Jambi Ekspres | Rabu, 18 November 2009

Page 1

Eceran Rp 3.500

rabu, 18 november Tahun 2009

Presiden Masih Ulur Waktu sportivo

Sikapi Rekomendasi Tim Delapan JAKARTA - Presiden Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) membutuhkan waktu hampir sepekan lagi untuk mengambil sikap terhadap rekomendasi Tim Independen Verifikasi Fakta dan Proses Hukum atas Kasus Chandra Marta Hamzah dan Bibit Samad Rianto (Tim Delapan). Sikap presiden baru diumumkan Senin pekan depan, setelah memberi kesempatan Kapolri Bambang Hendarso Danuri (BHD) dan Jaksa Agung Hendarman Supandji untuk turut mempelajari rekomendasi Tim.

CHARLES PLATIAU/REUTERS

FAVORIT: Kapten Prancis Thierry Henry.

Lolos, Prancis Cukup Imbang PARIS - Prancis tinggal selangkah menggenggam tiket Piala Dunia 2010. Syaratnya relatif tidak susah. Prancis hanya butuh bermain imbang saat menjamu Republik Irlandia di Stade de France, Saint-Denis, Paris, dini hari nanti (siaran langsung Global TV mulai pukul 02.00 WIB). Berbekal kemenangan 1-0 di Dublin empat hari lalu (14/10), Les Bleus -Prancis -difavoritkan bakal melenggang ke Afrika Selatan (Afsel) tahun depan. 4 Baca Lolos.. hal 11

catatan

Dua Pilihan Akal Sehat Plus Satu Gila

bukan main.

PERTANYAAN: Indonesia begitu kaya gas. Mengapa PLN sampai tidak bisa mendapatkan gas? Sehingga sebagian pembangkitnya, sekitar 5000 MW, harus diberi “minum” solar yang dalam setahun menghabiskan uang PLN Rp 80 triliun? Urusan ini rumitnya 4 Baca Dua.. hal 11

Formasi untuk Keluarga Miskin Bakal Dibuka

JAMBI - Pelaksanaan tes Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) 29 November 2009 dibayangi kekhawatiran munculnya para calo. Karena pengalaman p a r a peminat CPNS d i tahun-tahun sebelumnya menunjukkan hal seperti itu. Sebut saja misalnya, Ginanto, warga Batanghari. Dirinya mengaku pernah diiming-imingi salah seorang PNS di Muarojambi untuk diluluskan dengan memberikan uang puluhan juta. Hanya saja, dia menolak hal itu. Akhirnya melamar ke CPNS Batanghari. ‘’Ini kejadian tahun 2008 lalu,’’ tukasnya. Dia mengaku sangat miris dengan kejadian ini. Terlebih di era reformasi modern ini, ternyata masih ada oknum PNS yang berkelakuan seperti itu. Lain lagi dengan A Bakar, pria ini menyebutkan bahwa para calo sekarang telah terang-terangan untuk bisa membantu meluluskan para CPNS dengan harus membayar antara 75 -150 Juta. “Sebagian orang lulus tahun 2008 adalah yang sanggup membayar dengan dana tersebut dan termasuk keluarga pejabat. Fakta ini boleh di cek ke sebagian PNS yang lulus tahun kemarin,” bebernya.

Pagi ini, presiden akan melakukan rapat khusus dengan sejumlah menteri untuk membahas hasil laporan dan rekomendasi Tim. Nanti malam, presiden juga akan memanggil Kapolri dan Jaksa Agung. Mereka berdua diberi waktu dua hingga tiga hari untuk mempelajari hasil verifikasi Tim Delapan, termasuk kesimpulan dan rekomendasinya. “Sudah barang tentu akan ada direktif dari hasil rapat besok (hari ini),” kata Menkopolhukam Djoko Suyanto di Kantor Presiden, Jakarta, kemarin. Seluruh anggota Tim Delapan kemarin menyerahkan laporan dan rekomendasi kepada Presiden. Djoko mengatakan, paling lambat Senin pekan depan, presiden akan menyampaikan langkah yang akan diambil. Sejak awal, SBY memang mengisyaratkan tidak akan terburu-buru menyikapi rekomendasi Tim. Saat menerima Tim, SBY mengatakan, akan mengikuti proses di internal pemerintah terlebih dahulu. “Meskipun saya ingin bergerak cepat untuk meresponsnya, ada proses internal pada jajaran pemerintah untuk apa yang harus kita lakukan, menyusul laporan yang akan saudara (Tim Delapan) sampaikan nanti,” kata SBY.

4 Baca Tes.. hal 2

Antasari Azhar

4 Baca Presiden.. hal 2

Hendarman Beri Sinyal Tolak Stop Kasus Bibit-Chandra BAGAIMANA nasib berkas perkara Bibit S. Rianto dan Chandra M. Hamzah setelah keluarnya rekomendasi Tim Delapan? Jaksa Agung Hendarman Supandji masih belum mau berkomentar tentang hal itu. “Tentunya nanti berdasar rekomendasi, bagaimana petunjuk Bapak Presiden,” kata Hendarman sebelum meninggalkan kantornya kemarin petang.

Tes CPNS Dibayangi Calo

Dia menjelaskan akan memberikan pendapat hukum jika ada langkah yang diambil terhadap perkara dua pimpinan nonaktif KPK itu. Baik itu SP3 (surat perintah penghentian penyidikan) oleh Polri, SKPP (surat ketetapan penghentian penuntutan) oleh Kejaksaan, atau deponering. “Tapi belum bisa saya sampaikan saat ini,” kilah Hendarman. 4 Baca Hendarman.. hal 2

RAKA DENNY/JP

Kode Sandi Rani-Nasrudin “Nero-Romeo” JAKARTA - Setelah mendapatkan laporan dari ketua Komisi Pemberantasan Korupsi Antasari Azhar (sebelum menjadi terdakwa, red), terkait dugaan teror dari Nasrudin Zulkarnaen. Kapolri selanjutnya membentuk tim pengintai dengan penanggung jawab Kombes Pol Chairul Anwar, dan memberi kode sandi kepada target Rani dan Nasrudin dengan sebutan “Nero dan Romeo”. 4 Baca Kode.. hal 2

Menyusuri Padang pada Hari Ke-40 Pascagempa

Bangun Sekolah Tahan Gempa Sekaligus Rescue Center FREDERIC J BROWN/AFP PHOTO

Demam Obama Wajar kalau Majalah Forbes menetapkan Barack Obama, Presiden AS sebagai orang paling berpengaruh di dunia dalam “The World Most Powerful People”. Sebagai bukti kawula muda Tiongkok menyukai Obama dengan mengapresiasikan gambar Obama di sepatu mereka. Demam Obama di Tiongkok sebagai ungkapan penyambutan Presiden AS itu saat mengunjungi Tiongkok dari 15-18 November 2009. Tak hanya Obama disepatu mereka juga gambar bendera serta slogan kampanye Obama saat merebut Presiden AS yakni, change and yes we can.(AFP)

http://www.jambiekspres.co.id

Pada hari ke-40 pascagempa, wartawan Jawa Pos NANY WIJAYA kembali ke Gunung Tigo, Kabupaten Padang Pariaman. Sebelumnya, sepekan pascagempa pun dia sudah ke sana. Catatan tentang kehancuran akibat guncangan 7,9 skala Richter yang mencabik-cabik dan rencana-rencana ke depan akan diturunkan secara bersambung. DI sela-sela mengurus dan mempersiapkan lokasi sekolah yang akan dibangun dengan dana bantuan para

FOTO-FOTO: NANY WIJAYA/JAWA POS

KAWASAN LONGSOR: Batang kelapa menghalangi jalan (kanan) dan warga mengevakuasi orang sakit di Gunung Tigo, Padang Pariaman.

pembaca Jawa Pos, saya menyempatkan berkunjung ke daerah perbukitan Gunung Tigo (baca: Gunu-

ang Tigo) di Kabupaten Padang Pariaman beberapa hari lalu. Dari sisa bantuan pembaca yang be-

lum tersalurkan, kami merencanakan untuk membangun dua sekolah -masing-masing di Padang dan Padang

Pariaman- dengan konsep seperti sekolah-sekolah di Jepang. 4 Baca Bangun.. hal 11

email: jambiekspres@yahoo.com


Issuu converts static files into: digital portfolios, online yearbooks, online catalogs, digital photo albums and more. Sign up and create your flipbook.