LAP SURVAI KEPUASAN PELANGGAN PDAM KOTA PADANG

Page 26

LAPORAN SURVAI KEPUASAN PELANGGAN PDAM KOTA PADANG

3.3.4.

METODA SAMPLING DAN DISTRIBUSI ANGKET

Sampling dilaksanakan dengan metoda wawancara dan pendistribusian angket dilakukan dengan teknik secara kluster (Cluster sampling) dengan PSU (Primary sampling unit) berupa batas wilayah unit pelayanan, pengambilan sample secara acak pada setiap PSU. Untuk itu dilakukan strattifikasi terhadap responden sebagai berikut : 1. kategori berdasarkan pelanggan dan non pelanggan 2. pembagian berdasarkan wilayah unit pelayanan 3. dalam melakukan pemilihan responden (distribusi angket) di lapangan dilakukan secara acak, terhadap responden.

3.3.5.

PEMBERIAN KODE

Untuk memudahkan dalam administrasi operasi di lapangan dan keperluan analisis, maka perlu dilakukan peng-kode-an terhadap : 1. Wilayah/daerah distribusi sampling (kategori Unit Pelayanan PDAM) 2. Nomor kode petugas pencacah 3. Nomor urut angket 1

3.3.6.

KODEFIKASI UNIT PELAYANAN PDAM

Sesuai dengan jumlah Rayon pelayanan di PDAM Kota Padang, kode unit pelayanan ini diberi nomor ulai dari no 1 sampai dengan nomor 15. Demikian juga No Kode Kecamatan diberi nomor dimuali dari no1 sampai dengan no 11 sesuai dengan jumlah Kecamatan yang ada. Untuk jelasnya nama dan no kode Rayon serta nama dan no kode Kecamatan dapat dilihat pada tabel 4.

3.3.7.

PETUGAS PENCACAH

Petugas pencacah adalah individu-individu yang melaksanakan rencana penarikan sampel (“sampling”) dan melaksanakan administrasi hasil angket. Petugas pencacah (“enumerators”) adalah ujung tombak yang menghubungkan antara pimpinan survai dengan dengan responden, dan antara data analis dengan responden. Petugas pencacah berasal dari Mahasiswa Jurusan Teknik Lingkungan Universitas Andalas (UNAND) – Padang. Proses penyeleksian dilakukan oleh UNAND dan kemudian dilakukan training bagi para petugas pencacah dilakukan oleh ESP dengan maksud memudahkan petugas survei dilapangan agar proses survey dapat berjalan dengan lancar. Setiap pencacah diberi nomor kode mulai dari no 1 sampai dengan no 20, seperti terlihat pada tabel 5.

1

Format tersebut dapat dilihat pada lembar pertama setiap angket.

ENVIRONMENTAL SERVICES PROGRAM WWW.ESP.OR.ID

11


Issuu converts static files into: digital portfolios, online yearbooks, online catalogs, digital photo albums and more. Sign up and create your flipbook.