Manual Pembuatan Persemaian dan Teknik Pembibitan

Page 26

Manual : Pembuatan Persemaian dan Teknik Pembibitan

Adapun benih ukuran besar seperti : nangka, durian, alpukat, dapat disemai langsung pada media sapih di polybag. Umumnya jika benih jenis-jenis tersebut disemai terlebih dahulu pada bedeng tabur akan menyebabkan kesulitan saat penyapihan karena memiliki perakaran semai yang dalam.

b. Bedeng Sapih

Gambar 4. Bak kecambah papan kayu (kiri) dan semai sengon siap sapih (kanan)

Bedeng sapih merupakan bedengan yang digunakan sebagai tempat untuk menyusun polybag berisi media tumbuh yang selanjutnya digunakan untuk penyapihan semai dan dipelihara hingga menjadi bibit siap tanam. Bedeng sapih dibuat dengan ukuran 1 m x 5 m, batas bedeng menggunakan bambu, jarak antar bedeng 1 m. Bedeng sapih sebaiknya dibuat memanjang menurut arah Utara-Selatan dengan tujuan agar ketika matahari terbit hingga terbenam dari arah Timur ke Barat dapat memberikan cahaya secara merata kepada bibit-bibit yang ditata dalam bedeng sapih. Contoh bedeng sapih disajikan pada Gambar 6.

Gambar 5. Benih besar langsung disemai di polybag Gambar 6. Benih besar langsung disemai di polybag

10

@ 2012


Issuu converts static files into: digital portfolios, online yearbooks, online catalogs, digital photo albums and more. Sign up and create your flipbook.