kelas07_bahasa-indonesia-bahasa-kebanggaanku_sarwiji

Page 177

Dalam kawasan lindung, hutan lindung memiliki luas terbesar, yaitu 2.307.045 ha, setelah itu adalah hutan taman nasional seluas 1.252.895 ha. Selanjutnya, dalam kawasan budidaya, sebagian besar adalah untuk hutan produksi terbatas sebesar 2.445.985 ha dan 2.265.800 ha merupakan hutan produksi biasa. Sementara hutan produksi konversi hanya mencapai 514.350 ha. Sumber : Badan Pusat Statistik Kalimantan Barat

2. Bermain Adu Cepat Menyusun Pertanyaan Bacaan Berbagilah menjadi empat kelompok! Susunlah sepuluh pertanyaan berdasarkan isi bacaan yang telah kamu baca di atas! Lima dari sepuluh pertanyaan yang kamu susun harus menanyakan tentang tabel! Gurumu akan menentukan berapa lama waktu yang disediakan untuk menyusun sepuluh pertanyaan ini. Ketepatan pertanyaan dan kecepatan penyelesaian tugas merupakan kriteria pokok penilaian dalam permainan ini. Selamat bermain! Contoh pertanyaan : Bagaimana perkembangan luas hutan lindung di Kalimantan Barat antara tahun 2001 sampai tahun 2003?

3. Bermain Adu Cepat Menjawab Pertanyaan Bacaan Bermainlah adu cepat menjawab pertanyaan-pertanyaan yang telah disusun kelompok lain! a. b. c. d.

Pertanyaan kelompok IV akan dijawab oleh kelompok I Pertanyaan kelompok III akan dijawab oleh kelompok II Pertanyaan kelompok II akan dijawab oleh kelompok III Pertanyaan kelompok I akan dijawab oleh kelompok IV

Penilaian difokuskan pada jumlah jawaban benar dan batas waktu yang telah ditentukan.

170

Bahasa Indonesia, Bahasa Kebanggaanku Kelas VII SMP dan MTs


Issuu converts static files into: digital portfolios, online yearbooks, online catalogs, digital photo albums and more. Sign up and create your flipbook.