Manado Post

Page 18

S A B T U ,

3 0

J U L I

19

2 0 1 1 Alfian Tinangon

PASKIBRA

Pengusaha Kecil Dapat Izin Usaha

Capas Mulai Dikarantina CALON Paskibra (Pasukan Pengibar Bendera) Mitra 2011 mulai memasuki pemusatan latihan sekaligus karantina jelang Upacara HUT ke-66 Kemerdekaan RI pada 17 Agustus nanti. Menurut Kepala Dinas Pendidikan, Pemuda dan Olahraga (Dikpora) Mitra Dra Olvie Sumual, para anggota Calon Paskibra (Capas) 2011 secara resmi telah dikukuhkan, Kamis (28/7) lalu. Saat ini, mereka sedang dipersiapkan secara fisik dan mental agar maksimal pada acara puncak. “Anggota Capas 2011 telah melakukan pengukuran baju dan aksesoris. Nantinya mereka akan memulai latihan selama dua pekan, yang diarahkan tim gabungan Dikpora, Purna Paskibraka Indonesia (PPI) Mitra dan TNI/Polri,� jelasnya. Latihan tersebut, lanjut Sumual, akan dipantau Asisten III Setdakab Mitra Dra Feibe Rondonuwu MSi, yang juga Ketua Panitia HUT ke-66 Kemerdekaan RI Pemkab Mitra. Selain itu, mereka akan digembleng para senior yang pernah menjadi anggota Paskibra. “Sebagai penanggungjawab, saya menyatakan para anggota Paskibra seratus persen siap jelang latihan. Saya berharap mereka bisa menjaga kesehatan sehingga fit saat upacara,� ujarnya, seraya menambahkan Pemkab Mitra juga akan mengirim dua Paskibra sebagai perwakilan ke Pemprov Sulut.(cw-01/tas)

T2 Ingatkan Jujur Bayar Pajak Editor: Tenni Assa Peliput: Fuad Kadir

Istimewa

PACU EKONOMI: Bupati Mitra Telly Tjanggulung menyerahkan izin usaha secara gratis kepada 4 pengusaha kecil.

T2 Puji Kepemimpinan SHS Raih WTP

Optimis Mitra Raih WDP RATAHAN-Bupati Mitra Telly Tjanggulung (T2) menyampaikan pujian atas opini Wajar Tanpa Pengecualian (WTP) yang diraih Pemprov Sulut dari Badan Pemeriksa Keuangan (BPK) RI. Bahkan, T2 mengaku sangat termotivasi pada Gubernur Sulut SH Sarundajang yang dinilai sukses memajukan Sulut. “Prestasi yang diraih Pemprov Sulut, merupakan cambuk bagi Pemkab

Mitra untuk terus membenahi diri. Apalagi, Pemprov telah mengutarakan harapan sekaligus target bahwa pada 2014, semua kabupaten/kota bisa meraih opini WTP dari BPK RI,� ungkapnya, ketika diwawancarai kemarin. Meski begitu, T2 mengaku tak ingin ngotot dalam mencapai target tersebut. Menurutnya, semuanya tetap membutuhkan waktu, proses dan tahapan. Tetapi, dirinya optimis

bisa meraih opini Wajar Dengan Pengecualian (WDP) untuk audit APBD 2010, setelah tahun sebelumnya hanya mampu meraih Disclaimer. “Rencana BPK RI untuk mengaudit APBD 2010 pada pekan ini masih ditunda. Mungkin dua atau tiga pekan ke depan, tim akan melakukan pemeriksaan. Saya optimis kerja keras tim ekonomi dan keuangan Pemkab Mitra akan membuahkan hasil yaitu opini WDP,� jelasnya.(cw-01/tas)

RATAHAN - Sejumlah pengusaha kecil di Tombatu, mendapat izin usaha gratis dari Pemkab Mitra. Izin tersebut diserahkan langsung Bupati Mitra Telly Tjanggulung (T2) di perkebunan Keletoba Desa Tombatu, kemarin (Rabu, 27/7). Empat pengusaha kecil yang menerima izin gratis tersebut yaitu Marthen Liwan, Robert Peleng, Jemmy Langi dan Johanis Pangau. T2 dalam sambutannya memberikan apresiasi kepada para pengusaha kecil tersebut. Para pengusaha tersebut diharapkan mampu menjadi contoh dimasyarakat. Sehingga, mindset untuk menjadi pengusaha bisa menjalar. “Meski kecil, mereka mampu membuktikan diri untuk mandiri. Pemerintah sedang menggalakkan program wirausaha agar lapangan kerja bisa lebih terbuka. Selain itu, dengan banyaknya pengusaha, perekonomian masyarakat bisa lebih meningkat dan berdaya saing,� jelas Bupati pertama pilihan rakyat ini. Lebih lanjut, T2 mengimbau agar para pengusaha tersebut bisa jujur dalam membayar pajak jika usahanya berkembang nantinya. Sebab, pajak sangat penting untuk membiayai program pemba-

ngunan. “Para pengusaha yang sadar membayar pajak, berarti juga membuka lapangan kerja. Pajak tersebut akan digunakan untuk membiayai pembangunan, yang ujungnya akan dirasakan langsung masyarakat,� tukasnya. Sementara itu, Kepala Badan Penanaman Modal dan Pelayanan Perijinan Satu Pintu Fenggy Wurangian SE, MSi mengatakan, instansinya senantiasa mempermudah proses pengurusan izin bagi usaha apapun. Ini dilakukan demi terciptanya iklim ekonomi yang kondusif, sehingga bisa menarik investor. “Minahasa Tenggara dianugerahi kekayaan alam yang melimpah. Sehingga banyak sektor yang bisa digarap bagi investor. Misalnya pertanian, peternakan, tambang, pariwisata dan perikanan,� jelasnya. Sementara itu, pada kesempatan tersebut, T2 juga mencanangkan penanaman jagung dan menghadiri ibadah syukur HUT Laskar Pemulihan Minahasa Tenggara. T2 berpesan, agar Laskar Pemulihan bisa menjadi penopang utama pembangunan yang digalakkan Pemkab Mitra. “Dengan semangat Pemulihan, mari kita tingkatkan budaya Mapalus menuju Mitra yang diberkati,’’ ungkap T2 yang didampingi Freddy Likuayang.(*)


Issuu converts static files into: digital portfolios, online yearbooks, online catalogs, digital photo albums and more. Sign up and create your flipbook.