WAWASAN 01 Mei 2013

Page 8

Rabu Kliwon, 1 Mei 2013

Gelar Keempat MALAM anugerah SCTV Music Awards yang begitu megah dan mewah di Hall D2 JIEXPO, Kemayoran, Jakarta Pusat, Senin (29/4) malam, dinodai ketidakhadiran para jawaranya yang absen lantaran berbagai alasan. Agnes Monica yang berhasil menggondol trofi Penyanyi Solo Paling Ngetop tidak ada alasan yang jelas karena tidak mengirim perwakilan. Sementara band Noah yang berhasil menyabet Duo / Group Band Paling Ngetop, dua personelnya yakni Ariel dan David juga sukses membawa pulang piala Vokalis Paling Ngetop dan Keyboardis Paling Ngetop. Pada gelaran ke-13 tahun ini Noah masuk dalam enam nomine sekaligus di ajang tersebut. Band yang digawangi oleh Ariel (vokal), Uki (gitar) Lukman (gitar), Reza (drum), serta David (Keyboard) ini pun sukses memborong separuhnya. Kejayaan lain ditunjukan Afgan yang untuk keempat kalinya secara berturut turut menyabet gelar sebagai Penyanyi Solo Pria Paling Ngetop. Meski terpilih sebagai Penyanyi Solo Pria Paling Ngetop, lucunya justru penyanyi yang tengah menimba ilmu di Malaysia ini mengaku grogi. “Nggak tahu kenapa, justru tahun ini aku merasa nervous dan tidak menyangka bakalan kepilih. Soalnya, saingannya berat-berat, ada Judika, Sammy Simorangkir, Cakra Khan dan sama Vidi Aldiano. Tapi ternyata Alhamdullilah malah aku yang terpilih,” kata Afgan selepas menerima penghargaan tersebut. Bagi penyanyi berkaca mata ini perhargaaan yang diterima ini merupakan penghargaanya yang ke-29 diraihnya selama berkarier di industry musik Tanah Air. ■ Milik Nassar

Sementara Mitha The Virgin meraih penghargaan Gitaris Paling Ngetop untuk kali ketiganya. Ia mengalahkan sejumlah gitaris andal lainnya yaitu Apoy - Wali, Lukman Noah, Onci - Ungu, dan Uki - Noah. Kategori girlband, Cherrybelle berhasil menjadi Girlsband Paling Ngetop setelah menyingkirkan Blink, Jkt 48 Princess, Super Girlies. Penyanyi pedatang baru, Cakra Khan, dominasinya dalam industri musik Tanah Air nampaknya terus menunjukan tajinya, lewat tembang Harus Terhenti membawa ia meraih berbagai penghargaan. Dan trofi Penyanyi Pendatang Paling Negtop 2013. Ini merupakan penghargaan keempat yang pernah diraihnya selama berkecimpung di dunia musik Indonesia. “Ya, ini penghargaan keempat, selama saya masuk industri musik. Pastinya ini bukan merupakan kepuasan bagi saya, saya harus meningkatkan kualitas, karena sudah dikasih kepercayaan (penghargaan) ini,” ungkap Cakra dengan senyum ramah Dan untuk Lifetime Achievement Award diberikan kepada penyanyi senior Titiek Puspa.■ Buyil-jie

Afgan

Foto: Buyil

Dibantu 8 Orang Saat Kenakan ‘Baju Cinta Tapi Gengsi’

Jadi Konsultan Artis yang Nyaleg FENOMENA artis terjun ke dunia politik dan mencalonkan diri menjadi anggota legislatif, makin menjamur menjelang Pemilu 2014. Sebagai sosok selebriti yang lebih dulu berkiprah di politik, tak dipungkiri, Rachel Maryam menjadi salah satu tempat berkonsultasi. Politisi dari Partai Gerindra itu mengaku, beberapa rekan artis yang akan bergabung di partai, banyak yang mendatanginya. “Ada beberapa teman. Cuma saya merasa, kalau memberikan pengetahuan yang luar biasa belum bisalah,” ungkapnya saat ditemui di Gedung Dewan Pers, Kebon Sirih, Jakarta Pusat, Selasa (30/4). Meski terhitung sudah empat tahun terjun di dunia politik, Rachel merasa belum pantas disebut senior. Menurutnya, masih lebih banyak orang yang layak dijadikan tempat untuk bertanya dan berkonsultasi. Foto: kpl

Cakra Khan

Ia sendiri melihat makin banyaknya artis yang tertarik menjajal dunia politik, sebagai suatu hal yang wajar. Ia percaya, semua warga negara memiliki hak yang sama untuk mencalonkan diri. “Mau pengusaha, lawyer, dokter, termasuk artis,” sebutnya. Selama persyaratan kelengkapan caleg terpenuhi, yakni minimal SMA dan lolos berbagai tes seperti psikologi serta urine, baginya tak masalah. Asalkan, salah satu sutradara Rectoverso itu melanjutkan, masyarakat telah teredukasi dengan baik untuk menyortirnya. “Kita nggak tahu niat artis-artis ini berangkat ke politik itu apa. Kita nggak bisa judge orang per orang. Apakah benarbenar ingin berjuang, atau sekadar latah,” beber Rachel. Menurutnya, merupakan tugas partai untuk menyeleksi artisartis yang akan masuk ke tempatnya. Sesudah itu, partai juga bertanggung jawab me-maintenance kadernya dengan memberi pendidikan politik agar tak kaget menghadapi dunia baru itu. “Harus ada pendidikan politik yang diberikan secara kontinyu,” sarannya.■ Vvn-jie

SALAH satu Diva Pop Indonesia Syahrini membuktikan janjinya untuk menggunakan kostum panggungnya yang terbuat dari stainless seberat 30 kg. Dan untuk bisa berjalan ke atas panggung, mantan duet Anang harus dibantu delapan orang asisten. “Semua ini aku lakukan demi memuaskan penonton SCTV dan penggemarku. Dan tampil beda harus dong, biar penonton dan masyarakat tidak bosan,” cetus Syahrini di Hall D2 JIEXPO, Kemayoran, Jakarta Pusat, Senin (29/4) malam. Gaun yang penuh ornamen bunga berbahan stainless tersebut memang membuat Syahrini tidak dapat leluasa bergerak. Belum lagi jemarinya tambah semarak dihiasi oleh 17 cincin. Gaun yang dinamakan “baju cinta tapi gengsi” tersebut memiliki filosofisnya sendiri. “Ini baju berat ya, menunjukkan kalau perempuan itu kuat, struggle, layak dicintai, tapi tetap harus bisa jaga gengsi di hadapan laki-laki,” ujarnya, sambil menunjukan gaya mengangkat dagu seolah makna filosofis yang dimaksud. Walaupun gaun rancangan Dani Satriadi itu memberatkan dirinya, gadis kelahiran Sukabumi 32 tahun ini tetap menikmatinya. “Aku sih enjoy, menikmati. Ini kan pekerjaan, harus mau, berani,”ujarnya. ■ Buyil-jie Foto:Buyil


Issuu converts static files into: digital portfolios, online yearbooks, online catalogs, digital photo albums and more. Sign up and create your flipbook.