RADAR LAMPUNG | Rabu, 28 Juli 2010

Page 17

17

RABU, 28 JULI 2010

Tolak Duo Turki TURIN – David Trezeguet (32) masih betah di Italia. Penyerang Juventus itu memilih bertahan dan menolak tawaran menggiurkan dari dua klub Turki, yakni Fenerbahce dan Trabzonspor. Kontrak Trezeguet di Juve bakal habis akhir musim depan. Karena itu, Januari nanti, dia sudah bisa bernegosiasi dengan klub lain jika Juve tak kunjung mengajukan perpanjangan kontrak. ’’Trezeguet masih masuk dalam rencana pelatih. Dia masih memiliki sisa setahun MILOS KRASIC kontrak dan dia memutuskan untuk mengormatinya. Kita lihat saja setelah kontraknya habis. Kini dia banyak dapat tawaran,” bilang Antonio Caliendo, agen Trezeguet, kepada TMW. Tawaran itu datang dari klub asal Turki dan Amerika Serikat (AS). Mereka mengajukan kontrak dengan nilai gaji yang sangat menggiurkan. ’’Ada tawaran dari Fenerbahce dan juga tawaran lain yang tidak kalah heboh. Namun, yang paling luar biasa adalah tawaran yang diajukan Trabzonspor. Namun, Trezeguet sementara ini memutuskan tetap bertahan,” papar Caliendo. Sementara itu, gelandang CSKA Moskow Milos Krasic selangkah lagi bergabung dengan Juve. Menurut Soviet Sport, kedua klub telah menyepakati transfer di kisaran 15 juta euro sampai 17 juta euro. Krasic dijadw a l k a n bergabung dengan Juve pekan depan. (jpnn/ewi)

Ajax Tenang, Celtic Pede AMSTERDAM – Kondisi internal Ajax Amsterdam sempat terusik dengan rencana hengkangnya Martin Jol untuk melatih klub Premier League Fulham. Belum lagi derasnya tawaran dari sejumlah klub terhadap bintang-bintang Ajax. Striker Luis Suarez, full-back kanan Gregory van der Wiel, dan kiper Maarten Stekelenburg menjadi buruan klub-klub elit Eropa. Namun, belakangan beberapa klub mundur teratur karena Ajax mematok banderol yang tinggi. Bukan hanya mempertahankan sejumlah pemain pilarnya, tim yang mengoleksi 29 gelar Eredivisie Belanda itu juga menggaet beberapa bintang anyar. Di antaranya

adalah striker AZ Alkmaar Mounir El Hamdaoui dan penyerang Middlesbrough Mido. Ajax pun bisa lebih tenang menyongsong first leg babak ketiga Liga Champions dini hari nanti. Mereka akan meladeni klub Yunani PAOK Salonika di Amsterdam Arena. ’’Saya memilih bertahan karena Ajax adalah klub besar dengan pendukung yang sangat besar di Belanda. Saya sempat mengambil waktu untuk berpikir, kini saya sudah fokus untuk membawa Ajax berprestasi,” ujar Jol seperti dilansir Soccernet. Bermain di kandang membuka peluang Ajax untuk menang. Karena itu, mereka harus fokus. Langkah Ajax akan lebih sulit

bila gagal menang di first leg. Sebab, laga kedua bakal dihelat di kandang PAOK Salonika. Sebagai runner-up Eredivisie musim lalu, Ajax harus bermain dari bawah di Liga Champions. Bila berhasil berhasil melewati PAOK Salonika, Ajax harus melewati babak play-off sebelum masuk ke babak utama. Selain Ajax, klub langganan babak utama Liga Champions lainnya yang harus merangkak dari babak ketiga adalah Glasgow Celtic. Wakil Skotlandia itu akan berhadapan dengan klub Portugal B-

raga. Celtic punya modal bagus setelah melakoni serangkaian pramusim di Amerika Serikat (AS). ’’Saya sekarang punya lebih banyak opsi di lini depan. Saya bisa melakukan be-

berapa variasi dengan adanya (MarcAntoine) Fortune, (Shaun) Maloney, (Aiden) McGeady, dan Jamie Forrest, kami punya ruang improvisasai yang besar,” beber Neil Lennon, pelatih Celtic, kepada Daily Record. (jpnn/ ewi)

FOTO TOUSSAINT KLUITERS/REUTERS

UJI COBA: Aksi pemain Ajax Amsterdam Toby Alderwereld (kiri) dan Jan Vertonghen (kanan) dalam laga uji coba melawan Chelsea, 23 Juli 2010. Dini hari nanti, mereka akan tampil pada ajang Liga Champions.

Sapu Bersih Kepala Tiga

DAVID TREZEGUET

LONDON – Arsenal terus meremajakan skuadnya. Alhasil, satu demi satu pemain berusia di atas kepala tiga pun didepak. Setelah William Gallas dan Mikael Silvestre, The Gunners –julukan Arsenal– siap melepas Manuel Almunia dan Sol Campbell. Campbell dikabarkan bakal hijrah ke Newcastle United. Defender 35 tahun itu telah menjalani tes medis di Newcastle kemarin (27/7). Sedangkan Almunia (33) bakal dilepas ke klub lamanya, Osasuna.

Artinya, Arsenal akan memiliki dua kiper. Yakni Lukasz Fabianski (25) dan Vito Mannone (22). Jika Campbell dan Almunia out, berarti tidak ada lagi pemain kepala tiga di skuad Arsenal. Pemain tertua adalah Tomas Rosicky dan Andrei Arshavin yang sama-sama berusia 29 tahun. ’’Saya sangat kagum dengan kebijakan Arsenal yang lebih memprioritaskan para pemain muda,” kata ThomasVermaelen, defender Arsenal yang masih berusia 24 ta-

hun, kepada Sky Sports. ’’Di Ajax, sekalipun manajemen klub sangat peduli dengan pemain muda, mereka tetap memberi prioritas kepada pemain tua,” tambah mantan defender Ajax Amsterdam itu. Kebijakan Arsenal melepas pemain kepala tiga sekaligus untuk menyesuaikan regulasi baru Premier League tentang home grown players. Untuk memenuhi kuota delapan home grown players, pemain kepala tiga-lah yang dijadikan korban. (jpnn/ewi)

MANUEL ALMUNIA


Issuu converts static files into: digital portfolios, online yearbooks, online catalogs, digital photo albums and more. Sign up and create your flipbook.