014. Nicky Hayden - Ducati, kontrak berakhir pada 2013. Andrea Dovizioso - Ducati, kontrak berakhir pada 2014. Satelit: Bradley Smith - Tech 3 Yamaha, kontrak berakhir pada 2014. Cal Crutchlow - Tech 3 Yamaha, kontrak berakhir pada 2013.

Ben Spies - Pramac Ducati, kontrak berakhir pada 2013. Andrea Iannone - Pramac Ducati, kontrak berakhir pada 2013. Stefan Bradl - LCR Honda, kontrak berakhir pada 2013. Alvaro Bautista - Gresini Honda, kontrak berakhir pada 2013. CRT: Colin Edwards - Forward Racing, kontrak berakhir pada 2013. Karel Abraham - Cardion AB, kontrak berakhir pada 2013. Randy de Puniet - Aspar, kontrak berakhir pada 2013. Alex Espargaro - Aspar, kontrak berakhir pada 2013. Hiroshi Aoyama - Avintia Blusens, kontrak berakhir pada 2013.(NET)


Kamis

OLAHRAGA

8 November 2012

harian andalas | Hal.

9

PSSI Butuh Dana Rp2 Miliar untuk Timnas Jakarta-andalas PSSI saat ini membutuhkan dana kurang lebih Rp2 miliar, guna memenuhi kebutuhan selama Timnas Garuda mengikuti Piala AFF 2012 di Malaysia, 25 November hingga 1 Desember mendatang. Ketua Umum PSSI Djohar

Arifin Husin di Jakarta, Rabu (7/ 11) mengaku, saat ini pihaknya terus berusaha mencari dana guna memenuhi kebutuhan anak buah Nil Maizar itu, termasuk meminta bantuan kepada pemerintah. "Kami terus berusaha menggalang dana bagi timnas. Selain itu kami juga mengupayakan

dana dari sponsor," katanya di sela menemui seniman yang mendukung timnas. Menurut dia, banyaknya dana yang dibutuhkan serta belum turunnya dana dari pemerintah membuat masyarakat turut simpati. Salah satu upaya masyarkat pencinta sepak bola Indonesia dengan melakukan penggalangan dana secara mandiri.

Ditanya kenapa dana pemerintah belum turun? Djohar belum menjelaskan alasan dengan detail. Hanya saja, mantan Sekjen KONI Pusat ini mengaku jika pencairan dana dari pemerintah harus melalui prosedur. "Hanya masalah prosedur saja. Jadi dana belum turun," ucap ketua yang terpilih pada Kongres Luar Biasa (KLB) di Surakarta, Jawa

Tengah itu. Dukungan kepada timnas saat ini memang terus berkembang seperti yang dilakukan oleh perwakilan suporter melalui program Donasi Untuk Timnas Indonesia. Selain itu, dukungan juga diberikan dalam bentuk lagu. "Ini adalah bentuk kepedulian masyarakat akan timnas," kata Djohar Arifin Husin, menegaskan.

Sementara itu, Timnas Garuda yang dilatih oleh Nil Maizar terus digenjot dengan latihan keras di Stadion Utama Gelora Bung Karno Jakarta. Sebanyak 21 pemain yang tiga di antaranya penjaga gawang terlihat serius dalam menjalani latihan. Rencananya timnas ini akan kedatangan dua pemain naturalisasi yaitu John van Beukering dan Tonni Cussel. Selain itu, juga akan

NPC Sumut Agendakan Gelar Porcatda

PSSI Akan Mulai Ikuti Kalender FIFA Jakarta-andalas Agenda pertandingan internasional tim nasional Indonesia kerap dikritik. Oleh karenanya, Ketua Umum PSSI Djohar Arifin Husin menyatakan akan mulai mengikuti kalender FIFA. Selain jarang menggelar pertandingan internasional resmi, PSSI juga sering membuat laga ujicoba atau persahabatan yang tidak sesuai kalender FIFA. Hal itu membuat Indonesia tak punya penambahan nilai dalam sistem peringkat dunia. Hari ini daftar terbaru telah dirilis FIFA, dan Indonesia tercantum di peringkat 165. Walaupun naik lima anak tangga dari bulan sebelumnya, tapi di antara delapan negara ASEAN peserta Piala AFF 2012, Indonesia cuma di atas Laos (179), yang naik 14 peringkat. Sementara, negara ASEAN yg peringkatnya di atas Indonesia: Vietnam (138), Filipina (143), Thailand (146), Myanmar (156), Malaysia & Singapura (163). "Sekarang konsentrasi ke Piala AFF dulu. Nanti, baru setelahnya, kita jadwalkan pertandingan setiap bulannya," ujar Djohar kepada warawan, ketika ditemui seusai memantau latihan timnas di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Rabu (7/11) sore. "Sama seperti pemain tenis 'kan, peringkatnya naik kalau semakin banyak main. Sudah ada beberapa tim yang menawar. Tapi, levelnya di atas kita semua," lanjutnya. Ketika disinggung, apakah Indonesia akan menjadwalkan pertandingan sesuai kalender FIFA, Djohar mengangguk. "Nanti di awal tahun 'kan kita terima jadwalnya. Baru nanti di situ kita lihat dan kita jadwalkan," katanya.(ANT)

Ronaldo: Saya Tidak Individualis Madrid-andalas Cristiano Ronaldo tampil begitu dominan saat bermain di Real Madrid hingga terkesan menjadi pemain yang individualis. Atas penilaian itu, Ronaldo pun memberikan sanggahan. Sejak memperkuat Los Blancos dari awal 2009-2010, performa Ronaldo terus berkembang. Tolok ukurnya adalah jumlah koleksi golnya bagi Madrid yang terus meningkat di setiap musimnya. Puncaknya terjadi di musim 2011-2012, saat Ronaldo mengemas 60 gol dalam 55 laga bersama Madrid di semua ajang. Secara keseluruhan pemain timnas Portugal itu sudah mencetak 164 gol dari 159 pertandingan di semua kejuaraan bersama tim asal ibu kota Spanyol itu. Dengan peran Ronaldo yang begitu dominan itu, lantas muncul penilaian bahwa dia merupakan pemain yang individualis. Salah satunya seperti diungkapkan oleh mantan pemain El Real di era 1970-an, Quique Wolff. "Saya pikir bahwa Cristiano Ronaldo adalah pemain hebat tapi sangat individualis, terkadang saya berpikir bahwa dia bermain untuk 'Sporting Ronaldo' dan bukan untuk Real Madrid ," ucap Wolff beberapa waktu lalu.(NET)

kedatangan pemain Indonesia yang selama ini memperkuat tim Espanyol B, Artur Irawan. Rencananya ketiga pemain ini akan bergabung dengan Elie Aiboy dan kawankawan Kamis (8/11). Indonesia pada Piala AFF 2012 tergabung di Grup B bersama Laos, Singapura dan juara bertahan dan sang tuan rumah yaitu Malaysia.(ANT)

FOTO BERSAMA– Petinju Chris John (kedua kiri) bersama petinju Daud Yordan (kedua kanan), promotor Raja Okto Sapta (tengah), pelatih Craig Christian (kiri) dan pelatih Damianus Yordan (kanan) berfoto bersama di Sands Expo, Marina Bay Sands, Singapura, Rabu (7/11). Chris John akan mempertahankan sabuk juara WBA kelas bulu melawan petinju Thailand Chonlatarn Piriyapinyo, sedangkan Daud Yordan akan mempertahankan sabuk juara IBO melawan petinju Mongolia Choijiavnyn Tseveenpurev di Marina Bay Sands 9 November 2012 malam.

Berat Badan Chris John dan Daud Sesuai Semarang-andalas Berat badan pemegang gelar Super Champion WBA Chris John sudah sesuai dengan ukuran di kelas bulu (57,1 kilogram) menjelang acara timbang badan di Singapura, Kamis (8/11). Pemegang rekor bertarung 47 kali menang (22 di antaranya dengan KO) dan dua kali seri ketika dihubungi dari Semarang, Rabu, mengatakan, berat badan sudah sesuai dengan ukuran dan jadwal yang diinginkan. "Berat badan saya sekarang ini sudah terprogram dan sesuai dengan ukuran, serta jadwal yang kita inginkan," kata petinju yang terakhir kali mempertahankan gelarnya saat menang atas petinju Jepang Shoji Kimora di Singapura, 5 Mei 2012. Acara timbang berat badan menjelang pertarungan perebutan gelar melawan petinju Thailand Chonlatarn Piriyapinyo di Marina Bay Sands Singapura, Jumat (9/ 11), bakal dilaksanakan di tempat yang sama pada Kamis (8/11) sore waktu setempat. "Saya juga menjaga berat badan saya sebelum acara tim bang bada besok atau Kamis (8/11)," kata petinju dengan julukan The Dragon tersebut. Meskipun waktu pertarungan tinggal dua hari petinju asal Banjarnegara, Jateng, tersebut tetap menjalani latihan meskipun hanya untuk mempertahankan kondisi fisik. "Saya tetap latihan meskipun sifatnya

ringan untuk mempertahankan kondisi fisik dengan cara joging dan latihan memukul 'pad'," kata suami mantan atlet wushu Jateng, Anna Maria Megawati tersebut. Selain Chris John, pada pertarungan yang dimainkan di Marina Bay Sands Singapura mendatang juga akan memainkan partai perebutan gelar juara dunia kelas bulu IBO antara juara bertahan Daud Yordan melawan penantangnya Choi Tseveenpurev (Inggris). Pertarungan melawan Chonlatarn mendatang merupakan pertarungan ke17 kali bagi Chris John dalam rangka mempertahankan gelarnya yang digenggamnya sejak sembilan tahun yang lalu. Ayah dua orang putri (Maria Luna Ferisha dan Maria Rosa Christiani) tersebut merebut gelar juara dunia setelah mengalahkan petinju Panama Oscar Leon melalui pertarungan adinterim di Bali, 26 September 2003. Kemudian Chris John mendapat gelar Super Champion WBA setelah menang atas petinju Jepang Hiroyuki Enoki melalui pertarungan wajib atau "mandatory fight" di Jepang, 24 Oktober 2008 karena berhasil mempertahankan gelarnya 10 kali tanpa putus. Ideal Sementara itu, juara dunia kelas bulu IBO, Daud Yordan memasuki berat badan ideal di kelas itu (57,1 kilogram) menjelang pertarungan melawan penantangnya Choi Tseveenpurev (Inggris) di Marina Bay

Sands Singapura, Jumat (9/11). "Berat badan saya sudah masuk ke berat ideal di kelas bulu yaitu 57,1 kilogram dan saya harus tetap mempertahankannya hingga acara timbang badan yang dijadwalkan digelar pada Kamis (8/11)," kata Daud Yordan ketika dihubungi dari Semarang, Rabu. Ia mengatakan, dalam sisa waktu yang hanya dua hari ini, dirinya tetap menjalani latihan meskipun tahap ringan, yaitu joging untuk menjaga kebugaran tubuh dan "shadow box" untuk teknik. "Sekarang ini saya dalam kondisi siap untuk naik ring menghadapi petinju dari Inggris tersebut," kata pemegang rekor bertarung 29 kali menang (23 di antaranya dengan KO) dan dua kali kalah tersebut. Pelatih Daud Yordan, Damianus Yordan, mengatakan tidak mudah anak didiknya untuk mengalahkan penantangnya Choi Tseveenpurev meskipun usia yang bersangkutan sudah 41 tahun. Ia mengatakan, usia bukan halangan seorang petinju untuk meraih kejayaan. "Saya lihat di usia yang sudah 41 tahun itu, Choi memiliki keinginan yang tinggi," katanya. Hal yang sama, kata dia, Daud Yordan juga memiliki keinginan untuk mempertahankan gelar juara dunia kelas bulu IBO yang direbutnya saat mengalahkan petinju Filipina Lorenzo Villanueva, 5 Mei 2012. Tetapi, kata Damianus yang juga kakak Daud Yordan tersebut, melihat persiapan

yang dilakukan sejak dari Ketapang, Kalimantan Barat, hingga Jakarta, dan diteruskan di Singapura (sebelum naik ring), dirinya optimistis Daud bisa mengalahkan Choi. "Keinginan kami dan juga seluruh rakyat Indonesia, Daud Yordan bisa membawa kembali sabuk gelar juara dunia tersebut ke Tanah Air ini," katanya. Ketika ditanya kemungkinan Daud Yordan memukul KO lawannya, dia mengatakan kemungkinan itu tetap ada karena dirinya melihat bahwa menang dengan KO adalah memanfaatkan kesempatan di atas ring. "Saya tetap optimistis Daud Yordan bisa memukul KO Choi sebelum ronde ke-10 (dari 12 ronde yang direncanakan, red.)," katanya. Soal kesiapan terakhir menghadapi petinju kelahiran Ulan Bator, Mongolia, yang menentap di Inggris tersebut, dia mengatakan, saat ini sudah dalam kondisi siap tanding. "Kita tinggal menunggu hari pertarungan saja. Semua materi latihan sudah saya berikan kepada Daud dan tinggal kiprah Daud saja di atas ring," katanya. Choi Tseveenpurev adalah petinju berasal dari Mongolia yang saat ini tinggal di Inggris. Pertarungan terakhir yang dijalani Choi adalah saat menang TKO pada ronde kedelapan atas petinju Bastien Rozeaux (Prancis) di The Troxy, Inggris, 23 Maret 2012.(ANT)

PSDS Bertekad Harumkan Nama Sumut Deli Serdang-andalas Persatuan Sepak Bola Deli Serdang (PSDS) bertekad mengharumkan nama daerah itu dan Provinsi Sumatera Utara pada lanjutan kompetisi liga remaja Piala Suratin U-17 tahun 2012 di Bekasi, Jawa Barat. "Melalui Piala Suratin 2012, kami bertekad mengharumkan nama Deli Serdang dan Sumatera Utara umumnya," kata Ketua Umum PSDS Hasiholan Sinaga, di Lubuk Pakam, Rabu (7/11). Disebutkan, sebanyak 22 pemain

PSDS saat ini dalam kondisi prima dan mnereka menyatakan siap menampilkan permainan terbaik. Para pemain PSDS U17 di bawah asuhan manager Juniman juga telah melakukan pertandingan ujicoba melawan beberapa klub. Dari beberapa kali melakukan pertandingan ujicoba, menurutnya, pola dan teknis permainan yang diperagakan para pemain klub berjuluk "traktor kuning" junior itu banyak mengalami kemajuan. Pada babak penyisihan 16 besar Piala

Suratin, PSDS sebagai juara Zona Sumatera I dijadwalkan bertanding melawan juara zona Sulawesi di Stadion Muda Bekasi, Jawa Barat, Minggu (8/11). "Hasil pertandingan ini sangat menentukan, karena salah satu tim yang kalah akan gagal melaju ke pertandingan berikutnya," ujar Hasiholan. Sementara itu, Wakil Bupati Deli Serdang Zainuddin Mars saat melepas keberangkatan rombongan PSDS ke Piala Suratin, Selasa (6/11), mengingatkan para

pemain PSDS agar mampu menunjukkan permainan terbaik dengan menjunjung tinggi sportivitas. "Kami berharap para pemain mampu mengukir prestasi terbaik dengan tetap menjunjung tinggi sportivitas," katanya. Pada kesempatan itu, ia juga menyatakan bangga atas semangat dan disiplin pemain PSDS sebelumnya sehingga tampil sebagai juara zona I Sumatera Piala Suratin 2012. Dengan prestasi itu, PSDS akhirnya berhak maju ke babak 16 besar Piala Suratin 2012.(ANT)

MEDAN-andalas National Paralympic Committe Indonesia (NPCI) Sumut agendakan Pekan Olahraga Cacat Daerah (Porcatda) sebagai ajang untuk merekrut dan mencari bibit pemusatan latihan daerah (Pelatda) berjalan, Januari 2013 mendatang. Ketua NPC Sumut Zulkifli menuturkan, hal ini dilakukan pihaknya sebagai persiapan sejak dini ajang-ajang yang memperlombakan atau mempertandingkan penyandang cacat dibidang olahraga. Termasuk persiapan Pekan Paralimpik Nasional (Peparnas XV/ 2016 di Jawa Barat. "Porcatda ini masih kita rencanakan untuk persiapan Pelatda berjalan Januari mendatang. Jadi, dari Porcatda ini nanti lahir atlet-atlet masa depan paralympik Sumut masa depan," ungkapnya kemarin. Katanya, masih diagendakannya Porcatda ini, menunggu restu dari Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Sumut. "Kita menunggu restu dari KONI Sumut, apakah setuju dengan agenda pelatda berjalan yang kita rencanakan itu. Karena anggarannya KONI Sumut yang memegang," tuturnya. Diajang bergengsi, Peparnas XIV/2012 Riau lalu, kontingen Sumut menempati posisi keempat klasemen peroleh medali, dari 27 provinsi yang ikut ambil bagian. Meski telah memenuhi target, NPC Sumut enggan sesumbar dan langsung mengambil langkah persiapan. Diajang multievent olahraga itu, NPC Sumut meraih 26 medali emas, 18 perak dan 9 perunggu. Perolehan itu diraih dari 6 cabang olahraga (cabor). Yakni, atletik 25 atlet, renang 7 atlet, catur 7 atlet, angkat berat 9 atlet, tenis meja 6 atlet dan balap kursi roda 2 atlet. Dengan Porcatda itu nantinya lahir bibit-bibit masa depan Sumut. Proses regenerasi dinilainya harus dilakukan sejak dini, guna menjadi penopang dan penerus atlet binaan NPC Sumut untuk terus mengukir prestasi. Seperti, Alan Sastra Ginting (atletik), Catrina Haloho (catur), dan lainnya. "Ini yang kita lakukan, agar proses regenerasi terus dilakukan dan diukir tidak berhenti," jelasnya. Katanya, proses perekrutan ini, pihaknya mengharapkan peran aktif Pengurus Cabang (Pengcab) NPC daerah. Disisi lain, pihaknya pun harus menjemput bola dengan mencari penyandang cacat di sejumlah sekolah luar biasa dan panti-panti asuhan. Diakuinya, tidak mudah mencari penyandang cacat yang memiliki bakat di bidang olahraga. Dengan kekurangan fisik yang dimiliki, ada rasa bagi para penyandang cacat terasing dilingkungan dan mengurung diri. Sedangkan, atlet-atlet yang hijrah kedaerah lain, lanjut Zulkifli yang merupakan spesialisasi menembak ini, pihaknya masih membuka tangan jika ingin kembali lagi. "Kita akui, atlet-atlet yang hijrah itu adalah atlit binaan kita yang baik. Jika mau kembali dan memperkuat Sumut, kita bersedia membuka tangan jika ingin kembali memperkuat panji Sumut," pungkasnya.(YON)

Rifat Sungkar Optimistis Raih Posisi Atas Jakarta-andalas Pebalap Indonesia Rifat Sungkar menyatakan optimistis meraih posisi tiga besar dalam klasemen akhir World Rally Championship 2012 mengingat dirinya masih memiliki peluang untuk mengumpulkan poin tertinggi dalam balapan tersebut. "Posisi satu sampai tiga masih bisa saya raih dalam seri terakhir WRC 2012 Rally di Salou, Spanyol. Tim kami mencari momentum terbaik karena sejatinya peluang menjadi juara masih terbuka lebar, maka dari itu titel akan kami kejar semaksimal mungkin," kata Rifat dalam konferensi jarak jauh yang diadakan Pertamina di Pisa Cafe, Jakarta, Rabu (7/11). Rifat saat ini di Spanyol untuk menjalani persiapan balap reli terakhir WRC yang menurutnya sebagai track yang sulit.

Ia mengatakan, reli Spanyol itu menjadi arena perjuangan terakhir yang berat untuk Fastron World Rally Team pada 2012. Ia menjelaskan, akan bertanding di lintasan sejauh 1.391,73 kilometer dengan komposisi medan balap campuran antara gravel (kerikil) dan aspal. "Tantangannya adalah kita dituntut untuk menyesuaikan spesifikasi dan pengaturan kendaraan sesuai dengan tipe lintasan dalam rentang waktu yang singkat," katanya. Tim Fastron World Rally Team 2012 sudah di Spanyol sejak 4 November untuk meriset lokasi balap, sedangkan pada 8-13 November tim Fastron World Rally akan menghadapi pertarungan terakhirnya. Hingga saat ini, peninjauan area balap yang sudah dilakukan baru

mencapai 50 persen. "Setiap hari saya dan tim berangkat jam setengah lima pagi dan pulang jam delapan malam untuk melakukan survei area balap," katanya. Lokasinya, katanya, sangat labil, terletak di perbukitan dengan cahaya matahari terik, dengan suhu dingin atau mencapai 11 derajat Celcius. "Kami terus mempelajari "latitude" atau ketinggian dari trek balap. Reli kali ini mempunyai 'latitude' cukup tinggi dan angin berembus sangat dingin. Saya dan navigator Scot Beckwit akan mengenakan jaket tebal dalam balapan itu," katanya. Ia menyebut tantangan medan balapan sangat ekstrem dengan karakter jalan berdebu cukup tebal. "Tantangan medan sangat ekstrem karena karakter jalan diselimuti debu tebal yang mengganggu pandangan dan

lebar jalan seukuran satu setengah mobil. Meski begitu kami dituntut sebisa mungkin memacu mobil dengan kecepatan tinggi," katanya. Rifat mengatakan, balapan di Spanyol merupakan tantangan baru yang menuntut presisi pengaturan dan strategi mekanik mobil relinya. "Reli ini merupakan 'challenge' yang baru, pemilihan ban harus tepat. Harus benar-benar efektif dalam memilihnya apalagi per musim kita hanya dibatasi memakai 20 ban plus empat joker ban," kata dia. Ia mengatakan, tim dari seluruh dunia datang ke tempat itu karena sebagai balapan terakhir. "Seluruh tim dunia datang karena ini adalah balapan terakhir yang akan menentukan pemenang di akhir musim," katanya. Saat ditanya mengenai kesiapannya

kembali berlaga di reli tahun depan, dia mengatakan bahwa hal itu masih tergantung dari regulasi yang mengatur reli dunia. "Sejauh ini kami juga belum mengetahui seperti apa rencana untuk kiprah tahun depan karena akan ada pemecahan kelas reli menjadi beberapa nomor," katanya. Sebelumnya, pebalap andalan Pertamina Lubricants tersebut berhasil memenangkan sejumlah putaran reli Class N dalam World Rally Championship. Rifat mampu naik podium di peringkat tiga reli Portugal, juara 1 Jerman, urutan 3 di Italia, dan urutan terdepan reli Prancis. Pertamina sebagai sponsor Fastron World Rally Team 2012 sangat mengharapkan Rifat mampu menjadi juara dalam reli Spanyol itu.(ANT)


EKONOMI BISNIS

Kamis 8 Nopember 2012

10

Juara Kelompok Perkebunan

“Hudep Sare“ Diundang ke Istana

Kunjungan Wisatawan AS ke Sumut Turun Medan-andalas Kunjungan wisatawan asal Amerika Serikat ke Sumatera Utara tahun 2012 menurun 3,48 persen menjadi 2.385 orang diduga akibat krisis ekonomi yang masih melanda negara tersebut. "Kalau hingga triwulan III 2011, kunjungan wisatawan AS (Amerika Serikat) ke Sumut sebanyak 2.471 orang, maka periode yang sama tahun 2012 hanya 2.385 orang," kata Kepala Badan Pusat Statistik (BPS) Sumut, Suharno, di Medan, Rabu. Penurunan kunjungan diduga karena dampak krisis ekonomi yang melanda negara itu. Penurunan kunjungan wisatawan dari AS itu terjadi di beberapa bulan sepanjang tahun ini. Pada September misalnya, jumlah wisatawan AS itu turun 9,25 persen menjadi 206 orang dari 227 orang di Agustus. "Syukurnya penurunan kunjungan dari AS itu tidak diikuti dari negara Eropa yang juga mengalami krisis ekonomi dan juga berdampak ke negara lain menjadi krisis global," katanya. Kunjungan wisatawan asal Belanda misalnya justru naik 5,67 persen menjadi 5.686 orang dari tahun lalu yang 2.293 orang dan Jerman juga naik 22,72 persen atau dari 2.293 orang menjadi 2.814 orang. Secara keseluruhan, kunjungan wisatawan kea Sumut tahun ini masih tumbuh sebesar 9,68 persen menjadi 173.147 orang dari 157.864 orang tahun lalu. Kabid Pemasaran Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Sumut, Muchlis menyebutkan, jumlah kunjungan wisatawan Sumut kembali pulih, meskipun belum mencapai angka yang pernah dicapai pada tahun 1990-an sekitar 400 ribuan hingga 500 ribuan orang. Kunjungan wisatawan yang bergerak naik itu dipicu naiknya kunjungan dari beberapa negara termasuk Thailand, Singapura dan terbesar Malaysia. Berdasarkan data, kunjungan wisatawan asal Malaysia tahun ini tumbuh 13,95 persen menjadi 101.515 orang dari 89.087 orang di Januari-September 2011. (ANT)

harian andalas | Hal.

andalas/rizki mulya

COKLAT – Sulastri (15) memanen buah coklat di Kecamatan Tiga Binanga Kabupaten Karo,Sumut,awal pekan lalu.Setiap harinya Sulastri mengupas biji kakao mendapatkan upah Rp 5.000 per kg.

Banjir di Sergai Layanan Telkomsel Normal Medan-andalas Banjir yang melanda Kabupaten Serdang Bedagai tidak mengganggu layanan Telkomsel. Secara keseluruhan, jaringan Telkomsel tetap berfungsi normal dan tetap dapat melayani kebutuhan warga untuk berkomunikasi menggunakan perangkat telepon seluler. Sejumlah kecamatan yang terendam di Sergai, antara lain Sei Rampah, Dolok Masihul, Sei Bamban, Tanjung Beringin, Teluk Mengkudu, dan perbaungan. Ketinggian banjir

sempat mencapai 1,5 meter. Di Sergai ada lebih dari 147 Base Transceiver Station (BTS) Telkomsel yang tersebar di 80 site. Jumlah ini merupakan bagian total lebih dari 5.300 BTS di Regional Sumbagut (Sumut dan Aceh) yang kini melayani lebih dari 13 juta pelanggan. “Secara keseluruhan, jaringan Telkomsel tetap berfungsi normal dan tetap dapat melayani kebutuhan warga untuk melakukan komunikasi menggunakan perangkat telepon seluler mereka,” kata Head of Telkomsel Area Sumatera, Gilang Prasetya, Rabu (7/11). Salah satu site Telkomsel di Sei Rampah saat ini memang terendam air. Namun site yang menampung lebih dari 30 BTS ini tetap berfungsi normal, bahkan site ini juga dilengkapi dengan baterai yang mampu

bertahan untuk menjadi sumber catuan daya listrik cadangan jika pemadaman tidak berlangsung lama, selanjutnya site ini akan menggunakan catuan daya listrik menggunakan genset jika pemadaman terjadi lebih dari 4 jam. Untuk menjaga performansi jaringan di daerah terkena dampak bencana, tim Network Operation Telkomsel secara terus menerus memantau perkembangan performansi network agar tetap dapat melayani pelanggan dengan baik. Untuk kebutuhan komunikasi selain tetap menjaga kualitas jaringan, Telkomsel juga menjamin ketersediaan produk Telkomsel baik paket perdana kartu prabayar simPATI dan kartu AS, maupun pulsa isi ulang hingga ke tingkat oulet yang tersebar di wilayah ini.

Saat ini Telkomsel telah mengaktifkan posko bantuan berupa layanan telepon gratis yang ditempatkan di Kecamatan Sei Rampah dan Kecamatan Tanjung Beringin. Di Posko ini, para pengungsi dapat memanfaatkan layanan Telepon Gratis yang dapat digunakan berkomunikasi secara GRATIS untuk mengabarkan kondisi terkini warga terutama bagi warga yang memiliki kerabat dekat yang jauh dari lokasi mereka saat ini. Selain itu Telkomsel juga menyerahkan bantuan kemanusiaan berupa makanan instan dan siap saji, serta keperluan lain yang dianggap perlu bagi pengungsi. Dan Telkomsel juga tetap memantau kebutuhan bantuan tersebut yang akan disesuaikan dengan kondisi terkini warga yang terkena dampak banjir. (GUS)

Bireuen-andalas Tgk Idris Kasem juara 1 Kelompok Perkebunan “Hudep Sare“ Gampong Mon Ara Kecamatan Makmur, Kabupaten Bireuen, juara lomba perkebunan dalam kelompok tani se-Aceh, yang dilaksanakan di Banda Aceh diundang untuk mengikuti lomba yang sama tingkat Propvinsi se-Indonesia sekaligus mendapat undangan ke Istana untuk bertemu Presiden RI. Ketua Kelompok Perkebunan Hudep Sare Makmur yang telah menerima sertifikat juara Aceh itu juga Manager Program Lembaga ACDK (AC-Denmar) yang bergerak di bidang pemberdayaan ekonomi masyarakat yang bergerak dibidang perkebunan kakao, kelapa dan juga mencakup bidang kehutanan dan peternakan. Tgk Idris Kasem sosok Manajer ACDK yang memimpin Kelompok Tani Hudep Sare dalam memperjuangkan kesejahteraan masyarakat, melalui agribisnis terpadu sangat sabar dan tabah. Namun, sangat dihargai seluruh anggota kelompok perkebunan yang diketuanya. Pembina ACDK Aceh Tgk Tarmizi Age (Mukarram) dalam upaya mensejahterakan masyarakat, kelompok perkebunan tersebut telah menuai hasil

cemerlang dan bisa menjadi kebanggaan rakyat Bireuen secara kusus dan rakyat Aceh secara umum. Keberhasilan program yang dilakukan kelompok Hudep Sare ini meraih juara berkat kerjasama yang solid dengan semua pihak baik di Gampong, Kecamatan dan Kabupaten, misalnya keterlibatan langsung bidang perkebunan Bireuen sebagai pembina di bawah dampingan Alamsyah, Sp yang membidangi pelaksanaan kegiatan pengembangan kakao dan kelapa di Kabupaten Bireuen. Sementara, Tgk Idris Kasem ketika ditemui andalas menyebutkan, ia merasa bahagia atas berhasil meraih juara I dalam lomba aktifitas bidang pertanian, perkebunan untuk tingkat Aceh. Sehingga, dipanggil untuk mengikuti lomba yang sama di tingkat nasional sekaligus diundang untuk bertemu Presiden RI. Menurut Tgk Idris Kasem, keberhasilan kelompoknya meraih jauara tingkat provinsi melalui ujian berat, karena ada banyak hal yang dinilai oleh dewan juri. Antara lain kelengkapan administrasi kelompok, kekompakan kelompok, peranan pengurus dan anggota dalam kelompok, management keuangan kelompok, kegiatan di lapangan dan partisipasi masyarakat. (HERA)

Kopi Simalungun Segera Dipatenkan Simalungun-andalas Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Simalungun menargetkan kopi yang merupakan produk unggulan di daerah itu akan memiliki nama sendiri pada tahun 2013. "Kita sudah menemui Menteri Hukum dan HAM untuk mengurus hak paten kopi produk asli Simalungun, perlu waktu dan biaya yang cukup besar prosesnya, makanya kita targetkan tahun 2013," ujar Kepala Dinas Perkebuanan, Amran Sinaga didampingi Kabag Humas dan Protokoler, Mixnon Andreas Simamora, Rabu. Menurut dia, hak paten menjadi keharusan karena selama ini penikmat kopi hanya mengenal Kopi Sidikalang dan lainnya. Sementara biji-biji kopi itu banyak berasal dari petani di Kabupaten Simalungun. Dia yakin, rasa dan aroma kopi produk Simalungun punya nilai lebih dibanding produk serupa dari kabupaten lain. Pasalnya perladangan kopi Simalungun berada di antara 9001400 meter dari permukaan laut. "Sangat cocok untuk kopi Arabika dan Robusta," katannya

Untuk itu Dinas Perkebunan Simalungun segera mendatangkan staf ahli Ditjen Perkebunan, Rialdi guna memberikan pengetahuan dan pemahaman tentang proses penananaman hingga pengolahan kopi. Dengan demikian diharapkan kopi yang dihasilkan memiliki rasa dan aroma yang khas. "Ini menjadi salahsatu syarat, yakni memenuhi standar operasional," katanya. Sosialisasi ini menjadi salahsatu program Dinas Perkebunan untuk meningkatkan produksi yang diakui masih rendah. Selain itu juga direncanakan mengembangkan luas lahan sekitar 9.747 hektare, di 11 kecamatan yakni Raya, Purba, Haranggaol Horizon, Dolok Silau, Pamatang Silimakuta, Dolok Pardamean, Pamatang Sidamanik, Sidamanik, Pane, Girsang Sipangan Bolon. Sedangkan produk tahun 2011 mencapai 8.487,45 ton dengan rata-rata 1,5 ton per hektare per tahun. Sebanyak 63 persen di antaranya di ekspor ke luar negeri. "Dan produk ini akan terus kita kembangkan tiap tahun," jelasnya.(ANT)

Dua Warga Jepang Perkenalkan Mesin Tanam Padi -andalas Petani Desa Simpang Jernih di Kecamatan Simpang Jernih, Aceh Timur saat ini dipacu menanam bibit padi jenis hibrida. Pasalnya, di musim tanam akhir tahun ini para petani di desa itu diperkenalkan oleh teknologi canggih berupa mesin tanam padi yang langsung didatangkan dari Negara Jepang. Para petani di sana dipacu untuk menanam benih padi Hibrida pada musim tanam menjelang akhir tahun 2012. Adapun padi Hibrida tersebut adalah padi yang bibitnya disilangkan antara padipadi yang benar-benar saat benih akan disemai, harus melalui proses laboratorium yang berada

UJICOBA – Seorang petani melakukan ujicoba penanaman bibit padi Hibrida, dengan menggunakan mesin tanam canggih (Trans Planter) Kubota/ SPW 48, di Desa Simpang Jernih, Atim. (andalas/m ruslan)

dalam pengawasan dr Anton Seman, warga asal Negara Jepang, sebagai pengawas pelaksana dikegiatan tersebut, yang saat ini ia dan rekanya bertempat tinggal di Jakarta. Anton Seman saat dikonfirmasi tentang padi Hibrida tersebut andalas, kemarin mengatakan, penanaman bibit padi Hibrida ini merupakan salah satu program nasional tentang swasembada pangan. Yang tercantum pada Inpres nomor 5 tahun 2011,“ ujarnya. Sementara itu, Cuncun Wijaya Seman, yang juga rekan dari Anton Seman selaku pelaksana program swasembada ini dilokasi pesawahan juga menyebutkan, alat yang digunakan untuk mena-

nam bibit padi adalah melalui mesin canggih jenis (Trans Planter) merk Kubota/SPW 48 yang didatangkan langsung dari negeri Jepang,” kata Cuncun. Sebaliknya, Cuncun Warga Negeri Sakura tersebut juga menjelaskan, untuk membatu kerja para petani saat pasca panen nanti dengan ini Cuncun memperkenalkan satu unit mesin mungil yang tak kalah canggihnya, dengan mesin tanam yakni jenis (Combine Harvester) Kubota AR-96. Mesin ini khusus digunakan untuk memotong padi di saat panen tiba,“ terang Cuncun. Menurut dr Anton dan Cuncun, dua warga Negara Jepang tersebut mengatakan, pada saat

ini padi Hibrida yang sudah berhasil ditanam sudah mencapai 30 Hektare sawah. “Sedangkan target yang akan ditanam kurang lebih sekitar 500 Hektare dalam kurun waktu 1 tahun,” pungkas Cuncun Wijaya Seman yang juga didampingi staff dari Dinas Pertanian Kabupaten Aceh Timur, Suryanto, selaku utusan dari dinas terkait. Sementara, proses penanaman perdana bibit padi Hibrida di Desa Simpang Jernih itu turut dihadiri perwakilan unsur muspika, yakni Camat Simpang Jernih Drs Ahmad, Kapolsek, Danramil, dan juga staff Kecamatan, Jamaludin, di wilayah Kecamatan Simpang Jernih. (LAN)

INFO FILM

PALLADIUM PLAZA BINJAI 12.00-14.15-16.30-18.45-21.00

PLAZA 12.30-14.30-16.30-18.30-20.30 HERMES XXI THAMRIN PALLADIUM 12.30-14.40-16.50-19.00-21.10 SUN 13.00-15.10-17.20-19.30-21.40

PALLADIUM 12.45-17.30 HERMES XXI SUN PALLADIUM THAMRIN PLAZA BINJAI 12.15-15.00-17.45-20.30 HERMES XXI SUN THAMRIN 12.45-15.30-18.15-21.00 HERMES XXI SUN 13.00-15.45-18.30-21.15

PALLADIUM 15.30-20.15 PLAZA 18.30-20.20

PLAZA 13.00-14.50-16.40 BINJAI 12.45-14.45-16.45-18.45-20.45 THAMRIN 13.00-15.00-17.00-19.00-21.00

HERMES XXI 13.00-15.10-17.20-19.30-21.40 BINJAI 12.30-14.40-16.50-19.00-21.10

HERMES XXI ( 3D ) 12.30-16.50-21.10

HERMES XXI( 3D) 14.40-19.00


Kamis

KOMUNITAS

8 November 2012

harian andalas | Hal.

11

Bank Mandiri Salurkan Beasiswa pada Mahasiswa Unimed Medan - andalas Bank Mandiri memberikan bantuan Beasiswa Business Plan sebesar Rp.200 juta kepada 20 orang mahasiswa Universitas Negeri Medan (Unimed) sebagai bentuk komitmen menumbuhkan jiwa kewirausahaan kepada para mahasiswa. Kepala Kantor Wilayah I Bank Mandiri Sugeng Hariadi di Medan Rabu mengatakan, pemberian beasiswa tersebut bertujuan untuk membantu para mahasiswa guna menambah modal usaha berdasarkan proposal bisnis yang telah diajukan dan diseleksi oleh Unimed dan Bank Mandiri. Bantuan tersebut juga merupakan tindaklanjut dari pelaksanaan Training of Trainer yang dilaksanakan oleh Bank Mandiri kepada para dosen pengajar mata kuliah kewirausahaan yang dilaksanakan pada bula Mei 2010 di Kota Medan, November

2011 di Banda Aceh dan bulan September 2012 di Kota Medan. Pelatihan di Kota Medan diikuti sebanyak 44 perguruan tinggi yang telah berkomitmen untuk menggunakan modul kewirausahaan mandiri di empat provinsi yakni Aceh, Sumut, Riau dan Kepulauan Riau. Untuk tahap awal, selain kepada mahasiswa Unimed, beasiswa Business Plan tersebut juga di berikan kepada empat perguruan tinggi lainnya yakni Universitas Dharma Agung Medan, Universitas Riau Pekanbaru, UIN Sultan Syarif Kasim Riau dan Universitas Batam. Untuk tahap berikutnya beasiswa yang sama juga akan diberikan kepada mahasiswa Universitas Sumatera Utara (USU), Universitas Syahkuala (Unsyiah) Banda Aceh dan Universitas Malikussaleh Lhokseumawe. "Selain bantuan beasiswa,

Bank Mandiri juga telah menghibahkan buku modul kewirausahaan mandiri kepada 44 perguruan tinggi tersebut dengan nilai sebesar Rp.600 juta," katanya. Rektor Unimed prof Ibnu Hajar dalam kesempatan itu mengatakan pihaknya terus memberi peluang kepada mahasiswa untuk mengembangkan jiwa kewirausahaan, dan dengan adanya bantuan beasiswa dari Bank Mandiri tersebut, tentunya sangat membantu pihaknya. Pihaknya memberikan apresiasi kepada mandiri yang telah meberikan bantuan beasiswa tersebut karena dengan demikian, kedepan akan menjadi pendorong bagi mahasiswa lainnya untuk mencoba berwirausaha meski hanya dalam skala kecil. "Saya berharap kerjasama ini dapat terus berkesinambungan demi mendorong percepatan kualitas Unimed kedepannya," katanya.(ANT)

andalas/asiong

MELANTIK-Ketua STIE IBBI ,Prof Dr Amrin Fauzi melantik ribuan wisudawan STIE-STMIK) IBBI di Gedung Grand Aston Medan,Selasa (6/11).

Seribuan Mahasiswa STIESTMIK IBBI Dilantik

andalas/istimewa

SOSIALISASI-Ketua PMI Sumut Rahmat Shah diabadikan bersama narasumber dan peserta sosialisasi perlindungan pengungsi dan peran UNHCR di Indonesia, di ruang pertemuan PMI Sumatera Utara di Medan, Jumat (2/11).

PMI Sumut dan UNHCR Sosialisasikan Perlindungan Pengungsi Medan-andalas Palang Merah Indonesia (PMI) Provinsi Sumatera Utara bekerja sama dengan United Nation High Commisioner for Refugees (UNHCR) menyosialisasikan perlindungan pengungsi dan peran UNHCR di Indonesia, Jumat (2/11), bertempat di ruang pertemuan PMI Sumatera Utara di Medan. Sosialisasi ini diikuti lima puluh orang peserta terdiri dari Pengurus PMI Sumut, PMI Kota Medan, Korps Sukarelawan (KSR) PMI Unimed, Palang Merah Remaja (PMR) PMI Kota Sibolga, PMI Tanjung Balai, PMI Kabupaten Batu Bara, PMI Kabupaten Asahan, dan PMI Kabupaten Labura. Ketua PMI Sumut Rahmat Shah menyampaikan terima kasih atas kepercayaan UNHCR sebagai salah satu lembaga di bawah Perserikatan Bangsa Bangsa (PBB) yang menangani masalah pengungsian mengajak PMI Sumut beserta relawannya untuk diberikan pembekalan terutama perlindungan pengungsi di daerah ini.

“Kita bersyukur dan berterima kasih kepada pihak UNHCR, mereka mengajak kita untuk memberi pembekalan kepada jajaran PMI Sumut, terutama Korps Sukarelawan kita. Apalagi kita merasakan bahwa akhir-akhir ini banyak terjadi konflik di mana-mana yang dampaknya ada korban yang harus mengungsi guna menghindari daerah konflik, begitu pula pengungsian akibat bencana yang sering menimpa daerah kita, oleh karena itu sosialisasi ini penting sekali," kata Rahmat Shah. Dalam kesempatan itu Rahmat Shah meminta kepada seluruh peserta, terutama dari PMI kabupaten/kota untuk serius mengikuti sosialisasi ini dan membuat pemetaan kerawanan terjadinya bencana serta dampak-dampak yang ditimbulkannya seperti pengungsian dan upaya-upaya perlindungannya. "Saya berpesan dalam setiap kesempatan, terutama kepada seluruh peserta sosialisasi, agar berbuatlah kebaikan sekecil apapun, kepada siapapun, dan di manapun

kita berada, serta jangan lakukan sesuatu yang kita tidak ingin orang lain lakukan ke diri kita," ujar Rahmat yang juga Anggota DPD RI. Sosialisasi yang berlangsung selama sehari itu menampilkan narasumber dari UNHCR Jakarta, Nurul Rochayati dan Ardi Sofinat dari UNHCR Medan. Rahmat Shah menambahkan bahwa program UNHCR dan PMI banyak yang bisa dipadupadankan, guna sinergitas pengabdian kemasyarakatan yakni bidang kemanusiaan. “Setelah berbincang-bincang dan melihat langsung kinerja PMI Sumut, UNHCR akan terus melakukan kerja sama beberapa program yang berkaitan dengan peran dan fungsi PMI sebagai lembaga yang bergerak di bidang kemanusiaan. Akan ada kegiatan lain yang akan dikerjasamakan, tentunya ini akan kita gunakan seoptimal mungkin, demi kebaikan kita semua, terutama untuk daerah di mana kita dilahirkan, dibesarkan, dan suatu saat akan dikuburkan," katanya.

Medan-andalas Ketua Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi (STIE) IBBI, Prof Dr Amrin Fauzi, selama dua hari 6-7 November melantik ribuan wisudawan Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi (STIE) dan Sekolah Tinggi Manajemen Informatika dan Komputer (STMIK) IBBI di Gedung Grand Aston Medan. Para wisudawan terdiri atas S1 Manajemen 580 orang, DIII Akuntansi 86 orang, S1 Akuntansi 61 orang dan Teknik Informatika dan Sistem Informasi sebanyak 372 orang. Mereka diminta terus bekerja keras bila memungkinkan meningkatkan kualifikasi pendidikan ke jenjang yang lebih tinggi lagi seperti program Pasca Sarjana ataupun profesi. Melalui upacara wisuda sebutnya, para mahasiswa atau wisudawan akan segera menjadi alumni, dianggap telah memiliki kompetensi, skill dan keahlian di bidangnya masing-

masing. “Dengan berbekal teori, konsepsi dan praktek kerja lapangan serta kondisi riil masyarakat yang telah dipahami sebelumnya akan menjadi satu keunggulan atau sumber daya para wisudawan/i dalam menghadapi kompetisi atau persaingan bida profesi atau wirausaha yang diminatinya,” kata Amrin Fauzi,Selasa (6/11). Untuk itu sebutnya, peran dan fungsi perguruan tinggi sebagai satu institusi pendidikan bisa dikatakan telah terlaksana dengan baik, sehingga akan memberikan dampak positif terutama dalam meningkatkan wawasan dan kemampuan akademik bagi para lulusannya. Menyikapi dinamika pendidikan di perguruan tinggi, Amrin Fauzi menyampaikan pada bulan Juli lalu DPR RI telah mensahkan Rancangan undang-Undang (RUU) baru yang mengatur secara khusus tentang ruang gerak dari Pendidikan Tinggi di tanah air.

andalas/istimewa

Chairuman Center Bantu Korban Banjir Sergai Sei Rampah-andalas Chairuman Center memberikan bantuan kepada para korban banjir di Kabupaten Serdang Bedagai (Sergai), berupa bahan makanan dan air mineral. Paket bantuan untuk korban banjir tersebut diserahkan staf bidang sosial dan kemasyarakatan Chairuman Center Lim Cun Pit kepada perwakilan warga Desa Sei Rampah, Kecamatan Sei Rampah, Senin (5/11). Lim mengatakan, bantuan ini

Dia berharap, kehadiran Undang-Undang ini memberikan jaminan kepastian bagi pengelolaan Perguruan Tinggi, terutama dalam hal menyangkut mutu dan kesempatan akses bagi para mahasiswa dengan latar belakang dari keluarga kurang mampu. Diantara wisudawan yang dilantik tercatat tujuh orang terpilih sebagai wisudawan terbaik, memperoleh IPK di atas 3,76 dalam berbagai bidang. Adapun tujuh wisudawan tersebut, yaitu Juli jurusan Sistem Informasi, Erianto Ongko Teknik Informatika, Whitney S1 Manajemen, Nova Ninda Jufrida Sinaga D3 Akuntansi Konsentrasi Komputer. Selanjutnya, Aisyah S jurusan D-3 Akuntansi Konsentrasi Perkantoran, Kartini D-3 Akuntansi Konsentrasi Perpajakan dan Yenty. jurusan S1 Akuntasi Ketua Pengurus Yayasan Pendidikan IBBI Amrin Susilo Halim mengatakan,Yayasan yang

BANTUANBANTUAN- Anggota tim Chairuman Center menyerahkan secara simbolis paket bantuan kepada salah seorang warga korban banjir di Desa Sei Rampah, Senin (5/ 11). merupakan bentuk kepedulian Chairuman Center kepada warga di Serdang Bedagai yang tertimpa musibah banjir bandang pada Sabtu (2/11) dinihari. "Mudah-mudahan bantuan yang kami berikan ini dapat meringankan beban dari para korban

banjir," tambahnya. Dikatakannya, Chairuman Center sebagai organisasi nirlaba yang fokus bergerak di bidang sosial dan kemasyarakatan turut merasa berempati terhadap musibah banjir yang menimpa ribuan warga di Serdang

didirikan sejak tahun 1996 telah menghasilkan lulusan sebanyak 12.318 orang dari berbagai program studi. ”Dalam perjalanan selama dwi windu ini banyak suka dan dukanya,” kata Amrin Susilo Halim. Namun sebut Amrin, berkat kerjasama dan saling pengertian serta dukungan penuh dari seluruh pengelola, anggota yayasan, seluruh civitas akademika hingga Masyarakat, lembaga pendidikan ini tetap eksis dan cenderung berkembang dari tahun ke tahun. Dalam nasehatnya kepada wisudawan Amrin Susilo mengatakan, apapun profesi yang digeluti para alumni haruslah dilaksanakan sebaik mungkin dan penuh komitmen agar bisa sukses seperti yang diharapkan. Dalamu pacara wisuda tersebut, turut memberikan sambutan, Kopertis Wilayah I Aceh- Sumatera Utara, Prof H Dian Armanto MPd,MA,MSc, PhD dan Pembina Yayasan, Juswan.(SIONG)

Bedagai. Organisasi yang didirikan Dr. H Chairuman Harahap, SH, MH ini selama ini juga aktif memberikan bantuan di bidang pendidikan, di antaranya menyediakan beasiswa bagi mahasiswa dari kalangan kepala keluarg kurang mampu. Pada kesempatan itu, beberapa warga korban banjir menyampaikan terima kasih atas bantuan kemanusian yang disalurkan tim Chairuman Center. "Kami berterima kasih atas bantuan yang diberikan oleh Chairuman Center," ucap Misnawari Nasution, warga Dusun I, Desa Sei Rampah. Sejak banjir bandang menerjang kawasan permukiman warga di sekitar pinggiran daerah aliran Sungai Rampah akhir pekan lalu, warga setempat nyaris tidak bisa melakukan aktivitas rutin mereka.(HAM)

DPD PDI-P Sumut Salurkan Gerobak Dorong ke PKL KOMISI PEMILIHAN UMUM PROVINSI SUMATERA UTARA PENGUMUMAN Nomor : 1551/KPU PROV-002/XI/2012 Dalam rangka Penyelenggaraan Pemilihan Umum Gubernur dan Wakil Gubernur Sumatera Utara Tahun 2013, sesuai dengan Keputusan KPU Provinsi Sumatera Utara Nomor : 07/Kpts/KPU-Prov-002/2012 tanggal 24 September 2012 Tentang Perubahan Atas Keputusan KPU Provinsi Sumatera Utara Nomor : 01/Kpts/KPU-Prov-002/2012 Tentang Tahapan, Program dan Jadwal Penyelenggaraan Pemilihan Umum Gubernur dan Wakil Gubernur Sumatera Utara Tahun 2013, Keputusan KPU Provinsi Sumatera Utara Nomor : 05/Kpts/KPU-Prov-002/2012 Tentang Jumlah Kursi dan Jumlah Suara Sah Untuk Pasangan Calon Yang Diajukan Partai Politik atau Gabungan Partai Politik Dalam Pemilihan Umum Gubernur dan Wakil Gubernur Sumatera Utara Tahun 2013 dan Keputusan KPU Provinsi Sumatera Utara Nomor : 08/Kpts/KPU-Prov-002/2012 tentang Pedoman Teknis Tata Cara Pendaftaran, Penelitian dan Penetapan Pasangan Calon Dari Partai Politik atau gabungan Partai Politik Dalam Pemilihan Umum Gubernur dan Wakil Gubernur Sumatera Utara Tahun 2013, maka dalam rangka persiapan pendaftaran Bakal Pasangan Calon Gubernur Dan Wakil Gubernur Sumatera Utara Tahun 2013, dengan ini diumumkan hal-hal sebagai berikut : 1. Partai Politik atau Gabungan Partai Politik yang memiliki kursi paling sedikit 15 kursi dari jumlah kursi di DPRD Provinsi Sumatera Utara Hasil Pemilihan Umum Tahun 2009 dapat mengajukan Bakal Pasangan Calon Gubernur dan Wakil Gubernur; 2. Partai Politik atau Gabungan Partai Politik yang memiliki kursi dan yang tidak memiliki kursi di DPRD Provinsi Sumatera Utara Hasil Pemilihan Umum Tahun 2009, dapat mengajukan Bakal Pasangan Calon Gubernur dan Wakil Gubernur dengan menggunakan akumulasi suara sah minimal 785.187 (tujuh ratus delapan puluh lima ribu seratus delapan puluh tujuh) suara; 3. Gabungan Partai Politik yang tidak memiliki kursi di DPRD Provinsi Sumatera Utara Hasil Pemilihan Umum Tahun 2009, dapat mengajukan Bakal Pasangan Calon Gubernur dan Wakil Gubernur Sumatera Utara dengan menggunakan akumulasi suara sah minimal 785.187 (tujuh ratus delapan puluh lima ribu seratus delapan puluh tujuh) suara; 4. Partai Politik yang akan mengusung pasangan calon Gubernur dan Wakil Gubernur Sumatera Utara, wajib menyerahkan Fotocopy SK Kepengurusan DPD/DPW atau sebutan lain yang dilegalisir oleh Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Partai Politik dan SK DPP yang telah dilegalisir Oleh Kemenkum HAM kepada KPU Provinsi Sumatera Utara paling lambat pada tanggal 09 November 2012. 5. Tempat pendaftaran bakal pasangan calon Gubernur dan Wakil Gubernur Sumatera Utara Tahun 2013 di Kantor KPU Provinsi Sumatera Utara, Jl. Perintis Kemerdekaan Nomor 35 Medan, Telp/Fax : (061) 4538626; 6. Waktu pendaftaran bakal pasangan calon Gubernur dan Wakil Gubernur Sumatera Utara Tahun 2013 tanggal 10 s/d 16 November 2012, dan batas terakhir pendaftaran tanggal 16 November 2012 (pendaftaran dilaksanakan dari pulul 08.00 s/d 16.00 WIB kecuali untuk hari terakhir tanggal 16 November 2012 sampai dengan pukul 24.00 WIB); 7.

Untuk formulir pendaftaran dan informasi lebih lanjut dapat menghubungi KPU Provinsi Sumatera Utara pada jam kerja dan website KPU Provinsi Sumatera Utara : www.kpud-sumutprov.go.id Demikian diumumkan untuk dapat dimaklumi. Medan, 08 November 2013 KETUA,

ttd IRHAM BUANA NASUTION, SH, M.Hum

Medan-andalas Guna mewujudkan tujuan nasional yakni masyarakat yang mandiri dalam perekonomian, DPD Partai Demokrasi Indonesia (PDI) Perjuangan Sumatera Utara (Sumut) menyalurkan gerobak dorong ke Pedagang Kaki Lima (PKL) di Pasar Inpres Kwala Bekala Medan,Selasa (6/11). Gerobak dorong sebanyak lima unit itu diserahkan secara simbolis oleh Wakil Ketua Departeman Perindag,UKM Dan Koperasi DPD PDI-P Sumut, dr Sofyan Tan didampingi Ketua Baguna DPDPDIP Sumut, Drs Baskami Ginting, Ketua DPC PDI-P Medan, Hendry Jhon Hutagalung, Wakil Ketua DPC PDI-P Medan Daniel Pinem, Ketua Departemen Koperasi DPD PDI-P Sumut,Yusuf Ginting, Ketua Departemen UKM DPD PDI-P Sumut, Arifin dan Ketua P3TSU, Harmon Habib. Sofyan Tan mengatakan, bantuan ini salah satu cara yang efektif da menyentuh ke masyarakat untuk memberikan lapangan kerja, terutam masyarakat miskin termasuk PKL yang sering memikul maupun menenteng jualannya di sejumlah pasar tradisional. “Pemberian bantuan gerobak gratis difokuskan bagi PKL yang sering mangkal di pasar tradisonal.mereka umumnya berjualan dengan car memikul, menenteng maupun menggelar

andalas/asiong

PENYERAHAN SIMBOLIS-Wakil Ketua Departeman Perindag,UKM Dan Koperasi DPD PDI-P Sumut, dr Sofyan Tan didampingi sejumlah pengurus DPD PDI P Sumut secara simbolis menyerahkan gerobak dorong kepada salah satu PKL di Pasar Inpres, Kwala Bekala. dagangan di atas meja.Bantuan semacam ini lebih efektif untuk membantu masyarakat kecil agar mampu mengembangkan diri sekaligus memberdayakan eknonominya ketimbang memberi finansial secara langsung,” ucap Sofyan Tan. Dikatakannya, memakai gerobak dorong tentunya para pedagang juga terlihat berwibawa dan lebih berdaya secara ekonomi. Dagangan mereka akan terlihat lebih rapi, bersih dan tidak mandek di tengah jalan karena gerobak diberikan

secara gratis.Untuk itu pedagang harus lebih tekun berjuang agar sukses."PKL juga pahlawan ekonomi,” tuturnya. Menurutnya, sejak diluncurkan pada bulan Maret lalu, gerobak sorong yang telah disalurkan DPDPDI P Sumut ke masyarakat kecil sebanyak 30 unit. Sofyan Tan juga berjanji , kedepannya akan kembali membagikan gerobak tersebut di sejumlah pasar tradisional. “Jika di Medan ada 50 pasar tradisional, maka setiap pasar akan kita berikan lima gerobak gratis untuk PKL

dengan syarat-syarat yang telah ditentukan, minimal mereka telah menjalankan usaha, ”ujarnya. Sementara itu, Ketua Departemen Ukm DPD PDI-P Sumut, Arifin menambahkan,pemberian bantuan gerobak ke PKL pasar tradisional baru pertama kalinya dilakukan.Selanjutnya program ini akan terus berlanjut ke sejumlah pasar tradisional yang ditargetkan sebanyak 25 gerobak bakal disalurkan pada tahun ini. “Penyerahan gerobak ke pedagang di sekitaran pasar tradisional adalah untuk membangun kerapian dan kenyamanan bagi pedagang maupun pembeli,” tuturnya. Menurut salah satu pedagang martabak kue, Edy Syahputra mengungkapkan, terima kasih dan bersyukur atas bantuan gerobak dorong dari DPD PDI-P Sumut, terlebih menurutnya gerobak baru ini bisa membuat dagangannya terlihat rapi. “ Saya mengucapkan syukur dan terima kasih kepada DPD PDI-P yang sudah memperhatikan para pedagang terutama pedagang kecil yang sudah dibantu dengan memberikan gerobak untuk berdagang dan saya berharap dengan adanya gerobak ini para pedagang di seputaran pasar inpres bisa terlihat rapi dan bersih serta jauh dari kesan kumuh,” ungkapnya.(SIONG)


Kamis 8 November 2012

SUMATERA UTARA

harian andalas | Hal.

IDI Harus Dukung Asahan yang Sehat Kisaran-andalas Wakil Bupati Asahan, H Surya BSc minta Ikatan Dokter Indonesia (IDI) Kabupaten Asahan, yang merupakan organisasi profesi untuk lebih peka dan peduli dengan kondisi di tengah masyarakat guna mendukung salah satu bagian dari visi Pemkab, yakni Asahan yang Sehat. Keberadaan IDI harus dapat mendukung program kesehatan pemerintah untuk menanggulangi persoalan kesehatan di tengah masyarakat. "Hingga dengan masyarakat yang sehat diharapkan akan tercipta jiwa dan pikiran yang sehat guna menyongsong dan menyukseskan setiap program pembangunan di Kabupaten Asahan," katanya, pada pelantikan pengurus IDI Asahan, kemarin. Mengenai pelantikan, Wabup Surya BSc menyebutkan, pelantikan merupakan rangkaian pelaksanaan konsolidasi yang sangat penting dan harus ditindaklanjuti dengan pelaksanaan tugas organisasi sesuai dengan program kerja. Bahkan kegiatan ini merupakan langkah awal dari konsolidasi organisasi. “Saya berharap kepada pengurus dapat menjalakan organisasi dengan baik dan memiliki action plan yang jelas serta dapat diimplementasikan secara konkrit, baik kepada pengurus maupun kepada masyarakat luas," kata wakil bupati, sembari mengingatkan kepada pengurus untuk tetap menjalin persatuan dan kesatuan. Sebelumnya, Ketua Umum Pengurus Wilayah IDI Sumatera Utara, dr Henry Salim Siregar melantik dan mengalungkan medali kepengurusan kepada pengurus IDI Asahan yang diketuai dr Riana Minerva Sibarani, Sekretaris dr H Ibnu Yazid Shabri SH, dan Bendahara dr Diah Juliani Nasution. (FAS)

PDIP Asahan Optimis Lulus Verifikasi Faktual Kisaran-andalas KPU Kabupaten Asahan menyatakan, PDIP Kabupaten Asahan, di bawah kepemimpinan Hj Winarni Supraningsih MMA, telah lulus verifikasi administrasi bersama 13 partai politik lainnya dan dalam verifikasi faktual, PDIP Kabupaten Asahan juga optimis akan lulus. Pantauan andalas, verifikasi faktual terhadap PDIP Kabupaten Asahan, yang dilaksanakan, kemarin di Seketariat Jalan Akasia No 6 Kisaran. Dalam verifikasi faktual tersebut, PDIP Asahan menyampaikan beberapa persyaratan diminta KPU Kabupaten Asahan. Di antaranya komposisi kepengurusan, surat pinjam pakai kantor dari Pemkab Asahan, keterwakilan perempuan 30 % dan kartu tanda anggota. Ketua KPU Asahan Linda Sari Agustina SH menyebutkan, jika ditemukan masih ada kekurangan dalam verifikasi faktual, segera akan dilaksanakan verifikasi perbaikan. PDIP Asahan optimis akan menjadi salah satu partai politik peserta Pemilu tahun 2014. "Sebab, sejak tahun 2010 PDIP Asahan telah melaksanakan sosialisasi dari tingkat DPC, PAC, Ranting dan Anak Ranting, ujar Handi Apran Sitorus. Hadir dalam verifikasi itu, Ketua KPU Asahan Linda Sari Agustina SH, Syafrialsyah SE (anggota), Bachtiar SH (Sekretaris), beberapa staf, Ketua DPC PDIP Asahan Hj Winarni Supraningsih, Ir Syamsuddin Lubis MM, Armen Margolang, Handi Apran Sitorus, Rosmansyah, Rahman Situmorang, Masehi Bonardo, Jansen, Sri Irmawati, Yusniar, Khaidir Muda Siregar dan lainnya. (FAS)

12

DEMO - Pemuda dan Mahasiswa menggelar demo di depan bundaran PLN Jalan S Parman Tanjung Balai, menolak rencana kunjungan Ketua Umum DPP Golkar, Aburizal Bakrie.

Mahasiswa Tanjung Balai Tolak Kedatangan Ical Tanjung Balai-andalas Kota Tanjung Balai hari ini (Kamis, 8/11) akan menerima kehadiran Ketua Umum DPP Golkar, yang juga Calon Presiden RI, Aburizal Bakrie (ARB) dalam rangka meraih simpati masyarakat serta temu kader terkait Pilpres 2014 mendatang. Rencana kunjungan mantan Menko Kesra itu, ditolak aktivis pemuda dan mahasiswa Kota Tanjung Balai, terdiri dari Ampera, Wahapi, dan DP Permak. Mereka menggelar spanduk

penolakan di depan Kantor PLN di bundaran Jalan S Parman. Pemuda dan mahasiswa yang menggelar demo di bundaran PLN sebelum menuju gedung DPRD Tanjung Balai, mendesak

ARB sebagai tokoh partai besar dalam pemenangan ThamrinRolel menjadi Wali Kota dan Wakil Wali Kota Tanjung Balai, agar mencabut dukungan politik terhadap pasangan ini. Pasalnya, mereka dinilai telah terbukti gagal total dalam membangun Kota Tanjung Balai. Bahkan, keduanya diduga telah melakukan sejumlah penyalahgunaan wewenang dan penyimpangan keuangan negara. Selain itu, pemuda dan maha-

Kota Dolok Sanggul Penuh Lubang dan Genangan Air

GENANGAN AIR Pengguna jalan tengah melintasi genangan air yang menghiasi Kota Dolok Sanggul. Dolok Sanggul-andalas Dari tahun ke tahun, jalan berlubang dan genangan air masih menghiasi Jalan Rikardo Siahaan, Dolok Sanggul, ibukota Kabupaten Humbang Hasundutan (Humbahas). Hal itu diungkapkan warga Dolok Sanggul, R Simamora kepada andalas, kemarin. Menurut Simamora, Dolok Sanggul merupakan ibukota kabupaten, baik tidaknya pembenahan infrastruktur kabupaten itu dicerminkan oleh Dolok Sanggul. “Ibukota Kabupaten merupakan cermin wajah Kabupaten Humbahas. Kalau ruas jalan di Kota Dolok Sanggul masih digenangi air, bagaimana pula di kecamatan," katanya. Dikatakannya, apakah masyarakat perlu melakukan demo penanaman pisang dan penaburan bibit ikan dulu di ruas jalan itu, baru akan mendapat respon dari pemerintah.

"Kalau itu memang kemauan pemerintah, supaya kita lakukan,” ketusnya. Hal senada dikatakan pengguna jalan, Francisko Sihombing (27). Untuk melintasi genangan air, dirinya harus hati-hati. Dikatakannya, sejak tiga tahun terakhir sampai sekarang, ruas-ruas Jalan Rikardo Dolok Sanggul selalu digenangi air. “Seingat saya, tahun lalu, jalan ini sudah ditambal sulam pemerintah setempat namun pekerjaan tambal sulam itu terkesan asal jadi sehingga badan jalan kembali berlubang dan digenangi air,”jelasnya. Terkait hal itu, Kepala Dinas Prasarana Wilayah Pemkab Humbahas, Tumbur Hutagaol saat hendak dikonfirmasi di kantornya, tidak berhasil karena tidak berada di tempat. Dihubung via selulernya juga tidak aktif. (AND)

siswa menyatakan sikap, mendesak DPRD Tanjung Balai, agar segera mengajukan hak angket kepada Ketua DPRD Tanjung Balai, Ramai Noor. Selanjutnya memanggil wali kota beserta istri wali kota, terkait indikasi penyalahgunaan anggaran dan wewenang dilakukan wali kota dan antekanteknya. Di antaranya, pembangunan menara di Jalan Jenderal Sudirman yang tidak memperoleh

rekomendasi dari Gubernur Sumatera Utara. Mutasi jabatan di kalangan PNS Pemko Tanjung Balai yang berkali-kali dilakukan. Mengusut penggunaan dana hibah Dekranasda oleh istri wali kota sebesar Rp 200 juta sebagai dana studi banding. "Kita mendesak sebagai penegak hukum bertindak tegas, karena diduga yang bersangkutan telah merugikan keuangan negara," tegas mereka. (AS)

Dugaan Pengancaman Penanam Mahoni Harus Dituntaskan Tanah Karo-andalas Seiring adanya kasus pengancaman diduga dilakukan Bupati Karo DR (HC) Kena Ukur Karo Jambi Surbakti terhadap Henry Hutasoit (29) warga Desa Siborongborong, Kabupaten Tapanuli Utara, dengan STPL nomor : STPL-A/972/XI/2012/SU/ RES T Karo, 1 November 2012 dan laporan Manajer PT Subur Sari Last Derich, Bambang Saragih dengan STPL-A/973/XI/ 2012/SU/RES T.Karo tentang perusakan dan pencurian pohon mahoni sudah ditanamnya dalam proyek peningkatan jalan batas Kabanjahe-Merek Kabupaten Karo, wajib segera dituntaskan Polres Tanah Karo selaku aparat penegak hukum. Sementara, Kena Ukur Karo Jambi selaku orang terlapor itu, perlu melakukan suatu upaya pembelaan hukum dengan cara melaporkan dua orang yang sudah melaporkannya ke pihak kepolisian. Demikian dikemukakan Ketua DPD LSM GEMPITA Kabupaten, Karo Robinson Purba dan Ketua Jaringan Nusantara Kabupaten Karo, Janerba Sebayang, Rabu (7/11) di Kabanjahe. Menurut Robinson, penanganan perkara pengancaman dan pencurian tanaman mahoni melibatkan Bupati Karo tersebut perlu segera dituntaskan oleh aparat kepolisian. Jika penanganannya perkara tersebut lambat, dikhawatirkan korban pengancaman dan korban pencurian tidak mendapatkan kepastian hukum, begitu juga sebaliknya dapat merusak citra Kena Ukur Karo Jambi selaku kepala daerah di Kabupaten Karo,” ujarnya. Dalam hal ini, kata Robinson, Karo Jambi itu selayaknya membuat sebuah laporan tentang pencemaran nama baik atau fitnah, kalau memang laporan korban pengan-

caman dan korban pencurian tanaman mahoni tersebut tidak benar. “Tolonglah pak bupati membuat laporan ke aparat kepolisian sebagai upaya keadilan hukum, supaya ada perimbangan dan masyarakat pun bisa mengetahui bagaimana kebenaran yang sesungguhnya,” harapnya. Ditambahkan, terkait kabar adanya rekaman visual direkam warga dalam hp, Rabu (31/10) saat terjadi dialog antara pekerja dengan Kena Ukur dan aksi pencabutan tanaman mahoni tersebut kiranya diserahkan kepada aparat kepolisian. Demi mempercepat penanganan perkara pengacaman dan pencurian tanaman mahoni itu, peran serta masyarakat sangat dibutuhkan. “Tolonglah diberikan rekaman visual tersebut kalau memang ada, supaya kita seluruh masyarakat bisa mengetahui kebenaran sesungguhnya,” ajaknya. Kapolres Tanah Karo AKBP Marcelino Sampouw SIK MT, Rabu (7/11), saat dikonfirmasi di ruang kerjanya mengatakan, pihaknya sebagai aparat penengak hukum dalam mengangani suatu perkara harus profesional, proporsional dan prosedural. “Siapa pun yang melapor ke Polres Tanah Karo akan kita layani dengan baik, kalau laporan yang dilaporkan memenuhi unsur KUHPidana akan kita tindak lanjuti secara profesioanl, termasuk laporan Henry Hutasoit dan laporan Bambang Saragih,” katanya. Ditambahkan, laporan Henry Hutasoit dan Bambang Saragih sedang dilakukan penyelidikan. “Pelapor dan saksi-saksi kita mintai keterangan, serta unsur-unsur lainnya akan kita lengkapi, supaya berkas perkaranya bisa segera dilimpahkan ke kejaksaan,”pungkasnya. (NT)

PC IPNU Kabupaten Langkat Siap Ikuti Munas di Palembang Stabat-andalas Pimpinan Cabang IPNU (Ikatan Pelajar Nahdlatul Ulama) Kabupaten Langkat akan mengikuti Kongres XVII IPNU di Asrama Haji Palembang, 30 November-4 Desember 2012 mendatang. Untuk itu, PC IPNU Langkat merapatkan barisan dan melakukan audiensi meminta dukungan, antara lain dari Bupati Langkat, Kapolres Langkat, Ketua Fraksi Partai Golkar dan Manajer PT Buana Estate, Secanggang. Hal itu diungkapkan Ketua PC IPNU Kabupaten Langkat, M Syarifuddin didampingi Wakil Ketua Eko Prasetyo, Dewan Pembina Sutiman SIP dan Kepala Departemen Ekonomi dan Wira Usaha, Dian Sugana kepada andalas, usai melakukan audiensi

dengan Bupati Langkat di Rumah Dinas Bupati Langkat di Stabat, Rabu (7/11). “Dalam audensi itu kami diterima Asisten II Ekbangsos dr H Indra Salahuddin MKes MM dan Kabag Kessos H Sujarno SE MSi. Pada dasarnya Bupati setuju jika PC IPNU Langkat mengirimkan perwakilannya ke Konres tersebut dan siap untuk membantu,” ujar Eko menirukan ucapan dr Indra. Sementara itu, Ketua Pimpinan Wilayah IPNU Propinsi Sumatera Utara, Gunawan Abdi Hasibuan menegaskan, tidak ada SK dan kepengurusan ganda di tubuh PC IPNU Kabupaten Langkat. SK dan kepengurusan yang sah adalah SK PP IPNU Nomor 268/PP/SP/ XVI/7354/VI/2012 tentang Susunan Kepengurusan Pimpinan Cabang IPNU Kabupaten

Langkat Masa Khidmat 2011-2013. Dalam SK itu ditegaskan, kepengurusan yang sah dari PC IPNU Kabupaten Langkat adalah PC IPNU yang dipimpin Ketua M Syarifuddin, Wakil Ketua Eko Prasetyo, Riono Hardiman dan Dedi Sofyan. Sekretaris Muhammad Khoir, Wakil Sekretaris Suyatno, Zulkarnaen, Anggi Wardiansyah. Bendahara Aminullah, Wakil Bendahara Fahrurrozi dan Rahmat Taufik Hidayat. “Jadi, tidak ada SK atau kepengurusan yang lain dari PC IPNU Kabupaten Langkat. Kalaupun ada yang mengaku-ngaku sebagai ketua dan pengurus di luar dari SK tersebut, itu palsu dan pasti akan kami tuntut sesuai dengan koridor hukum berlaku,” tegasnya. (BD)

AUDIENSI - Pengurus PC IPNU Langkat diabadikan bersama usai audiensi dengan Asisten II Ekbangsos dan Kabag Kessos di rumah dinas Bupati Langkat.

WARTAWAN DAERAH BINJAI: Sri Masana SSos LANGKAT: Budi Zulkifli, Dony Syahputra, Badruddin DAIRI: Sondang Silalahi HUMBANG HASUNDUTAN: Marganda Lumbangaol DELISERDANG: Firdaus Tanjung, TH Sihombing, Bobby Lusaka Purba, Jasa Lubis TANJUNG MORAWA: Dapot Raja Situmorang SERGAI: Supriyadi TEBINGTINGGI: Riady Kasidi TANAH KARO: Robert Tarigan SH, Lamhot Situmorang, Natanael Tarigan SIANTAR/SIMALUNGUN: Larham Simare-mare, Lintong Saragih KISARAN: Hamdan Rangkuti AEK KANOPAN: Selamat Riady TANJUNG BALAI: Faisal M Yunus Nst (Koord.Liputan), Adi Sastra BATUBARA: Zulkifli Nasution, H Sutan Sitompul PERDAGANGAN: Zoel Sinaga, P.Pangaribuan LABUHAN BATU: Iwan Kesuma LABURA: M Ilyas Munthe SIBOLGA/TAPTENG: Ruslan Effendy Sinaga SAMOSIR: Fransiskus Sitanggang NIAS SELATAN: Edy Gunawan Zebua PALAS: M Effendi Pohan PAKPAK BHARAT: Wesrion Tumangger BIEREUN: H Suherman Amin LHOKSEUMAWE: Bukhari Tolus LANGSA: Ruslan BLANGPIDIE: Adi Sadana LHOKSUKON: Usman Cut Raja ACEH UTARA: Effendi Nurdin.


Kamis 8 November 2012

SUMATERA UTARA

harian andalas | Hal.

13

Menghebohkan, Dugaan Selingkuh Oknum Pejabat Tj Balai

Puskesmas Pangkalan Susu melaksanakan khitanan gratis.

Puskesmas P Susu Gelar Pengobatan Gratis Pangkalan Susu-andalas Puskesmas Jalan Kesatria, Kecamatan Pangkalan Susu, menggelar pengobatan gratis bekerjasama dengan Diknas Kesehatan Kabupaten Langkat di Desa Pulau Sembilan, Kecamatan Pangkalan Susu, Kantor Desa warga setempat, Rabu (7/11). Kepala Puskesmas Pangkalan Susu, Hj Erlina SKM mengatakan kepada andalas, dirinya merasa bangga melihat masyarakat yang begitu antusias untuk datang berobat. Hal ini terlihat masyarakat di pedalaman melalui menyadari pentingnya kesehatan . Ini merupakan program dari Bupati Langkat H Ngogesa Sitepu SH, dalam rangka pengabdian kepada mesyarakat di pedesaan yamg sengaja kita kirim tim medis ke pedesaan," kata Erlina, didampingi Kepala PPNI (Pesatuan Perawat Nasional Indonesia) Kabupaten Langkat, Ansyari di Desa Pulau Sembilan. Sedikitnya sekitar 300-an warga Desa Pulau Sembilan, datang berobat bermacam penyakit. "Di antaranya pemeriksaan dahak (sputum) pemeriksaan gigi dan sunnatan massal, kepada anak-anak keluarga pra sejahtera sebanyak 49 anak dan ditambah pemberian kain sarung," kata Ansyari. Sementara, Kepala Desa Pulau Sembilan, Ishak menyatakan sangat berterima kasih kepada Kepala Puskesmas Pangkalan Susu, Hj Erlina SKM dan Dinas Kesehatan Langkat juga kepada Bupati Ngogesa Sitepu SH atas kepedulian kepada warganya di Desa Pulau Sembilan. (DIN)

Gerindra Pakpak Bharat Targetkan Tiga Kursi Pakpak Bharat-andalas Partai Gerindra Pakpak Bharat menargetkan tiga kursi untuk Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) pada Pemilihan Umum (Pemilu) Tahun 2014 mendatang di kabupaten pemekaran Kabupaten Dairi itu. "Kita akan berupaya sekuat tenaga memenangkan Partai Gerindra, pada Pemilu Tahun 2014 mendatang dan berusaha mendapatkan minimal tiga kursi DPRD Pakpak Bharat, supaya bisa menduduki Ketua DPRD." Ketua DPD Partai Gerindra Kabupaten Pakpak Bharat, Efendi Manik mengemukakan hal itu kepada andalas di Salak, Rabu (7/1). "Partai Gerindra akan mampu meraih kemenangan di Kabupaten Pakpak Bharat, selanjutnya akan memperjuangkan Prabowo Subianto, sebagai Presiden RI," kata Efendi, usai mengikuti verifikasi faktual dilakukan KPU Pakpak Bharat di Salak. (WES)

Efendi Manik

Tanjung Balai-andalas Masyarakat Tanjung Balai heboh setelah muncul berita, oknum pejabat kota kerang itu diduga terlibat selingkuh dengan istri orang. Kendati nama pejabat kota kerang itu masih dirahasiakan. Namun sebagian besar masyarakat akhirnya mengetahui juga, karena muncul inisial 'R'. Berita mengejutkan dan cukup memalukan serta telah menjatuhkan nama baik pejabat kota kerang itu, merupakan buntut pemberitaan salah satu

harian terbitan Medan, Edisi 743 Tahun ke-3, Senin, 29 Oktober 2012 berjudul, “Gelora Seks Pejabat Kota Kerang, Cil Selalu Memberi Kenikmatan di Ranjang”. Koran terbitan Medan itu dalam pemberitaan awal tidak menyebut nama pejabat kota itu. Namun pada terbitan selanjutnya secara berturut-turut mulai mencantumkan inisial R. Siapa pejabat berinisial R itu ? Bagi masyarakat Tanjung Balai tidak sulit menebaknya, karena hanya ada satu pejabat di kota kerang

berinisial R. Apalagi media itu mengungkapkan pula, R pernah tertangkap basah terlihat di sebuah tempat hiburan di Medan sehingga digelandang ke markas polisi. Bagi masyarakat Tanjung Balai, pejabat kota kerang bila dihubungkan dengan wali kota tentu tidak mengena, karena inisial wali kota adalah T bukan R. Hal ini tentu terbantahkan sendiri, apalagi wali kota cukup dikenal baik sebagai seorang ustadz dan ulama. Lalu siapakah R itu ? Terserah Anda mau me-

nebak siapa ? Kemudian siapa pula wanita berinisial 'Cil' itu ? Rupanya Cil sering memberi kenikmatan bagi R dan disewakan satu rumah di kompleks bergengsi di Medan. Ini terjadi sebelum R sebagai pejabat di kota Tanjungbalai sehingga sempat dituding sebagai kacang lekang dari kulitnya. Karena malu, Cil akhirnya menikah dengan orang lain. Yang menarik lagi, siapa lelaki yang menikahi Cil ? Dia tiada lain adalah orang bayaran

dari R. Tujuannya, tidak lain hanya sekadar menutupi skandal asmara itu. Lelaki itu adalah seorang PNS dari golongan rendahan. Lalu, apakah suami Cil yang terungkap berinisial A itu, bisa menerimanya begitu saja ? Mulanya, memang perkawinan sandiwara itu sekadar menutup aib seperti terungkap dalam koran itu. Tapi apakah A tega hubungan istrinya dengan R berlanjut terus ? Inilah yang menjadi masalah, hingga akhirnya terbongkar ke media massa. (FN)

Cegah Banjir, Saluran Pembuangan Air Dinormalisasi Lubuk Pakam-andalas Menyikapi kecemasan masyarakat pasca banjir melanda beberapa desa dan kelurahan di Kecamatan Lubuk Pakam, Kabupaten Deli Serdang yang mengakibatkan 1002 rumah terendam banjir. Bupati Deli Serdang Drs H Amri Tambunan, memerintahkan Dinas PU melakukan normalisasi saluran pembuangan air di sejumlah titik rawan, untuk mencegah kemungkinan akan terjadinya banjir susulan. Gerak cepat melakukan normalisasi saluran pembuangan itu, harus segera diwujudkan, supaya arus air menjadi lebih lancar. Selanjutnya mampu menampung bila datang banjir kiriman maupun curah hujan yang berlebihan. Dengan begitu, ke depan masyarakat tidak lagi merasa cemas dan kebingunan bila terjadi hujan deras. Pantauan andalas, kemarin, Dinas Pekerjaan Umum Pemkab Deli Serdang yang dikomandoi Kabid Peningkatan Jalan dan Jembatan, Ir H Khairum dengan menggunakan alat berat, telah melaksanakan normalisasi salu-

andalas/jhon wesly

NORMALISASI - Dinas PU Deli Serdang melakukan normalisasi saluran pembuang air di Desa Sekip, Lubuk Pakam, mengantisipasi banjir kiriman. ran pembuangan air sepanjang tiga kilometer di Desa Sekip, Kecamatan Lubuk Pakam. Sebelumnya seperti diketahui

banjir yang melanda beberapa desa dan kelurahan di Kecamatan Lubuk Pakam, mengakibatkan ribuan rumah terendam

Minggu malam lalu. Untuk meringankan beban penderitaan masyarakat, Pemkab Deli Serdang bersama Mus-

Satpol PP Harus Profesional Jalankan Tugas Rantau Prapat-andalas Dalam menjalankan tugasnya, Polisi Pamong Praja diharapkan selalu menampilkan performa secara profesional, serta menjadi menjadi aparat handal dan mempunyai kemampuan pemikiran jernih, dan kemampuan fisik prima untuk menopang keberhasilan tugas di lapangan. Hal itu diingatkan Bupati Labuhan Batu, Dr H Tigor Panusunan Siregar SpPD dalam sambutan dibacakan Plt Sekdakab Labuhan Batu H Ali Usman Harahap SH, di Lapangan Balai Diklat

BKD pada Apel Gabungan Kelompok I dan II di jajaran Pemkab Labuhan Batu, kemarin. Acara itu dihadiri, Asisten II Ekbang, Asisten II Administrasi Umum, Kaban PMD/K, Kadis Pendapatan PKAD, Kadis Kehutanan, Kaban dan Perkebunan, Kakan Informasi Penyuluh Pertanian, Sekwan, Pejabat Eselon III dan IV serta para PNS Pemkab Labuhan Batu. Bupati menegaskan, tugas Satpol PP memang sangat berat, namun yang lebih penting lagi setiap aparat Sat Pol PP, harus berupaya menempatkan fungsi pembinaan kepada masyarakat dibandingkan dengan penegakan hukum.

Hal ini penting sebagai usaha preventif agar masyarakat sadar hukum (Perda) dan paham akan pentingnya ketenteraman dan ketertiban umum. Mengingat terdapat kecenderungan ketika penegakan hukum lebih ditonjolkan, potensial terjadi konflik. Untuk itu, harus terus ditingkatkan tugas dan pengabdian dalam menyukseskan kebijakan dalam penyelenggaraan ketertiban umum dan ketenteraman masyarakat secara arif dan bijaksana. Dan, senantiasa menjaga citra dan kewibawaan korps PNS dalam melaksanakan tugas pokok dan fungsinya. (ONE)

Kanit Dikyasa Lantas Beri Penyuluhan di Sekolah YPGMI Perdagangan-andalas Untuk mencegah tingkat kecelakaan lalu lintas yang tinggi dan kenakalan remaja. Kanit Dikyasa Lalu Lintas Polres Simalungun dan Kanit Binmas Polsek Perdagangan, memberikan penyuluhan di sekolah Yayasan Pendidikan Gereja Methodist Indonesia (YPGMI), Jalan Gereja Kecamatan Bandar, Kabupaten Simalungun, kemarin. Kanit Dikyasa Lalu Lintas Polres Simalungun, Iptu V Siagian memaparkan kepada siswa bagaimana cara berlalulintas dengan baik. Seperti menggunakan helm Standar Nasional Indonesia (SNI), menyalakan lampu di siang hari, berkendara dengan kecepatan minimum dan bila mengendara sepeda motor tidak boleh menggunakan HP. Siagian menyampaikan, seputar pelanggaran berlalulintas beserta pasal-pasal yang diatur dalam Undang-Undang Lalu Lintas. "Program penyuluhan ini akan gencar dilaksanakan dalam satu tahun ke depan guna menurunkan angka kecelakaan berlalulintas," katanya. Sementara, Kanit Binmas Polsek Perdagangan Ipda D Rajagukguk menjelaskan tentang kenakalan remaja yang menjurus ke arah tindak pidana dan penyuluhan tentang bahaya narkoba serta tawuran turut. Kemudian, diperkenalkan macam-macam jenis narkoba beserta akibat bila mengonsumsi narkoba berikut sanksinya. Siswa YPGMI Veronika bersyukur dengan diadakannya penyuluhan ini. Sebab, dari penyuluhan ini menjadi ilmu yang didapat bagaimana cara berlalulintas yang benar dan bila mengonsumsi narkoba dampak diakibatkan beresiko bagi generasi muda. Kepala Sekolah YPGMI, Fuad W Tanjung Sth MA menyampaikan terima kasih kepada Kanit Dikyasa Lalu Lintas Polres Simalungun dan Kanit Binmas Polsek Perdagangan, serta akan PENYULUHAN - Kanit Dikyasa Lalu Lintas Polres Simalungun Iptu V Siagian, saat memberikan penyuluhan kepada siswa YPGMI. mendukung kinerja pihak kepolisian. (PP)

pika Kecamatan Lubuk Pakam, telah mendirikan sejumlah posko dan dapur umum untuk para warga korban banjir tersebut. (TH)

ADD Karo : Tak Ada Kepala Desa Menunggak Kabanjahe-andalas Terkait penggunaan Alokasi Dana Desa (ADD) di 258 Pemerintahan Desa di 17 Kabupaten Karo sebesar Rp 21.553.300.000,00 yang ditampung dalam APBD Karo Tahun Anggaran 2011 terhitung 1 Oktober 2012 secara administrasi keuangan masing-masing kepala desa telah menyelesaikan pertanggungjawabannya, tidak ada lagi yang menunggak. Hal ini dikatakan Kepala Badan Pemerintahan Masyarakat Desa (BPMD) Pemkab Karo, Almina Br Bangun SH, Rabu (7/11) di ruang kerjanya. Disebutkan, hingga Juni 2012 lalu, 172 desa dari 258 desa yang telah menerima dana sebesar Rp 14.377.600.000 belum menyampaikan Surat Pertanggung Jawaban (SPJ) kepada Pemkab Karo. Namun setelah disurati dan memberi teguran kepada setiap kepala desa yang belum membuat dan menyelesaikan pertanggungjawabannya. "Akhirnya awal November secara keseluruhan telah menyerahkan pertanggungjawabannya kepada BPMD, hanya 30 desa lagi belum menyerahkan SPJ-nya," kata Almina. SK Bupati Karo Nomor 412.6/81/BPMPD/2011 tanggal 26 Agustus 2011, penggunaan keuangan ADD yang digunakan untuk Peningkatan Pemberdayan Masyarakat, Biaya Operasional Pemerintahan Desa, Honor Aparat Pemerintahan Desa dan pengurus Badan Pengawas Permusyawaratan Desa (BPD). Penyaluran ADD dilakukan bendahara pengeluaran, Dinas Pendapatan Pengelolaan Keuangan Daerah dan Aset Daerah (DPPKAD) Karo langsung melalui rengkening desa mulai bulan Oktober hingga Desember 2011 secara bertahap.

Almina Br Bangun SH Selanjutnya pengelola ADD di desa harus menyampaikan Surat Pertanggung Jawaban (SPJ) penggunaan dana kepada Bupati Karo melalui DPPKAD. Terhitung 1 November 2012, seluruh desa telah menyampaikan SPJ nya. “Terkait untuk monitoring kegiatan penggunaan dana ADD di masing-masing desa, anggarannya sama sekali tidak ditampung, karena itu untuk kegiatan monitoing tidak dilakukan. Untuk tahun 2013 mendatang kita akan akan mengusulkan anggaran kegiatan monitoring,” ujarnya. Menyinggung kendala di lapangan dalam pelaksanaan ADD, Almina mengatakan, faktor yang mempengaruhi akuntabilitas birokrasi pemerintahan desa dalam program ADD terdiri atas faktor pengusulan rencana kegiatan, faktor pelaksanaan dan pengadministrasian, serta faktor pengawasan, ditentukan oleh aspek ketaatan terhadap aturan, aspek profesionalisme dan aspek manajemen keuangan. Untuk mewujudkan tujuan pengelolaan ADD, hendaknya senantiasa mengacu pada prinsip keterbukaan dengan melibatkan seluruh komponen masyarakat desa baik dalam proses perencanaan, pelaksanaan, maupun evaluasi serta dapat dipertanggungjawabkan secara administratif, teknis dan hukum. (RTA)


ACEH MEMBANGUN

Kamis 8 November 2012

Pemko Lhokseumawe Akan Tertibkan IMB Lhokseumawe-andalas Terkait banyaknya bangunan yang ada di lingkungan Kota Lhokseumawe yang tidak jelas memiliki Izin Membangun Bangunan (IMB), maka pemerintah setempat akan segera menertibkan hal tersebut. Wali Kota Lhokseumawe Suadi Yahya melalui Sekretaris Daerah (Sekda) Kantor Wali Kota Dasni Yuzar SH kemarin mengatakan, pihaknya segera melakukan penertiban IMB di wilayah Kota Lhokseumawe dalam waktu dekat ini. “Seperti bangunan yang berada di atas trotoar dan itu sudah kita peringatkan supaya di pindahkan. Kemudian dari kita juga merespon harapan dari laporan pansus dan laporan dari gabungan komisi, dari pimpin DPRK sendiri supaya pemerintah kota Lhokseumawe harus menertibkan bangunan-bangunan liar dan orang yang mengunakan fasilitas umum untuk berjualan,” tegas Dasni. Menurutnya, bangunan yang paling banyak berdiri di atas trotoar jalan di kawasan jalan Darussalam dan juga di sekitar Muara Dua yaitu depan Mesjid Cunda. Maka itu harus segera ditindaklanjuti supaya penataan Kota Lhokseumawe tidak semrawut. Sementara itu, juga bangunan di Lhokseumawe banyak yang mempunyai IMB standar, baik pembangunan toko, rumah, dan hotel. Namun, sudah standar dari jarak jalan kota dan kabupaten. Lebih jauh Dasni menyebutkan, pembangunan minimal jaraknya 6 meter dari jalan kota dan dari jalan nasional harus berjarak sekitar 12 meter. Namun, kalau jalan provinsi jaraknya 8 meter, tapi kenyataannya banyak bangunan setelah diberikan izin membangun sesuai dengan apa yang telah di sampaikan. Tapi ada di antara mereka yang juga masih tidak mendengar imbauan pemerintah dengan menambahkan bangunan toko, secara permanen yang menjorok kearah jalan dengan 4 meter lagi jadi. Sehingga, menjadi tinggal halaman tokonya menjadi 2 meter. (BT)

MAD Sosialisasi PNPM BKPG Bireuen-andalas Fasilitator Kabupaten (Faskab) Progam Nasional Pemberdayaan Masyarakat (PNPM) Bireuen A Basyir A Jalil SE menyebutkan, pihaknya sudah tuntas melaksanakan sosialisasi PNPM tentang pelaksanaan kegiatan Bantuan Keuangan Pemakmue Gampong (BKPG). Menurut Faskab PNPM Bireuen Basyir didampingi Fastekab Mustafa dan Yusrin ST serta TM Hidayat Ali SE (Faskau) kepada andalas akhir pekan lalu mengakui, masyarakat di 17 kecamatan dalam wilayah kabupaten Bireuen sudah melakukan musyawarah antar desa (MAD) menyangkut sosilalisasi menjelang tahun 2013 untuk 17 kecamatan di Kabupaten Bireuen. Basyir menyebutkan, apa yang sudah disosialisasikan tentang pelaksanaan pembangunan menyangkut kegiatan PNPM yang telah dilaksanakan pada 2012 seperti jalan, talut, pagar dan lainnya harus benar-benar terpelihara. Ditegaskan, bagi gampoeng-gampoeng yang melanggar dan tidak melakukan pemeliharaan terhadap seluruh kegiatan PNPM 2012, dikenakan sanksi yakni tidak diikutsertakan pada PNPM 2013. Disebutkan, menyangkut perencanaan pelaksanaan PNPM 2013 terintegrasi dengan rencana reguler Musrenbang Gampoeng dan Musrenbang Kecamatan. Menyangkut dengan pengalokasian dana pelaksanaaan ke depan ditentukan oleh pusat. Disebutkan, kini pihaknya melakukan evaluasi terhadap pelaksanaan kegiatan PNPM 2013 menyangkut tentang kendalakendala pelaksanaan PNPM di wilayah Kabupaten Bireuen. Sementara itu, Kepala PNPM Bireuen Darwansyah SE yang dikonfirmasi andalas kemarin, mengakui realisasi pelaksanaan kegiatan PNPM 2012 di Kabupaten Bireuen punya nama di tingkat nasional. (ABDA/ISKA)

Pembangunan Jembatan Krueng Teukuh Terkendala Banjir Blangpidie-andalas Pembangunan jembatan Krueng Teukuh Desa Padang Geulumpang Kecamatan Jeumpa Kabupaten Aceh Barat Daya (Abdya), terkendala banjir selama dalam pengerjaan oleh pihak rekanan yang mengerjakan proyek tersebut. Kepala Desa Padang Geulumpang kepada andalas, Rabu (7/11) mengatakan, pembangunan jembatan tersebut sangat diharapkan masyarakat setempat. Karena dapat menghubungkan dengan desa tetangga serta akses menuju ke ibukota kecamatan lebih dekat. Sehingga, semua informasi dapat dengan cepat diterima pada tingkat desa. Dijelaskannya, pembangunan jembatan yang terus dikerjakan sampai saat sekarang ini, memang sedikit terkendala dengan datangnya musim penghujan. Sehingga apa yang sudah dikerjakan terendam banjir, namun pihak rekanan terus memaksa pekerjaannya untuk menyelesaikan pembangunan jembatan tersebut tepat waktu. Ditambahkan, pihaknya mengharapkan kepada pihak rekanan untuk terus memacu pekerjaan pembangunan jembatan itu. Apalagi masyarakat setempat mendukung penuh, sehingga dalam pengerjaannya tak ada kendala apapun kecuali banjir. Ditemui andalas di tempat terpisah, pihak rekanan berjanji akan menyelesaikan pekerjaan pembangunan jembatan tepat pada waktunya, walaupun daerah tersebut sering sekali terjadi banjir. Sehingga sulit untuk bisa bekerja, namun demikian, itu sudah menjadi tanggungjawab kami selaku pelaksana. ”Kita akan upayakan siap pada waktu yang telah ditetapkan,” jelasnya. (AS)

harian andalas | Hal.

14

Enam Belas SMA Gayo Lues Ikut Lomba Kadarkum

andalas/anuar syahadat

TEKAN BEL - Bupati Gayo Lues H Ibnu Hasim di hadapapan siswa SMA dan dewan guru pembimbing menekan bel, pertanda Lomba Kadarkum resmi dibuka.

Gayo Lues-andalas Pengadilan Negeri Blangkejeren Kabupaten Gayo Lues, Selasa (6/11) menggelar bermacam kegiatan dan perlombaan untuk menyadarkan masyarakat mengenai masalah hokum. Salah satu lomba yang diadakan adalah Kadarkum (Kesadaran Hukum) tingkat Sekolah Menegah Atas (SMA). Ketua Pengadilan Negeri Blangkejeren Abdul Azis SH MH mengatakan, dari 17 SMA di Gayo Lues, 16 diantaranya sudah mendaftarkan diri mengikuti lomba Kesadaran Hukum. Sedangkan SMA Negeri 1 Kecamatan Pining belum mendaftar. Selain mengadakan lomba Sadar Hukum, Pengadilan Negeri Blangkejeren juga mengadakan kegiatan penyuluhan Hukum Tahun 2012, baik ke desa-desa, maupn ke tinggkat perkotaan/kecamatan guna melakukan sosialisasi Pareturan Mahkamah Konstitusi No 2 tahun 2012, tentang Pembatasan Tin-

dak Pidana ringan, dan jumlah denda dalam KUHP. “Ke depan diharapkan adanya penguatan hukum adat, supaya permasalahan yang ringan bisa diselesaikan di tingkat desa. Sehingga, masalah-masalah yang kecil tidak sampai ke pengadilan,” katanya seraya menambahkan hal itu sesuai dengan Qanun Pemerintah Desa dan Qanun lembaga Adat Aceh. Ia berharap, dengan diadakannya lomba Kadarkum itu, para siswa SMA se-Gayo Lues bisa lebih sadar dan taat terhadap peraturan dan perundang-undangan tentang hokum. Sehingga siswa di Gayo Lues tidak melakukan pelanggaran. Bupati Gayo Lues saat menyampaikan arahan dalam pembukaan lomba Kadarkum itu mengatakan, setiap manusia harus berpegang teguh terhadap perbuatan yang baik dan ikhlas. Sehingga, setiap amal dan perbuatan yang dilakukan bisa menjadi cermin dan ibadah. (ANUAR)

Sidang Kredit Bank Aceh Bupati Ikut Nikmati Rp 645 Juta Aceh Utara-andalas Sidang kasus kredit Bank Aceh, Cabang Lhokseumawe yang bermasalah kembali dilanjutkan. Kini giliran Bupati Aceh Utara yang baru beberapa saat menjabat, disebutkan sebagai salah satu penikmat uang tersebut. Dalam sidang lanjutan, Senin (5/11) Bupati Aceh Utara, H Muhammad Thaib akrab disapa Cek Mad masuk daftar penikmat uang itu sebesar Rp 645 juta. Dalam kasus tersebut, Jaksa Penuntut Umum (JPU) dari Kejari Lhokseumawe, menjerat terdakwa mantan pimpinan Bank Pembangunan Daerah (BPD), Cabang Lhoseumawe, Efendi Bahruddin. Efendi Bahruddin didakwa dalam melakukan pencairan kredit senilai Rp 7,5 miliar kepada saksi, Melodi Taher selaku mantan Kabag Ekonomi Setdakab Aceh Utara yang menyimpang dari ketaatan bank terhadap ketentuan undang-undang, serta ketentuan lainnya yang berkenaan dengan bank tidak sesuai. Persidangan yang digelar di Pengadilan Negeri (PN) Lhokseumawe, diketuai majelis, Syamsul Qamar dan didampingi hakim anggota Zulfikar dan Deny Syahputra. Sementara itu, Syahril dan Ferdiansyah selaku JPU menghadirkan sejumlah saksi, salah satunya merupakan saksi kunci, yaitu mantan Kabag Ekonomi Setdakab Aceh Utara. Kepada majelis hakim, Melodi Thaher (mantan Kabag Ekonomi Setdakab Aceh Utara), dalam kesaksiannya membeberkan nama-nama penerima aliran dana kredit bermasalah yang dicairkan pada pertengahan Oktober 2009 tersebut. Dalam pernyataan ia menjelaskan, kapasitas dirinya saat itu sebagai Kabag Ekonomi Aceh Utara. Atas perintah bupati lama (Ilyas A Hamid), yang kemudian menyebutkan, ia (Melodi Taher) mencairkan kredit di Bank Aceh Cabang Lhokseumawe,

sebesar Rp 7,5 miliar dan mendapat persetujuan lembaga Dewan Perwakilan Rakyat (DPRK) Aceh Utara. Menurut mantan Kabag Ekonomi Setdakab Aceh Utara tersebut, pada dasarnya dana kredit itu direncanakan untuk membayar hutang Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Aceh Utara pada Bank Aceh Cabang Lhokseumawe, senilai Rp 2 miliar, dengan sisanya Rp 5,5 miliar untuk keperluan pembangunan daerah Kabupaten Aceh Utara. Ironisnya, dari kesaksian Melodi Thaher menyebutkan, dari sisa Rp 5,5 miliar lagi itu malah dibagi-bagikan dalam bentuk pinjaman untuk sejumlah oknum dari kalangan tertentu. Dalam paparan Melodi Thaher, antaranya, untuk Badan Usaha Milik Daerah (BUMD), c/q. Perusahaan Daerah (PD) Bina Usaha, sebesar Rp 3,3 miliar, untuk oknum anggota DPRK Aceh Utara, menyebutkan atas nama A Junaidi alias Masjun, Rp 500 juta, Misbahul Munir yang ketika itu wakil ketua DPRK Aceh Utara, Rp 300 juta, M Yahya selaku kolega Ilyas A Hamid (Rp 300 juta), Muhammad Thaib sebagai staf ahli Bupati Aceh Utara saat itu (sekarang Bupati baru Aceh Utarared) sebesar Rp 645 juta. Sementara, Melodi Thaher sendiri mengaku menerima uang tersebut sebesar Rp 65 juta dari mantan Bupati Aceh Utara, Ilyas A Hamid, sebagai pembayaran utang lantaran sebelumnya bupati meminjam uang Melodi Thaher. Lalu, Ilyas A Hamid sendiri mengambil jatah sebesar Rp 15 juta. Selain itu, kata Melodi Thaher, untuk operasional dana hibah yang digunakan oleh dirinya selaku Kabag Ekonomi Aceh Utara, Rp 25 juta. “Sisa dana itu ada dengan saya saat itu sebesar Rp 137 juta, sebagai pinjaman. Uang yang dipinjamkan itu untuk dibagi-bagikan kepada sejumlah kalangan senilai Rp 1,9 miliar saya keluarkan tanpa kwitansi. Kecuali untuk BUMD/PD Bina Usaha senilai Rp 3,3 miliar yang ada kwitansinya,” demikian ungkap Melodi Thaher sebagai saksi di hadapan Majlis Hakim PN Lhokseumawe. (EN)

Dai Cilik

Syakir Daulay Pukau Umat Muslim di Hongkong Bireuen-andalas Syakir Daulay yang merupakan dai Cilik asal Bireuen, Aceh yang sarat prestasi sekaligus penghafal Al Qur’an yang merupakan anak dari pasangan Drs Myhammad Hasan Achmad Daulay dan Nazariah setelah hijrah ke Jakarta dan Banten dari Bireuen Aceh dengan tujuan menuntut ilmu dalam upaya pengembangan bakatnya memasuki Pesantren “Tahfidh Daarul Quran“ Pimpinan Ustaz M Yusuf Mansur di Tangerang Banten, alhamdulilah berkembang. Buktinya, Syakir setelah dilatih dan dibina ternyata setelah dimanfaatkan oleh media elektronik TV Tran-7 untuk Azan Magrib pada tahun 2012, yakni Juli dan Agustus lalu serta tampil pula di hadapan BMI Macau, di gedung Irocam Haksawan Macau, Minggu 2 September 2012. Dikabarkan, Syakir dalam tampilannya menghebohkan Macau pada rangkaian acara yang digelar Rumah Tahfidz Daarul Quran Hongkong halal bihalal dan peluncuran Majalah CahayaQu Daqu Hongkong. Meski berusia sangat belia, namun Syakir tampak piawai dalam berdakwah, tak kalah dengan dai yang sudah berpengalaman. Dengan gaya khas anak-anak, sang dai membuka tausiah-nya dengan lantunan ayat suci Al-Qur’an. Lantunan suaranya yang mendayu membuat para jama’ah menitikkan air mata. “Apabila kita tertimpa masalah atau ujian hidup, maka larilah kepada Allah SWT, Dzat Yang Maha Mengetahui dan mencukupi semua kebutuhan kita,” begitu pesannya kepada jama’ah. Menurut Muhammad Hasan ketika ditemui andalas kemarin menyebutkan, Syakir Daulay saat ini tengah mengembangkan potensi dirinya untuk berdakwah sekaligus

Syakir Daulay menimba ilmu pengetahuan. Menjawab andalas terkait dengan mampu menitikkan air mata para pendengar dakwahnya di Macau, Muhammad Hasan menyebutkan, itu suatu anugerah dan kita perlu bersyukur terhadap Allah sekaligus berterima kasih kepada gurugurunya yang telah mengasuh dan mengasah serta membimbingnya dengan penuh kasih sayang. Bahkan, ketika Syakir berada di Macau, untuk berdakwah, Ustadz Rohimuddin Hussein dari Majelis Dhuha Nasional (MDN) juga turut mendengar dan menikmatinya bahkan beliau juga menitikkan air mata. Syakir Daulay sang dai cilik yang merupakan santri di Pesantren Rumah Tahfidz Daarul Qur’an’ Jakarta pimpinan Ustadz Yusuf Mansur di bilangan Tangerang Banten, kita doakan semoga berhasil dalam tujuannya serta memperoleh ilmu pengetahuan sekaligus bisa sebagai dai penuntun ummat. (HERA)

Kampanye Narkoba

Peran Organisasi Ciptakan Lingkungan Bebas Narkoba KEPALA Bidang Pemuda dan Olahraga, A Halim MPd mengharapkan dalam pelaksanaan kampanye bebas narkoba dalam wilayah Kabupaten Bireuen, hingga ke pelosok pedesaan sangat dibutuhkan peran aktif seluruh organisasi massa yang ada di wilayah Bireuen.

H

alim mengungkapkan harapan tersebut di hadapan 70 peserta pelatihan dari PII, HMI, Karang Taruna, KNPI dan ormas-ormas di lingkup Kabupaten Bireuen pada Pelatihan Pemuda Pelopor Dalam Mencegah Penyalahgunaan Narkoba Di Kabupaten Bireuen Tahun 2012, di Hotel Meuligo Cot Gapu Bireuen, awal pekan lalu. Menurutnya, seluruh remaja yang tergabung dalam

andalas/abdullah a gani

CERAMAH - Halim MPd berceramah di hadapan para peserta pelatihan yang diikuti 70 peserta dari Organisasi Kepemudaan, Orsospol, Ormas, KNPI dan HMI di Hotel Meuligo Recidence Bireuen. organisasi massa harus benarbenar berupaya agar dapat menciptakan lingkungan bebas narkoba mulai dari lingkungan terkecil, diri sendiri, keluarga dan gampong.

Kemudian, peran aktif dari organisasi non pemerintah dan lembaga swasta serta kelompok-kelompok masyarakat dan gampong untuk menjaga lingkungan

bebas dari penyalahgunaan dan peredaran gelap narkoba. Dalam kaitan tersebut, tambah Halim, peningkatan kerjasama dan sinergisitas kerja yang baik antara pihak

pemerintah dan aparat penegak hukum perlu ditingkatkan. Sehingga, pemberian pelayanan dan penyuluhan kepada pecandu narkoba harus digalakkan, agar mereka dapat pulih secara normal dan kembali menjadi manusia yang sehat serta dibekali dengan keterampilan. Sementara itu, Setdakab Bireuen Muzakkar A Gani SH MSi memaparkan menyangkut tentang kebijakan pembangunan kepemudaan serta isuisu strategi kepemudaan untuk menghindari ancaman narkoba yang memang merusak generasi penerus. Muzakkar mengharapkan, seluruh organisasi kepemudaan, orsospol, ormas, KNPI dan HMI benar-benar berperan aktif dalam memberantas narkoba agar ke depan mampu terciptanya generasi yang sehat dan cerdas dan bebas dari narkoba sehingga para pemuda benar-benar bisa menjadi contoh teladan di dalam lingkungan masyarakat. (ABDA/ISKA)


SAMBUNGAN

Kamis 8 Nopember 2012

harian andalas | Hal.

"Kami Dipukuli Polisi" Sambungan dari Hal. 1 penggerak massa, saya hanya ikut-ikutan saja," tandas Indra Pasaribu, warga Batangtoru. Dengan wajah sedikit lembam, dia menambahkan tidak pernah mengerahkan massa, tetapi hanya ikut melempar kaca-kaca Mapolsek saat terjadi aksi perusakan. Namun, beberapa warga lainnya yang juga ditahan di Mapoldasu mengatakan, Indra ikut menggerakkan warga. "Tidak benar saya menggerakkan warga," kata dia membantah seraya mengaku wajahnya lembam karena dipukul aparat kepolisian, usai merusak kantor Polsek. Warga lainnya yang ditanya juga mengatakan, hanya ikut-ikutan. "Saya hanya ikut saat pemblokiran jalan dengan membakar ban, tetapi tidak ikut saat warga lainnya datang ke kantor polisi dan kantor camat," ujar Nasrun Parinduri yang diduga sebagai salah satu provokator penyerangan dan perusakan Mapolsek serta Kantor Camat Batangtoru. Dikatakan Nasrun, sebelumnya bersama tersangka lainnya mereka memblokir jalan desa

untuk menghempang penanaman pipa limbah akhir PT Agincourt Resource, perusahaan penambang emas. Tetapi ketika warga bergerak ke Polsek dan Kantor Camat Batangtoru, dia mengatakan tidak ikut. Ditanya siapa yang bertindak sebagai penggerak massa, mereka menyebut seseorang berinisial Sur. "Dia yang menggerakkan warga, kami hanya ikut-ikutan saja," sebutnya. Mengenai alasan mereka ikut aksi tersebut, disebabkan kekhawatiran mereka air Sungai Batangtoru tercemar limbah tambang emas. "Sungai itu sumber kehidupan kami, jadi kami tidak mau ada pencemaran," kata Indra mengaku rumahnya berjarak sekira 3 Km dari lokasi pipa pembuangan limbah. Kabid Humas Polda Sumut Kombes Pol Heru Prakoso yang ditanya tentang pemukulan dialami tersangka, membantahnya. "Tidak ada pemukulan, apalagi disebutkan ada warga dipaksa makan kerikil segala, tidak ada seperti itu," katanya. Heru menyebutkan, setelah

peristiwa perusakan Mapolsek dan kantor camat, Polres Tapsel mengamankan 37 orang diduga terlibat. Namun setelah diperiksa hanya 12 orang dijadikan tersangka, kemudian diboyong ke Mapoldasu di Medan. Sedangkan warga lainnya yang tidak terbukti dilepas dengan disaksikan keluarga masing-masing. "Mereka yang dilepas diimbau agar tidak terprovokasi kasus tersebut," sebutnya. Soal empat warga lainnya yang ditangkap belakangan, sehingga tersangka menjadi 16 orang, Heru mengatakan, keempat orang yang ditangkap itu berdasarkan keterangan saksi-saksi dan rekaman video sebagai alat bukti. "Ada rekaman video dan saksi-saksi melihat mereka ikut melakukan perusakan," terang mantan Wadir Lantas Poldasu itu. Menyikapi informasi 1.000 warga Batangtoru saat ini bersembunyi di hutan karena kasus kerusuhan itu, Heru mengatakan baru mendengar informasi itu. "Saya baru dapat informasi ini, apa betul seperti itu. Tetapi jika memang benar, saya imbau warga kembali ke desa. Kenapa harus

sembunyi kalau tidak bersalah. Kalau memang terlibat perusakan sebaiknya menyerahkan diri, polisi tidak akan melakukan tindak kekerasan seperti yang dituduhkan," kata dia sembari menuturkan, pihak kepolisian masih mencari provokator yang menyebabkan kasus itu terjadi. Komnas HAM Turun Sementara itu Komisi Nasional Hak Asasi Manusi (Komnas HAM) berjanji akan meninjau langsung lokasi pembuangan limbah perusahaan tambang emas PT Agricourt Resources (AR) ke Sungai Batangtoru di Kecamatan Batangtoru, Tapsel. "Komnas HAM akan turun tangan meninjau permasalahan ini ke lapangan," ujar Pengurus Komunitas Mahasiswa Sumatera Utara (KMSU) Jakarta, Ismar Rasoki Hasibuan yang juga warga Tapsel di Jakarta, Rabu (7/11). Selasa (6/11) belasan warga Batangtoru didampingi aktivis Wahana Lingkungan Hidup Indonesia (Walhi) dan KMSU mendatangi Kantor Komnas HAM di Jalan Latuharhari, Menteng Jakarta Pusat.

Selain ke Komnas HAM dan KontraS beberapa hari lalu, perwakilan warga Batangtoru juga akan mendatangi Mabes Polri, Kementerian Lingkungan Hidup, Kementerian ESDM, dan berenvana menemui Presiden SBY. PT Agricourt Resources mencemari sungai Batang Toru sebagai sumber air masyarakat. Kedua masyarakat mengadukan insiden pemukulan yang dialami warga ketika terjadi bentrokan dengan polisi saat pemasangan pipa dilakukan. Selain itu ungkap Ismar, Komnas HAM meminta agar aparat keamanan menghentikan kriminalisasi terhadap warga. "Bebaskan 16 masyarakat Batangtoru yang sekarang mendekam di Markas Polisi Sumatera Utara dan diberikan akses perlindungan Hukum," ungkapnya. Komnas HAM juga meminta, agar dihentikan sweeping yang akan membuat masyarakat semakin resah dan trauma mendalam. "Berikan akses perlindungan keamanan maupun hukum kepada warga Batangtoru," paparnya Ismar mengutip hasil pertemuan warga Batangtoru dengan Komnas HAM.(THA/BBS)

Ical Tegaskan Chairuman Cagubsu Sambungan dari Hal. 1 dirinya beserta rombongan pengurus Partai Golkar yang hadir saat memberi ceramah singkat di Yayasan Pendidikan Harapan (Yaspendar) Jalan Imam Bonjol, Medan, Rabu (7/11). "Perkenalkan nama saya Abu Rizal Bakrie, saya datang bersama rombongan, di antaranya Bapak Chairuman yang juga Calon Gubernur Sumut dari Partai Golkar," kata Ical yang disambut tepuk tangan riuh para pengurus Yaspendar, guru maupun ribuan murid. Kunjungan Ical ke yayasan tersebut sebagai salah satu agenda orang nomor satu di Golkar ini dalam rangka sosialiasi ke beberapa daerah di Sumut. Dia menyempatkan memberi motivasi dan berbincang-bincang dengan para guru dan siswa. Kepada wartawan usai acara,

Ical juga kembali menegaskan usungan terhadap Chairuman Harahap sebagai Cagubsu. Sedangkan calon wakil yang akan mendampingi Chairuman, katanya masih dalam penjajakan dengan beberapa partai politik (Parpol). "Untuk wakil masih dalam tahap penjajakan, sampai saat ini wakilnya belum ada," ujar Ical yang juga mantan Menkokesra RI. Sementara itu, Chairuman Harahap kepada wartawan mengucapkan rasa syukur akan kepercayaan Partai Golkar memberikan dukungan kepada dirinya sebagai Cagubsu. "Syukur Alhamdulillah akhirnya Pak Abu Rizal mengumumkan saya sebagai Cagubsu Partai Golkar, mudah-mudahan saya bisa melaksanakan amanah yang diberikan partai untuk pembangunan Sumut," kata Chairuman. Abu Rizal tiba di Medan ber-

sama rombongan, Plt DPD Golkar Sumut Andi Ahmad Dara (Adai), dan Chairuman Harahap yang juga anggota DPR RI dari Partai Golkar. Namun yang menarik perhatian, dalam rombongan tesebut juga terlihat, Wakil Ketua Umum DPP Partai Persatuan Pembangunan (PPP) H Hasrul Azwar. Kehadiran Hasrul yang ikut bersama rombongan semakin menguatkan adanya sinyalemen, Golkar akan berkoalisi dengan PPP di Pilgubsu 2013 nanti. Sebagaimana informasi yang beredar akhir-akhir ini menyebutkan adanya sinyal PPP Sumut akan mengusung Ketua DPW PPP Sumut Fadly Nurzal SAg di posisi Wagubsu yang akan berpasangan dengan Chairuman. Ketika hal ini ditanyakan kepada Hasrul Azwar, dia tersenyum dan tidak membantah. "Kemungkinan besar, namun

masih dalam pembicaraan," ujar Ketua Fraksi PPP di DPR RI ini. Sebelumnya, meski santer diberitakan bahwa Golkar mengusung Chairuman sebagai Cagubsu, sejumlah pihak di internal Golkar baik di tingkat DPP maupun DPD menyebutkan, Chairuman Cagubsu Golkar belum final. Wasekjen DPP Partai Golkar Ir Leo Nababan didampingi Wakil Bendahara DPP Partai Golkar Riswan Helmi Nasution SH MH dan Lasman Napitupulu (Departemen Hankam Golkar) ketika di Bandara Polonia Medan, Selasa (6/11) menyatakan, hasil survei independen terhadap kandidat Gubsu memang sudah ditentukan. “Chairuman Harahap memang salah satu kandidat yang digadanggadang Partai Golkar. Namun, ketetapan tersebut sekali lagi masih belum final,” cetus Wasekjen DPP Golkar Ir Leo Nababan didampingi Wakil Bendahara DPP

Golkar Riswan Helmi Nasution SH MH dan Lasman Napitupulu (Departemen Hankam Golkar) ketika di Bandara Polonia Medan, Selasa (6/11). Bahkan menurut Leo Nababan, tak tertutup kemungkinan kandidat yang diusung Golkar masih bisa berubah. “Itu bisa saja terjadi, penentuan kandidat Gubsu Golkar last minute,” sebutnya. Kandidat lain, seperti Gatot Pujo Nugroho, Kapoldasu Irjen Wisjnu Amat Sastro, Gus Irawan Pasaribu, RE Nainggolan, dan Wildan, kata Ketua Korprov Partai Golkar ini, masih berpeluang diusung Golkar. Apalagi dengan TNI/Polri, Golkar mempunyai histori yang tak terlupakan. “Tak tertutup kemungkinan satu dari kandidat tersebut bisa saja diusung Golkar,” sebut Leo. (HAM)

Menteri PU Mendadak Bangun Tol Kualanamu Sambungan dari Hal. 1 Padahal diketahui, Pemda baik Pemprovsu maupun Pemkab Deli Serdang belum sepenuhnya menuntaskan pembebasan lahan untuk pembangunan Jalan Tol Medan-Kualanamu itu. Bahkan proyek jalan arteri non tol menuju Bandara Kualanamu yang sudah bertahun-tahun dikerjakan, hingga kini pun masih terhambat pembangunannya karena masalah pembebasan lahan yang belum tuntas. Tetapi Menteri PU tampaknya punya pemikiran sendiri sehingga mengambil keputusan untuk segera memulai pembangunan mega proyek senilai Rp1,5 triliun lebih yang 90 persen pembiayaannya dari Bank Export Import China itu. "Mari kita mulai saja pekerjaan ini, karena ini sudah lama kita rencanakan. Kenyataannya baru bisa kita lakukan hari ini. Karena kita terlambat, saya tidak mau buang-buang waktu lagi. Harus segera selesai," kata Djoko dalam sambutannya di acara itu. Peresmian pembangunan Jalan Tol Medan-Kualanamu ditandai dengan peletakan batu pertama (groundbreaking) dan penekanan tombol sirine secara bersamasama oleh Menteri PU, Plt Gubsu, dan Konjen China di Medan.

Menurut Djoko Kirmanto, acara peresmian dimulainya pembangunan Jalan Tol MedanKualanamu sepanjang 17,8 kilometer (Km) hari itu merupakan wujud rasa malu dirinya yang terbilang lamban menyelesaikan pembangunan jalur arteri. "Pembangunan jalan tol ini ke depannya harus selesai sesuai jadwal 900 hari kerja, kalau boleh 800 hari, bahkan 700 hari, kenapa tidak, tidak seperti jalur arteri tentunya,” tegas Djoko. Djoko mengakui, pelaksanaan groundbreaking tol ini mendadak, setelah mereka mendapatkan kabar dari Bappenas bahwa Individual Loan Agreement telah ditandatangani Selasa (6/11) siang. "Acara ini saya akui memang sangat mendadak. Saya tak ingin kehilangan momentum. Tak penting seremoni yang megah, yang penting maknanya dan pengerjaannya bisa segera,” tegas Kirmanto. Djoko juga mengeritik pelaksanaan pelepasan lahan arteri yang hingga kini masih menyisakan masalah. Masih ada lahan warga yang belum dilepaskan seperti di Desa Bangun Sari, Telega Sari, Buntu Bedimbar, dan Dalu X-A di Kecamatan Tanjung Morawa. Padahal proyek itu seharusnya selesai tahun 2012. Akibat terhambatnya pengerjaan,

kondisi jalan arteri non tol di sana kini terkesan kumuh. Selain itu Djoko juga mengingatkan Pemprovsu agar segera menyelesaikan masalah pembebasan lahan untuk pembangunan Jalan Tol Medan-Kualanamu. "Informasi yang saya dapat, permasalahan pembebasan jalan arteri non tol sempat tersendat tetapi setelah Gubsu turun, permasalahan tersebut dapat diatasi. Mungkin Pak Gatot harus turun tanggan untuk membebaskan 47 persen yang belum dibebaskan untuk Jalan Tol Medan-Kualanamu. Yang telah dibebaskan masih 53 persen, selebihnya akan berproses, saya minta agar pemerintah setempat sebagai panitia pembebasan lahan agar proaktif, sehingga pelaksanaan pekerjaan sesuai jadwal," pinta Djoko. Sementara Plt Gubsu Gatot Pujo Nugroho dalam kesempatan yang sama mengatakan, pembangunan ruas tol ini telah lama didambakan masyarakat mengingat operasional Bandara Kualanamu akan dimulai tahun 2013. "Akses jalan menuju bandara sangat penting. Adanya jalan tol tentu akan ikut memacu pertumbuhan ekonomi Sumut. Karena begitu penting, sangat tepat jika kita mempercepat pelaksanaannya,” kata Gatot. Jalan tol Medan-Kualanamu

berbiaya Rp1.507.000.000.000 nanti akan memiliki panjang efektif 18 kilometer. Kepala Balai Besar Pelaksanaan Jalan Nasional Wilayah I Wijaya Seta menjelaskan, jalan tol tersebut akan terdiri dari empat lajur dengan dua arah, dengan masingmasing lebar lajur 3,6 meter. Seta menambahkan, jalan tol Medan-Kualanamu akan memiliki empat intercharge, empat underpass, tujuh topperpass, dan tiga pintu tol. Pengerjaan proyek ini ditargetkan selesai selama 900 hari kalender. Konsulat Jenderal China di Medan Yang Lingzhu dalam kesempatan yang sama sangat berterima kasih, karena kehadiran menteri dan gubernur dalam ground breaking tersebut menjadi bukti sangat pentingnya proyek tol Medan-Kualanamu. "Beberapa tahun ini hubungan kemitraan strategis Tiongkok dan Indonesia berkembang secara menyeluruh. Kerja sama ekonomi telah mencapai hasil yang sangat nyata seiring dengan perkembangan ekonomi Indonesia yang cepat dan pesat. Saya yakin akan semakin banyak pengusaha Tiongkok berinvestasi ke Indonesia," beber Yang Lingzhu. Linzhu membeberkan, kerja sama proyek jalan tol ini merupakan salah satu proyek infra-

struktur penting hasil pembicaraan Pemerintah Indonesia dan China pada tahun 2008. Sehingga tak heran, jika Pemerintah China mengganggap terwujudnya jalan tol ini akan semakin mengakrabkan hubungan kerja sama kedua negara. Tol Kualanamu-Tebing Tinggi Dalam buku panduan yang diterima para jurnalis, begitu tol Medan-Kualanamu terealisasi pemerintah akan langsung melanjutkan dengan proyek tol Kualanamu-Tebing Tinggi. Jalan bebas hambatan kedua ini juga tak kalah penting mengingat saat ini jalan non tol MedanTebing Tinggi sudah sangat padat dan kurang memadai untuk melayani arus transportasi. Panjang proyek ruas jalan tol Kuala Namu-Tebing Tinggi diperkirakan mencapai 40 km, dengan lebar 60 meter. Berdasarkan analisis ekonomi, proyek pembangunan jalan tol Medan-Kualanamu-Tebing Tinggi berbiaya Rp3,3 triliun ini jika selesai akan diperoleh IRR sebesar 29,6 persen. Hal ini berarti pembangunan jalan tol Medan-KualanamuTebing Tinggi akan memberikan keuntungan multiefek bagi pengguna jalan, maupun warga dan pemerintah sekitar jalan bebas hambatan.(WAN/GUS)

Bonita Pricilia Sitompul Wakili Sumut ke Kompetisi Nasional Kuis Kihajar Sambungan dari Hal. 1 Rahudman sambil menyerahkan hadiah ulang tahun buat Bonita yang merayakannya bertepatan tanggal 6 November kemarin, sekaligus untuk memberi semangat kepada Bonita. Untuk mendapatkan tiket ke jenjang nasional, seluruh siswa di Medan dan Sumut menggelar seleksi yang cukup ketat. Selanjutnya melalui seleksi itu, Bonita selaku pemenang tingkat provinsi yang diberangkatkan mewakili Provinsi Sumut mengikuti Kompetisi Nasional

Kuis Kihajar tingkat SMP di Jakarta. Kepala SMP St Thomas I Medan Marolop Situmorang mengaku bangga dengan prestasi Bonita. "Apalagi diundang secara khusus oleh Wali Kota Medan Rahudman Harahap, tentu kami dari sekolah juga bangga, prestasi ini tentu akan membawa harum nama Sekolah St Thomas I Medan," kata Marolop semangat. Secara khusus, Kepala SMP St Thomas I Medan Marolop Situmorang juga memberi semangat dan motivasi kepada

Bonita P Sitompul anak kedua dari Hendrik H Sitompul. "Persiapan mental sangat penting, jangan ada beban menghadapi kompetisi tingkat nasional ini, tenang dan menganggap semua biasa aja, serta tidak gugup dan harus cerdas," kata Marolop memberi semangat kepada Bonita. Dalam kesempatan itu, Hendrik H Sitompul mengakui, hendaknya melalui event ini seluruh siswa di Medan dan Sumut ikut termotivasi untuk belajar lebih giat lagi agar dapat mengikuti kompetisi tingkat

daerah, nasional, dan internasional. "Kami keluarga berharap, melalui kompetisi ini siswa lainnya ikut termotivasi untuk meraih prestasi," tambahnya. Selaku orang tua, Hendrik juga mengucapkan banyak terima kasih atas perhatian Wali Kota Medan yang menyambut dan memberangkatkan secara khusus putrinya, Bonita P Sitompul. "Kami sekeluarga mengucapkan banyak terima kasih, semoga motivasi dan dukungan dari wali kota dapat memicu semangat untuk meraih prestasi

juara buat putri kami," tegas Hendrik. Untuk diketahui, surat resmi dari Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan Pusat Teknologi Informasi dan Komunikasi Pendidikan untuk mengundang seluruh siswa yang berprestasi di seluruh Indonesia. Provinsi Sumatera Utara diwakili masing-masing dari tingkat SD M Aslam Al Qadri dari SDN 027950 Medan, tingkat SMP Bonita Pricilia Sitompul dari SMP St Thomas I Medan, dan tingkat SMA Ayulia Hasanah P dari SMAN 2 Medan.(RIL)

15

Obama Menang, Warga Medan Ikut Senang Sambungan dari Hal. 1 Otomatis, Obama-Bidden tetap mempertahankan diri untuk ‘menduduki’ Gedung Putih, lambang pemerintahan negeri adidaya tersebut. Berdasarkan perhitungan yang dilansir Foxnews, Obama-Bidden memperoleh 275 electoral votes. Sementara pasangan Romney-Ryan, 203 electoral votes. Untuk memenangkan Pilpres Amerika Serikat (AS), suara minimal yang dibutuhkan 270. Pada Pilpres 2009 lalu, Obama mengalahkan calon dari Partai Republik, John McCain. Kala itu, Obama menjadi Presiden AS ke-44. Kemenangan Obama, ternyata juga disambut sukacita warga Medan. Hal itu setidaknya terlihat di kediaman Konsulat Jenderal Amerika Serikat di Medan, yang dipenuhi elemen masyarakat Indonesia, mulai dari birokrat, akademis, hingga pelajar SMA, dan tamu dari sejumlah negara. Mereka antusias mengikuti dan menyaksikan detik-detik penghitungan suara Pemilihan Presiden AS itu secara langsung melalui televisi layar lebar. Mereka juga ikut senang setelah mengetahui Obama kembali terpilih menjadi Presiden AS. "Kegiatan ini memperkenalkan demokrasi di Amerika Serikat kepada Negara Indonesia," jelas Wakil Konsul Kedutaan Besar Amerika Jakarta, Qomar Ahmed. Ia menjelaskan, pihaknya juga melakukan simulasi dan voting (pemilihan suara) dengan memberikan secarik kertas kepada tamu undangan guna mengetahui siapa sebenarnya Presiden yang diharapkan

memenangkan Pilpres AS. "Kami ingin berbagi informasi, seperti inilah demokrasi Amerika Serikat, Walaupun mekanisme sedikit berbeda dengan pemilu Indonesia," katanya. Pada pelaksanaan simulasi ini, ratusan masyarakat Medan juga diajak berbagi pengetahuan mengenai demokrasi di AS. "Barack obama kembali akan memimpin Amerika dalam waktu 4 tahun ke depan. Meskipun sampai saat ini masih berlangsung perhitungan suara. Presiden akan dilantik pada 20 Januari 2013," kata Qomar. Selain di kediman Konsulat Amerika Serikat di Medan, kegiatan serupa juga diadakan di beberapa tempat American Corner seperti di IAIN dan USU. Barack Hussein Obama lahir di Honolulu-Hawaii pada 4 Agustus 1961. Ayahnya bernama Barack Hussein Obama Sr, berasal dari Kenya. Sedangkan ibunya, Ann Dunham, dari Wichita, Kansas. Kedua orang tuanya berpisah saat Obama berusia dua tahun. Ayah Obama kembali ke Kenya, sedangkan ibu Obama menikahi Lolo Soetoro, pria asal Indonesia. Pada 1967 keluarganya pindah ke Jakarta. Obama kecil kemudian bersekolah di SD Santo Fransiskus Asisi di Tebet selama tiga tahun. Kemudian pindah ke SD Negeri Menteng 1 sampai berusia sepuluh tahun. Obama kembali ke Honolulu untuk tinggal bersama kakek dan neneknya dan belajar di Sekolah Punahou sejak kelas lima tahun 1971 hingga lulus SMA pada 1979.(GUS/BBS)

Puluhan Kader PAN Medan Hengkang ke NasDem Sambungan dari Hal. 1 mereka gabung ke NasDem, karena menilai beberapa periode terakhir PAN secara nasional mengalami pergeseran fungsi dan tanggung jawab dari visi-misi awal yang diprakarsai Prof Dr Amin Rais. Roh reformasi dan gerakan Indonesia baru yang merupakan visi-misi utama PAN selama ini sudah semakin terkikis habis. Sehingga rasa solidaritas, nasionalisme, dan sosialisme di tengahtengah masyarakat khususnya antarsesama kader semakin sirna. "Visi-misi yang berjiwa reformis dan pemrakarsa gerakan Indonesia baru kini tinggal kenangan," ujar Ikhsan diamini puluhan kader PAN Medan lainnya kepada wartawan di Medan Club, Rabu (7/11) saat menyatakan diri hengkang dari PAN dan bergabung ke NasDem Medan. Ketika ditanya alasan memilih Nasdem, Ikhsan menyatakan, visi misi PAN seperti gerakan perubahan dan restorasi kini hanya ada di Nasdem. "Dulunya kami masuk ke PAN hanya karena visi misi gerakan perubahan yang digagas Prof Dr Amin Rais. Ternyata ketika Amin Rais melepas kepemimpinan

PAN, saat itu juga motto itu hilang ditelan masa. Nah, kami melihat saat ini hanya Partai NasDem yang memiliki gerakan perubahan dan restorasi di negeri ini. Karena visimisi itu sudah pindah ke Partai NasDem, kamipun ikut pindah," ujar Ikhsan diamini Mas Rizal. Ikhsan mengaku pindahnya mereka ke NasDem sama sekali tidak ada karena merasa sakit hati. "Perpindahan kami ke NasDem benar-benar murni karena dorongan hati nurani yang bersih. Secara pribadi kami mencintai PAN, tetapi batin sudah menolak karena PAN tidak mempunyai roh reformis lagi," tegasnya. "Kami senang bergabung ke NasDem, kami berterima kasih kepada jajaran pengurus Partai NasDem Medan yakni Bung Maruli Aner Siagian selaku Ketua DPD Partai Nasdem Medan. Kami akan mengembangkan karier dengan semampu kami untuk membesarkan sekaligus memenangkan NasDem pada Pemilu 2014," tambah Mas Rijal. Sekaitan itu, Maruli Aner Siagian menyatakan pengurus Nasdem mulai dari tingkat DPD, DPW, hingga DPP menerima segenap rakyat Indonesia khususnya mantan kader partai lain yang ingin bergabung ke NasDem.(WAN)

Sesajian Tidak Dipenuhi Sebelum Indoglove Terbakar Sambungan dari Hal. 1 11) malam lalu ada kaitannya dengan keberadaan makhluk halus 'penjaga' pabrik. "Makhluk halus penjaga pabrik ini diduga marah karena sesajian yang dimintanya tidak dipenuhi pihak perusahaan," ungkap warga sekitar pabrik Indoglove kepada wartawan, Rabu (7/11). Sumber yang minta identitasnya tidak diekspose media itu mengatakan pabrik Indoglove dua kali terbakar. Kebakaran pertama pada 4 Februari 2001, namun tidak sampai menelan korban jiwa. Baru pada kebakaran kedua, terbilang dahsyat karena sampai menelan korban jiwa hingga beberapa orang. Menurut sumber, sekira awal tahun 2012, ada paranormal dan juga karyawan pabrik Indoglove yang kesurupan. Saat kesurupan, makhluk halus 'penjaga' pabrik yang merasuki si paranormal dan karyawan pabrik, meminta supaya perusahaan memotong seekor kerbau besar di perusahaan sebagai sesajian. Lalu oleh pihak perusahaan permintaan itu dipertimbangkan. Beberapa waktu kemudian

perusahaan memang memenuhi permintaan itu. Namun hewan yang dipotong bukan kerbau besar, melainkan hanya seekor kambing. Setelah kambing dipotong, ternyata ada karyawan yang kembali kesurupan dan berkatakata dengan nada mengancam akan menghancurkan perusahaan tersebut karena permintaannya tidak dipenuhi. "Percaya atau tidak, tetapi kejadian kebakaran yang kedua ini memang sudah ada aba-aba, tapi dihiraukan pihak manajemen PT Indoglove," terang sumber. Menurut sumber lokasi pabrik Indoglove itu memang terbilang angker karena areal itu sebelumnya merupakan bekas kuburan. Pernah suatu hari di dalam perusahaan itu ada karyawan yang melihat sesosok makhluk bergantung tanpa wujud, besoknya ada pekerja yang jatuh dan tewas. "Cuma tidak ada media yang tahu. Pihak perusahaan pun menyembunyikan kejadian itu. Hanya keluarga korban dan pihak perusahaan yang tahu karena diberi bantuan duka sehingga kejadian ini tidak muncul ke media," ucap sumber.(DP)


HARIAN

andalas L

U

G

A

S

D

A

N

C

E

R

D

A

S

Kamis, 8 November 2012 | No: 2428/Tahun VII | Website: www.harianandalas.com | Harga Eceran Rp2.000; Langganan+ongkos kirim Rp75.000; Luar Kota: Rp2.500

Suasana Kamar Pecut Gairah Bercinta RUANGAN apa sih yang paling penting dalam sebuah rumah? Hmmm, dengan mantap Anda pasti menjawab: kamar tidur! Yes honey, it's a sacred place. Ciptakan kamar spesial yang nyaman hanya untuk Anda dan si dia. Biarkan suasana "panas" dan seksi dalam kamar mendukung aksi bercinta Anda. So, let's get it on baby! Warna "Panas". Pemilihan warna yang tepat dijamin membantu meningkatkan gairah Anda dan pasangan. Dan ya, warna merah menjadi favorit untuk membuat suasana kamar semakin hangat. Pilih item yang bisa menambah marak semangat cinta Anda, seperti couch berwarna merah, mungkin? Selain itu,

Intan RJ

warna oranye dan kuning juga bisa membantu memberikan aksen sensual di kamar. Nah, semakin banyak opsi untuk Anda, kan? Kelembutan ekstra. Sebagai ruangan yang penting untuk romansa Anda dan pasangan, tentunya kenyamanan merupakan hal utama dalam merancang dan mendekor ruangan ini. Selain ukuran kasur yang paling tidak cukup untuk dua orang, harus dipastikan seprai yang Anda pilih pun halus dan nyaman di kulit, serta tidak panas. Oh ya,

gunakan bahan natural seperti sutra, katun, atau linen. It's good against your skin, dear. Aksen "nakal" di kamar. Untuk mempercantik kamar, cukup tambahkan aksen-aksen pemanis ruangan dengan menggunakan bantal-bantal kecil. Atau tambahkan fluffy pillow untuk memberi kesan "nakal" namun tetap cozy. Jangan lupa memilih warna yang sesuai dengan suasana bedding Anda. Tambahkan juga fluffy rug di lantai agar aksi Anda dan si dia tidak terbatas. Tidak ragu kan

untuk beraksi di atas lantai? Pencahayaan yang tepat. Cahaya lampu yang tepat membuat suasana kamar menjadi lebih intim. Yes dear, it's all about the light. Warna lampu kuning tidak pernah salah karena memberi suasana hangat dan intim. Tapi jangan lupa kegunaan dari tirai yang sanggup menahan hawa panas dan cahaya terang di pagi hari. Psst, tirai membuat kamar terasa secluded. Tambahan aksen tassle pada tirai membuatnya terkesan eksklusif.(NET)

DePe Jadi Penari Striptease MESKIPUN sering berperan sebagai wanita seksi, Dewi Perssik kesulitan untuk berperan sebagai penari striptease. Tantangan pertama, Dewi dikelilingi lelaki-lelaki seksi yang membuatnya tergoda. Tantangan lain adalah beratnya menari di pole dance atau tiang penyangga. Dewi mengaku mabuk kepayang dengan cowok-cowok seksi yang menjadi bodyguard-nya. Penampilan Robby, Reyhan dan Rizal membuat Dewi Perssik benar-benar membuatnya seperti seorang 'dewi'. Ibaratnya ketiga lelaki tersebut, para olimpian zaman Yunani kuno. "Ada satu adegan saya menari striptease. Dan Robby menjadi pendamping. Wah itu adegan benerbenar istimewa. Dengan entengnya

Robby mengangkat tubuh saya, seperti mengangkat anak kecil," jelas Dewi sambil menyanderkan tubuhnya di badan Robby. Kebersamaan Dewi dan Robby seakan menyiratkan sesuatu. Dewi tidak mengiyakan atau menolak pertanyaan kedekatan mereka. Namun Robby dengan tegas mengatakan dia sudah memiliki pacar. "Itu kan Mas Robby, lha saya kan janda," ungkapnya. Seberapa berat adegan Dewi Perssik menari striptease? "Saya serius menjalani adegan sebagai stripper. Saya latihan selama dua hari, didampingi pelatih tari striptease profesional. Dan selama dua hari itu, tangan saya sampai bengkak, biru-biru dan kapalan karena beraksi pole dance," paparnya. (NET)

Rokok Mentol Bikin Anak Jadi Pecandu ANAK-anak yang mulai mencoba rokok dengan rasa mentol, memiliki kecenderungan untuk menjadi pecandu saat dewasa, dibandingkan anak yang mencoba rokok tanpa rasa. Sebuah penelitian baru di Amerika Serikat menemukan, anak muda yang pertama kali mencoba rokok dengan rasa mentol, 80 persen cenderung menjadi perokok berat. Rasa mentol ditambahkan ke dalam rokok untuk menciptakan rasa mint yang menyegarkan. Kritikus menuduh, bahwa rasa mentol ini ditambahkan ke dalam rokok untuk membuat efek kecanduan pada anak-anak, hingga terbawa saat mereka berusia dewasa. "Penelitian telah membuktikan bahwa rokok mentol merupakan faktor resiko potensial untuk anakanak menjadi seorang perokok ketika dewasa nanti," ujar Pemimpin Penelitian, Nonnemaker James, dari Lembaga Penelitian RTI International, di Research Triangle Park, Carolina Utara, Amerika

Serikat, Rabu 7 November 2012. Meski begitu, penelitian ini dinilai James masih memiliki banyak kekurangan. Menurut James, penelitian yang muncul dalam Jurnal Ketergantungan (Addiction Journal) tidak membuktikan bahwa hanya rokok mentol yang harus disalahkan dalam ketergantungan rokok. "Subjek yang diteliti sangat sedikit, sehingga tidak menunjukkan sebuah asosiasi yang kuat terhadap sebab akibat dan efek," kata James. Salah satu isu, menurut James adalah penelitian ini tidak diatur secara khusus untuk menjawab apakah mentol dapat mendorong kebiasaan merokok. Penelitian ini sudah dilakukan sejak 3 tahun lalu dengan melibatkan 47 ribu responden. Mereka adalah para siswa sekolah menengah di Amerika Serikat yang baru mulai merokok. Dari hasil survei tahun pertama dan kedua, 1.800 siswa memilih menggunakan rokok mentol. Pada survei yang

dilakukan pada tahun ketiga dengan responden yang sama, ditemukan fakta bahwa mereka yang merokok mentol telah menjadi seorang perokok. Sehingga, penelitian ini menyimpulkan, 80 persen kecenderungan menjadi pecandu rokok lebih tinggi ditemukan pada anak-anak yang memulai rokok dengan rasa mentol. "Sebenarnya ini juga disebabkan oleh rasa mentol pada rokok yang dapat menimbulkan rasa lebih sensitif," kata James.Namun penelitian ini belum bisa dibuktikan secara mutlak terhadap pengaruh ras. Sebab penelitian ini masih dilakukan terhadap siswa

kulit putih. Sebelumnya, sebuah penelitian membuktikan, bahwa perokok mentol juga beresiko tinggi terkena stroke. US Centers for Disease Control and Prevention menyatakan, semua jenis rokok meningkatkan resiko seseorang terkena penyakit jantung 2-4 kali lipat. Tapi tentu saja, resiko terbesar yang disebabkan oleh rokok adalah kanker paru-paru. Karena itu menurut James, tindakan paling bijaksana adalah berhenti merokok. "Sampai saat ini tidak ada penelitian yang menyebutkan, bahwa perokok mentol akan sulit berhenti," ujar James.(BBS)

Ternyata Sudah Menikah PRESENTER cantik Intan RJ membawa kabar bahagia, sekaligus mengejutkan. Ternyata, Intan sudah menikah pada awal tahun 2012, dengan Indra Utama. Saat dihubungi wartawan, Rabu (7/11), Intan mengaku bahwa ia sudah menikah secara agama. “Iya, sudah menikah secara agama. Kalau dibilang nikah siri kok kayaknya gimana gitu. Aku nikah di awal tahun ini, bulan Januari,� ucap Intan. Lebih lanjut Intan berujar bahwa ia memang tidak bermaksud menutupi pernikahannya dengan Indra. Presenter yang juga berprofesi sebagai penyanyi itu memang hanya ingin melangsungkan pernikahan, dengan diketahui orang orang terdekat saja. “Bukannya nutup nutupin, tapi memang kita maunya keluarga saja yang tahu, supaya kan lebih sakral. Lagipula suamiku bukan dari kalangan selebritis, jadi belum terbiasa menghadapi temen-temen wartawan,� ujar Intan.(NET)

Titiek Puspa Siap Ramaikan Konser The Rollies GRUP musik The Rollies, akan melangsungkan konsernya bertajuk 'The Rollies Journey In Concert' pada Minggu, 11 November mendatang. Mereka akan kolaborasi dengan seseorang yang spesial. Siapakah dia? Sosok tersebut adalah Titiek Puspa. Titiek pun siap berkolaborasi dengan band yang hits dengan single 'Bimbi' itu. "Saya kagum dengan mereka waktu mereka masih bocah. Senang banget bisa konser bareng mereka," ucapnya selepas konferensi pers acara konser tersebut di Pisa Cafe Menteng, Jakarta, Rabu (7/11). Titiek pun tidak melakukan persiapan khusus jelang konser dengan The Rollies. "Enggak ada persiapan khusus karena konsernya nanti kan saya enggak loncat-loncatan. Sehari

sebelumnya bahkan saya masih harus konser," tuturnya lagi. Dalam konser tersebut, Titiek akan tampil tiga lagu. Dua diantaranya akan berkolaborasi dengan The Rollies dalam lagu ciptaannya yaitu 'Bimbi' dan 'Dansa Yok Dansa'. Satu lagu lagi giliran Benny Likumahuwa cs yang mengiringi Titiek bernyanyi lagu 'Kupu-Kupu Malam'. Titiek juga menceritakan kisahnya dulu. "Rumah saya dulu di Jalan Sukabumi, Jakarta, jadi basecamp bandband seperti The Rollies maupun Brury," ungkapnya. Konser kolaborasi musisi legendaris itu akan berlangsung di Airman Lounge Lobby Lagoon Tower Hotel Sultan. Band legendaris lainnya, Flashback akan tampil sebagai band pembuka.(NET)


Issuu converts static files into: digital portfolios, online yearbooks, online catalogs, digital photo albums and more. Sign up and create your flipbook.